Anda di halaman 1dari 4

BAB III

PRODUKSI DAN OPERASI

3.1 Produk dan Proses Produksi

3.1.1 Produk

a. Ciri – ciri Produk

Konsep desain produk kami mengusung tema minimalis modern.


Konsep minimalis modern ini fokus pada desain bangunan yang dapat memenuhi kebutuhan
dasar bagi penghuni rumah agar nyaman saat melakukan kegiatan. Selain memberikan
kenyamanan dengan terpenuhinya kebutuhan dasar, konsep minimalis modern inipun dapat
menghasilkan desain yang efisien dan efektif melalui kesederhanaan dalam bentuk, detil
tata ruang, pemilihan warna dan pengunaan material berupa precast. Konsep rumah
minimalis modern ini juga memiliki sistem rumah terbuka dengan interior dinding yang
minimal, area penyimpanan yang cukup, dan lebih menekankan pada jarak pandang dan
pencahayaan yang cukup dengan pemilihan warna dinding yang memberika suasana adem,
detail modern yang elegan, ruangan bebas yang leluasa, dan banyaknya pemasangan
jendela dengan menambah pemasangan skylight yang sejajar dengan penempatan inner
court serta pemasangan solar panel yang memberikan kesan hunian rumah hemat energi.

b. Kegunaan Utama Produk

1. Menghasilkan suatu desain yang memiliki konsep jelas.

2. Menciptakan desain efektif yang berkaitan antara penampilan


fisik bangunan dengan elemen bangunan serta ruang dalam, jelas
dan paham mengenai konsep desainnya, untuk dijadikan acuan
dalam proses desain hingga bangunan dibangun.

3.1.2 Proses Produksi

Tahapan dalam mendesain :

 Survey Lokasi
Mendatangi lokasi pembangunan secara langsung untuk
mengetahui luas tapak yang akan dibangun.
 Membuat Konsep awal desain
Membuat konsep perencanaan sesuai data yang ada di lokasi, yang
meliputi data tapak, data iklim, potensi view, orientasi matahari dan
arah mata angin. Pada tahap ini bertujuan agar bangunan dapat
merespon potensi alam yang baik.
 Membuat rencana
Mengimplementasikan konsep awal desain ke dalam gambar kerja,
mulai dari gambar denah, gambar tata ruang, gambar potongan dan
sirkulasi yang nyaman dengan berpedoman pada data-data yang
telah dibuat.
 Membuat rancangan
Mengeksplorasi bentuk desain berdasarkan data-data yang didapat
di lapangan, sehingga didapatkan rancangan desain yang ideal
berdasarkan pertimbangan dari beberapa hasil eksplorasi.
 Pelaksanaan Desain
Mengembangkan hasil eksplorasi kepada tahapan selanjutnya
sehingga menghasilkan desain gambar yang menawan, selanjutnya
ke tahapan terakhir berupa finishing yang dihasilkan dalam bentuk
2D dan 3D yang digunakan sebagai bahan presentasi kepada
customer.

3.2 Rencana Produksi

Deskripsi Th-1 Th-2 Th-3 Th-4 Th-5


Rencana Penjualan 10 12 13 17 21
Persediaan Akhir 9 10 10 11 13
Jumlah Kebutuhan 11 13 14 19 25
Persediaan Awal 9 11 11 13 19
Jumlah Produksi 9 13 14 18 24

3.3 Rencana Kebutuhan Produksi

No Alat Unit Harga Harga


/barang
1 Sketchup 1 Rp 800.000 Rp 800.000
2 Autocad 1 Rp 20.000.000 Rp 20.000.000
3 PC/ 5 - -
Laptop
4 ATK 1 set Rp 100.000 Rp 100.000
5 Printer 1 - -
6 Listrik - Rp 100.000/ bulan Rp 100.000/ bulan
7 WIFI - Rp 200.000 Rp 200.000
8 Spanduk 1 (3 x 5 m2) Rp 225.000 Rp 225.000
7 Art Paper 1 pack Rp 16.000 Rp 16.000
Jumlah Rp 21.441.000

3.4 Rencana Kebutuhan Tenaga Kerja Langsung

PELAKSANAAN JUMLAH HONOR JUMLAH


KEGIATAN ( ORANG HONOR
)

Pegawai bagian 3 50.000 150.000


penjualan dan
pemasaran

pegawai bagian 2 50.000 100.000


administrasi dan
umum

BIAYA TOTAL 5 100.000 250.000

3.5 Kebutuhan Mesin dan Peralatan


No Alat Unit Harga Harga
/barang
1 PC/ 5 - -
Laptop
2 ATK 1 set Rp 100.000 Rp 100.000
3 Printer 1 - -
4 Spanduk 1 (3 x 5 m2) Rp 225.000 Rp 225.000
5 Art Paper 1 pack Rp 16.000 Rp 16.000
Jumlah Rp 341.000

Anda mungkin juga menyukai