Anda di halaman 1dari 5

SOAL TWK CPNS 2019

1. Dalam beberapa hari ini dunia maya kembali dihebohkan dengan video penggerebekan
sepasang muda mudi yang diduga tengah berbuat mesuk di Cikupa, Tangerang, Banten
pada tanggal 20 November 2018. Namun, setelah dilakukan penyeledikan, ternyata
pasangan muda mudi tersenut menjadi korban salah tuduh. Video yang viral tersebut
memperlihatkan bagaimana para warga mengarak mereka keliling kampung dengan
kondisi setengah telanjang. Hal semacam ini telah melanggar salah satu sila dalam
pancasila ke…
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 5
2. Bangsa Indonesia merasa dirinya adalah bagian dari seluruh umat manusia. Pernyataan
tersebut sesuai dengan pengamalan sila pancasila ke…
a. Pertama
b. Kedua
c. Ketiga
d. Keempat
e. Kelima
3. Politik dinasti Ratu Atut yang terjadi di pemerintah provinsi Banten merupakan salah
satu contoh kondisi yang sangat bertentangan dengan nilai nilai pancasila dan harus
dihilangkan. Hal ini dimaksudkan untuk memberikan kesempatan kepada seluruh warga
Negara Indonesia lain yang juga memiliki hak politik (hak untuk memilih dan dipilih)
untuk ikut berpartisipasi secara aktif dalam arena politik praktis di Indonesia.
Menghilangkan politik dinasti merupakan sebuah tindakan yang sesuai dengan Pancasila
khususnya sila ke…
a. Pertama
b. Kedua
c. Ketiga
d. Keempat
e. Kelima
4. Terjadinya demonstrasi besar- besaran diwilayah Provinsi Papua dan Papua Barat yang
disertai dengan aksi persekusi, pengrusakan dan penjarahan dikantor pemerintahan
adalah wujud penerapan penyampaian suara public dimuka umum yang bertentangan
dengan Pancasila khususnya sila ke…
a. Pertama
b. Kedua
c. Ketiga
d. Keempat
e. Kelima
5. Andi adalah bagian dari generasi milenial yang gemar menggunakan internet untuk
mengisi waktu. Suatu hari Andi melihat sebuah berita yang menarik perhatiannya di
Facebook dan langsung membagikannya di linimasa facebook miliknya. Setelah
beberapa waktu, salah satu sahabat Andi mengirim pesan dan menyampaikan bahwa
berita yang dipost oleh Andi adalah hoax dan dapat menyulut perpecahan dan Dia
terancam UU ITE. Tindakan yang dilakukan Andi bertentangan dengan pancasila
khususnya sila ke…
a. Pertama
b. Kedua
c. Ketiga
d. Keempat
e. Kelima
6. Valentinus adalah mahasiswa asal Papua yang ingin melanjutkan studinya dipulau jawa,
khususnya di Universitas Gajahmada Yogyakarta. Setelah sampai disana, selama
seminggu Ia mengalami perlakuan yang tidak menyenangkan berbalut rasisme yang
membuatnya merasa sedih dan marah. Hal yang dialami Valentinus adalah salah satu
penyimpangan prilaku yang bertentangan dengan Pancasila khususnya sila ke…
a. Pertama
b. Kedua
c. Ketiga
d. Keempat
e. Kelima
7. Dunia pendidikan di Indonesia terus mengalami perubahan dan perbaikan guna
menyiapkan sumber daya manusia yang berkualitas untuk bersaing bukan hanya dilevel
domestik, tetapi juga internasional. Hal ini sesuai dengan visi para pendiri bangsa yang
termaktub dalam pembukaan UUD 1945 khususnya alinea ke…
a. Ke-1
b. Ke-2
c. Ke-3
d. Ke-4
e. Ke-5
8. Baru- baru ini terjadi penangkapan tangan terhadap beberapa oknum kepala daerah
diberbagai provinsi dan kabupaten yang mengejutkan publik. Saat dibawa kegedung
merah putih KPK, para tersangka yang menggunakan rompi oranye khas KPK malah
melempar senyum dan melambaikan tangan seolah tak bersalah. Hal ini pada dasarnya
tidak sesuai dengan tatanan dan pandangan hidup bangsa Indonesia khususnya
Pancasila sila ke…
a. Pertama
b. Kedua
c. Ketiga
