Anda di halaman 1dari 18

Brought to you by gendis.lastri@gmail.

com

Petunjuk : Pilihlah jawaban yang paling benar!


1. Cermati paragraf berikut!
Setiap profesi harus dilaksanakan dengan penuh konsentrasi, fokus dan
tidak mudah berganti pilihan. Apabila hal itu berkaitan dengan jasa
konsultasi, publikasi tentang layanan harus dilakukan.
Makna istilah profesi dan publikasi dalam paragraf tersebut adalah.........
A. Jabatan dan pengumuman
B. Kedudukan dan penjelasan
C. Pekerjaan dan pengumuman
D. Tugas dan pengumuman
E. Pekerjaan dan penjelasan
2. Taman minimalis sering kali berkesan datar dan membosankan karena
kesederhanaannya. Sebenarnya taman minimalis bisa dirancang menjadi
taman keluarga nan teduh nan menyejukan. Pada prinsipnya, desain taman
minimalis memaksimalkan pemanfaatan ruang terbuka dengan perawatan
seminimal dan sehemat mungkin.
Makna istilah minimalis dan desain pada paragraf tersebut adalah.......
A. sederhana dan rancangan
B. Sederhana dan motif
C. murah dan corak
D. Biasa dan pola
E. Sederhana dan gaya
3. Cermati paragraf berikut.
Bank Indonesia (BI) menerapkan sejumlah strategi untuk mencegah
semakin banyaknya peredaran uang palsu. Salah satunya adalah dengan
mengganti desain uang rupiah secara berkala. Kebijakan itu dilakukan agar
kebijakan moneter dan fiskal tidak terganggu.
Makna istilah strategi dan fiskal pada paragraf tersebut adalah...........
A. Cara dan peraturan negara
B. Pertimbangan dan aturan produksi
C. Rencana cermat dan peraturan ekonom
D. Persiapan dan penataan keuangan
E. Perencanaan dan kebijakan pemerintah
4. Cermati paragraf berikut.
Walaupun makanan beku atau frozen food sering menjadi pilihan masyarakat
Indonesia karena praktis, ada yang perlu diperhatikan sebelum
mengonsumsinya. Makanan keluaran perusahaan ini memang telah dipastikan
mutunya, tetapi penyimpanannya dan distribusi yang tidak tepat akan
Brought to you by gendis.lastri@gmail.com

memengaruhi kualitas. Kondisi pendingin yang tidak baik juga akan


mengakibatkan tumbuhnya bakteri.
Gagasan pokok paragraf tersebut adalah.....
A. Cara menyimpan frozen food dalam mesin pendingin
B. Hal yang harus diperhatikan sebelum mengonsumsi frozen food
C. Kepraktisan mengomsumsi frozen food
D. Pilihan masyarakat Indonesia terhadap frozen food
E. Akibat distribusi frozen food yang kurang baik

5. Cermati paragraf berikut.


Penguatan pendidikan karakter menjadi salah satu jawaban terhadap
beragam persoalan bangsa. Saat ini sejumlah persoalan yang muncul
diduga bersumber dari lemahnya pendidikan dalam menyuntikan nilai-nilai
moral terhadap peserta didik. Oleh karena itu, program pendidikan
karakter diharapkan bisa mengubah kesan kurang baiknya karakter pada
siswa melalui pendidikan yang terstruktur.
Gagasan pokok paragraf tersebut adalah......
A. Penguatan pendidikan karakter untuk menjawab persoalan bangasa
B. Penguatan pendidikan karakter yang berlangsung di seolah
C. Kelemahan pendidikan karakter di lingkungan masyarakat
D. Struktur program penguatan pendidikan karakter di sekolah
E. Nilai-nilai moral yang diperoleh melalui pendidikan karakter
6. Cermati paragraf berikut.
(1) Daya ingat yang baik diperlukan untuk menunjang aktivitas.(2) Sebuah
aktivitas akan berjalan lancar jika seluruh tahap yang harus dikerjakan selalu
terpantau. (3) Hal tersebut juga berlaku saat belajar di sekolah. (4) Itulah
sebabnya setiap orang harus berusaha untuk meningkatkan daya ingat agar
tidak ada kegagalan dalam belajar. (5) Begitulah yang harus diketahui oleh
orang tua siswa.
Gagasan pokok paragraf tersebut terdapat pada kalimat nomor.....
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)
7. Cermati kutipan teks editorial berikut !
Tidak bisa lagi dikatakan kemacetan hanya ada di DKI. Coba dilihat
ketika akhir pekan (Sabtu dan Minggu). Justru kemacetan ada di wilayah kota-
kota penyangga. Artinya, kota-kota penyangga mempunyai persoalan yang
sama seperti DKI dan solusinya harus benar-benar terintegrasi dengan DKI.
Bayangkan wilayah kesemrawutan jalan-jalan di Bogor dan Depok akibat
Brought to you by gendis.lastri@gmail.com

