Anda di halaman 1dari 2

Biografi Cristiano Ronaldo

Nama : Marcelino Vito Hartono

Kelas : X IPA 2

No. Absen : 19

Ronaldo lahir di Madeira, Portugal, anak dari Maria Dolores dos Santos Aveiro dan José
Dinis Aveiro. Dia memiliki kakak laki-laki bernama Hugo, dan dua kakak perempuan, Elma
dan Liliana Cátia. Keluarganya penganut Katolik taat dan hidup dalam kemiskinan, Ronaldo
tidak punya mainan dan berbagi kamar dengan saudara-saudaranya. Pada usia 14, Ronaldo
setuju dengan ibunya untuk fokus sepenuhnya pada sepak bola. Pekerjaan sampingan
ayahnya sebagai asisten perlengkapan klub bola membuat Ronaldo kecil tertarik dengan
olahraga ini. Menginjak usia kesepuluh, Ronaldo tumbuh sebagai penggila sepakbola. Hari-
harinya hanya dihabiskan dengan sekolah dan bermain bola. Ronaldo bergabung dengan The
Sporting Academia ketika usianya 16 tahun. Sporting Lisbon, tim dari akademi bola tersebut,
adalah awal karir Ronaldo. Pertandingan pertamanya bersama tim U-17 membawa atlet dunia
ini mencetak dua gol di pertandingan pertamanya.

Penampilan Ronaldo yang memukau saat menjamu Manchester United di stadion Estadio
Jose Alvalade membuat pelatih Manchester (MU) saat itu, Alex Ferguson, terkesan. Tawaran
dari MU pun sampai padanya. Dengan nilai transfer 12,24 pounds (Rp 225 miliar),
pesepakbola berusia 28 tahun ini resmi merumput dengan tim Red Devils di musim 2003.
Memasuki musim 2006, Ronaldo tampil gemilang. Ia berhasil menorehkan 20 gol semusim
dan membawa tim Setan Merah menjuarai Premier League. Pesepakbola yang akrab disapa
CR7 ini juga banyak meraih gelar selama musim 2006-2009 seperti Barclays Player of the
Month (2006), PFA Young Player of the Year (2006), PFA Players' Player of the Year
(2006), Ballon d'Or (2008), FIFA World Player of the Year Award (2009). Ia juga berhasil
merebut penghargaan European Golden Shoe (sepatu emas) pada 2007.

Meski berhasil menorehkan sederet prestasi, Ronaldo mengungkapkan keinginan untuk


pindah. Manchester United pun kemudian menerima tawaran sebesar 80 juta pounds (Rp 1,4
triliun) dari Real Madrid Juni 2009. Debut pertama Ronaldo bersama Madrid terjadi pada liga
lawan Shamrock Rovers, 21 Juli 2009. Di sana, Ia menjadi satu-satunya pemain yang berhasil
mencetak 4 skor di La Liga secara berturut-turut. Hal tersebut membawa dia sekali lagi
menerima penghargaan sepatu emas European Golden Shoe (2010). Selain itu, nama Ronaldo
masuk beberapa nominasi penghargaan bergengsi antara lain Ballon d'Or Award (2009),
UEFA Best Player in Europe Award (2010-2011) dan beberapa kali menjadi top skorer (La
Liga top scorer 2010 dan Copa del Rey top skorer 2010).

Selain berkarir sebagai pesepakbola, ia juga terkenal sebagai bintang iklan. Dia tercatat
sebagai model pakaian dalam pria dan jeans merk kenamaan Emporio Armani. Selain itu,
Ronaldo juga menjadi bintang iklan beberapa merk seperti Coca-Cola, Castrol, Konami,
Banco Espirito Santo, Motorola, Jacob & Co., Herbalife dan KFC.

Cristiano Ronaldo terlibat dalam penggalangan dana bantuan korban tsunami Aceh pada
Desember 2004, 26 Maret 2008, Cristiano Ronaldo ditunjuk sebagai Duta Kemanusiaan
untuk UEFA dan Palang Merah Internasional. Pada 26 Juni 2013, Cristiano Ronaldo
dinobatkan sebagai Duta Forum Peduli Mangrove Bali Indonesia.

Alasan saya memilih Cristiano Ronaldo sebagai tokoh idola saya adalah karena dia bekerja
keras untuk meraih kesuksesannya. Dia berlatih lebih lama dibandingkan dengan rekan-rekan
timnya. Dia datang lebih awal saat latihan dan tetap latihan saat waktunya sudah abis dan
rekannya sudah pulang. Hingga akhirnya dia bisa mendapatkan berbagai macam penghargaan
dan memecahkan rekor-rekor dunia.

Anda mungkin juga menyukai