Anda di halaman 1dari 7

PEMERINTAH KABUPATEN SIMALUNGUN

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS BATU ANAM
Jln. Asahan Km 6. Kode Pos 21152 Telp (0622)7355811
KECAMATAN SIANTAR
email : puskesmas.batuanam@gmail.com

KEPUTUSAN
KEPALA PUKESMAS BATU ANAM KECAMATAN SIANTAR
NOMOR : 118.2/Pusk-BA/SK/III/2017

TENTANG
PENETAPAN TIM AKREDITASI PUSKESMAS BATU ANAM

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,

KEPALA PUSKESMAS BATU ANAM,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan kesehatan


menerapkan dan memelihara sistem manajemen mutu Puskesmas
Batu Anam;
b. bahwa sehubungan dengan hal tersebut membentuk tim akreditasi di
Puskesmas Batu Anam;
c. bahwa sehubungan dengan pernyataan butir a dan b tersebut diatas,
perlu menetapkan keputusan Kepala Puskesmas tentang Penetapan
Wakil Manajemen Puskesmas Batu Anam;

Mengingat : 1. Undang – Undang Republik Indonesia No. 36 Tahun 2009 tentang


Kesehatan;
2. Undang-undang No. 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75 Tahun
2014 Tentang Pusat Kesehatan Masyarakat (Berita Negara Republik
Indonesia Tahun 2014 Nomor 1676);
4. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 46 Tahun 2015 tentang
Akreditasi Puskesmas;
MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS BATU ANAM TENTANG


PEMBENTUKAN TIM AKREDITASI PUSKESMAS BATU ANAM

Kesatu : Menetapkan uraian tugas masing-masing tim akreditasi puskesmas Batu


Anam dan bertanggungjawab terhadap penerapan dokumen akreditasi
yang disusun bak terhadap petugas maupun pasien puskesmas Batu
Anam. Tercantum dalam lampiran keputusan ini.
Kedua : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila dikemudian
hari terdapat kekeliruan dalam penetapannya, maka akan diadakan
pembetulan sebagaimana mestinya.
Ketiga : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Batu Anam


pada tanggal : 21 Maret 2017
KEPALA PUSKESMAS BATU ANAM

Henry RM Hutabarat
LAMPIRAN KEPUTUSAN KEPALA
NOMOR. 118.2/Pusk-BA/SK/III/2017
TENTANG PENETAPAN TIM AKREDITASI
PUSKESMAS

SUSUNAN TIM AKREDITASI PUSKESMAS BATU ANAM

Penanggungjawab : dr. Henry R.M Hutabarat

Ketua : Yenni A.V. Damanik


Sekretaris : Novita Sinaga

1. Koordinator POKJA I : Betty Silalahi


a. Penanggungjawab Bab I : Radian Simarmata
b. Anggota : 1) Rumintan Munthe
2) Rislindawati Girsang

a. Penanggungjawab Bab II : Agustina Purba


b. Anggota : 1) Elfridayanti Damanik
2) Mei Damanik

a. Penanggungjawab Bab III : Mega Oktaria Tarigan


b. Anggota : 1) Cendo Siburian
2) Budianto Siregar

2. Koordinator POKJA II : Verika Silalahi


a. Penanggungjawab Bab IV : Emmy Tarigan
b. Anggota : 1) Elfanita Purba
2) Rodearny Ernyta
3) Rahma Sinaga
4) Taty Siahaan

a. Penanggungjawab Bab V : Ruslan Pangaribuan


b. Anggota : 1) Purnama Silaban
2) Mayni Saragih
3) Merrys Purba
4) Enna Sinaga

a. Penanggungjawab Bab VI : Helen Siregar


b. Anggota : 1) Julianita Saragih
2) Melda Saragih
3) Yenyen Sihaloho

3. Koordinator POKJA III : dr. Roni Monica Purba


a. Penanggungjawab Bab VII : dr. Rosmawaty Munthe
b. Anggota : 1) Sarmian Pandiangan
2) Rohati Ginting
3) Imelda Sirait
4) Olyvia Simanjuntak
5) Sempurna Ginting
6) Roslinda Siallagan

a. Penanggungjawab Bab VIII : drg. Irda Perangin - Angin


b. Anggota : 1) Hermina Simorangkir
2) Novita Barus
3) Lasmi Anita Agnes
4) Frawati Simarmata
4) Salmah Rinah Saragih
5) Resnika Sianturi
6) Hanna Sianipar

a. Penanggungjawab Bab IX : Ferawati Situmorang


b. Anggota : 1) Zaleha
2) Tetty Sitopu
3) Venny Lisna
4) Meta Aprida
URAIAN TUGAS
TIM AKREDITASI PUSKESMAS BATU ANAM
A. Penanggungjawab
a. Menetapkan sistem manajemen mutu puskesmas
b. Mengesahkan kebijakan yang berkaitan dengan manajemen mutu dan sasaran kinerja
mutu
c. Mengesahkan pedoman mutu pelayanan dan upaya pelayanan
d. Mengesahkan kerangka acuan kegiatan
e. Menyediakan SDM, saran dan prasarana yang dibutuhkan dalam penerapan sistem
manajemen mutu
f. Mengesahkan komitmen mutu pelayanan puskesmas
g. Memastikan adanya pengembangan dan perbaikan berkesinambungan didalam sistem
manajemen mutu