angkutan umum yang tidak tertata dengan baik. Bukankah DKI Jakarta bisa
menjadi contoh dengan mampu pelan-pelan menghilangkan bus-bus umum
yang tak layak dan sulit diatur dengan sistem transportasi massal yang baik?
Kota-kota penyangga semestinya bisa melihat wajah DKI Jakarta
yang saat ini nulai tertata cukup rapi untuk persoalan sistem transportasi
massal.
Pandangan penulis yang sesuai dengan teks editorial tersebut adalah....
A. Kemacetan lalu lintas tidak hanya terjadi di wilayah DKI Jakarta, tetapi juga
terjadi di kota-kota penyangga khususnya pada hari Sabtu dan Minggu.
B. Angkutan kota dari kota-kota penyangga DKI Jakarta yang tidak tertata
dengan baik menimbulkan kesemrawutan lalu lintas di Depok, Bogor, dan
Bekasi.
C. Penataan transportasi massal yang dilakukan oleh Pemerintah DKI Jakarta
harus ditiru oleh kota-kota penyangga, seperti Depok, Bogor, dan Bekasi agar
pengaturan lalu lintas terintegrasi.
D. Peningkatan jumlah modal trasnportasi di Jakarta sangat tinggi sehingga
perlu mencari solusi yang tepat agar lalu lintas kota penyangga dapat
dikendalikan dengan baik.
E. Penataan sistem transportasi masal di kota-kota penyangga DKI Jakarta
harus segera dilakukan agar tidak menjadi persoalan yang menumpuk di
Depok, Bekasi, dan Bogor.
Brought to you by gendis.lastri@gmail.com

8 Cermati paragraf berikut.


Mengatur waktu secara efektif itu tidak mudah. Kita perlu melatih diri untuk
memanfaatkan waktu dengan baik. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan
manajemen waktu. Mengatur waktu bisa dilakukan dengan disiplin mengerjakan tugas
atau kegiatan yang sesuai dengan jadwal yang ditetapkan.
Simpulan yang sesuai dengan paragraf tersebut adalah.............
A. Waktu dapat digunakan secara efektif melalui kedisiplinan mengerjakan tugas.
B. Waktu akan mudah hilang apabila kita tidak dapat memanfaatkanya dengan baik.
C. Manajemen waktu menjadi cara efektif dalam memanfaatkan waktu.
D. Kegiatan harus dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang ditetapkan.
E. Jadwal harus dibuat sebaik mungkin agar waktu dpat digunakan secara efektif.
9. Cermati paragraf berikut.
(1) Olah raga yang baik merupakan aktivitas olah fisik dengan teknik dan tujuan tertentu.
(2) Olah fisik ini tidak hanya mendatangkan manfaat bagi tubuh, tetapi juga jiwa sportif.
(3) Jiwa yang sportif akan menghasilkan kesediaan untuk berjiwa besar.(4) Jiwa ini mau
menerima kekalahan dan tidak sombong dengan kemenangan.(5) Tidak dapat dipungkiri
bahwa olahragawan memiliki jiwa sportivitas yang tinggi.
Opini penulis yang terdapat dalam paragraf tersebut ditandai dengan kalimat nomor......
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)

10. Cermati kalimat berikut.


Gadis berwajah cantik itu sedang membaca buku novel karya pengarang terkenal di
perpustakaan.
Inti kalimat tersebut adalah.......
A. Gadis itu sedang membaca buku novel.
B. Gadis cantik itu sedang membaca buku novel.
C. Gadis berwajah cantik itu sedang membaca buku.
D. Gadis itu membaca buku.
E. Gadis cantik itu sedang membaca.

11. Cermati teks iklan berikut.


Jika ingin miskin, jangan membeli motor TOHAYO.
Brought to you by gendis.lastri@gmail.com

Isi teks iklan tersebut adalah.....................


A. Motor Tohayo bisa memiskinkan pengendaranya.
B. Pemilik motor Tohayo pasti orang kaya.
C. Pemeliharaan motor Tohayo tidak sulit.
D. Motor Tohayo hemat biaya pemakaian
E. Hanya orang miskin yang mengendarai motor Tohayo

12. Cermati paragraf berikut.


Sebuah kajian menunjukan bahwa ada kaitan antara diet protein tinggi dan
mengonsumsi makanan rendah kalori dengan usaha penurunan berat badan. Ternyata,
hasil diet lebih baik dibandingkan dengan cara berolahraga. Dari hasil kajian, diperoleh
fakta bahwa berolahraga bukan penentu utama dalam upaya menurunkan berat badan.
Namun, olahraga tetap penting karena jika dilakukan secara teratur, olahraga juga bisa
menurunkan berat badan.
Tanggapan yang logis terhadap isi paragraf tersebut adalah.........
A. Penurunan berat badan lebih baik dilakukan dengan olahraga daripada diet.
B. Diet protein tinggi dapat mengakibatkan seseorang kekuranagn gizi dan nutrisi.
C. Aktivitas olahraga bagi anak-anak dapat menurunkan berat badan dengan cepat.
D. Penurunan berat badan melalui diet harus disertai dengan olah raga yang teratur.
E. Makanan berprotein tinggi tidak berpengaruh terhadap berat badan seseorang.
13. Cermati paragraf berikut.
Daya ingat yang baik diperlukan untuk menunjang aktivitas sehari-hari. Dapat
dibayangkan bagaimana aktivitas akan berjalan lancar jika selalu lupa tentang yang harus
dikerjakan. Dalam proses belajar pun demikian. Daya ingat yang tajam sangat
dibutuhkan. (.....)
Kalimat simpulan yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang tersebut adalah.....
A. Itulah sebabnya Anda mesti berikhtiar untuk
Meningkatkan daya ingat yang tinggi.
B. Orang tua harus menyiapkan anggaran yang cukup untuk oerkembangan otak
anaknya.
C. Fasilitas yang diperlukan untuk belajar di sekolah harus lengkap dan baik.
D. Sekolah yang baik tentu dapat membantu meningkatkan semangat belajar siswa.
E. Semangat belajar tinggi nilai yang baik dapat diperoleh melalui semangat belajar
tinggi bersama teman sekolah.

