Anda di halaman 1dari 1

Dislipidemia adalah keadaan kadar lipid yang abnormal pada plasma dan mencakup spectrum yang luas.

Kelainan fraksi lipid yang utama adalah kenaikan kadar kolesterol total, LDL, dan trigliserida serta
penurunan kadar HDL (Dipiro et al, 2015)

2.1.2 Klasifikasi Dislipidemia Klasifikasi dislipidemia berdasarkan proses terjadinya penyakit yaitu : 1.
Dislipidemia Primer Dislipidemia primer yaitu dislipidemia yang disebabkan karena kelainan penyakit
genetik dan bawaan yang dapat menyebabkan kelainan kadar lipid dalam darah. Dislipidemia primer
yang berhubungan dengan obesitas ditandai dengan peningkatan trigliserida, penurunan kadar HDL,
LDL, dan komposisi abnormal (Grundy, 2004).

2. Dislipidemia Sekunder Dislipidemia Sekunder yaitu dislipidemia yang disebabkan oleh suatu keadaan
seperti hiperkolesterolemia yang diakibatkan oleh hipotiroidisme, syndrome nefrotik, kehamilan,
anoreksia nervosa, dan penyakit hati obstruktif. Hipertrigliserida disebabkan oleh diabtes mellitus,
konsumsi alkohol, gagal ginjal kronik, miokard infark, dan kehamilan. Selain itu dislipidemia dapat
disebabkan oleh gagal ginjal akut, dan penyakit hati (Grundy, 2004).

Anda mungkin juga menyukai