Anda di halaman 1dari 9

PROPOSAL

BANTUAN BEASISWA MAHASISWA


KABUPATEN PANGKAJENE DAN KEPULAUAN

OLEH :
NAMA : ISYWANDA
NIM : PO713241181016
PROGRAM STUDI : FISIOTERAPI

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES


MAKASSAR
2019
PERMASALAHAN

Dewasa ini Pendidikan di Indonesia menjelma menjadi suatu yang


eksklusif. Besarnya dana SPP yang harus dibayar, textbook yang mahal hingga
sarana penunjang bagi pelajar yang minim. Hal ini menyebabkan Pendidikan di
Negeri ini sebagian besar dinikmati oleh kalangan tertentu saja. Otak yang
merupakan kunci utama dalam Pendidikan hampir tidak berharga.

Proposal ini saya ajukan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten


Pangkajene dan Kepulauan untuk mendapatkan beasiswa bagi kelanjutan kuliah
saya di “POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES MAKASSAR” sekaligus
memperkenalkan diri kepada Pemerintah Daerah.

Sekarang saya sedang menjalani semester III (tiga) perkuliahan. Dalam


masa ini, Pendidikan saya dibiayai oleh orang tua. Untuk mendapatkan gelar D3
dalam beberapa tahun mendatang membutuhkan biaya yang tidak sedikit,
ditambah dengan keadaan perekonomian yang semakin sulit. Dengan proposal ini,
besar harapan saya untuk mendapatkan beasiswa pendidikan dari Pemerintah
Daerah Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan.
PROPOSAL PENGAJUAN BEASISWA

TAHUN AKADEMIK (2019 / 2020)

NAMA : ISYWANDA

NIM : PO713241181016

TEMPAT / TANGGAL LAHIR : KALAMESUE, 07 FEBRUARI 2000

UNIVERSITAS : POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES

MAKASSAR

JURUSAN/SEMESTER : FISIOTERAPI / III (TIGA)

JENJANG PENDIDIKAN : D3

Diajukan:

Kepada Yth,

BAPAK BUPATI KABUPATEN PANGKAJENE DAN KEPULAUAN

C/q : Bagian Kesejahteraan Sosial (BAKSOS)

DI PANGKAJENE
PROPOSAL

BANTUAN BEASISWA

A. PENDAHULUAN
Dalam undang-undang dasar tahun 1945 dinyatakan bahwa salah satu
tujuan dari kemerdekaan kita adalah mencerdaskan kehidupan bangsa. Namun
sejak beberapa decade lewat tujuan itu telah mengalami pergeseran. Setidaknya
terlihat dari agenda pembangunan yang telah digariskan oleh para pemimpin-
pimimpin bangsa, dimana penciptaan sumber daya manusia melalui pendidikan
masih sangat lemah jika dibandingkan dengan sector-sektor lainnya. Akibatnya
dapat dirasakan sekarang dimana mayoritas SDM anak bangsa ini lemah, apalagi
mereka yang berbeda diluar daerah pulau jawa. Padahal potensi baik disektor
manusia maupun potensi alamnya sangat besar, yang pada akhirnya menjadi
terabaikan selain habis dieksploitasi oleh pihak lain, juga akibat SDM di daerah
sendiri itu terlalu lemah.
Diantara posisi daerah yang besar sebagai cikal bakal daerah yang maju
adalah memiliki sumber daya alam yang besar dan letaknya yang strategis. Begitu
juga dengan Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan yang sangat kaya akan
kekayaan alamnya serta letaknya yang strategis sangatlah berpotensi untuk
menjadi daerah yang maju. Untuk mencapainya tidaklah mudah, suatu daerah
haruslah memiliki sumber daya manusia yang handal dan profesional untuk
mengelolahnya agar bisa tercapai maksud dan tujuannya tersebut. Karena
bagaimanapun melimpahnya sumber daya alam tanpa adanya kemampuan sumber
daya manusia untuk mengolahnya maka akan sia-sia.
Pengembangan sumber daya manusia adalah suatu upaya untuk
mengembangkan kualitas atau kemampuan sumber daya manusia, agar mampu
mengolah dan mengelola sumber daya alam sehingga dapat digunakan untuk
kesejahteraan masyarakat sebagai akhir dari tujuan pembangunan itu sendiri.
Maka dari itu sebagai generasi penerus untuk mengembangkan Kabupaten
Pangkep, selanjutnya saya sangat mengharapkan peran Pemerintah Daerah
Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan selaku institusi yang diberi hak oleh rakyat
harus melakukan tugasnya selain untuk mengembangkan Kabupaten Pangkep itu
sendiri juga membangun untuk mendidik putra-putri daerah agar bisa menjadi
generasi yang handal, professional, dan berkualitas untuk membangun daerahnya
sendiri.
Di latar belakangi hal tersebut, saya sangat berharap Pemerintah Daerah
Kabupaten Pangkep dapat membantu mengurangi beban keuangan yang menjadi
kendala dalam meningkatkan prestasi belajar. Dengan semakin dinamisnya
pengembangan dunia pendidikan dan tuntutan peningkatan mutu lulusan
Perguruan Tinggi, maka perbaikan dan peningkatan sarana penunjang pelajar
adalah mutlak diperlukan salah satu upaya yang saat ini saya harapkan dari
Pemerintah Daerah Kabupaten Pangkep adalah dapat memberikan bantuan
beasiswa bagi mahasiswa asal Kab. Pangkep. Karena bantuan ini sangat berarti
dalam penunjang kelancaran dan keberhasilan mahasiswa dalam menyelesaikan
masa belajarnya.