14. Cermati kutipan teks ulasan berikut.


Walaupun ada beberapa kesalahan penulisan kata (....) cerpen Surat untukmu Sahabat,
secara umum jalan ceritanya mudah dipahami. Temanya dibuat sederhana (....) latar
tempat di sebuah kawasan desa wisata yang sedang berkembang.
Brought to you by gendis.lastri@gmail.com

Kata depan (preposisi) yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang kutipan teks
ulasan tersebut adalah.......
A. di, dan
B. dari, dalam
C. dari, dengan
D. dalam, dengan
E. pada, untuk

15. Cermati paragraf berikut.


(1) Burung merpati banyak dipelihara oleh para penggemar burung. (2) Burung ini
memiliki beragam jenis warna, antara lain cokelat, putih, hitam, atau perpaduan dari
beberapa warna tersebut.(3) Burung ini memiliki sensor dalam hidungnya yang
digunakan untuk mengenali bau rumahnya sehingga dapat pulang ke rumah setelah
terbang jauh. (4) Makanan burung ini adalah biji-bijian, seperti jagung, beras, kacang
hijau, dan lain sebagainya. (5) Di pedesaan, burung merpati sering diusir petani
karena makan gabah yang sering dijemur.
Kalimat yang di dalamnya terdapat hubungan sebab akibat ditandai dengan nomor.......
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (5)
D. (3) dan (5)
E. (4) dan (5)

16. Cermati paragraf berikut.


Pemimpin adalah sosok yang menjadi panutan. Dia akan menentukan merah hitamnya
wilayah yang dipimpinya. Oleh karena itu, pemimpin yang baik sangat diperlukan.
Seorang pemimpin yang baik ditandai oleh dimilikinya jiwa kepemimpinan. Jiwa itu
diwujudkan dalam sikap bijaksana,jujur, mengayomi, rela berkorban, dan tanpa pamrih.
Ringkasan paragraf tersebut yang tepat adalah.......
A. Keberadaan sosok pemimpin yang baik sangat diperlukan.
B. Pemimpin sebagai panutan harus memiliki jiwa kepemimpinan.
C. Pemimpin menentukan hitam merahnya wilayah yang dipimpin.
D. Jiwa pemimpin harus tampak dalam kehidupan sehari-hari.
E. Kepemimpinan harus dilandasi dengan sikap bijaksana.
17. Cermati teks berikut.
Mata uang rupiah bukanlah stu-satunya mata uang yang pernah berlaku di Indonesia.
Kerajaan Mataram Lama, Sriwijaya, dan Majapahit telah mengenal dan menggunakan
tipe “uang” yang umumnya berupa logam. Setelah kedatangan penjajah, Indonesia telah
mengenal berbagai macam mata uang, termasuk sen dan gulden yang diterbitkan oleh
De Javasche Bank khusus untuk dipergunakan di Hindia Belanda.
Brought to you by gendis.lastri@gmail.com

Ringkasan kutipan teks cerita sejarah tersebut adalah....


A. Sen dan gulden merupakan mata uang yang berlaku di Indonesia.
B. Zaman Mataram Lama, rupiah sudah menjadi mata uang Indonesia.
C. Rupiah merupakan satu-satunya mata uang yang berlaku di Indonesia.
D. Selain rupiah, tipe uang logam, sen, dan gulden pernah berlaku di Indonesia.
E. Mata uang yang berlaku di Indonesia saat ini adalah rupiah, logam, sen, dan gulden.
18. Cermati kutipan puisi berikut.
Burung Hitam
Burung hitam manis dari hatiku
Betapa cekatan dan rindu sebagai syahdu
Burung hitam adalah pepohonan
Burung hitam di dada adalah bebungaan
........
Ia tidur di dedaunan bergoyang
Ia bukanlah dari duka meski ia burung hitam
Burung hitam adalah cintaku padamu yang terpendam
(Empat Kumpulan Sajak, WS Rendra)
Majas yang terdapat dalam kutipan puisi tersebut adalah......
A. Metafora
B. B. Simbolik
C. hiperbola
D. Personifikasi
E. Simile

19. Cermati penggalan puisi berikut.


Air Kecil
Air kecil girang mengalir
Menggelincir berdesir-desir
Berlari-lari mencari kawan
Tiba di jalan ibu bangsawan
Lambat lakunya menuju samodra
Tenang mengenang ‘kan cita-cita
Menyelam ke dalam kelaman lautan
Brought to you by gendis.lastri@gmail.com

