Anda di halaman 1dari 4

MATA KULIAH : KEPERAWATAN MATERNITAS

DOSEN : SRI ASTINI NURNANINGSIH, S.ST

SOAL
Berilah tanda silang (X) jawaban yang dianggap benar !

1. Yang termasuk dalam tujuan melakukan anamnesa kepada ibu hamil dari pernyataan di
bawah ini adalah :

A. Untuk mengetahui status kesehatan ibu hamil, konseling persiapan persalinan,


penyuluhan kesehatan, pengambilan keputusan dalam rujukan

B. Membantu ibu mengatasi masalah yang menyertai keluarganya

C. Memudahkan perawat dalam menentukan tindakan yang akan dilaksanakan.

D. Jawaban A dan C benar

2. Anamnesa yang dilakukan kepada keluarga dekat pasien, orang tua, suami atau orang yang
paling dekat dengan pasien. Sehingga perawat dapat memperoleh data / informasi tentang
status kesehatan pasien dari orang terdekat pasien disebut dengan :

A. Aulo Anamnesa

B. Auto Anamnesa

C. Aluo Anamnesa

D. Auno Anamnesa

3. Data Subyektif adalah data yang diperoleh dengan cara mengajukan pertanyaan kepada
pasien, keluarga ataupun teman terdekatnya. Di bawah ini yang bukan termasuk data
subyektif adalah :

A. Nama pasien, Umur, Alamat, Keluhan, HPHT dan Riwayat kesehatan ibu hamil

B. Riwayat kesehatan keluarga, Riwayat kehamilan dan Riwayat kontrasepsi

C. Kebiasaan sehari-hari, kesadaran pasien dan obat yang dikonsumsi

D. Riwayat Imunisasi, keadaan ekonomi dan persiapan kegawatdaruratan

4. Ibu hamil bernama ‘N’ umur 25 tahun alamat Brang Biji datang berkunjung ke puskesmas
Unter Iwes untuk memeriksakan kehamilannya. Pada saat dilakukan anamnesa ibu
menyatakan bahwa Hari Pertama Haid Terakhir (HPHT) adalah tanggal 15-2-2019. Maka
Hari Perkiraan Lahir (HPL) adalah :

A. 22-11-2019

B. 22-9-2019

C. 22-1-2020

D. 22-10-2019

5. Pemeriksaan Palpasi pada abdomen ibu hamil dilakukan dengan metode Leopold. Tujuan
dilakukan pemeriksaan Leopold I pada ibu hamil adalah :

A. Untuk mengetahui bagian janin yang berada di bagian atas Rahim ibu
B. Mengetahui Tinggi Fundus Uteri ( tinggi Rahim)

C. Untuk mengetahui bagian janin yang berada di bagian kanan dan kiri Rahim ibu

D. A dan B benar

6. Denyut Jantung Janin dikatakan normal apabila frekuensinya :

A. 140-160 X/ Menit

B. 120-160 X/ Menit

C. 120-180 X/ Menit

D. 140-180 X/ Menit

7. Pada hari ini tanggal 20 Mei 2019 seorang ibu hamil bernama ‘Y’ umur 27 tahun alamat
Seketeng datang berkunjung ke puskesmas Unit I untuk memeriksakan kehamilannya. Pada
buku KIA tertulis bahwa Hari Pertama Haid Terakhir (HPHT) adalah tanggal 13 Agustus
2018 . Berapakah umur kehamilannya saat ini :

A. 38 Minggu

B. 39 Minggu

C. 40 Minggu

D. 41 Minggu

8. Ibu bersalin masuk ke rumah sakit dengan keluhan keluar lendir campur darah dari jalan
lahir diserta sakit pinggang menjalar ke perut bagian bawah. Ibu juga mengatakan bahwa
kehamilannya sudah cukup bulan untuk melahirkan. Setelah dilakukan pemeriksaan dalam
(VT) oleh petugas kesehatan diperoleh hasil bahwa sudah dalam pembukaan serviks 2 cm.
Berdasarkan hasil pemeriksaan tersebut artinya persalinan ibu tersebut berada dalam kondisi
:

A. Kala I Fase Aktif

B. Kala II

C. Kala III

D. Kala I Fase Laten

9. Fokus pada kala I adalah pemantauan kemajuan persalinan. Pada persalinan normal
kemajuan persalinan dipantau dengan menggunakan Partograf. Pada pencatatan partograf
pembukaan serviks dan penurunan kepala ditulis dengan lambang :

