Anda di halaman 1dari 6

TUGAS PJOK

TENTANG SEPAK BOLA

Disusun oleh :
Novia Asri Safitri
Kelas : 9H

SMP NEGERI 3 PURWAKARTA


SEPAK BOLA

A. Sejarah sepak bola


Menurut Bill Muray, pakar sejarah sepak bola, dalam bukunya The World
Game: A History of Soccer, sepak bola sudah dimainkan sejak awal Masehi. Saat
itu, orang-orang di era Mesir Kuno sudah mengenal permainan membawa dan
menendang bola yang dibuat dari buntalan kain linen.Sejarah Yunani Purba juga
mencatat ada sebuah permainan yang disebut episcuro, permainan menggunakan
bola.Bukti itu tergambar pada relief-relief di dinding museum yang melukiskan
anak muda memegang bola bulat dan memainkannya dengan paha.

Sepak bola juga disebut-sebut berasal dari daratan Cina. Dalam sebuah
dokumen militer disebutkan, sejak 206 SM, pada masa pemerintahan Dinasti Tsin
dan Han, orang-orang sudah memainkan permainan bola yang disebut tsu chu.
Tsu mempunyai arti "menerjang bola dengan kaki". Sedangkan chu, berarti "bola
dari kulit dan ada isinya". Mereka bermain bola yang terbuat dari kulit binatang
dengan cara menendang dan menggiringnya ke sebuah jaring yang dibentangkan
pada dua tiang.
Jepang pun tidak mau ketinggalan.Sejak abad ke-8, konon masyarakatnya
sudah mengenal permainan ini.Mereka menyebutnya sebagai Kemari.Bolanya
terbuat dari kulit kijang berisi udara.
Bola dalam permainan sepak itu dibuat dari kulit binatang, sesuai dengan
arti chu yang bila diterjemahkan secara kasar berarti bola dari kulit binatang yang
mempunyai isi. Tentunya bentuknya pun bulat, agar bisa ditendang secara
akurat.Aturan dalam permainan yang bersejarah ini mudah saja.Kita harus
menggiring atau melakukan tendangan agar masuk ke sebuah jaring yang dibuat
pada dua buah tiang.
Selain itu, sejarah sepak bola juga datang dari Jepang, tetapi dengan jarak
waktu yang sangat jauh dari Cina.Orang Jepang sudah mengenal permainan
sepakbola sejak abad ke-8.Namanya adalah “kemari”.Tetapi bentuknya sedikit
berbeda, karena di tengah diberi lubang utnuk udara.Selain itu, orang Yunani juga
mengenalnya.Orang Yunani menyebutnya “episcuro”.Ini terbukti dari beberapa
relief yang menggambarkan aktivitas tersebut.Disana digambarkan beberapa anak
muda memainkan dengan paha mereka serta memegangnya.
Untuk sejarah sepak bola modern, tentu saja berasal dari Inggris.FA
berdiri pada 1863 dan masih eksis sampai sekarang.Ini berasal dari abad ke-19
dan dimainkan pada beberapa sekolah.
Yang menarik, ada legenda pada abad pertengahan.Konon saat itu, seluruh
desa mengikuti satu permainan bola.Bola yang terbuat dari tengkorak, ditendang
satu diantara warga ke arah desa tetangga.Kemudian, oleh si penerima bola di
desa itu, bola dilanjutkan ditendang ke desa selanjutnya.

