Anda di halaman 1dari 2

BANGKIT !

MUSUH MASIH BERUSAHA KERAS MELAWAN

BAHKAN KETIKA KITA DIHADAPAN KEKALAHAN

MESKI KITA DIAMBANG KEKALAHAN

TETAPI TIDAK ADA SEORANG PUN YANG MELARIKAN DIRI

MUSUH TERUS BANGKIT, BANGKIT DAN BANGKIT LAGI

DIBAWAH PANDJI PERANG JENDRAL MEREKA

KAMI PUN BERJUANG DEMI SEJARAH YANG TELAH TERUKIR

NEGARA YANG DILINDUNGI

ANAK – ANAK, REMAJA, DEWASA DAN ORANG TUA KAMI

SEKARANG TELAH MERDEKA

TETAPI SEAKAN – AKAN DARAH ITU SIA – SIA

KETIKA KU MENATAP NEGRI NAN RAPUH

MELIHAT KORUPSI NAN RIUH

PARA PEJABAT SEAKAN MENUTUP MATA

MELIHAT KESENGSARAAN DAN KEMISKINAN MERAJALELA

TINDAKAN KRIMINAL BAGAIKAN LALAT YANG BETERBANGAN

TERINGAT PERJUANGAN PARA PAHLAWAN

YANG RELA MENGORBANKAN SEGALANYA

HANYA DEMI SATU KATA “MERDEKA”

CIPT. YENNY ISLAM NINGTYAS


BIOGRAFI PENGARANG

Hello Everyone, perkenalkan nama saya Yenny Islam Ningtyas,. Saya lahir tanggl 28
Oktober 1999 atau bertepatan dengan hari Sumpah Pemuda, Di Wonogiri, Jawa Tengah.
Umur saya tahun 2018 ini 19 tahun. Untuk sekilas cerita saja, saya dulu bersekolah dasar di
SD Negeri Jati 2, di Jatiuwung Kota Tangerang, lalu dikarenakan orang tua saya pindah
rumah akhirnya saya pun mengikuti mereka.
Pada waktu SMP saya bersekolah di SMP Negeri 2 Cikupa, setelah lulus SMP saya
masuk ke sekolah SMK Bina Am Ma’mur mengambil jurusan multimedia, sedikit cerita pada
masa SMK dulu adalah masa yang paling asik dan indah dalam hidup. Menurut saya pribadi,
karena pada masa SMK dulu saya menemukan teman – teman yang sampai saat ini belum
dapat saya lupakan, karena kenangan – kenangan pada masa itu tidak dapat diulang kembali.
Hingga akhirnya saya berkuliah di Universitas Esa Unggul Fakultas Ekonomi dan
bisnis jurusan Akuntansi , saya berkuliah sambil bekerja, jujur melakukan 2 tanggung jawab
sekaligus itu tidaklah mudah, karna banyak resiko yang harus kita hadapi. Dan saya tidak
terlalu pintar dalam mengatur waktu. Serta, saya harus mempelajari dan memahami materi
dari awal karna saya berpindah jurusan yang tadinya Teknik menjadi Ekonomi.
Puisi yang saya karang ini tidak luput dari mendapatkan referensi karya yang telah
ada.
Finally, Ini sedikit kisah dari diriku yang sedang berjuang untuk menggapai cita –
cita, semoga Allah meridhoi apa yang sedang aku perjuangkan.

Amiinn

Anda mungkin juga menyukai