Anda di halaman 1dari 7

GARIS – GARIS BESAR PROGRAM KERJA OSIS

MASA BHAKTI 2016/2017

MAN 2 SUMEDANG

Program kerja yang dibuat harus mencerminkan aspirasi dan kebutuhan anggota. Sehingga
dalam penyusunan program kerja ini harus melibatkan unsur-unsur siswa yang terhimpun dalam MPK
(Musyawarah Perwakilan Kelas) sekaligus yang berkecimpung dalam kegiatan sekolah seperti
pengurus Sub Seksi dan sebagainya. Program kerja OSIS MAN 2 Sumedang Tahun Masa Bhakti
2016/2017disusun melalui tahap-tahap sebagai berikut :

1. Penampungan aspirasi dari siswa (terutama anggota, pengurus Sub Seksi)

2. Penyampaian hasil penampungan aspirasi siswa dan penyampaian aspirasi dari perwakilan
kelas

3. Pembentukan tim penyusun program kerja OSIS yang terdiri dari :

- Pengurus Harian OSIS

- Pengurus MPK Inti

- Para Ketua Sub Seksi

4. Musyawarah pengurus tentang penyusunan program kerja OSIS

5. Rapat Kerja

6. Pengajuan dan pengesahan program kerja OSIS

Adapun program kerja OSIS terdiri dari 5 bagian yaitu :

1. Program kerja Pengurus Harian OSIS

2. Sasaran Umum Program Kerja 8 (delapan) Seksi Bidang

3. Program Kerja 8 Seksi Bidang

4. Matrik Program Kerja OSIS 2016/2017

5. Program Kerja Sub Seksi (Ekstrakurikuler)


A. PROGRAM KERJA PENGURUS HARIAN OSIS

Sasaran Umum Terwujudnya koordinasi yang matang antar seksi bidang, pelayanan yang
optimal terhadap anggota dan pembagian tugas kesekretariatan yang merata. Adapun jenis kegiatan
sebagai berikut :

1. Membentuk staf Kesekretariatan OSIS

2. Membuat jadwal piket Sekretariat OSIS

3. Pengajuan perbaikan sarana dan administrasi

4. Penertiban administrasi

5. Pengaktifan kegiatan dana usaha

6. Persiapan laporan pertanggungjawaban

B. PROGRAM KERJA 8 (DELAPAN) SEKSI BIDANG

1. SEKSI BIDANG I (Peningkatan ketaqwaan terhadap Tuhan YME)

Sasaran Umum Terbinanya kualitas dan kesadaran beriman dan bertaqwa terhadap Tuhan
YME dengan melaksanakan ajaran sesuai dengan agama masing-masing yang diprioritaskan pada
kegiatan ibadah secara berkelompok dan meningkatkan kepedulian terhadap esama umat beragama.

2. SEKSI BIDANG II (Peningkatan kehidupan berbangsa dan bernegara)

Sasaran Umum Terbinanya rasa patriotisme, kebangsaan dan bertanggung jawab terhadap
bangsa dan negara yang diwujudkan dalam penghayatan nilai-nilai dalam upacara bendera.

3.SEKSI BIDANG III (Pendidikan pendahuluan bela negara)

Sasaran Umum Terkoordinasinya kegiatan kepramukaan dan ke-pecinta alam-an dalam


menumbuhkan jiwa cinta tanah air, rela berkorban demi bangsa dan negara untuk membentuk kader
penerus yang patriotis.

4. SEKSI BIDANG IV (Peningkatan kepribadian dan budi pekerti luhur)

Sasaran Umum Siswa memiliki kepribadian yang mantap, suka meringankan penderitaan
orang lain, berkepedulian sosial yang tinggi, mandiri dan mampu menjawab tantangan hidup secara
dewasa.

5. SEKSI BIDANG V (Pendidikan berorganisasi, politik dan kepemimpinan)

Sasaran Umum Tumbuhnya sikap siap memimpin dan mau dipimpin dalam mengembangkan
pola kepemimpinan konsultatif yang mengarah pad partisipatif yang aktif dari pengurus, kerjasama
yang baik, kompak dan terciptanya hubungan lintas bidang.
6. SEKSI BIDANG VI (Peningkatan keterampilan dan kewirausahaan)

Sasaran Umum Mendorong tumbuhnya sikap mental wiraswasta siswa sehingga timbul
kreatifitas dan kemandirian dalam menghadapi hidup.