(Tonggak, Intoyo)
Majas dominan yang terkandung dalam puisi tersebut adalah.....
A. Hiperbola
B. Personifikasi
C. simbolik
D. Metafora
E. Pleonasme

20. Cermati puisi berikut.


Di Cemerlang Matamu
Di cemerlang matamu
Kulihat bangkit pagi berseri
Mencairkan kembali hidupku yang beku
Wahai, merdunya burung berkicau
Meloncat-loncat dari dahan ke dahan
Bernyanyi sorak sorai dalam hatiku
(Aubade, Rahmat Djoko Pradopo)
Maksud puisi tersebut adalah......
A. Rasa bahagia masih bisa menikmati indahnya pagi hari.
B. Harapan untuk bisa kembali ke kampung halaman.
C. Semangat bekerja untuk kehidupan keluarga
D. Keinginan untuk dapat selalu hidup bahagia.
E. Rasa rindu kepada kekasih yang tinggal di kota lain.

21. Cermati kutipan novel berikut.


Ayah tiada. Kuyakin kautahu, pernah kusurati engkau. Ia termasuk korban orang kalap di
pasar. Di samping ayah, beberapa korban jatuh. Waktu itu beritanya tersiar luas. Tetapi,
kehidupan keluarga kami tidak dapat berhenti dengan berita dan terali bagi pelakunya.
( Surat Kasih, Korrie Layun Rampan)
Pesan yang terdapat dalam kutipan novel tersebut adalah......
A. Harus ada komunikasi yang baik kepada keluarga.
B. Tidak boleh patah semangat saat menghadapi masalah.
C. Keamanan lingkungan harus dapat ditingkatkan.
D. Berita tidak baik tidak perlu disiarkan ke masyarakat.
E. Setiap pelaku kejahatan harus dihukum berat.

22. Cermati penggalan teks cerpen berikut.


Brought to you by gendis.lastri@gmail.com

Diambilnya gulungan kecil kertas yang telah disiapkan untuk sontekan. Nah, saat
terdengar pengawas ujian terbatuk, Wisnan melempar gulungan sontekannya ke arah
bangku Boni. Sebetulnya pengawas ujian tidak mengetahui aksi Wisnan, tapi ada
gulungan kertas di bangku Bono. “Ini sontekanmu, ya ? Jangan diulang kalau ingin
lulus.”Boni terperangah sambil menengok kiri-kanan.
Watak tokoh Wisnan dalam penggalan teks cerpen tersebut adalah.....
A. Pembohong
B. Pemberani
C. pembual
D. Penjilat
E. Pengecut

23. Cermati kutipan novel berikut.


(1) “Aku merasa ringan. (2) Kini aku sudah menceritakan kepada kalian di depan Wak
Katok beban dosa yang selama ini menghimpit hati dan kepalaku. (3) Aku sudah
mengakui dosa-dosaku. (4) Tolonglah doakan supaya Tuhan suka kiranya
mengampuni dosa-dosa Wak Katok.” (5) Pak Balam mendekatkan kedua belah
telapak tangan seperti orang berdoa.
(Harimau-Harimau,Mochtar Lubis)
Unsur intrinsik yang dominan pada kutipan novel tersebut......
A. Alur
B. Tema
C. latar
D. amanat
E. Penokohan

24. Cermati kutipan cerpen berikut.


Utari sedang duduk di dekat perapian. Menyulam gambar bunga mawar pada
sebidang kain satin. Pekerjaan yang selalu ia lakukan setiap hari. Ia membenci suara-
suara angin itu dan segalanya tentang musim dingin. Ia tahu, Tuhan meletakan
keindahan pada tempat-tempat yang tepat. Itu tidak dapat diragukan lagi, tapi
hatinya yang muram hanya sanggup memandang keadaan dengan cara yang sama
muramnya dengan hatinya.
Makna tersurat yang disampaikan melalui kisah Utari adalah...
A. Kesetiaan istri kepada suaminya
B. Kesedihan seorang wanita yang hidup sendiri di rumah
C. Ketelitian membuat sulaman pesanan orang lain
D. Kepandaian menggambar yang menjadi pekerjaan
E. Kehidupan seseorang di sebuah panti asuhan
Brought to you by gendis.lastri@gmail.com

