Anda di halaman 1dari 7

PENIMBANGAN PADA BALITA DI

POSYANDU ( MEJA 2 )
No. Dokumen :
No. Revisi :
Tanggal Terbit :
SO

Halaman :

PUSKESMAS Dr.Ida Susanti


PANINGGILAN NIP 198008172009012004
1. Pengertian Penimbangan merupakan salah satu kegiatan utama program perbaikkan gizi yang
menitik beratkan pada pencegahan dan peningkatan keadaan gizi anak

2. Tujuan Sebagai acuan untuk melakukan penimbangan pada balita

3. Kebijakan SK Kepala Puskesmas No. Tentang Pengelolaan dan Pelaksanaan


UKM

4. Referensi Buku Panduan Kader Posyandu Tahun 2013


5. Prosedur /Langkah- 1. Gantung dacin pada tempat yang kokoh seperti penyangga kaki tiga atau
langkah pelana rumah atau kusen pintu atau dahan pohon yang kuat
2. Atur posisi batang dacin sejajar dengan mata penimbang
3. Pastikan bandul geser berada pada angka nol dan posisi paku tegak lurus
4. Pasang sarung timbang/celana timbang yang kosong pada dacin
5. Seimbangkan dacin dengan memberi kantung plastik berisikan pasir batu di
ujung dacin sampai kedua jarum tegak lurus
6. Masukkan balita ke dalam sarung timbang dengan pakaian seminimal mungkin
dan geser bandul sampai jarum tegak lurus
7. Baca berat badan balita dengan melihat angka di ujung bandul geser
8. Catat hasil penimbangan dengan benar di secarik kertas dalam kg
dan ons
9. Kembalikan bandul ke angka nol dan keluarkan balita dari sarung, celana,
kotak timbang
6. Hal-hal yang perlu Perhatikan pemasangan dan penggunaan dacin agar tidak membahayakan bagi
diperhatikan bayi/balita,ibu balita dan kader
7. Unit Terkait 1. Petugas Gizi
2. Bidan Desa
3. Kader Posyandu
8. Dokumen Terkait Laporan

POSYANDU
No. Dokumen :
No. Revisi :
Tanggal Terbit :
Halaman :
SO
PUSKESMAS Dr.Ida Susanti
PANINGGILAN NIP 198008172009012004
1. Pengertian Posyandu adalah salah satu bentuk Upaya Kesehatan Berbasis Masyarakat (UKBM)
yang dikelola dari,oleh,untuk dan bersama masyarakat,guna memberdayakan
masyarakat dan memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam memperoleh
pelayanan kesehatan dasar.

2. Tujuan Sebagai acuan untuk pelaksanaan Posyandu di Lapangan

3. Kebijakan SK Kepala Puskesmas No. Tentang Pengelolaan dan Pelaksanaan


UKM

4. Referensi Buku Kader Posyandu Menuju Keluarga Sadar Gizi Tahun 2011
5. Prosedur /Langkah- 1. Kader memastikan jumlah sasaran seperti jumlah bayi baru lahir, bayi,
langkah balita, bumil, busui, bufas dan PUS.
2. Menyebarluaskan hari buka posyandu melalui pertemuan warga setempat
( majelis tak’lim,kebaktian,pertemuan keagamaan,arisan dll)
3. Mempersiapkan tempat pelaksanaan posyandu
4. Mempersiapkan sarana posyandu
5. Melakukan pembagian tugas antar kader
6. Kader berkoordinasi dengan petugas kesehatan dan petugas lainnya
7. Mempersiapkan PMT penyuluhan
6. Hal-hal yang perlu Perhatikan untuk tempat pelaksanaan posyandu,pembagian tugas dan koordinasi agar
diperhatikan kegiatan posyadu berjalan baik dan tercapainya taget sasaran
7. Unit Terkait 1. Petugas Gizi
2. Bidan Desa
3. Kader Posyandu
8. Dokumen Terkait Laporan

