Anda di halaman 1dari 39

WONDERFUL BALIKPAPAN

Modul Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (Fase D)


Tema : Kearifan Lokal

SMP Patra Dharma 2 Balikpapan


Tahun Ajaran 2022/2023
Tujuan Pelaksanan Projek
1. Peserta didik dapat menghargai dan mensyukuri alam semesta ciptaan
Tuhan yang Maha Esa.
2. Peserta didik dapat memahami perubahan budaya seiring waktu dan
sesuai konteks, baik dalam skala lokal, regional, dan nasional.
3. Peserta didik dapat menunjukkan sikap ketergantungan positif antar
peserta didik lainnya dalam kegiatan diskusi maupun aktivitas
kelompok.
4. Peserta didik dapat mengidentifikasi, mengklarifikasi, dan menganalisis
informasi yang relevan serta memprioritaskan beberapa gagasan
tertentu tentang kearifan lokal dan potensi Kota Balikpapan agar dapat
mengolahnya menjadi bahan promosi budaya dan potensi Kota
Balikpapan.
5. Peserta didik dapat mengeksplorasi dan mengekspresikan pikiran
dan/atau perasaannya dalam bentuk karya dan/atau tindakan, serta
mengevaluasinya dan mempertimbangkan dampaknya bagi orang lain.
6. Peserta didik dapat lebih mengenal dan menghargai kearifan lokal dan
potensi Kota Balikpapan.
7. Peserta didik dapat menjadi agen promosi Pesona Kota Balikpapan.
Dimensi Profil Pelajar Pancasila
Dimensi Elemen Sub Elemen Target Pencapaian Aktivitas
Beriman, Berani dan konsisten Berani dan konsisten menyampaikan kebenaran Terlampir
Bertakwa menyampaikan kebenaran atau fakta serta memahami konsekuensi-
Kepada Tuhan Akhlak Pribadi atau fakta serta memahami konsekuensinya untuk diri sendiri dan orang lain.
Yang Maha Esa, konsekuensi-konsekuensinya
Dan Berakhlak untuk diri sendiri dan orang
Mulia lain
Memahami konsep sebab-akibat di antara Terlampir
berbagai ciptaan Tuhan dan mengidentifikasi
Akhlak Kepada Memahami Keterhubungan berbagai sebab yang mempunyai dampak baik
Alam Ekosistem Bumi atau buruk, langsung maupun tidak langsung,
terhadap alam semesta.

Berkebinekaan Mengenal dan Memahami perubahan budaya seiring waktu dan Terlampir
Global menghargai Mendalami budaya dan sesuai konteks, baik dalam skala lokal, regional,
budaya identitas budaya dan nasional.

Gotong Royong Kolaborasi Mendemonstrasikan kegiatan kelompok yang Terlampir


menunjukkan bahwa anggota kelompok dengan
Saling-ketergantungan positif kelebihan dan kekurangannya masing-masing
perlu dan dapat saling membantu memenuhi
kebutuhan.
Dimensi Profil Pelajar Pancasila

Dimensi Elemen Sub Elemen Target Pencapaian Aktivitas


Mengidentifikasi, mengklarifikasi, dan
Mengidentifikasi, menganalisis informasi yang relevan serta
Memperoleh dan memprioritaskan beberapa gagasan
memproses mengklarifikasi, dan mengolah
Bernalar Kritis informasi dan informasi dan gagasan tertentu. Terlampir
gagasan

Kreatif Menghasilkan Mengeksplorasi dan mengekspresikan Terlampir


karya dan pikiran dan/atau perasaannya dalam
tindakan yang bentuk karya dan/atau tindakan, serta
orisinal - mengevaluasinya dan mempertimbangkan
dampaknya bagi orang lain.
Tahapan Aktivitas Projek

Berdasar pada dimensi dan elemen profil pelajar pancasila dan mengangkat tema Kearifan
Lokal, projek dengan topik Woderful Balikpapan diharapkan dapat membuat peserta didik
lebih mengenal dan mencintai kearifan lokal yang ada di Kota Balikpapan sehingga dapat
menjadi agen promosi budaya dan pariwisata Kota Balikapapan.