25. Cermati kutipan cerpen berikut.


Sebenarnya bukan karena kami tidak setuju dengan acara tahunan itu. Kami hanya ingin
ada pemberitahuan lebih dahulu ke masyarakat tentang adanya pasar malam di
lapangan desa. Mengapa ? Kalau diajak bicara kami sebagai pengurus kampung akan
menyarankan agar acara itu diundur seminggu lagi. Mengapa? Ya, kalau diundur anak-
anak sudah tidak lagi belajar untuk ujian kenaikan kelas mereka. Lha , kalau diadakan
minggu ini, mereka pasti terganggu kan?
Penyebab konflik dalam kutipan cerpen tersebut adalah....
A. Pelaksanaan pasar malam tahunan di lapangan desa.
B. Pasar malam yang bersamaan dengan waktu ujian kenaikan kelas.
C. Keputusan masyarakat untuk menolak kegiatan pasar malam.
D. Kekecewaan masyarakat karena tidak dilibatkan sebagai panitia pasar malam.
E. Keterlambatan pemberitahuan kegiatan yang dilaksanakan di lapangan desa.
26. Cermati kutipan novel berikut.
Teks 1
Pertanyaan ini dibawa masuk ke dalam kantor. Dan di sana Kabul menemukan jawaban
yang sangat maknawi. Ada kopyah, baju koko, dan kain sarung tertata rapi di tas
mejanya. Wangi sekali. Secarik kertas itu di dekatnya bertuliskan “Silakan pakai”. Kabul
cepat tersadar hari ini jum’at, maka pekerjaan diistirahatkan sejak jam sebelas.
Teks 2
Aku akan melakukan segala yang paling pragmatis yang tak terpikirkan oleh mereka yang
tengah berkabung : melapor kepada Pak RT, mengurus tanah pemakaman, mencari
mukena, mengatur menu makanan dan botol air mineral untuk tamu, dan sekalian
mencari kain batik.
Perbedaan kedua kutipan novel tersebut adalah.....
Teks 1 Teks 2
A.latar tempat disebuah kantor latar tempat di tempat ibadah
B.bertema sosial kemasyarakatan bertema keagamaan
C.menggambarkan suasana perkotaan menggambarkan suasana pegunungan
D.mengajarkan nilai keagamaan mengajarkan nilai sosial kemasyarakatan
E.menceritakan kejadian di sebuah menceritakan kejadian di tempat ibadah
Proyek
Brought to you by gendis.lastri@gmail.com

27. Cermati kutipan cerpen berikut.


Sebenarnya ayah tidak terlalu kolot. Beliau tidak menghalangi hubunganku dengan Sri,
anak orang biasa. Ayah tidak mengharapkan aku kawin dengan anak orang
terpandang.Masalahnya aku terlalu muda untuk cepat-cepat kawin. Aku harus kuliah
dulu, dan aku ingin kuliah dulu, dan aku memang ingin kuliah. Aku tidak mau sekadar
menjadi camat seperti ayah.
(Pesta Perkawinan, Yudhi Soenarto)
Nilai moral yang terdapat dalam kutipan cerpen tersebut adalah....
A. Pernikahan sebaiknya dilaksanakan setelah bekerja.
B. Orang tua tidak boleh memaksakan kehendak terhadap anak.
C. Nasihat orang tua harus diperhatikan sebelum menikah.
D. Pernikahan tidak boleh dilakukan pada usia muda.
E. Kekayaan tidak bisa menjadi pertimbangan pernikahan.
28. Cermati ilustrasi berikut.
Judul : Dear Nathan
Penulis : Erisca Febriani
Penerbit : Best Media
Cetakan : Maret 2016
Tebal : 528 hlm.
Kelebihan : Penulis berhasil membuat karakter yang kuat pada tokoh-tokohnya
Kelemahan : Cara penulis menyampaikan narasi terasa berlebihan.
Paragraf resensi yang sesuai dengan data tersebut adalah.....
A. Penulis Dear Nathan berhasil membuat karakter-karakter yang kuat pada tokoh
utama ataupun tokoh pendukung. Akan tetapi, cara mengisahkannya terasa
berlebihan dengan pilihan kata yang kurang tepat.
B. Buku ini ditulis untuk menggambarkan tokoh-tokohnya secara detail dengan
menggunakan narasi yang tepat. Akan tetapi, jumlah yang lebih dari 500 membuat
pembaca letih membacanya.
C. Karakter tokoh-tokohnya dapat digambarkan secara kuat, tetapi penulis tidak
menceritakan ciri khas masing-masing tokoh. Dalam membuat narasi, diksi yang
dipilih penulis terasa hambar.
D. Karakter yang kuat pada tokoh-tokohnya didukung oleh ciri khas pada masing-
masing tokoh. Cara penulis membuat narasi terlalu panjang sehingga diksi yang
digunakan terasa tidak sesuai.
E. Penulis kurang berhasil membuat karakter pada tokoh-tokoh utama dan pendukung,
karena penulis membuat narasi yang berlebihan dan sering menggunakan pilihan
kata yang salah.
Brought to you by gendis.lastri@gmail.com

29. Cermati kutipan resensi berikut.


Jika diperhatikan daftar isinya, buku Komputer Jaringan Dasar ini sudah sesuai dengan
kompetensi dasar yang diperlukan. Paparan per bab nya cukup jelas dengan
menggunakan lambang dan simbol terbaru. Walaupun memiliki ketebalan 476 halaman,
buku ini tetap memiliki daya tarik dengan sampulnya yang Full colour.
Kutipan resensi tersebut menunjukan bagian.......
A. Kelemahan
B. keunggulan
C. ringkasan
D. simpulan
E. penilaian