B. TUJUAN
Tujuan dari pengajuan permohonan Beasiswa ini dapat disebutkan sebagai
berikut:
1. Untuk meringankan beban orang tua dalam membiayai kuliah.
2. Memacu daya saing untuk meningkatkan mutu pendidikan dan
kemampuan dalam mengembangkan potensi diri.
3. Perbaikan sarana penunjang belajar.
4. Sebagai salah satu wujud nyata kepedulian pemerintah Kabupaten
Pangkajene dan Kepulauan terhadap peningkatan SDM di Pangkajene dan
Kepulauan.
C. ESTIMASI BIAYA PENDIDIKAN

NO ESTIMMASI BIAYA JUMLAH


1 Biaya SPP / Semester Rp 2.000.000
2 Biaya Kos / tahun Rp. 3.500.000
3 Biaya Hidup / bulan Rp 800.000
4 Biaya transportasi / bulan Rp 300.000
JUMLAH Rp 6.600.000

Terbilang : Enam juta enam ratus ribu rupiah

D. LAMPIRAN

Dengan ini saya lampirkan beberapa persyaratan yaitu :

1. Biodata.
2. Surat Keterangan Aktif Kuliah.
3. Foto Copy slip pembayaran Semester Genap / 2.
4. Foto Copy KTP yang masih berlaku.
5. Foto Copy KK (Kartu Keluarga).
6. Foto Copy KTM.
7. Foto Copy Ijazah SD, SMP, SMA.
8. Transkip nilai (IPK)
9. Kartu Rencana Studi (KRS)
E. PENUTUP
Demikian proposal ini saya ajukan dengan harapan dapat di terima dan
dipertimbangkan sebagai mana mestinya. Dengan penuh harapan, sekiranya
pemerintah terkait dapat mengurangi beban biaya pendidikan yang di bebankan
kepada pemohon selaku mahasiswa di POLITEKNIK KESEHATAN
KEMENKES MAKASSAR, sekaligus sebagai Putri Daerah wilayah Pangkep
yang akan menjadi generasi penerus yang akan mewujudkan Pangkep yang
sejahtera dalam Sumber Daya Manusia (SDM).

Pemohon

isywanda
NIM : PO713241181016
BIODATA

CALON PENERIMA PROGRAM GRATIS SPP MAHASISWA

TAHUN AKADEMIK 2019/2020

DARI PEMERINTAH KABUPATEN PANGKAJENE DAN KEPULAUAN

A. IDENTITAS DIRI
NAMA : ISYWANDA
NIM : PO713241181016
JENIS KELAMIN : PEREMPUAN
TEMPAT TGL LAHIR : KALAMESUE, 07 FEBRUARI 2000
RIWAYAT PENDIDIKAN :
SD 26 TAMANROJA TAHUN 2006 – 2012
SMPN 1 LABAKKANG
TAHUN 2012 – 2015
SMAN 3 PANGKEP TAHUN 2015 – 2018
NO.TLP/HP : 082249865958
E-MAIL : Wandaisy02@gmail.com

B. PENDIDIKAN SEKARANG
NAMA PT : POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES
MAKASSAR
JURUSAN/PRODI : FISIOTERAPI/D3
NILAI AKREDITASI :B
IPK : 3.57

Pangkajene, 16 oktober 2019

ISYWANDA
Lampiran : I (satu) Berkas
Perihal : Permohonan / Proposal Pengajuan Beasiswa
Kepada,
Yth. Bapak Bupati Kab. Pangkajene dan Kepulauan
Di
Pangkajene

Assalamualaikum Wr.Wb
Dengan hormat,
Puji syukur kita ucapkan kepada allah swt, atas rahmat yang diberikan
kepada kita semua, sehingga dapat menjalankan aktivitas sehari-hari dengan
lancar, amin.
Pendidikan merupakan hak bagi setiap warga Negara. Pernyataan ini
tertulis dalam UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Artinya pemerintah
akan memberikan peluang sebesar-besarnya untuk tiap warga Negara untuk
mendapatkan pendidikan, keadaan perekonomian sangat mempengaruhi tingkat
pendidikan masyarakat. Hal ini juga terjadi pada saya dimana keadaan hidup yang
sulit sangat mempengaruhi pendidikan saya.
Dalam Undang-Undang Dasar 1945, salah satu tujuan pembangunan
nasional adalah mencerdaskan kehidupan bangsa dan mensejahterakan rakyat.
Penegakkan hukum untuk mencapai ketertiban, keadilan, kedamaian dan
kenyamanan dalam kehidupan masyarakat.
Saya sebagai salah seorang Putri Daerah Kabupaten Pangkajene dan
Kepulauan bertanggung jawab atas perkembangan Kabupaten Pangkajene dan
Kepulauan khususnya di bidang Pendidikan. Disiplin ilmu yang saya pelajari
sekarang di POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES MAKASSAR. Dengan
bekal D3 nantinya, saya yakin dan memberikan pengaruh positif bagi
perkembangan daerah Pangkajene dan Kepulauan. Sangat besar harapan saya
untuk bisa mengembangkan apa yang saya pelajari di daerah Pangkajene dan
Kepulauan dan daerah provinsi Sulawesi Selatan.

Pangkajene,16 oktober 2019

Hormat saya,

ISYWANDA
Nim :PO713241181016

Anda mungkin juga menyukai