B. Ukuran Lapangan Sepak Bola

Keterangan lapangan :
Bentuk
Lapangan sepak bola berbentuk persegi panjang, dengan perbandingan panjang
dan lebar sama dengan dua banding satu (P x L = 2:1), atau kurang sedikit.
Sebagai contoh, misalnya panjang lapangan sepak bola tersebut adalah 90 meter,
maka lebarnya harus berkisar 45 meter atau tidak lebih dari 55 meter.
Panjang
Panjang lapangan sepak bola antara 90 meter (minimal) sampai 120 meter
(maksimal).
Lebar
Lebar lapangan sepak bola antara 45 meter (minimal) sampai 90 meter
(maksimal).
Ukuran Gawang
Gawang dalam permainan sepak bola berbentuk persegi panjang dengan
perbandingan 3:2. Ukuran ideal yang dilansir FIFA adalah lebarnya 7,3 meter
dengan tinggi 2,4 meter.
Area/ Kotak Penalti
Kotak penalti adalah area penjaga gawang bebas menyentuh bola dengan
tangan.Kotak penalti adalah daerah rawan. Jika pemain lawan dilanggar dalam
kotak penaltinya sendiri, maka tim lawan akan mendapat hadiah penalti, yaitu
tentangan bebas berjarak 11 meter.
Pemain penendang hanya akan berhadapan dengan seorang penjaga gawang. Ada
dua kotak penalti dalam lapangan sepak bola, yaitu:
Kotak Penalti Kecil (6-yard box)
Kotak penalti kecil adalah area penjaga gawang yang mempunyai kekuasaan
mutlak dan tidak boleh diganggu oleh pemain lawan.Kotak penalti kecil ini berada
dalam kotak penalti besar dan berbentuk persegi panjang. Ukurannya adalah
panjang 18 meter dengan lebar 5,5 meter.
Kotak Penalti Besar (18-yard box)
Kotak penalti besar adalah area rawan, karena jika pemain lawan dilanggar dalam
kotak penaltinya sendiri, maka tim lawan akan mendapat hadiah penalti.
Panjangnya adalah 40-45 meter dengan lebar 16-19 meter.
Garis Lingkaran Tengah (Kick Off Area)
Garis tengah lapangan sepak bola berdiameter 9,15 meter. Garis lingkaran
tersebut berada tepat di tengah lapangan. Di tengah lingkaran tersebut terdapat
titik yang digunakan pemain untuk memulai kick off.
C. Aturan permainan sepak bola
 Waktu normal 45 menit x 2 Babak
 Waktu tambahan bila score 0-0 dalam sistem gugur adalah 15 menit x 2
babak.
 Waktu tambahan bila ada kartu kuning adalah waktu normal + 30 detik (1
kartu), bila kartu merah adalah waktu normal + 1 menit (1 kartu), namun
perhitungan ini. terkadang masih dilanggar oleh beberapa wasit yang
memimpin.
 Bila score tetap 0-0 dengan adanya tambahan waktu maka, dilanjutkan adu
tendangan pinalti (tendangan 12 pass), sebanyak 5 orang, jika masih score
sama, maka adu pinalti dilanjut dengan 1 pemain -- 1 pemain-- sampai ada
yang kalah.
 Bola dinyatakan keluar bila melewati garis tepi kanan-kiri lapangan, yang
dilanjutkan dengan sebutan lemparan ke dalam dengan menggunakan
kedua tangan, aturan mainnya : dengan kedua tangan, tidak boleh jongkok,
tidak boleh menyentuh garis lapangan saat akan melempar, tidak boleh
mengangkat kaki dalam keadaan kaki sejajar. jika dilanggar maka lempar
bola berpindah tangan kepada lawan.
 Bola dinyatakan keluar bila melewati garis tepi kanan-kiri gawang, yang
dilanjutkan dengan tendangan gawang, aturan mainnya : bila bola keluar
karena lawan yang menendang, tendangan dilakukan oleh penjaga gawang
atau pemain belakang, tendangan gawang harus melewati daerah luar garis
gawang (lihat gambar lapangan).
 Selama pertandingan, bola tidak boleh tersentuh atau disentuh tangan.
 Tendangan bebas diberikan karena adanya pelanggaran di luar daerah
pinalti (daerah luar gawang).
 Tendangan pinalti diberikan karena adanya pelanggaran di dalam daerah
pinalti (daerah luar gawang).
 Tendangan sudut diberikan karena bola keluar dan menyentuh salah satu
pemain yang bukan lawan.
D. Teknik Dasar Sepak Bola
 Teknik menggiring bola (dribbling)
 Teknik menendang bola (shooting)
 Teknik mengoper bola (passing)
 Teknik menghentikan bola
 Teknik menyundul bola (heading)
 Teknik merebut bola (intercepting)
 Teknik menyapu bola
 Teknik lemparan ke dalam
 Teknik menangkap bola (goalkeeping)
 Teknik juggling bola

Anda mungkin juga menyukai