Projek ini dimulai dengan tahap orientasi. Pada tahap ini, peserta didik diajak untuk
menyanyikan lagu Hymne Balikpapan dan menarikan Tari Jepen Balikpapan untuk membuka
skemata mereka tentang kekayaan budaya dan kearifan lokal lainnya di Kota Balikpapan yang
tertuang dalam lagu dan gerak tari. Peserta didik juga diajak untuk mengidentifikasi dan
menyampaikan secara lisan sebanyak mungkin pengetahuan yang mereka miliki tentang Kota
Balikpapan. Pada tahap orientasi, peserta didik juga akan diberikan asesmen diagnostik untuk
mengukur pemahaman awal peserta didik sebelum projek dilaksanakan.
Tahapan Aktivitas Projek
Pada tahap kontekstual, peserta didik peserta didik mengolah informasi dari
berbagai sumber tentang kearifan lokal dan potensi wisata Kota Balikpapan
kemudian menuangkannya dalam karya berupa poster/pamflet/tayangan visual
secara kreatif dengan tema “Wonderful Balikpapan”. Pada tahp ini peserta didik juga
akan melakukan wisata edukasi ke Kebun Raya Balikpapan. Peserta didik
mengumpulkan berbagai informasi tentang flora yang ada di Kebun Raya Balikpapan
melaui observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Peserta didik juga membuat
laporan kunjungan dan mempresentasikannya di kelas. Pada tahap kontekstual ini
peserta didik juga akan diajak untuk membuat batik ecoprint dengan memanfaatkan
daun-daunan yang ada di Kota Balikpapan.

Pada tahap aksi, peserta didik mencoba membuat kuliner lokal Kota Balikpapan
dan berlatih untuk mengemas produk agar tampilannya menarik. Setelah itu, peserta
didik akan membuka stand pameran hasil karya yang didalamnya menyajikan kuliner
lokal kota Balikpapan yang telah mereka buat, hasil pembelajaran projek kearifan
lokal, pameran fotografi flora Kebun Raya Balikpapan, brosur dan media promosi
lainnya tentang Kota Balikpapan, serta presentasi tentang kearifan lokal kota
Balikpapan dengan tema ““Wonderful Balikpapan”.
Tahapan Aktivitas Projek

Tahap terakhir dalam projek ini adalah tahap refleksi yaitu Hal yang perlu diperhatikan
sebelum memulai projek :
meninjau apa yang sudah baik dan yang perlu diperbaiki dalam
pelaksanaan projek yang dilakukan. Pada tahap ini, guru mengajak a. Semua warga sekolah harus bisa
peserta didik untuk menyampaikan refleksi akhir tentang berkomitmen untuk menjalankan aksi
yang telah disepakati. Dengan
pelaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila tema demikian, peserta didik akan
kearifan lokal. merasakan secara langsung inti dari
pembelajaran dan meningkatkan
Melalui projek ini, peserta didik diharapkan telah penguatan profil pelajar pancasila
mengembangkan secara spesifik 5 (lima) dimensi Profil Pelajar yang dimiliki.
b. Kerja sama antara sekolah dan pihak
Pancasila, yakni Beriman, Bertakwa Kepada Tuhan Yang Maha Esa, esternal untuk beberapa aktivitas
dan Berakhlak Mulia, Bergotong Royong, Berkebhinekaan Global, tertentu seperti pengelola Kebun Raya
Gotong Royong, Bernalar Kritis, dan Kreatif beserta sub-elemen Balikpapan dan pihak penyedia
transportasi untuk kegiatan di luar
terkait yang dijabarkan secara detail pada modul ini. sekolah.
Langkah-Langkah Setiap Tahapan (Aktivitas) Projek

Tahap Orientasi
1. Pembukaan projek (Menyanyikan Lagu 2. Mulai dari diri : Peserta didik menuliskan 3. Asesmen Diagnostik : Peserta didik
Hymne Balikpapan dan Menari Tarian Jepen daerah-daerah populer yang ada di mengerjakan soal-soal tentang kearifan
Balikpapan secara bersama-sama) serta Balikpapan, makanan khas Balikpapan, lokal Kota Balikpapan.
penyampaian tujuan projek tema Kearifan tempat-tempat wisata yang ada di
Lokal. Balikpapan, dan keunikan Kota Balikpapan
4. Guru memfasilitasi peserta didik untuk
menyampaikan pengetahuan awalnya tentang
kearifan lokal kota Balikpapan dan guru
memberikan penguatan melalui tayangan video
Tahap Kontekstual
5. Peserta didik belajar mandiri untuk 6. Peserta didik mendesain 7. Peserta didik berlatih untuk membuat
memperoleh informasi tentang kearifan lokal poster/pamflet/tayangan visual/lagu Laporan Wisata Edukasi di Kebun Raya
Kota Balikpapan untuk bisa mempromosikan secara kreatif yang berisi seluk beluk kota Balikpapan.
Kota Balikpapan. Balikpapan dengan tema “Wonderful
Balikpapan”
8. Peserta didik melakukan kunjungan ke Kebun 9. Peserta didik mengumpulkan informasi 10. Peserta didik menyusun Laporan
Raya Balikpapan untuk melakukan wisata tentang Kebun Raya Balikpapan dan Flora Wisata Edukasi di Kebun Raya
edukasi. yang ada di dalamnya melalui observasi, Balikpapan.
wawancara, dan studi pustaka.
Langkah-Langkah Setiap Tahapan (Aktivitas) Projek
Tahap Kontekstual
12. Peserta didik menyiapkan bahan 13. Peserta didik memainkan beragam 14. Peserta didik mempresentasikan
presentasi hasil kegiatan Wisata Edukasi permainan tradisional yang populer di hasil kegiatan Wisata Edukasi di
di Kebun Raya Balikpapan. Kota Balikpapan. Kebun Raya Balikpapan.
(Dalam bentuk power point dan Banner)

