Anda di halaman 1dari 2

YAYASAN PATRA DHARMA MANDIRI

SMP PATRA DHARMA 2 BALIKPAPAN


Alamat: Jl. Sekolah No. 2 Perapatan, Balikpapan Selatan, 76111 Telp. (0542)7517654
Email : smppd2_ypdm@yahoo.co.id

ULANGAN HARIAN 2 BAHASA INDONESIA

TAHUN AJARAN 2016/2017

Materi Pokok : Teks Observasi


Kelas : VII
Hari/Tanggal :
KD :

3.7 Mengidentifikasi informasi dari teks laporan hasil observasi berupa buku
pengetahuan yang dibaca atau diperdengarkan.
3.8 Menelaah struktur, kebahasaan, dan isi teks laporan hasil observasi yang
berupa buku pengetahuan yang dibaca atau diperdengarkan.
4.7 Menyimpulkan isi teks laporan hasil observasi yang berupa buku pengetahuan
yang dibaca dan didengar.
4.8 Menyajikan rangkuman teks laporan hasil observasi yang berupa buku
pengetahuan secara lisan dan tulis dengan memperhatikan kaidah kebahasaan
atau aspek lisan.

Bacalah teks berikut ini dengan seksama!


Jenis-jenis Hujan di Indonesia
Hujan banyak jenisnya. Di Indonesia ada tiga macam jenis hujan yakni hujan frontal,
hujan orografis, dan hujan zenit. Hujan frontal adalah hujan yang disebabkan oleh bertemunya
angin musim panas yang membawa uap air yang lembab dengan udara dingin bersuhu
rendah menyebabkan pengembunan di udara yang pada akhirnya menurunkan hujan. Hujan
orografis adalah hujan yang diakibatkan oleh adanya uap air yang tertiup angin hingga naik ke
pegunungan dan membentuk awan. Ketika awan sampai pada titik jenuh maka turun hujan.
Hujan zenit adalah hujan yang menyebabkan adalah suhu panas pada garis katulistiwa
sehingga memicu penguapan air ke atas langit bertemu dengan udara yang dingin menjadi
hujan.
Hujan merupakan proses turunnya air dari langit menuju permukaan bumi yang
terbentuk dari berbagai tahapan yang sistematis dan merupakan suatu keadaan yang terjadi
secara berulang. Maksud berulang di sini yaitu air yang turun dari langit, akan kembali naik
menuju langit melalui proses penguapan.
Biasanya, hujan di Indonesia terjadi pada bulan Oktober-April. Maka pada bulan-
bulan ini petani memanfaatkan untuk bertaman padi. Petani di Indonesia sebagian besar masih
mengandalkan sistem irigrasi tadah hujan. Tidak heran jika petani hidupnya bergantung pada
hujan. Oleh karena itu, kita harus menjaga lingkungan hidup kita agar tidak terjadi pemanasan
global yang menyebabkan hujan tidak menentu.

Jawablah pertanyaan di bawah ini berdasarkan teks di atas!


1. Identifikasilah struktur teks observasi di atas beserta kutipan teksnya!
2. Temukanlah 10 kata kerja aktif dan konjungsi yang terdapat dalam teks tersebut!
3. Temukanlah 10 kata kerja pasif dalam teks tersebut!
4. Tulislah ide pokok dari setiap paragraf teks tersebut!
5. Jelaskan pengertian teks observasi!
6. Sebutkan perbedaan antara teks observasi dengan teks deskripsi!

Keterangan:
Skor untuk setiap soal dijabarkan sebagai berikut.

No. 1 = Skor maksimal 55

No. 2 = Skor maksimal 12

No. 3 = Skor maksimal 10

No. 4 = Skor maksmal 12

No. 5 = Skor maksmal 4

No. 6 = Skor maksmal 7

Anda mungkin juga menyukai