Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KOTA BAUBAU

RUMAH SAKIT UMUM DAERAH


Jl. Drs. H. La Ode Manarfa No.- Tlp.(0402) 2825356 Fax.(0402) 2825357
Email : rsudkotabaubau@gmail.com

SATUAN ACARA PENYULUHAN (SAP)


CUCI TANGAN

Pokok Bahasan : Pendidikan Kesehatan Tentang Cuci Tangan

Sasaran : Kelompok

Metode : Ceramah, Diskusi, Praktek

Media : Brosur

Waktu : 15 menit

Tempat : Ruang Nicu

Hari/Tanggal :

A. TIU (Tujuan Instruksional Umum)


Setelah mengikuti penyuluhan kesehatan cara cuci tangan diharapkan sasaran
mengetahui cara cuci tangan yang benar.

B. TIK (Tujuan Instruksional Khusus)


Setelah melakukan penyuluhan kesehatan cara cuci tangan diharapkan peserta mampu:
1. Menjelaskan pengertian cuci tangan
2. Menjelaskan tujuan dan manfaat cuci tangan
3. Menjelaskan saat yang tepat cuci tangan
4. Menjelaskan 6 langkah cuci tangan
5. Mempraktekkan 6 langkah cuci tangan

C. Sasaran
Kelompok

D. Teori
1. Pengertian
Cuci tangan adalah suatu tehnik membasahi tangan dengan air mengalir atau cairan
anti kuman untuk menghilangkan kuman yang menempel pada tangan secara efektif.
2. Tujuan dan Manfaat Cuci Tangan
a. Tujuan
 Menjaga kebersihan diri
 Mencegah infeksi silang
 Sebagai pelindung diri
b. Manfaat
 Menghindarkan penularan penyakit melalui tangan
 Membunuh kuman penyakit yang ada ditangan
 Flora baik pada tangan tidak mati
 Tangan bersih

3. Saat Yang Tepat Cuci Tangan


a. Sebelum menyentuh pasien
b. Setelah menyentuh pasien
c. Setelah menyentuh benda di lingkungan sekitar pasien
d. Setiap tangan kotor
e. Sebelum menyentuh makanan
f. Setelah dari toilet/kamar mandi

4. 6 Langkah Cuci Tangan


a. Ratakan sabun atau cairan antikuman di kedua telapak tangan
b. Telapak tangan kanan menggosok punggung tangan kiri dengan jari-jari saling
menjalin, dan lakukan sebaliknya
c. Gosok kedua talapak tangan dengan jari-jari saling menjalin
d. Gosok punggung jari-jari bagian atas dengan telapak tanga, posis jari saling
mengunci
e. Gosok ibu jari dengan telapak tangan dengan cara diputar dan lakukan sebaliknya
f. Gosok ujung jari tangan kiri pada telapak tangan kanan dengan cara diputar dan
lakukan sebaliknya.
g. Apabila menggunakan sabun, setelah melakukan 6 langkah, bilas tangan dengan air
mengalir dengan 6 langkah dan tangan dikeringkan
h. Mencuci tangan menggunakan sabun dilakukan selama 40-60 detik sedangkan
mencuci tangan dengan cairan anti kuman (handrub) dilakukan selama 20-30 detik
E. Kegiatan Penyuluhan
No Waktu Kegiatan Penyuluhan Kegiatan Peserta
1. 3 Menit Pembukaan:
1. Mengucapkan salam 1. Menjawab salam
2. Memperkenalkan diri 2. Memperhatikan
3. Menjelaskan tujuan penyuluhan 3. Memperhatikan
4. Menyebutkan materi yang akan diberikan 4. Memperhatikan
2. 6 Menit Pelaksanaan
1. Menjelaskan pengertian cuci tangan 1. Mendengarkan
2. Menjelaskan tujuan dan manfaat cuci tangan 2. Mendengarkan
3. Menjelaskan saat yang tepat cuci tangan (5 3. Bertanya
Moment)
4. Menjelaskan dan mempraktekkan 6 langkah cuci 4. Memperhatikan,
tangan mempraktekkan,
bertanya
3. 3 Menit Evaluasi
1. Meminta audience menjelaskan pengertian cuci 1. Menjelaskan
tangan pengertian cuci
tangan
2. Meminta audience menjelaskan tujuan dan 2. Menjelaskan tujuan
maanfaat cuci tangan dan manfaat cuci
tangan
3. Meminta audience menjelaskan saat yang tepat 3. Menjelaskan saat
cuci tangan yang tepat cuci tangan
4. Meminta audience mempraktekkan 6 langkah 4. Mempraktekkan
cuci tangan
4. 3 Menit Terminasi
1. Meyimpulkan hasil pertemuan 1. Memperhatikan
2. Mengucapkan salam penutup
2. Menjawab salam

Baubau,
Kepala Bidang Keperawatan Pemberi Edukasi

SUHASTY, S.Kep, Ns
NIP. 19750106 199903 2 003
PEMERINTAH KOTA BAUBAU
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH
Jl. Drs. H. La Ode Manarfa No.- Tlp.(0402) 2825356 Fax.(0402) 2825357
Email : rsudkotabaubau@gmail.com

DAFTAR HADIR
EDUKASI PENDIDIKAN KESEHATAN CUCI TANGAN

Tempat :
Waktu/Tanggal :

NO NAMA ALAMAT TANDA TANGAN


1. 1.
2. 2.
3. 3.
4. 4.
5. 5.
6. 6.
7. 7.
8. 8.
9. 9.
10. 10.
11. 11.
12. 12.
13. 13.
14. 14.
15. 15.
16. 16.
17. 17.
18. 18.
19. 19.
20. 20.
21. 21.
22. 22.
23. 23.
24. 24.
25. 25.

Anda mungkin juga menyukai