15. Peserta didik mencoba untuk 16. Peserta didik menggali informasi 17. Peserta didik menyusun teks
berkreasi membuat batik bercorak tentang kuliner lokal Kota Balikpapan. prosedur tentang salah satu kuliner
tanaman lokal Balikpapan dengan teknik lokal Kota Balikpapan dan
ecoprint. menyiapkan desain label untuk
kemasan produk.
Tahap Aksi
18. Peserta didik membuat kuliner lokal 19. Asesmen Sumatif: 20. Peserta didik mempromosikan
Kota Balikpapan dan menyajikannya Peserta didik membuat banner dan dan mempresentasikan Kearifan
dalam kemasan yang menarik. promosi tentang Kota Balikpapan Lokal Kota Balikpapan dalam bentuk
pameran bertema Wonderful
Balikpapan.
Tahap Refleksi
21. Refleksi Akhir :
Guru memfasilitasi peserta didik untuk menuliskan refleksi akhir tentang pelaksanaan projek penguatan profil pelajar
pancasila pada tema suara kearifan lokal.
Jadwal Kegiatan Pekan ke-1

Hari, Tanggal Alur Konten Alokasi


Kegiatan Waktu
Senin. 6 Maret 2023 Tahap Pembukaan projek (Menyanyikan Lagu Hymne Balikpapan dan 9 JP
Orientasi Menari Tarian Jepen Balikpapan secara bersama-sama) serta
penyampaian tujuan projek tema Kearifan Lokal.

Penyampaian Tujuan Projek.

Penyampaian Tahapan Aktivitas Projek.

Asesmen Diagnostik.
Mulai dari diri : Peserta didik menuliskan daerah-daerah populer yang
ada di Balikpapan, makanan khas Balikpapan, tempat-tempat wisata
yang ada di Balikpapan, dan keunikan Kota Balikpapan.
Guru memfasilitasi peserta didik untuk menyampaikan pengetahuan
awalnya tentang kearifan lokal kota Balikpapan dan guru memberikan
penguatan melalui tayangan video.
Secara individu, peserta didik membuat mind mapping tentang
kearifan lokal dan potensi kota Balikpapan.
Mulai dari diri : Peserta didik menuliskan daerah-daerah populer yang
ada di Balikpapan, makanan khas Balikpapan, tempat-tempat wisata
yang ada di Balikpapan, dan keunikan Kota Balikpapan
Jadwal Kegiatan Pekan ke-1
Hari, Tanggal Alur Konten Alokasi
Kegiatan Waktu
Selasa, 7 Maret 2023 Tahap Presentasi Mind Mapping Kearifan Lokal dan Potensi Kota Balikpapan 10 JP
Kontekstual yang dibuat oleh setiap peserta didik.
Pemberian Materi tentang "Membuat Desain Brosur Melalui Aplikasi
Canva."
Pembuatan Brosur Kearifan Lokal dan Potensi Kota Balikpapan yang
dibuat oleh setiap peserta didik.

Pembekalan penyusunan laporan wisata edukasi ke Kebun Raya


Balikpapan.
Rabu, 8 Maret 2023 7 JP
Wisata Edukasi ke Kebun Raya Balikpapan
Jadwal Kegiatan Pekan ke-1

Hari, Tanggal Alur Konten Alokasi


Kegiatan Waktu
Kamis, 9 Maret 2023 Tahap Peserta didik menyusun Laporan Wisata Edukasi ke Kebun Raya 9 JP
Kontekstual Balikpapan (Secara Berkelompok).