PENDAFTARAN DI POSYANDU (
MEJA 1 )
No. Dokumen :
No. Revisi :
Tanggal Terbit :
SO

Halaman :
PUSKESMAS Dr.Ida Susanti
PANINGGILAN NIP 198008172009012004
1. Pengertian Pendaftaran merupakan salah satu kegiatan di posyandu dimana bayi,balita, bumil
ataupun PUS terdaftar dalam masing-masing formulir yang akan digunakan untuk
mendapatkan pelayanan lebih lanjut

2. Tujuan Sebagai acuan untuk mendapatkan pelayanan secara teratur di posyandu

3. Kebijakan SK Kepala Puskesmas No. Tentang Pengelolaan dan Pelaksanaan


UKM

4. Referensi Buku Kader Posyandu Menuju Keluarga Sadar Gizi Tahun 2011
5. Prosedur /Langkah- A. Pendaftaran Bayi/Balita
langkah 1. Balita didaftar dalam pencatatan balita
2. Meminta KMS/Buku KIA pada ibu
3. Beri secarik kertas yang sudah terisi nama dan no antrian dan selipkan di
KMS/Buku KIA
4. Mempersilahkan Ibu bayi/Balita menuju meja 2 (penimbangan)
B. Pendaftaran Bumil
1. Ibu hamil didaftar dalam formulir catatan untuk ibu hamil
2. Berikan secarik kertas yang sudah terisi nama dan no antrian Bumil
3. Ibu hamil dipersilahkan menuju ke tempat penimbangan dan
Pengukuran LILA
C. Pendaftaran PUS/WUS
1. PUS didaftar dalam formulir catatan catatan PUS/WUS
2. Berikan secarik kertas yang sudah terisi nama dan no antrian PUS/WUS
3. PUS/WUS dipersilahkan langsung menuju ke tempat penimbangan
6. Hal-hal yang perlu Perhatikan masing-masing formulir pendaftaran untuk setiap kategori sasaran
diperhatikan
7. Unit Terkait 4. Petugas Gizi
5. Bidan Desa
6. Kader Posyandu
8. Dokumen Terkait Laporan

PENCATATAN DI POSYANDU
( MEJA 3 )
No. Dokumen :
No. Revisi :
Tanggal Terbit :
SO

Halaman :

PUSKESMAS Dr.Ida Susanti


PANINGGILAN NIP 198008172009012004
1. Pengertian Pencatatan merupakan salah satu kegiatan di posyandu dimana bayi,balita, bumil
ataupun PUS tercatat dalam masing-masing formulir yang akan digunakan sebagai
riwayat BB, status gizi, imunnisasi, kelahiran dan KB

2. Tujuan Sebagai acuan yang digunakan untuk mendapatkan data riwayat kesehatan bayi,
balita, bumil dan PUS/WUS.

3. Kebijakan SK Kepala Puskesmas No. Tentang Pengelolaan dan Pelaksanaan


UKM

4. Referensi Buku Kader Posyandu Menuju Keluarga Sadar Gizi Tahun 2011
5. Prosedur /Langkah- A. Pencatatan Bayi/Balita
langkah 1. Isi semua data identitas anak yang tersedia pada KMS/Buku KIA
2. Meminta KMS/Buku KIA pada ibu
3. Catat seluruh data lengkap pada KMS/Buku KIA
4. Cantumkan bulan lahir dan bulan penimbangan anak di bawah grafik
Pertumbuhan
5. Pindahkan hasil penimbangan dari secarik kertas ke KMS
6. Letakan titik BB
7. Hubungkan titik BB bulan lalu dengan bulan ini
8. Catat setiap kejadian yang dialami anak (kolom N/T)
9. Isi kolom ASI, imunnisasi dan vitamin A bila diberikan
10. Salin semua data dari KMS/Buku KIA ke buku SIP
B. Pencatatan Bumil
Hasil Penimbangan BB dan pengukuran LILA bumil dicatat dalam buku
KIA dan register ibu hamil (SIP)
C. Pencatatan PUS/WUS
Hasil Penimbangan BB pada PUS/WUS dan pengukuran LILA pada WUS
Dicatat pada register PUS/WUS
6. Hal-hal yang perlu Perhatikan masing-masing formulir pencatatan untuk setiap kategori sasaran
diperhatikan
7. Unit Terkait 7. Petugas Gizi
8. Bidan Desa
9. Kader Posyandu
8. Dokumen Terkait Laporan
PENYULUHAN DI POSYANDU
( MEJA 4 )
No. Dokumen :
No. Revisi :
Tanggal Terbit :
SO