7. SEKSI BIDANG VII (Peningkatan kesegaran jasmani)

Sasaran Umum Terbinanya kreatifitas siswa dari pribadi yang sehat, bersih serta lingkungan
sekolah yang tetap asri dan hijau segar.

8. SEKSI BIDANG VIII (Pengembangan persepsi dan kreasi )

Sasaran Umum Berkembangnya kegiatan seni yang kreatif dan ekonomis untuk
menumbuhkan sikap untuk mau menghargai hasil karya seni.
PENUTUP

Dengan dibuat Garis – garis Besar Program Kerja (GBPK) ini, semoga dapat membuat
tugas dan amanah terlaksanakan dengan baik. Mohon maaf apabila masih banyak kekurangan
dalam pembuatan ini, oleh karena itu kami mengharapkan dukungan dan do’a restu beserta
bimbingan yang baik dalam segala hal terkait pelaksanaan program kerja kami selama ini.
OSKAS

KEMENTRIAN AGAMA REPUBLIK INDONESIA


MAN 2 SUMEDANG
Jalan Angkrek Situ No. 38 Kec. Sumedang Utara Kab. Sumedang 45323

KATA PENGANTAR
Puji syukur atas kehadirat Allah swt atas segala nikmat yang diberikan sehingga kami
mampu menyelesaikan tugas kami sebagai seorang pengurus OSIS MAN 2 Sumedang yaitu
menyusun garis – garis besar program kerja yang akan kami lakukan selama kurang lebih
setahun.

Dalam menyelesaikan tugas kami ini tidak dapat dipungkiri banyak nya kendala,
hambatan, bahkan masalah yang bermunculan. Namun berkat usaha dan kegigihan kami
akhirnya garis – garis besar program kerja (GBPK) ini dapat tersusun dengan baik.

Ucapan maaf kami tuturkan kepada pembaca ini apabila nantinya terdapat kata – kata
yang tidak berkenan dihati, kami menyadari bahwa apa yang telah kami kerjakan memiliki
banyak kekurangan dan tidaklah sesuai dengan yang diharapkan, oleh karena itu kami
mengharapkan kritik, saran, maupun masukan yang bersifat membangun bagi semua pihak.

Semoga apa yang telah kami kerjakan ini dapat bermanfaat bagi pembaca dan
penyusun tentunya. Terakhir dari kami bahwa “Seorangpemimpin dalam berorganisasi harus
bersikap bijaksana dan adil terhadap kelompok”.

Penyusun

PENDAHULUAN
“Hai orang – orang yang beriman! Apabila dikatakan kepadamu : “berlapang –
lapanglah dalam majelis”, maka lapangkanlah, niscaya Allah akan memberikan kelapangan
untukmu. Dan apabila dikatakn : “berdirilah kamu”, maka berdirilah, niscaya Allah akan
meninggikan orang – orang yang beriman diantaramu dan orang – orang yang diberi ilmu
pengetahuan beberapa derajat. Dan Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan.”

(Q.S. Al – Mujadalah : 11)

Alhamdulillahirobbil’alamin, segala pujiian hanyalah milik Allah swt, Penguasa Alam


Jagat Raya yang telah meninggikan langit tempat penyangga dan menghamparkan bum tanpa
batas. Yangdengan kekuasaan-Nya silih berganti siang dan malam serta berputarnya hidup dan
kehidupan. Shalawat serta salam senantiasa tercurah limpahkan kepada baginda Rasulullah
saw., yang telah menjadi surih tauladan bagi kita semua. Aamiin...

LATAR BELAKANG

Perkembangan dan modernisasi zaman adalah suatu hal yang tidak bisa kita hindarkan.
Arus globalisasiyang semakin deras menuntut umat islam berlari kencang mengikuti
perkembangan zaman yang semakin pesat. Perkembangan zaman yang begitu pesat membuat
umat islam harus benar – benar pandai dalam memilih dan memilah mana yang positif dan
mana yang negative agar tidak terjadi degradasi moral, akhlaq, dan nilai – nilai agama.

Untuk menjambatani hal itu diperlukan suatu wadah sebagai motor yang bisa mendrive
dan membawa mat islam ke arahyang positif dan tetap memegang teguh nilai – nilai agama
sehingga menjadikan dirinya sebagai umat yang berakhlaq mulia dan menujunjung tinggi nilai
– nilai agama dan menjaga moral bangsa.

Anda mungkin juga menyukai