A. Pembukaan Serviks (X)

B. Penurunan Kepala (O)

C. A dan B benar

D. Penurunan Kepala (X), Pembukaan Serviks (O)

10. Kala II disebut juga dengan kala pengeluaran, dimana dimulai dari pembukaan lengkap
sampai dengan lahirnya bayi. Lama kala II yang normal adalah :

A. Primi Gravida maksimal 2 jam

B. Primi Gravida maupun Multi Gravida maksimal 2 jam

C. Multi Gravida maksimal 1 jam


D, A dan C benar

11. Pernyataan di bawah ini yang benar tentang Manajemen Aktif Kala III adalah, kecuali :

A. Pemberian Oksitosin segera setelah plasenta lahir

B. Lakukan penegangan tali pusat terkendali

C. Masase Fundus Uteri

D. Pelepasan plasenta sesegera mungkin

12. Fokus pada Kala IV adalah dilakukannya pemantauan pada ibu post partum selama 2 jam.
Adapun kondisi kesehatan ibu yang dilakukan pemantauan pada kala IV adalah :

A. Tekanan darah, nadi, suhu, perdarahan, kontraksi Rahim, tinggi fundus uteri dan
kandung kemih

B. Keadaan Umum, Tekanan darah, nadi, suhu, perdarahan, kontraksi Rahim, tinggi
fundus uteri

C. Keadaan Umum, Tekanan darah, nadi, perdarahan, kontraksi Rahim, tinggi fundus uteri

D. Keadaan Umum, Tekanan darah, suhu, perdarahan, kontraksi Rahim, tinggi fundus
uteri

13. Pemantauan Kala IV selama 2 jam pertama dilakukan:

A. Setiap 15 menit pada 1 jam pertama

B. Setiap 1 jam pada 1 jam kedua

C. A dan B benar

D. A dan C salah

14. Perdarahan post partum adalah perdarahan berlebihan yang terjadi setelah persalinan.
Kondisi ini dapat menyebabkan kematian pada ibu apabila tidak ditangani dengan segera.
Jumlah perdarahan yang termasuk dalam perdarahan post partum adalah :

A. 500 ml atau lebih

B. 1000 ml atau lebih

C. 250 ml atau lebih

D. Semua jawaban di atas salah

15. Keluarga berencana menurut WHO adalah tindakan yang dilakukan individu atau PUS
untuk:

A. Mengatur Interval diantara kehamilan

B. Menentukan jumlah anak dalam keluarga

C. Mendapatkan kelahiran yang memang diinginkan

D. A, B dan C Semua Benar

16. Ciri-ciri kontrasepsi yang dianjurkan adalah :

A. Reversibilitas yang tinggi artinya kembalinya masa kesuburan dapat terjamin hampir
100%
B. Efektivitas yang tinggi

C. Tidak menghambat air susu ibu (ASI)

D. A, B dan C Semua Benar

17. Di bawah ini yang termasuk KB metode sederhana tanpa alat adalah :

A. Metode kalender (Ogino-Knaus) dan Metode Suhu Basal (Termal)

B. Metode lendir serviks (Billings) dan Coitus Interuptus

C. A dan B benar

D. A dan B salah

18. Di bawah ini yang termasuk dalam kontrasepsi modern adalah :

A. Suntikan, MAL, IUD dan Kontap

B. Suntikan, Implant, Jelly Vagina dan Kontap

C. Suntikan, Implant, IUD dan metode kalender

D. Suntikan, Implant, IUD dan Kontap

19. Jadwal kunjungan ulang untuk masing-masing kontrasepsi adalah :

A. Pil oral: 1-3 bulan

B. KB suntik: 1 – 3 bulan, tergantung jenisnya

C. Implant tidak perlu melakukan kunjungan rutin bila tidak ada keluhan sampai dengan 3
tahun

D. Semua Benar

20. Efek samping menggunakan kontrasepsi hormonal adalah :

A. Haid kadang tidak teratur atau bahkan tidak datang haid

B. Berat badan bertambah

C. Pusing

D. Semua Benar

#SELAMAT BEKERJA#

Anda mungkin juga menyukai