Peserta didik membuat bahan presentasi Laporan Wisata Edukasi ke


Kebun Raya Balikpapan (Secara Berkelompok).
Jumat, 10 Maret 2023 5 JP
Peserta didik memainkan beragam permainan tradisional/lokal
Balikpapan.

Peserta didik merefleksikan permainan tradisional yang dimainkan.


Relevansi Projek Bagi Sekolah
Peserta didik kita saat ini masuk sebagai Generasi Z yang menerima arus informasi secara cepat
melalui media internet. Sebagian informasi ini mengandung nilai-nilai yang kadang tidak sesuai
dengan nilai-nilai tradisi luhur Indonesia. Bila mereka terus terpapar, dikhawatirkan nilai-nilai tradisi
asing ini secara halus dan perlahan-lahan akan menggantikan nilai tradisi lokal. Sebagai pendidik, kita
harus tanggap dengan fenomena seperti ini dan memikirkan suatu kegiatan yang dapat terus
memelihara nilai-nilai tradisi luhur ini dan menumbuhkembangkan kecintaan peserta didik etrhadap
kearifan lokal yang ada di sekitarnya agar dapat terus dipertahankan dan dilestarikan bahkan mereka
dapat diajak untuk menjadi agen promosi budaya maupun kearifan lokal lainnya. Salah satu kegiatan
yang dapat dilakukan ialah melalui Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila yang mengambil tema
kearifan lokal.
Sebagai tempat penyemaian karakter bangsa, sekolah memiliki tanggung jawab untuk
menyelenggarakan pendidikan yang bisa menumbuhkan karakter-karakter baik dalam diri peserta
didik. Sekolah bisa melakukannya antara lain dengan cara mengajak peserta didik mengidentifikasi
tradisi-tradisi luhur atau kearifan-kearifan lokal masyarakat yang mulai terlupakan. Tradisi-tradisi
baik bangsa umumnya bertujuan untuk memelihara kehidupan bersama, merekatkan silaturahmi,
dan mengajak manusia untuk memelihara alam. Dengan mengajak peserta didik menyelami nilai-nilai
luhur tersebut, sekolah sudah menjalankan salah satu fungsinya sebagai tempat pembentukan
karakter Pancasila
Cara Penggunaan Modul
Tips utuk Guru Sebelum Memulai Projek

Untuk mencapai tujuan pembelajaran, guru perlu


memperhatikan beberapa hal yang dapat
dilakukan :
1. Memfasilitasi peserta didik secara demokratis
untuk menyampaikan pendapat dan
kreativitasnya.
2. Memandu peserta didik dalam melaksanakan
aktivitas bermakna selama projek
berlangsung.
3. Mendukung aktivitas projek yang diprakarsai
oleh peserta didik secara bertanggung jawab.
Aktivitas Hari ke -1
Orientasi Kearifan Lokal dan
Potensi Kota Balikpapan

Alokasi Waktu : 9 JP
Alat dan Bahan :
Instrumen Lagu Hymne Balikpapan, Musik Pengiring Tari
Peran Guru :
Jepen Balikpapan, Video Kearifan Lokal Kota Balikpapan,
Fasilitator
kuis daring dari aplikasi wordwall, handphone, kertas
ukuran A4, pensil warna, link form refleksi.
Produk :
Mind Mapping Tentang
Kearifan Lokal dan Potensi
Kota Balikpapan
Orientasi Kearifan Lokal dan Potensi Kota Balikpapan