B. Wakil Mutu
a. Menerapkan dan memelihara sistem manajemen mutu puskesmas
b. Memastikan bahwa persyaratan umum, kebijakan umum dalam pelaksanaan sistem
manajemen mutu puskesmas dimengerti dan dilaksanakan seluruh staf puskesmas
c. Menerapkan dan memelihara SOP pengendalian dokumen dan SOP pengendalian
catatan
d. Memastikan efektifitas pengendalian sistem manajemen mutu puskesmas sesuai
dengan persyaratan akreditas
e. Mensosialisasikan kebijakan mutu dan sasaran mutu kinerja kepada staf terkait

C. Ketua Pokja I
a. Menerapkan kebijakan kepala puskesmas, pedoman mutu, pedoman manajemen, dan
upaya pelayanan
b. Menyusun dan mengendalikan SOP dan dokumen lain yang berkaitan dengan
aktifitas yang berada dibawah tanggungjawabnya
c. Menyusun rencana lima tahun puskesmas
d. Menyusun Perencanaan Tahunan Puskesmas (PTP) yang memuat Rencana Usulan
Kegiatan (RUK) dan Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK)
e. Menyusun kerangka acuan
f. Menyusun pedoman kerja kegiatan
g. Menyusun pedoman/manual mutu
h. Bertanggungjawab dalam penerapan dan pemeliharaan sistem manajemen mutu yang
berada dibawah tanggungjawabnya
i. Melakukan evaluasi kinerja puskesmas
j. Melakukan tindakan perbaikan dan tindakan pencegahan serta melakukan perbaikan
secara terus-menerus dalam rangka peningkatan kinerja puskesmas
k. Memelihara catatan mutu

D. Ketua Pokja II
a. Menyusun dan mengendalikan SOP dan dokumen lain yang berkaitan dengan
aktifitas yang berada tanggungjwabnya yang berorientasi pada sasaran
b. Menyusun pedoman kerja untuk masing-masing UKM puskesmas
c. Menyusun kerangka acuan untuk masing-masing UKM Puskesmas
d. Menyusun rencana kerja tahunan, tribulanan, dan bulanan untuk masing-masing
UKM puskesmas yang mengacu pada pedoman dan kebutuhan masyarakat
e. Mensosialisasikan kebijakan mutu dan sasaran kinerja mutu kepada unit terkait baik
lintas program maupun lintas sektoral
f. Bertanggungjawab dalam penerapan dan akuntabilitas kinerja UKM
g. Memastikan untuk mengukur, memantau, dan menganalisa proses yang terkait serta
mengadakan perbaikan secara terus menerus terhadap kinerja UKM
h. Memelihara catatan mutu dan memperhatikan hak dan kewajiban sasaran UKM

E. Ketua Pokja III


a. Menuyusun kebijakan kepala, keputusan kepala puskesmas tentang pelayanan klinis
dan pedoman pelayanan klinis
b. Menyusun dan mengendalikan SOP klinis dan dokumen lain yang berkaitan dengan
aktifitas yang berada dibawah tanggungjawab
c. Menyusun standar pelayanan klinis, kerangka acuan kegiatan, alur pelayanan klinis
dan Mou dengan sarana kesehatan lain yang berkaitan dengan pelayanan klinis
puskesmas
d. Mensosialisasikan kebijakan mutu pelayanan klinis kepada staf terkait.
e. Menyiapkan media dan menyampaikan informasi tentang pelayanan klinis, sarana
pelayanan klinis, yang tersedia dan semua hal yang menyangkut pelayanan klinis
puskesmas Batu Anam ditempat pendaftaran, tempat pelayanan dan pihak terkait
f. Bertanggungjawab dalam penerapan dan pemeliharaan sistem manajemen mutu
yang berada dibawah tanggungjawabnya
g. Memastikan dan mengukur, memantau dan menganalisa proses yang terkait dengan
masing-masing unit pelayanan dengan melakukan survei
h. Melakukan tindakan perbaikan, pencegahan, meminimalisasi resiko dan melakukan
perbaikan secara terus menerus
i. Memantau semua format dan blangko yang dibakukan oleh masing-masing unit
pelayanan klinis

Anda mungkin juga menyukai