30. Cermati kutipan resensi berikut.


(1) Buku Saat Ibu Mengandung ditulis berdasarkan pengalaman empiris maupun medis
(2) Sejumlah pengalaman para wanita yang melahirkan ditulis secara detail.(3)
Paparanya didukung dengan teori kedokteran dari sejumlah penelitian. (4) Pesan-
pesan moral yang disampaikan penulis pun diperkuat dengan nasihat yang
menyentuh hati pembacanya.(5) Inilah salah satu nilai tambah buku ini selain isi,
gambar, dan ilustrasi yang ditampilkan.
Kalimat yang berupa keunggulan novel dalam resensi terdapat pada nomor....
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)

31. Cermati paragraf rumpang berikut.


Pihak Keraton menyiapkan website khusus yang digunakan sebagai (....) prosesi
pernikahan GKR Hayu dan KPH Notonegoro. Konten website yang berisi liputan prosesi
pernikahan dan wawancara itu kemungkinan dilincurkan pertengahan September dan
disusun tim liputan internal.
Kata-kata yang tepat untuk melengkapi paragraf yang rumpang tersebut adalah...
A. Dokumen
B. Momentum
C. jurnal
D. Arsip
E. Agenda
Brought to you by gendis.lastri@gmail.com

32. Cermati paragraf rumpang berikut.


Pancasila sudah menjadi fondasi kehidupan berbangsa dan bernegara di Indonesia jauh
hari sebelum masa (....). Sampai dengan tahun 2000-an, hal itu masih berjalan baik.
Terbukanya peluang (...) telah mengubah kultur masyarakat mrnjadi lebih terbuka.
Istilah yang tepat untuk melengkapi paragraf yang rumpang adalah....
A. Birokrasi, demokrasi
B. Reformasi, demokratisasi
C. reformasi, demokrasi
D. Restorasi, demografi
E. Birokrasi, demokratisasi

33. Cermati paragraf berikut.


Banyak pekerja yang masih malas dan semangat menurun ketika kembali masuk kerja
setelah libur panjang. Akibatnya, produktivitas di tempat kerja menurun (...)
bagaimanapun masuk kerja sesuai jadwal adalah sebuah kewajiban.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang tersebut adalah....
A. Padahal, setelah berlibur seharusnya badan dan pikiran lebih relaks dan
bersemangat.
B. Sudah seharusnya pekerja melakukan kewajiban sebagaimana mestinya.
C. Nikmatilah liburan bersama keluarga secara maksimal agar tetap bersemangat
bekerja.
D. Untuk itu, awali dengan pekerjaan yang ringan terlebih dahulu dan tak menyita
pikiran.
E. Tubuh dan pikiran dipaksa untuk mengikuti ritme kerja yang keras dan cepat.
34. Cermati paragraf rumpang berikut.
Konsumen ponsel di Indonesia semakin rasional menentukan pilihan.(...) Kualitas,
produk, keragaman fitur,layanan purnajual, dan harga yang terjangkau kini telah
menjadi pertimbangan utama. Kondisi ini memberikan peluang kepada para produsen
untuk meraih peluang usaha yang bagus.
Kalimat yang tepat untuk mengisi bagian rumpang pada paragraf tersebut adalah...
A. Harga yang bersaing memungkinkan ponsel itu dilirik konsumen.
B. Kini, merek tidak lagi menjadi pertimbangan utama..
C. Merek dan harga yang terjangkau menjadi bahan pertimbangan.
D. Pilihan utama tentu saja pada merek yang terkenal.
E. Rancangan ponsel yang menarik kini sudah didistribusikan.

35. Cermati paragraf eksposisi berikut.


Generasi milenial dapat mengakses informasi , jejaring sosial, dan berbagai even melalui
internet. (...). Dengan cara begitu ,mereka dapat mencari modal dengan begitu cepat
Brought to you by gendis.lastri@gmail.com

dan dari sumber yang banyak. Lalu lintas barang dan jasa pun semakin murah sehingga
membuat semua hal menjadi lebih mudah diakses.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf yang rumpang tersebut adalah...
A. Internet telah menghapus sekat, batas, dan jarak menjadi nlebih mudah.
B. Informasi tentang modal usaha dapat dengan mudah dapat diketahui masyarakat.
C. Tanpa bantuan internet mereka kurang cepat mrengambil keputusan.
D. Sikap dan mental mereka harus dipersiapkan dengan baik sebelum mengakses
internet.
E. Mereka dapat mengikuti berbagai informasi melalui internet yang dibuka.

36. Cermati paragraf deskripsi berikut.


Adanya pembagian peran dan tanggung jawab antaranggota keluarga menjadi ciri
keluarga bahagia.(...). Seluruh anggota keluarga bisa mengemukakan pendapat untuk
kerukunan dan kebahagiaan bersama. Jika ada masalah, mereka duduk bersama-sama
ayah-bunda untuk menemukan solusi yang baik. Kondisi seperti inilah yang diinginkan
semua keluarga.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf deskripsi tersebut adalah...
A. Hal ini selalu didambakan para keluarga baru.
B. Harta sebagai pelengkap hidup.
C. Tidak ada saling curiga dan tidak percaya.
D. Tidak mungkin orang hidup yang ingin berduka.
E. Keluarga yang bahagia adalah keluarga yang kaya.

