Anda di halaman 1dari 12

LAPORAN KEGIATAN

BAZAR KEWIRAUSAHAAN

MADRASAH TSANAWIYAH MU’MIN MA’SHUM

Cipeusar Sukajaya Kota Tasikmalaya


KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena dengan rahmat, karunia,

serta taufik dan hidayah-Nya, kami dapat menyelesaikan laporan kegiatan ”Bazar Kewirausahaan”. Dan

juga kami berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Kami sangat berharap laporan kegiatan ini dapat diterima oleh semua pihak. Kami juga

menyadari sepenuhnya bahwa di dalam laporan ini terdapat banyak kekurangan-kekurangan. Untuk itu

kami menerima adanya kritik, saran dan usulan demi perbaikan di masa yang akan datang.

Semoga laporan kegiatan ini dapat berguna bagi pembaca khususnya dan sebagai bahan

pertimbangan dikemudian hari jika dibutuhkan. Kami meminta maaf yang sebesar-besarnya apabila

terdapat kesalahan dalam penulisan atau yang kurang berkenan dalam penyusunannya.

Penyusun
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah) Madrasah Tsanawiyah Mumin Ma’shum Kota

Tasikmalaya meliputi Perwakilan Kelas dan Pengurus OSIS sebagai perangkat utamanya, merupakan

wadah bagi siswa dalam menyalurkan, membina, meningkatkan kemampuan, kreativitas dan intelektual

mereka dalam bidang non akademis pada umumnya dan keorganisasian pada khususnya.

Maka dari itu, OSIS memprogramkan salah satu kegiatan untuk menyalurkan,membina,

meningkatkan kemampuan kreativitas dan intelektual mereka dalam bidang non

akademis, yaitu berupa BAZAR OSIS. Yang mana Bazar OSIS bisa digunakan oleh siswa-siswi MTs

mu’min Ma’shum untuk berlatih berenterpreneur dan berkomunikasi yang baik dengan relasi maupun

orang lain.

B. Landasan dan Dasar Teori

1. Undang-Undang Dasar 1945

2. Buku Pembinaan Kesiswaan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan

3. SK Kepala Sekolah tentang kegiatan Ekstrakurikuler

C. Tujuan

Tujuan diadakannya Bazar OSIS adalah sebagai berikut :

1. Untuk melatih anak berjiwa wirausaha (enterpreneur).

2. Melatih (belajar) anak untuk bersosialisasi dengan orang lain (relasi).

3. Belajar mengelola, menjalankan, dan mengembangkan organisasi di MTs Mu’min Ma’shum

Kota Tasikmalaya.
4. Membentuk dan mengembangkan kepribadian anak serta melatih berkomunikasi dengan baik.

(Membentuk karakter siswa melalui kegiatan bazar).

5. Tidak semata-mata mencari keuntungan yang maksimal.

6. Belajar mengembangkan ekonomi kreatif dan kerakyatan demi masa depan (menambah

wawasan).

7. Sebagai bagian dari implementasi terhadap mata pelajaran yang relevan, misalnya :

a. Ilmu Pengetahuan Sosial (Ekonomi).

b. Bahasa Indonesia (melatih berkomunikasi).

c. Seni Budaya dan Keterampilan.

d. Matematika (menghitung).
BAB II

PELAKSANAAN

A. NAMA KEGIATAN

Kegiatan tersebut dinamakan BAZAR “Jajanan Murah Meriah”.

B. TEMA KEGIATAN

Melalui Bazar kita tingkatkan jiwa kewirausahaan siswa siswi yang kreatif dan inovatif agar mampu

menghadapi persaingan dunia kerja di era globalisasi.

C. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN

1. Waktu Kegiatan

Hari, tanggal : Senin, 11 Nopember 2019

Waktu : 08.00 s.d selesai

2. Tempat Kegiatan

Halaman sekolah MTs Mu’min Ma’shum Kota Tasikmalaya

D. KEPANITIAAN

SUSUNAN KEPANITIAAN BAZAR OSIS

Penanggung Jawab : Khoeruman, S.Ag (selaku Kepala Madrasah)

Pembimbing/ Pembina : Dudung Hasanudin, S.Pd (Pembina OSIS)

Guru Pendamping : Fajar Apriyadi, S.Pd

Ketua : Wilda Siti Nurhamidah

Sekretaris : Dila Alfadila Farela Jeka

Bendahara : Fepi Nurapipah


Sie. Humas : Desta Faisal

Anggota : Piki Alpian

Aisha Inda Putri

Eka Nurwanti

E. DAFTAR STAN BAZAR OSIS

No Nama Stand Nama Makanan Penanggung Jawab Ket

1 Kelas VII A Combro, Keripik Singkong, Bola- Eni, Dede Dahlia

bola Mie, Bola-bola Susu,

Makaroni, Lontong, Ubi Goreng

2 Kelas VII B Kue Pie, Roti Gulung, Ulen, Salma Nabilah, Zahra

Makroni, Lumpia Makroni

3 Kelas VIII A Sosis, Bul-bul, Cilok, Oreo Goreng Ai Nuri, Vera

4 Kelas VIII B Otak-otak, Kolak, Pisang Coklat, Yusri Herli A, Siti

Makroni, Yulianti

5 Kelas IX A Onde-onde, Martabak Mini, Ai Esih, Helis

Minuman Dingin,

6 Kelas IX B Donat, Es Pisang Coklat, Rika Iriani, Syifa

Mutmainnah
BAB III

PENUTUP

Demikian laporan ini kami buat, sebagai salah satu tugas pengolahan. Kegiatan seperti ini dapat

berguna bagi para siswa/siswi untuk mengembangkan potensi berwirausaha kegiatan bisnis

membutuhkan aspek kesabaran dan perjuangan yang tidak mudah,harus bisa memahami keinginan para

konsumen dan melayani sebaik mungkin.

Semoga pelaksanaan bazar ini memberi manfaat bagi siswa/siswi dan menumbuhkan sikap

kreatif,inovatif dan mampu membaca peluang dalam dunia wirausaha. Besar harapan kami semoga

pelaksanaan bazar tahun depan dapat lebih baik dan lebih meriah.
LAMPIRAN FOTO KEGIATAN

Stand Kelas VII A

Stand kelas VII B


Stand Kelas VIII A

Stand Kelas VIII B


Stand Kelas IX A

Stand Kelas IX B
Proses Transaksi Penjualan

Transaksi jual beli


Persiapan Bazar

Transaksi dengan bapak ibu guru

Anda mungkin juga menyukai