Anda di halaman 1dari 5

c PEMERINTAH KABUPATEN KULON PROGO

DINAS KESEHATAN
Alamat : Jl Suparman No. 1 Wates Kulon Progo 55611, Tlp. (0274) 773011 Fax. (0274) 774783
E-mail : dinkes@kulonprogokab.go.id

KEPUTUSAN KEPALA DINAS KESEHATAN


KABUPATEN KULON PROGO
NOMOR: Tahun 2018

TENTANG
STRUKTUR ORGANISASI TIM PENINGKATAN MUTU DAN KESELAMATAN PUSKESMAS

KEPALA DINAS KABUPATEN KULON PROGO

Menimbang : a. bahwa UTPD Puskesmas dalam melakukan pelayanan kesehatan harus selalu melakukan
peningkatan mutu dan memperhatikan keselamatan pasien baik administrasi manajemen, upaya
kesehatan masyarakat (UKM) maupun upaya kesehatan perorangan (UKP);
b. bahwa agar upaya peningkatan mutu pelayanan kesehatan dan upaya peningkatan keselamatan
pasien di UPTD Puskesmas dapat berjalan efektif, efisien dan akuntabel;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud pada huruf a dan b, maka perlu disusun
struktur organisasi peningkatan mutu dan keselamatan pasien di puskesmas di Kabupaten Kulon
Progo berupa Keputusan Kepala Dinas Kesehatan.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor
5063);
2. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 125, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 4437) sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015
tentang perubahan kedua UU no 23 tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah.;
3. Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 tentang Perangkat Daerah (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 89, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 4741);
4. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 1438 Tahun 2010 tentang Standar Pelayanan
Kedokteran;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 46 Tahun 2014 Tentang Akreditasi Puskesmas,
Klinik Pratama dan Fasyankes Pertama;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 Tahun 2014 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 44 Tahun 2016 tentang Pedoman Manajemen Puskesmas;
8. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 11 Tahun 2017 tentang Keselamatan Pasien;
9. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 27 Tahun 2017 tentang Pedoman Pencegahan dan
Pengendalian Infeksi di Fasilitas Pelayanan Kesehatan;
10. Peraturan Daerah Nomor 5 tahun 2008 tentang Pembentukan Organisasi dan Tata Kerja
Unit Pelaksana Teknis Dinas Daerah;
11. Peraturan Bupati Kulonprogo Nomor 84 tahun 2008 tentang Uraian Tugas pada Unsur
Organisasi Terendah Dinas Pusat Kesehatan Masyarakat;
12. Peraturan Bupati Kabupaten Kulon Progo Nomor 53 Tahun 2016 tentang Kedudukan Susunan
Organisasi Fungsi dan Tugas Serta Tata Kerja Pada Dinas Kesehatan;

MEMUTUSKAN :
Menetapkan
KESATU : Struktur organisasi Tim Peningkatan Mutu dan Keselamatan Pasien di Unit Pelaksana
Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas di Kabupaten Kulon Progo sebagaimana tercantum dalam
Lampiran 1 Keputusan ini.
KEDUA : Tugas pokok, fungsi dan wewenang Tim Peningkatan Mutu dan Keselamatan Pasien di Unit
Pelaksana Teknis (UPTD) Puskesmas di Kabupaten Kulon Progo sebagaimana tercantum
dalam Lampiran 2 Keputusan ini.
KETIGA : Seluruh tim dalam struktur organisasi Tim Peningkatan Mutu dan Keselamatan Pasien di
Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas di Kabupaten Kulon Progo bertanggung
jawab kepada Kepala Puskesmas.
KEEMPAT Keputusan ini berlaku mulai tanggal ditetapkan.

Ditetapkan : di Wates
pada tanggal : 2018

KEPALA DINAS KESEHATAN


KABUPATEN KULON PROGO,

dr. Bambang Haryatno, M.Kes.


NIP. 19600501 198712 1 002
Lampiran 1
Keputusan Kepala Dinas Kesehatan
Kabupaten Kulon Progo
Nomor : 88/ 336
Tanggal : 2018

TENTANG
STRUKTUR ORGANISASI TIM PENINGKATAN MUTU DAN KESELAMATAN PUSKESMAS

KEPALA DINAS KESEHATAN


KABUPATEN KULON PROGO,

dr. BAMBANG HARYATNO, M.Kes.


