Anda di halaman 1dari 3

PENGARUH KOMBINASI SENIOR ELASTIC BAND DAN

CHAIR EXERCISE TERHADAP RESIKO PENINGKATAN

GULA DARAH PADA LANSIA DI DESA BESUKI

Fauzan Abdillah Ponamon 1 , Atika Yulianti 2 , Nungki Marlian


Yuliadarwati 2

ABSTRAK
Diabetes mellitus (DM) merupakan penyakit kronis dimana organ pankreas
sudah tidak dapat menghasilkan insulin secara cukup atau saat tubuh tidak dapat secara
efektif menggunakan insulin yang dihasilkan sehingga menyebabkan peningkatan
konsentrasi glukosa dalam darah atau disebut dengan hiperglikemia. Hiperglikemia
adalah keadaan dimana kadar gula dalam darah melebihi batas normal. Penyebabnya
belum di ketahui dengan pasti tetapi ada beberapa faktor predisposisi yaitu genetik,
umur dan obesitas. Cara atau metode yang digunakan untuk menurunkan kadar gula
darah sendiri diantaranya dengan cara pengobatan non-farmakologi yaitu dengan cara
melakukan aktivitas fisik secara rutin. Aktivitas fisik yang dilakukan adalah
Kombinasi Senior Elastic Band Dan Chair Exercise. Penelitian ini memiliki tujuan
untuk menguji pengaruh kombinasi senior elastic band dan chair exercise terhadap
penurunan gula darah pada lansia di Desa Besuki. Penelitian ini merupakan penelitian
quasi experimental dengan desain penelitian non equivalen group desain yang terdiri
dari dua kelompok yaitu kelompok perlakuan dan kelompok kontrol dengan
melibatkan 60 responden dengan teknik pengambilan sampel menggunakan Purposive
Sampling. Data yang diperoleh di analisis menggunakan uji Paired T-test dan uji
Independent T-test. Hasil analisis pengukuran tekanan darah di ukur menggunakan
Glucometer setelah melakukan senam selama 1 bulan yang dilakukan semala 3 kali
per minggu nya. Hasil penelitian menunjukkan ada pengaruh yang signifikan pada
kedua kelompok yaitu kelompok perlakuan 0.00 (P < 0.05) sehingga dapat
disimpulkan H1 diterima dan H0 ditolak yang artinya terdapat pengaruh
kombinasi senior elastic band dan chair exercise terhadap penurunan gula darah
pada lansia di Desa Besuki.

Kata Kunci : Gula Darah, Lansia, Senam Kombinasi Senior Elastic Band Dan
Chair Exercise

1
Mahasiswa Program Studi S1 Fisioterapi, Universtas Muhammadiyah Malang
2
Dosen Program Studi S1 Fisioterapi, Universtas Muhammadiyah Malang
THE EFFECT OF COMBINATION OF SENIOR ELASTIC BAND

AND CHAIR EXERCISE ON THE RISK OF INCREASING

BLOOD SUGAR IN ELDERLY IN BESUKI VILLAGE

Fauzan Abdillah Ponamon1, Atika Yulianti2, Nungki Marlian Yuliadarwati2

ABSTRACT
Diabetes mellitus (DM) is a chronic disease where the pancreatic organs
cannot produce enough insulin or when the body cannot effectively use the insulin
produced so that it causes an increase in the concentration of glucose in the blood or
called hyperglycemia. Hyperglycemia is a condition where blood sugar levels exceed
normal limits. The cause has not been known with certainty but there are several
predisposing factors namely genetic, age and obesity. The method or method used to
reduce blood sugar levels alone is by non-pharmacological treatment, namely by doing
physical activity on a regular basis. Physical activity carried out is a combination of
Senior Elastic Band and Chair Exercise. This study aims to examine the effect of the
combination of senior elastic band and chair exercise on the reduction of blood sugar
in the elderly in Besuki Village. This research is astudy quasi experimental with a non-
equivalent design group design consisting of two groups, namely the treatment group
and the control group involving 60 respondents with the sampling technique using
purposive sampling. The data obtained were analyzed using the Paired T-test and
Independent T-test. The results of the analysis of blood pressure measurements were
measured using a Glucometer after doing 1 month of gymnastics carried out all three
times per week. The results showed that there was a significant effect on the two
groups, namely the treatment group 0.00 (P <0.05) so that H1 was accepted and H0
was rejected, meaning that there was a combination of senior elastic band and chair
exercise on blood sugar reduction in the elderly in Besuki Village.

Keywords : Blood Sugar, Elderly, Gymnastics Combination of Senior Elastic Band


and Chair Exercise

1
Undergraduate Physiotherapy Student Study Program, University of Muhammadiyah
Malang
2
Lecturers of Physiotherapy S1 Study Program, University of Muhammadiyah Malang

Anda mungkin juga menyukai