Pelaksanaan Tips untuk guru


Persiapan 1. Pembukaan Projek : Seluruh peserta didik menyanyikan lagu
Hymne Balikpapan dan menarikan Tari Jepen Balikpapan. Untuk memudahkan
1. Guru menyampaikan 2. Guru menyampaikan tujuan projek yang bertema Kearifan pemahaman peserta
tujuan projek tema Lokal. didik memahami
Kearifan Lokal. 3. Guru menyampaikan garis besar projek yang akan tentang kearifan lokal,
dilaksanakan di pekan ke-1. peserta didik dapat
2. Guru menyiapkan
4. Peserta didik mengerjakan asesmen awal yang berupa kuis menyimak video berikut
asesmen awal untuk https://www.youtube.c
peserta didik yang akan tentang kearifan lokal pada tautan berikut om/watch?v=KmuvbgN
mengerjakan kuis https://wordwall.net/play/53439/449/862 eyrE&t=542s
Kearifan Lokal Kota 5. Mulai dari diri : Peserta didik menuliskan daerah-daerah dan
Balikpapan. populer yang ada di Balikpapan, makanan khas Balikpapan, https://www.youtube.c
tempat-tempat wisata yang ada di Balikpapan, dan keunikan om/watch?v=KmuvbgN
3. Guru mengumpulkan eyrE&t=542s
video penguatan Kota Balikpapan serta potensi wisata di
mengenai kearifan Lokal 6. Guru memfasilitasi peserta didik untuk menyampaikan Kota Balikpapan
dan Potensi Kota pengetahuan awalnya tentang kearifan lokal kota Balikpapan https://www.youtube.c
Balikpapan untuk dan guru memberikan penguatan melalui tayangan video. om/watch?v=ke5HSKgf
ditayangkan ke peserta 7. Secara individu, peserta didik membuat mind mapping zJ8
tentang kearifan lokal dan potensi kota Balikpapan. dan
didik .
https://www.youtube.c
4. Guru menyiapkan form 8. Guru memandu refleksi harian. om/watch?v=Zb7OUQU
refleksi di google form. dFzk
Aktivitas Hari ke -2
Menyajikan Kearifan Lokal dan Potensi Kota
Balikpapan dalam Bentuk Media Cetak
dan Media Sosial

Alokasi Waktu : 10 JP
Alat dan Bahan :
Peran Guru :
Alat Tulis, Handphone, Laptop, Kuota Internet, Aplikasi
Fasilitator
Canva, dan kertas, dan link form refleksi.

Produk :
Brosur Kearifan Lokal dan
Potensi Kota Balikpapan dan
Draft Laporan Wisata Edukasi ke
Kebun Raya Balikpapan
Menyajikan Kearifan Lokal dan Potensi Kota Balikpapan dalam
Bentuk Media Cetak dan Media Sosial

Persiapan
Peserta didik menyiapkan Mind Mapping Kearifan Lokal dan Potensi Kota Balikpapan yang dibuat pada
pertemuan sebelumnya.

Pelaksanaan Tips untuk guru :


1. Peserta didik mempresentasi Mind Mapping Kearifan Lokal dan Potensi Kota Guru dapat berkeliling
Balikpapan yang dibuat pada pertemuan sebelumnya. kelas dan memberikan
2. Guru memberikan pembekalan materi tentang "Membuat Desain Brosur Melalui masukan kepada peserta
Aplikasi Canva.“ didik dalam penyusunan
3. Peserta didik membuat Brosur Kearifan Lokal dan Potensi Kota Balikpapan dengan brosur yang menarik.
aplikasi canva.
4. Guru memberikan penguatan tentang brosur yang dibuat peserta didik.
5. Peserta didik mengunggah brosur yang dibuat dalam media sosial yang mereka miliki.
6. Guru memberikan pembekalan materi tentang penyusunan laporan wisata edukasi ke
Kebun Raya Balikpapan.
7. Guru memfasilitasi peserta didik untuk melakukan refleksi harian.
Aktivitas Hari ke -3
Wisata Edukasi ke Kebun Raya Balikpapan

Alat dan Bahan : Alokasi Waktu : 7 JP


Alat Tulis, Handphone, Kuota
Internet, dan alat rekam
gambar/video dan link form Peran Guru :
refleksi. Pendamping dan Fasilitator

Produk :
Video dokumenter, foto-foto flora, data hasil
observasi, wawancara, dan studi dokumentasi
tentang flora yang ada di Kebun Raya Balikpapan.
Wisata Edukasi ke Kebun Raya Balikpapan

Persiapan Pelaksanaan Tips untuk guru


1. Peserta didik berkumpul di halaman sekolah.
1. Guru memberikan pengarahan 2. Guru dan peserta didik menetapkan aturan Disarankan agar jadwal
kepada peserta didik tentang cara bersama tentang apa yang boleh dan tidak boleh ini dapat dilakukan
mengumpulkan data observasi, dilakukan selama kegiatan. dengan format
wawancara, dan studi 3. Peserta didik menyimak paparan materi dari kombinasi guided tour
dokumentasi di Kebun Raya Tim Kebun Raya Balikpapan. (dimana peserta didik
Balikpapan. 4. Peserta didik melakukan observasi di lingkungan mengobservasi
2. Guru menyiapkan surat Kebun Raya Balikpapan dengan pendampingan kekayaan hayati/flora di
pemberitahuan kepada orang tua guru dan tim dari Kebun Raya Balikpapan. Kebun Raya Balikpapan)
tentang kegiatan wisata edukasi. 5. Peserta didik melakukan pengumpulan data dan free time (dimana
3. Guru menyiapkan sarana tentang flora yang terdapat di Kebun Raya peserta didik diberi
transportasi peserta didik. Balikpapan melalui wawancara dengan waktu untuk
4. Peserta didik menyiapkan alat narasumber. wawancara dan
tulis, buku catatan, dan 6. Peserta didik memotret flora-flora di Kebun Raya mengeksplorasi area
handphone dan alat perekam Balikpapan. yang dikunjungi yang
gambar/video. 7. Peserta didik membuat video dokumenter telah disetujui dan
5. Peserta didik menyiapkan daftar sebagai pelengkap laporan wisata edukasi. dirasakan aman oleh
pertanyaan dan rambu-rambu 8. Guru memimpin refleksi kegiatan. pihak Kebun Raya
observasi Balikpapan).
Aktivitas Hari ke -4
Menyusun Laporan Wisata Edukasi ke
Kebun Raya Balikpapan