NIP. 19600501 198712 1 002
Lampiran 2
Keputusan Kepala Dinas Kesehatan
Kabupaten Kulon Progo
Nomor : 88/336
Tanggal : 4 Januari 2018

URAIAN TUGAS STRUKTUR ORGANISASI


TIM PENINGKATAN MUTU DAN KESELAMATAN PUSKESMAS

NO JABATAN DALAM TIM URAIAN TUGAS

A. Tim Manajemen Mutu 1. Mengembangkan sistem manajemen mutu sesuai


persyaratan standar.
2. Menjamin sistem dilaksanakan secara efektif pada semua
fungsi.
3. Menjamin sistem manajemen mutu diperbaiki dan
ditingkatkan terus menerus.
4. Melaporkan hasil / kinerja Tim manajemen mutu kepada
Top managemen.
5. Mengupayakan peningkatkan kesadaran / pemahaman
karyawan dalam sistem manajemen mutu.
6. Membina hubungan dengan pihak eksternal untuk hal-hal
yang berkaitan dengan sistem manajemen mutu.
7. Menyelenggarakan pelatihan-pelatihan yang diperlukan
oleh karyawan bekerjasama dengan bagian pelatihan.
8. Memberikan penghargaan kepada koordinator
unit/karyawan yang berprestasi dalam kegiatan sistem
manajemen mutu.
9. Melakukan komunikasi internal kepada seluruh karyawan.
10. Mengkoordinasikan kegiatan internal audit.
11. Melaksanakan Rapat Tinjauan Manajemen secara
berkala
B. Pokja Admen, UKM dan UKP 1. Bertanggung jawab pada pelaksanaan sistem manajemen
mutu dan keselamatan pasien pada masing-masing pokja
(Administrasi Manajemen, Upaya Kesehatan Masyarakat,
dan Upaya Kesehatan Perorangan).
2. Bertanggung jawab pada perencanaan, pelaksanaan dan
monitoring evaluasi sistem manajemen mutu dan
keselamatan pasien pada masing-masing pokja
(Administrasi Manajemen, Upaya Kesehatan Masyarakat,
dan Upaya Kesehatan Perorangan).
C. Tim Keselamatan Pasien 1. Bertugas melaksanakan kegiatan pengkajian, perencanaan,
pelaksanaan, monitoring dan evaluasi, dan pembinaan
pencapaian standar Keselamatan Pasien.
2. Bertugas melaksanakan kegiatan pengkajian, perencanaan,
pelaksanaan, monitoring dan evaluasi, dan pembinaan
pencapaian sasaran Keselamatan Pasien.
3. Memastikan dan menjalankan pelaksanaan tujuh langkah menuju
Keselamatan Pasien.
4. Bertanggungjawab pada pencegahan, penanganan dan tindak
lanjut resiko dan insiden akibat pelayanan kesehatan.
D. Tim Pencegahan dan 1. Berfungsi utama menjalankan PPI serta menyusun
Pengendalian Infeksi
kebijakan pencegahan dan pengendalian infeksi termasuk
pencegahan infeksi yang bersumber dari masyarakat berupa
Tuberkulosis, HIV (Human Immunodeficiency Virus), dan
infeksi menular lainnya.
2. Bertugas melaksanakan kegiatan pengkajian, perencanaan,
pelaksanaan, monitoring dan evaluasi, dan pembinaan PPI.
3. Melaporkan kepada pimpinan Fasilitas Pelayanan
Kesehatan secara berkala paling sedikit 2 (dua) kali dalam
setahun, atau sesuai dengan kebutuhan.

E. Tim Audit Internal 1. Memahami standar / kriteria dan instrumen yang akan digunakan
untuk melakukan audit internal.
2. Melakukan audit internal, mulai dari menyusun rencana audit,
menyusun instrumen audit, menginformasikan rencana audit
kepada unit kerja yang akan diaudit, melakukan audit sesuai
dengan jadual, mengukur tingkat kesesuaian fakta terhadap
standar/kriteria audit secara obyektif, menyepakati tindak lanjut
dengan yang diaudit.
3. Menyampaikan hasil audit internal kepada Kepala Puskesmas.

KEPALA DINAS KESEHATAN


KABUPATEN KULON PROGO,

dr.BAMBANG HARYATNO, M.Kes.


NIP. 19600501 198712 1 002

Anda mungkin juga menyukai