d. Keempat
e. Kelima
9. Setiap tahunnya selalu terjadi kebakaran hutan dan lahan yang menyebabkan kabut
asap terjadi diberbagai wilayah di Indonesia. Presiden Jokowi telah memerintahkan
menteri terkait untuk mengambil langkah penanggulangan dan pencegahan agar hal
tersebut tidak terjadi lagi dimasa yag akan datang. Peristiwa ini amat menganggu
kegiatan sehari hari masyarakat dan menyebabkan sekolah diliburkan dibeberapa
tempat, penundaan penerbangan dan banyak lainnya. Setelah ditelusuri ternyata
banyak kebakaran yang terjadi tidak disebabkan oleh peristiwa alam, melainkan ulah
tangan manusia khususnya perusahaan perusahaan sawit yang ingin mengambil langkah
cepat untuk melancarkan bisnis mereka. Hal ini adalah bentuk sikap yang sangat
bertentangan dengan Pancasila khususnya sila ke…
a. Kelima
b. Keempat
c. Ketiga
d. Kedua
e. Pertama
10. Exploitasi besar- besaran terhadap sumber daya alam milik Indonesia yang dilakukan
oleh perusahaan asing telah mengakibatkan kerusakan alam yang masif. Sumber minyak
disedot, batubara, emas dan nikel dikeruk demi menguntungkan sebagian kelompok
saja. Hal ini sangat bertentangan dengan Pancasila khususnya sila ke…
a. Ke-1
b. Ke-2
c. Ke-3
d. Ke-4
e. Ke-5
11. Tindakan radikalisme dan pemaksaan penerapan ukum suatu agama diIndonesia adalah
salah satu bentuk penyimpangan terhadap Pancasila tentang…
a. Ketuhanan
b. Kemanusian
c. Persatuan
d. Demokrasi
e. Keadilan Sosial
12. Sujatmiko adalah pegawai yang sangat rajin dan selalu tepat waktu dalam setiap acara.
Ia disenangi oleh rekan rekan kerja sekantornya karena sikapnya yang ramah dan suka
membantu orang lain. Secara kinerja, setiap tanggung jawab yang diamanahkan
kepadanya selalu diselesaikan dengan sangat baik. Sikap Sujatmiko dalam bekerja
mencerminkan sikap yang sejalan dengan Pancasila khususnya sila ke…
a. Pertama
b. Kedua
c. Ketiga
d. Keempat
e. Kelima
13. Perayaan hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-74 didesa Mekar berlangsung meriah
dengan berbagai kegiatan yang menarik diantaranya lomba lari karung, panjat pinang
dan tarik tambang. Kegiatan yang difasilitasi oleh karang taruna ini semakin mempererat
keakraban berwarganegara satu sama lainnya. Masyarakat desa mekar terlihat sangat
senang dan kompak demi memeriahkan acara. Dalam kasus ini, secara tidak langsung
masyarakat telah melaksanakan pengamalan sila pancasila ke…
a. Ke-1
b. Ke-2
c. Ke-3
d. Ke-4
e. Ke-5
14. Salah satu bentuk pengamalan sila pancasila ke-5 adalah…
a. Senang berbagi terhadap sesame
b. Beribadah sesuai dengan keyakinan masing masing
c. Tidak ikut tawuran antar pelajar
d. Persamaan atas hak dimata hukum
e. Tidak mengambil sesuatu yang bukan hak
15. Dibentuknya lembaga negara bernama BPIP (Badan Pembinaan Ideologi Pancasila)
setara kementerian adalah bentuk keseriusan pemerintah dalam mengeratkan kembali
Pancasila dalam kehidupan sehari masyarakat yang semakin tergerus oleh globalisasi
dan moderenisasi. Berikut adalah contoh pengamalan sila pancasila ke-4 dalam lingkup
luas adalah…
a. Berprestasi dalam event olahraga internasional untuk Indonesia
b. Merayakan HUT RI dengan mengikuti upacara saat berada diluar negeri
c. Ikut berpartisipasi memilih pemimpin dalam pemilu
d. Melaporkan kepada pihak yang berwajib saat melihat tindakan kriminal
e. Ikut melaksanakan misi perdamaian internasional dibawah bendera PBB
Kunci Jawaban Soal TWk 2019

1. B
2. C
3. D
4. D
5. C
6. B
7. D
8. B
9. A
10. E
11. A
12. B
13. C
14. D
15. C

Anda mungkin juga menyukai