Alat dan Bahan :


Buku dan alat tulis, laptop, Alokasi Waktu : 9 JP
handphone, catatan hasil
observasi, wawancara, dan Peran Guru :
studi dokumentasi di Kebun Fasilitator
Raya Balikpapan

Produk :
Laporan Wisata Edukasi dan Bahan Presentasi
Wisata Edukasi ke Kebun Raya Balikpapan
Penyusunan Laporan Wisata Edukasi ke Kebun
Raya Balikpapan

Pelaksanaan
Persiapan
1. Peserta didik menyusun Laporan Wisata
Tips untuk guru
Edukasi ke Kebun Raya Balikpapan
1. Peserta didik (Secara Berkelompok).
mempersiapkan catatan 2. Guru memberikan pendampingan Guru dapat meminta
hasil observasi, kepada peserta didik. peserta didik untuk
wawancara, dan studi 3. Peserta didik membuat bahan presentasi menggali informasi
dokumentasi di Kebun Laporan Wisata Edukasi ke Kebun Raya tambahan tentang
Raya Balikpapan. Balikpapan (Secara Berkelompok). Kebun Raya
2. Peserta didik 4. Guru mengajak peserta didik untuk Balikpapan melalui
menyiapkan laptop dan melakukan refleksi harian. studi dokumentasi
kuota internet. dari berbagai sumber.
Aktivitas Hari ke -5
Memainkan Permainan Tradisional/Lokal
Kota Balikpapan

Alat dan Bahan : Alokasi Waktu : 5 JP


Karet, Selotip Warna/Kapur
Papan Tulis, Bola Kasti, Tutup Peran Guru :
Botol, Tongkat Kayu Fasilitator

Produk :
Lembar Refleksi Permainan
Tradisional/Lokal Kota Balikpapan
Memainkan Permainan Tradisional/Lokal Kota
Balikpapan

Persiapan
Pelaksanaan
1. Peserta didik menggunakan
Kaos Ekpsresi. 1. Peserta didik memperoleh informasi
2. Guru berkolaborasi dengan aktivitas permainan yang akan dilakukan.
peserta didik menyiapkan 2. Peserta didik menyimak aturan permainan
bahan-bahan yang diperlukan yang akan dilakukan secara tim.
dalam permainan. 3. Peserta didik memainkan permainan
tradisional/lokal Kota Balikpapan yaitu :
lompat karet, asinan, gobak sodor, bola
gebok, lompat bambu, dan bola bekel secara
Tips untuk guru
tim dengan penuh sportivitas.
Selama aktivitas berlangsung,
4. Guru memandu peserta didik untuk
guru dapat mengamati aktivitas
menuliskan refleksi tentang aktivitas
peserta didik dalam kelompok
bermain permainan tradisional.
untuk menilai capaian profil
pelajar pancasila.
Jadwal Kegiatan Pekan ke-2

Hari, Tanggal Alur Kegiatan Konten Alokasi


Waktu
Senin. 13 Maret 2023 Tahap Pembekalan Presentasi (Di Aula) dan Penyusunan Rancangan 5 JP
Kontekstual Aksi Nyata.
Peserta didik membuat bahan presentasi Laporan Wisata
Edukasi ke Kebun Raya Balikpapan (Secara Berkelompok).
Peserta didik mendesain X-Banner untuk perlengkapan aksi
nyata.
Peserta didik mempresentasikan Laporan Wisata Edukasi ke
Kebun Raya Balikpapan.
Selasa, 14 Maret 2023 Peserta didik mencoba untuk berkreasi membuat batik 6 JP
bercorak tanaman lokal Balikpapan dengan teknik ecoprint.
Peserta didik mempresentasikan Laporan Wisata Edukasi ke
Kebun Raya Balikpapan
Penguatan dan Revisi Hasil Presentasi
Jadwal Kegiatan Pekan ke-2