37. Cermati paragraf deskripsi berikut.


Buah merah dari Papua diyakini berkhasiat sebagai obat berbagai penyakit berat, seperti
diabetes, kanker, osteoporosis, dan asam urat. Pada awalnya, khasiat itu diakui oleh
sejumlah orang yang merasakan manfaatnya. Oleh karena itu, sejumlah dosen jurusan
Biologi Fakultas MIPA Universitas Cendrawasih Papua akan mengadakan seminar. (...)
Kalimat yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang dalam paragraf deskripsi berikut
Adalah....
A. Papua memang dikenal sebagai daerah yang memiliki potensi untuk pengolahan
hasil tanaman hutan.
B. Melalui penelitian ini, diharapkan ada informasi yang jelas tentang potensi budidaya
buah merah.
C. Seminar ini diharapkan dapat memberi informasi yang akurat tentang khasiat buah
merah.
D. Seminar ini menjadi tumpuan harapan para pelaku bisnis buah merah yang ada di
Papua.
Brought to you by gendis.lastri@gmail.com

E. Hasil penelitian ini akan menjadi acuhan pemerintah daerah dalam penetapan
tanaman unggulan daerah.

38. Cermati teks narasi berikut.


Ibu begitu benci kepada ilmu mistik. (....). Maklumlah alam Timur masih penuh
dengan hal gaib seperti itu.
(Rumah Tanpa Cinta, Titik WS)
Kalimat yang tepat untuk melengkapi teks narasi tersebut adalah....
A. Ibu tidak percaya pada semua yang tidak masuk akal.
B. Ibu lebih suka memastikan hal yang sebenarnya terjadi daripada kata orang.
C. Ibu menjadi tenaga pengajar ilmu pasti di SMA saya dulu.
D. Beliau lebih suka menjadi ibu rumah tangga daripada guru
E. Itulah sebabnya mengapa kehidupan keluarga kami tetap aman

39. Cermati teks pantun berikut.


Pergi melaut membawa jala
Jala ditebar sambil mengingat
Meski hidup banyak kendala
(........)
Larik yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang teks pantun tersebut adalah ....
A. Jangan banyak mengumpat
B. Biasakan minum obat
C. Itu mnenunjukkan waktu yang tepat
D. Karena belum ada kesempatan
E. Haruslah kita selalu semangat

40. Cermati kutipan teks ulasan film berikut.


Dalam film Mimpi Sejuta Dolar ini sikap moral yang patut kita contoh adalah tekaat,
kerja keras, percaya diri, dan tidak mudah menyerah. Hal ini bisa kita lihat
bagaimana cara Merry Riana agar mendapatkan pekerjaan di Singapura.(....) Ia tidak
mudah pantang menyrah dan tetap optimis dengan pilihan yang sudah ia pilih.
Kalimat tepat untuk melengkapi teks ulasan film yang rumpang adalah...
A. Merry bekerja sebagai tukang cuci piring disebuah restoran ternama di Singapura
B. Merry melakukan pekerjaan apapun demi memiliki uang untuk bertahan hidup
C. Agar memiliki banyak uang, Merry bekerja serabutan sambil mencari pekerjaan
tetap
D. Ia mencoba mengajukan lamaran pekerjaan ke sejumlah perusahaan ternama
E. Ada teman Merry yang membantu mencarikan pekerjaan di kantor tempat ia
bekerja
41. Cermati teks prosedur berikut.
Cara Memasang Tabung Gas
(1) Sebelum regulator dipasang, pastikan karet seal terpasang dengan benar pada
mulut tabung gas.
Brought to you by gendis.lastri@gmail.com

(2) (....)
(3) Jika ada kebocoran gas, segera lepas regulator dari tabung gas.
(4) Pastikan tekanan gas sesuai dengan petunjuk yang ada di tabung gas.
(5) Nyalakan kompor dengan memutar tombol pemantik api.
Pernyataan yang sesuai untuk melengkapi bagian rumpang teks prosedur adalah...
A. Periksa dengan cermat posisi karet seal agar gas tidak bocor
B. Pasang regulator dengan benar agar tidak terjadi kebocoran gas
C. Periksa slang yang terpasang pada regulator dengan cermat
D. Letakkan komnpor gas pada tempat terbuka agar terdeteksi apabila gas bocor
E. Kengcangkan klem pengikat slang pada kompor agar gas tidak bocor
42. Cermati kutipan teks cerpen acak berikut.
(1) Bakat keartisan sebagai penyanyi pun sudah mulai terlihat.
(2) Ali merupakan seorang artis yang multitalenta
(3) Selain menyanyi solo, Ali juga berbakjat dalam menyanyi duet serta menjadi
vokalis band
(4) Kini Ali juga mulai merambah dunia model
(5) Selain menjadi aktor dalam film Ali juga sering tampil dalam sinetron di stasiun
televisi
Urutan yang tepat agar menjadi paragraf deduktif adalah...
A. (1),(2),(3),(4),(5)
B. (1),(3),(4),(2),(5)
C. (2),(4),(5),(3),(1)
D. (2),(5),(1),(3),(4)
E. (2),(5),(4),(3),(1)
43. Cermati kutipan teks cerpen acak berikut.
(1) Tempat tidur selalu dibersihkan dan tertata rapi.
(2) Hiasan dinding dan poster poster dipasang menarik.
(3) Pemandangan kamar Yuli cukup indah.
(4) Disamping tempat tidur, terdapat meja belajar yang diberi hiasan keramik.
(5) Setiap pagi pintu kamar selalu dibuka sehingga udara segar masuk kedalam
kamar dan membuat suasana menjadi sejuk.
Urutan teks cerpen tersebut yang benar adalah....
A. (1),(2),(3),(4),(5)
B. (1),(3),(2),(4),(5)
C. (3),(2),(1),(4),(5)
D. (3),(4),(5),(2),(1)
E. (5),(3),(1),(2),(4)
44. Cermati paragraf berikut.
Kementerian Pariwisata serius mendongkrak jumlah wisatawan asal Jepang agar naik
10% tahun ini. Pulau Bali masih menjadi destinasi utama dan tempat favorit bagi
Brought to you by gendis.lastri@gmail.com