Halaman :

PUSKESMAS Dr.Ida Susanti


PANINGGILAN NIP 198008172009012004
1. Pengertian Penyuluhan merupakan salah satu kegiatan di posyandu dimana ibu bayi, ibu balita,
bumil ataupun PUS/WUS memperoleh informasi tentang kesehatannya ataupun hal-
hal baru yang terkait seputar kesehatan

2. Tujuan Sebagai acuan untuk mendapatkan tambahan pengetahuan dan ilmu yang
bermanfaat bagi kesehatan diri dan keluarganya.

3. Kebijakan SK Kepala Puskesmas No. Tentang Pengelolaan dan Pelaksanaan


UKM

4. Referensi Buku Kader Posyandu Menuju Keluarga Sadar Gizi Tahun 2011
5. Prosedur /Langkah- 1. Perhatikan riwayat kesehatannya seperti hasil penimbangan BB, riwayat
langkah ASI dan hasil pengukuran LILA
2. Tentukan topik penyuluhan yang tepat
3. Beri kesempatan ibu untuk bertanya
4. Mencari solusi dan jalan keluar dari permasalahan kesehatannya
5. Membuat jadwal ulang ( mengevaluasi ) di bulan berikutnya

6. Hal-hal yang perlu Perhatikan topik penyuluhan agar apa yang disampaikan bisa sesuai dengan masalah
diperhatikan yang ada dan mendapat solusi dari masalah tersebut
7. Unit Terkait 1. Petugas Gizi
2. Bidan Desa
3. Kader Posyandu
8. Dokumen Terkait Laporan

PELAYANAN KESEHATAN DI
POSYANDU
( MEJA 5 )
No. Dokumen :
No. Revisi :
Tanggal Terbit :
SO
Halaman :

PUSKESMAS Dr.Ida Susanti


PANINGGILAN NIP 198008172009012004
1. Pengertian Pelayanan kesehatan merupakan salah satu kegiatan di posyandu dimana bayi,
balita, bumil ataupun PUS/WUS memperoleh pelayanan kesehatan oleh tenaga medis

2. Tujuan Sebagai acuan untuk mendapatkan pelayanan kesehatan oleh tenaga medis di
posyandu

3. Kebijakan SK Kepala Puskesmas No. Tentang Pengelolaan dan Pelaksanaan


UKM

4. Referensi Buku Kader Posyandu Menuju Keluarga Sadar Gizi Tahun 2011
5. Prosedur /Langkah- 1. Letakan KMS/Buku KIA di meja lima sesuai no antrian dari pendaftaran
langkah 2. Petugas medis memanggil sesuai dengan no antrian
3. Petugas medis memberikan layanan kesehatan
4. kader membantu mencatat dalam buku bantu pelayanan kesehatan
5. Petugas medis memindahkan catatan pelayanan kesehatan dibuku
Pegangan petugas
6. Hal-hal yang perlu Perhatikan jenis layanan kesehatan yang didapatkan oleh masing-masing sasaran
diperhatikan
7. Unit Terkait 1. Petugas Gizi
2. Bidan Desa
3. Kader Posyandu
8. Dokumen Terkait Laporan

Anda mungkin juga menyukai