Anda di halaman 1dari 2

DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN CIANJUR

SMK NEGERI 1 CIDAUN


Bidang Studi Keahlian : 1. Agribisnis dan Agroteknologi 2. Teknologi dan
Rekayasa 3. Bisnis dan Manajemen 4. Teknologi Informasi dan Komunikasi
Jl. Pelabuhan Jayanti Cidaun-Cianjur 43275 Hp. 085863176111
Website : www.smkn1cidaun.sch.id Email : smkn1cidaun@yahoo.com

TATA TERTIB
PRAKTIK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN)
KOMPETENSI KEAHLIAN TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN (TKJ)
TAHUN PELAJARAN 2015/2016

A. Hak Peserta Prakerin


1. Mengikuti program Prakerin.
2. Mendapat perlakuan yang sesuai dengan bidang / kompetensi keahlian.
3. Memperoleh kesempatan melaksanakan ibadah sesuai dengan agamanya.
4. Memperoleh penilaian atas hasil praktiknya.

B. Kewajiban Peserta Prakerin


1. Mematuhi peraturan yang berlaku atau ditetapkan oleh
industri/perusahaan/instansi pasangan (tempat prakerin).
2. Memperhatikan dan melaksanakan aturan keselamatan kerja yang diperlukan
dalam melaksanakan suatu pekerjaan.
3. Menghormati instruktur/pembimbing.
4. Berlaku sopan dan santun serta bekerja jujur, bertanggung jawab berinisiatif dan
kreatif terhadap tugas-tugas yang diberikan di tempat kerja.
5. Mengenakan pakaian sesuai dengan ketentuan (memakai seragam sekolah).
6. Memberitahu pimpinan unit/pembimbing apabila berhalangan hadir.
7. Membicarakan dengan segera kepada guru pembimbing/instruktur apabila
menemui kesulitan dalam melaksanakan prakerin.
8. Melaporkan dengan segera kepada petugas yang berwenang apabila terjadi
kerusakan atau salah mengambil bahan/alat.
9. Ikut memelihara sarana, prasarana, kebersihan, ketertiban dan keamanan di tempat
kerja.
10. Menyusun laporan prakerin dan diuji di sekolah.

C. Sanksi Peserta Prakerin


Peserta yang tidak mengikuti atau meninggalkan kegiatan prakerin tanpa ada surat
keterangan akan dikenakan sanksi sebagai berikut :
a. Teguran lisan.
b. Surat Peringatan.
c. Dinyatakan tidak lulus prakerin dan mengulang.
d. Dikeluarkan dari Sekolah

Cianjur, 24 Oktober 2015


Mengetahui :
Kepala Sekolah, Ketua Pelaksana Prakerin TKJ,

Supriatna, S.Pd., M.Si Prasekti Dika Riyantari, S.Pd


NIP. 196109161982011001 NIP. 198701092011012002
DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN CIANJUR
SMK NEGERI 1 CIDAUN
Bidang Studi Keahlian : 1. Agribisnis dan Agroteknologi 2. Teknologi dan
Rekayasa 3. Bisnis dan Manajemen 4. Teknologi Informasi dan Komunikasi
Jl. Pelabuhan Jayanti Cidaun-Cianjur 43275 Hp. 085863176111
Website : www.smkn1cidaun.sch.id Email : smkn1cidaun@yahoo.com

PERATURAN
PRAKTIK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN)
KOMPETENSI KEAHLIAN TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN (TKJ)
TAHUN PELAJARAN 2015/2016

1. Peserta prakerin tahun 2015/2016 dalah siswa kelas XI TKJ.


2. Penentuan wilayah prakerin (Bandung dan Cianjur) prakerin dilakukan oleh orang
tua siswa dan panitia dengan mempertimbangkan :
a. Kondisi fisik siswa;
b. Keuangan;
c. Kelakuan.
3. Penentuan lokasi penempatan prakerin adalah kewenangan panitia.
4. Peserta akan diberangkatkan prakerin jika memenuhi syarat sebagai berikut :
a. Siswa telah menyelesaikan permasalahan nilai rapor sampai semester 3;
b. Siswa telah mengikuti serangkaian pembekalan yang diselenggarakan oleh
panitia;
c. Siswa telah membuat surat pernyataan pelaksanaan prakerin yang
ditandatangani di atas materai Rp 6.000,00;
d. Biaya prakerin dan UDB sampai bulan Maret 2016 dilunasi selambat-
lambatnya tanggal 19
Desember 2015.
5. Siswa yang tidak memenuhi syarat pada point 4a, 4b, dan 4c akan diberangkatkan
jika sudah memenuhi syarat dengan tambahan biaya transportasi di luar biaya
prakerin yang telah ditetapkan.
6. Siswa yang tidak memenuhi syarat point 4d secara otomatis akan ditempatkan di
wilayah Cidaun.
7. Siswa yang mengalami sakit karena kambuh atau dikarenakan kondisi lingkungan
yang tidak cocok menjadi tanggung jawab peserta dan keluarganya.
8. Jika siswa mengajukan pindah lokasi perusahaan atau berhenti dari pelaksanaan
prakerin setelah rangkaian kegiatan prakerin dilaksanakan, maka siswa tidak
memiliki hak untuk meminta kembali biaya prakerin yang sudah dibayarkan.

Anda mungkin juga menyukai