sebagian besar wisatawan. Oleh karena itu, berbagai cara pemasaran ditempuh agar
target tersebut tercapai.
Sinonim kata destinasi dan favorit dalam paragraf tersebut adalah.....
A. Wisata dan unggulan
B. Kunjungan dan kegemaran
C. Keinginan dan paling disenangi
D. Tempat wisata dan kesayangan
E. Tujuan dan diunggulkan

45. Cermati paragraf berikut.


(...) Saat yang tepat, El Loko datang dari belakang wing back kiri Persija. Dengan
kecepatan larinya, ia berhasil melakukan tentangan fist time (...) masih tipis (...) atas
mistar gawang Andrytani.
Konjungsi yang tepat untuk mengisi rumpang paragraf tersebut adalah....
A. Saat, dan, ke
B. Pada, walaupun, di
C. Di, walaupun, ke
D. Di, tetapi, dari
E. Dari, tetapi, di

46. Cermati teks eksplanasi berikut.


(1) Gerhana matahari menjadi momentum yang amat ditunggu pemerhati ilmu. (2)
Mereka rela menunggu karena ingin menyaksikan langsung dengan kacamata
atau teropong khusus. (3) Pada saat itu posisi bulan berada tepat diantara
matahari dan bumi serta membentuk suatu garis. (4) Akibatnya, cahaya matahari
tertutup oleh lingkaran bulan. (5) Pada posisi inilah fenomena alam yang langka
terjadi itu sangat terlihat dengan amat jelas.
Kalimat tidak efektif dalam teks tersebut terdapat dalam kalimat nomor....
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)
47. Cermati paragraf berikut.
Ayu Purwa Lestari (....) Setiap sarang yang disampaikan temannya dalam rapat itu.
Akan tetapi, tampaknya dia tidak (....) dulu apa yang patut dikritiknya dan saran
saran tersebut. Karena itu, teman temannya jadi kesal dan membalas pula dengan
(....) tajam sehingga dia tidak berkutik lagi.
Kata berimbuhan yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah....
A. Mengkritik, menyeleksi, kritikan
Brought to you by gendis.lastri@gmail.com

B. Mengeritik, menseleksi, berkritik


C. Mengeritik, menyeleksi, kritikan
D. Mengkritik, menyeleksi, berkritik
E. Mengkritik, menseleksi, dikritik

48. Cermati penggunaan tanda baca penulisan alamt surat berikut.


Yth. Bapak Ariswan Gunawan, S.H.
Kepala C.V. Prima Arta Lestari
Jl. Kebangsong o 34
Sukabumi
Kesalahan penggunaan tanda baca dan penulisan alamat surat tersebut adalah....
A. Jl. dan Yth.
B. S.H. dan Jl.
C. Yth. Dan S.h.
D. S.H. dan C.V.
E. C.V. dan Jl.

49. Tanda baca koma (,) digunakan secara tepat dalam kalimat....
A. Iksan akan membeli sepatu, tas sekolah, buku, dan seragam olahraga.
B. Kami akan tetap datang, walaupun kami tidak diundang secara resmi
C. Kami sudah berkata, bahwa sesungguhnya dia yang menjadi tukang protes
D. Jika kami dipanggil, tentu saja akan datang, meski sebenarnya kami kecewa
E. Ilham dan Iwan, akan mengikuti lomba ketangkasan berkuda di Surabaya

50. Cermati penulisan tanda baca berikut.


Hasan Alwi. Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia.
(Balai Pustaka; Jakarta, 2003), hlm. 11.
Perbaikan tanda baca pada penulisan catatan kaki tersebut adalah....
A. Hasan Alwi, Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia
(Jakarta: Balai Pustaka, 2003), hlm. 11.
B. Hasan Alwi, Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia
(Balai Pustaka; Jakarta, 2003), hlm. 11.
C. Hasan Alwi, Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia
(Jakarta, Balai Pustaka: 2003), hlm. 11.
D. Hasan Alwi, Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia
(Jakarta: Balai Pustaka, 2003), hlm. 11.
E. Hasan Alwi, Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia
(Jakarta, Balai Pustaka, 2003), hlm. 11.

Anda mungkin juga menyukai