Hari, Tanggal Alur Kegiatan Konten Alokasi


Waktu
Rabu, 15 Maret 2023 Tahap Peserta didik memainkan beberapa permainan 6 JP
Kontekstual tradisional/lokal Kota Balikpapan.
Peserta didik menyusun teks prosedur tentang salah satu
kuliner lokal Kota Balikpapan dan menyiapkan desain label
untuk kemasan produk.
Pengaturan Stand Pameran Hasil Projek (di Aula) dan Simulasi
Kegiatan Panen Raya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila
Tema Kearifan Lokal.
Kamis, 16 Maret 2023 Tahap Aksi Peserta didik membuat dan menyajikan kuliner lokal Kota 8 JP
Balikpapan.
Peserta didik mengatur stand pameran projek (kuliner
Balikpapan, pameran foto, brosur, kain batik ecoprint, dan
laporan hasil observasi Wisata Edukasi.
Perwakilan kelompok (4 kelompok terpilih) akan
mempresentasikan laporan hasil wisata edukasi ke Kebun Raya
Balikpapan dan Promosi Wisata Edukasi kota Balikpapan.
Fashion Show Kain Batik Ecoprint
Jadwal Kegiatan Pekan ke-2

Hari, Tanggal Alur Kegiatan Konten Alokasi


Waktu
Jumat, 17 Maret 2023 Tahap Refleksi Peserta didik merefleksikan kegiatan projek 5 JP

Asesemen Sumatif Projek


Penutupan Projek
Aktivitas Hari ke -6
Persiapan Presentasi dan Perancangan
Aksi Nyata

Alat dan Bahan :


Format presentasi, laporan hasil Wisata
Edukasi Ke Kebun Raya Balikpapan, Laptop,
Alokasi Waktu : 5 JP
Handphone, dan Aplikasi Canva.
Peran Guru :
Fasilitator

Produk :
Bahan Presentasi Laporan
Hasil Wisata Edukasi Ke
Kebun Raya Balikpapan dan
Desain Xbanner
Persiapan Presentasi dan Perancangan
Aksi Nyata

Pelaksanaan
1. Peserta didik berkumpul di Aula untuk menyimak
Persiapan paparan tentang teknis penyusunan bahan
presentasi.
1. Peserta didik 2. Guru memberikan pengarahan kegiatan aksi
mempersiapkan nyata. Tips untuk guru
laporan hasil wisata 3. Peserta didik menyusun presentasi Laporan
Edukasi ke Kebun Wisata Edukasi ke Kebun Raya Balikpapan Guru dapat meminta
Raya Balikpapan. (Secara Berkelompok) di kelas dan mendesain peserta didik untuk
2. Peserta didik Xbanner untuk kegiatan aksi nyata. mencari desain-desain
menyiapkan 4. Guru memberikan pendampingan kepada peserta menarik dalam
laptop/handphone, didik. membuat bahan
kuota internet, dan 5. Peserta didik mempresentasikan Laporan Wisata presentasi dari
aplikasi canva. Edukasi ke Kebun Raya Balikpapan. berbagai sumber.
Aktivitas Hari ke -7
Membuat Batik Ecoprint dan Presentasi Laporan
Wisata Edukasi ke Kebun Raya Balikpapan

Alat dan Bahan : Alokasi Waktu : 6 JP


Alat dan bahan untuk membuat ecoprint (1 buah
baskom, kain primisima berukuran 115X200 Cm,
daun-daunan, plastik pembukus, tali, panci dandang, Peran Guru :
dan kompor) serta bahan presentasi Fasilitator

Produk :
Batik Ecoprint
Dan Hasil Presentasi
Laporan Wisata Edukasi
Pembuatan Batik Ecoprint dan Presentasi Laporan
Wisata Edukasi ke Kebun Raya Balikpapan

Pelaksanaan

Persiapan 1. Peserta didik mencoba untuk berkreasi


membuat batik bercorak tanaman lokal
1. Peserta didik Balikpapan dengan teknik ecoprint.
mempersiapkan 2. Sambil menunggu tahap perebusan kain batik, Tips untuk guru
bahan dan alat yang peserta didik mempresentasikan Laporan
diperlukan untuk Wisata Edukasi ke Kebun Raya Balikpapan Guru harus
membuat batik 3. Guru memberikan penguatan dan revisi hasil mendampingi peserta
ecoprint. presentasi. didik saat menggelar
2. Peserta didik 4. Setelah kain batik selesai direbus, peserta didik kain batik yang baru
mempersiapkan menggelar kain batik dan mengeringkannya selesai dari tahap
laporan hasil wisata secara tradisional. perebusan.
Edukasi ke Kebun 5. Guru memimpin refleksi kegiatan.
Raya Balikpapan.
Aktivitas Hari ke -8
Memainkan Permainan Lokal/Tradisional Kota
Balikpapan dan Simulasi Panen Raya

Alat dan Bahan : Alokasi Waktu : 6 JP


Karet, Selotip Warna/Kapur Papan Tulis, Bola Kasti,
Tutup Botol, Tongkat Kayu, dan perlengkapan Peran Guru :
simulasi panen raya sesuai kebutuhan peserta didik Fasilitator

Produk :
Stand Panen Raya
Memainkan Permainan Lokal/Tradisional Kota
Balikpapan dan Simulasi Panen Raya

Pelaksanaan
Tips untuk guru
Persiapan
1. Peserta didik memainkan beberapa
permainan tradisional/lokal Kota Guru dapat ikut
1. Peserta didik
Balikpapan. bermain permainan
mempersiapkan fisik
2. Peserta didik menyusun teks prosedur tradisional bersama
untuk memainkan
tentang salah satu kuliner lokal Kota peserta didik untuk
permainan
Balikpapan dan menyiapkan desain label meningkatkan
tradisional.
untuk kemasan produk. keakraban. Selain itu,
2. Peserta didik
3. Guru memfasilitasi pengaturan Stand guru haru melakukan
menyiapkan segala
Pameran Hasil Projek (di Aula) dan manajemen waktu
keperluan untuk
Simulasi Kegiatan Panen Raya Projek dengan baik untuk
simulasi panen raya
Penguatan Profil Pelajar Pancasila Tema mengelola aktivitas
projek.
Kearifan Lokal. hari ini.
4. Guru memimpin refleksi kegiatan.
Aktivitas Hari ke -9
Panen Raya Wonderful Balikpapan

Alokasi Waktu : 8 JP

Alat dan Bahan :


Alat dan Bahan Panen Raya Disesuaikan
dengan Kebutuhan Setiap Kelompok Peserta
Didik

Produk :
Peran Guru :
Dokumentasi dan Testimoni
Fasilitator
Hasil Panen Raya
Panen Raya Wonderful Balikpapan

Pelaksanaan
Tips untuk guru
Persiapan
1. Peserta didik membuat dan menyajikan
kuliner lokal Kota Balikpapan. Guru dapat membantu
1. Peserta didik
2. Peserta didik mengatur stand pameran peserta didik untuk
mempersiapkan
projek (kuliner Balikpapan, pameran menyiapkan stand
segala keperluan
foto, brosur, kain batik ecoprint, dan panen raya dan
untuk panen raya
laporan hasil observasi Wisata Edukasi. memberikan
projek.
3. Perwakilan kelompok (4 kelompok dukungan kepada
2. Peserta didik berbagi
terpilih) mempresentasikan laporan peserta didik.
peran dalam
kelompoknya. hasil wisata edukasi ke Kebun Raya
Balikpapan dan Promosi Wisata Edukasi
kota Balikpapan.
4. Fashion Show Kain Batik Ecoprint
5. Guru memimpin refleksi kegiatan.
Aktivitas Hari ke -10
Refleksi Projek

Alokasi Waktu : 5 JP
Alat dan Bahan :
Instrumen refleksi dan
Asesmen Sumatif Akhir Projek. Peran Guru :
Fasilitator

Produk :
Hasil refleksi dan Asesmen
Sumatif Akhir Projek
Refleksi Projek

Pelaksanaan Tips untuk guru


Persiapan 1. Peserta didik merefleksikan Guru dapat memberikan apresiasi
kegiatan projek. kepada seluruh kelompok peserta didik
Guru menyiapkan 2. Peserta didik menyelesaikan untuk meningkatkan semangat dan
instrumen refleksi Asesemen Sumatif Akhir kebanggaan peserta didik atas capaian
dan Asesmen Projek. kelompoknya dalam projek.
Sumatif Akhir 3. Penutupan projek dan
Projek. pemberian apresiasi kepada
peserta didik terbaik.
Selamat Belajar,
Berkarya, dan Berbagi

Anda mungkin juga menyukai