Anda di halaman 1dari 4

SOAL dan JAWABAN TIU – JARAK KECEPATAN WAKTU

Rabu, 18 Desemberber 2019

V = kecepatan
S = jarak
t = waktu
berdarkan segitiga di atas, nampak bahwa:
V = S/t
S=Vxt
t = S/V

1. Mustain mengendarai mobil dari kota A ke kota B dengan kecepatan rata-rata 75 km/jam. Nanda
mengendarai sepeda motor dari arah berlawanan dengan kecepatan rata-rata 45 km/jam. Jika
mereka berangkat pada pukul 08.45 dan berpapasan di jalan pukul 11.00, maka jarak kota A ke
kota B adalah...
a. 255 km
b. 258 km
c. 270 km
d. 330 km
e. 325 km

Pembahasan:
Kecepatan Mustain = Vm = 75 km/jam
Kecepatan Nanda = Vn = 45 km/jam
Waktu berpapasan = t = 11.00 – 08.45 = 02.15 = 2,25 jam
Jarak Mustain = Sm = Vm x t = 75 x 2,25 = 168,75 km
Jarak Nanda = Sn = Vn x t = 45 x 2,25 = 101,25 km
Jarak kota A sampai kota B = jarak Mustain + jarak Nanda = 168,75 + 101,25 = 270 km
Jawaban: C
Cara cepatnya :
Kec 75+45=120 (V)
11.00-08.45=2 jam 15 mnt(T)

S(JARAK)=v.t
= 120 X 2.25 jam
=270 km

2. Andi dan rudi berangkat berlawanan arah dari dua kota berada pada pukul 09.00.jarak kedua kota
itu adalah 600 km.andi bergerak dgn kecepatan 70 km/jam,dan rudi bergerak dengan kecepatan
50 km/jam .pada pukul berapa mereka berpapasan?
a. 12.00
b. 13.00
c. 10.00
d. 16.00
e. 14.00

Pembahasan:
Waktu Tempuh
=Jarak : Kecepatan
=600 km : (70+50) km/jam
=600 km : 120 km/jam
=5 Jam
Pukul berpapasan
=09.00 + 5 jam
=14.00

3. Diketahui jarak antara kota A dan B adalah 120 km. Wildan dan Aan berjanji untuk bertemu di
suatu tempat diantara dua kota tersebut. Wildan berangkat dari kota A dengan sepeda motor
dengan kecepatan 40 km/jam, sedangkan Aan dari kota Bandung berkendara dengan kecepatan
20km/jam, apabila keduanya berangkat pada saat bersamaan yaitu pada pukul 7.30, pada pukul
berapakah Meraka bertemu?
A. 9.30
B. 10.30
C. 11.00
D. 11.30
E. 12.30
Pembahasan
Diketahui :
Jarak kedua kota (S) = 120 km
Kecepatan Wildan (V₁) = 40 km/jam
kecepatan Aan (V₂) = 20 km/jam
keduanya berangkat pukul 07.30
Mereka bertemu = pukul berangkat + waktu
= 07.30 + 2 jam
= 09.30
Jadi mereka berdua bertemu pada pukul 09.30
Jawaban : A

4. Rangga mengendarai sepeda motor dari kota A ke kota B dengan kecepatan rata-rata 50 km/jam.
Ia berangkat pukul 07.45 pada waktu yang sama Danu mengendarai sepeda motor dari kota B ke
kota A dengan kecepatan rata 60 km/jam, jika jarak kota tersebut 165 km, pada pukul berapa
mereka akan berpapasan?
a. 09.35
b. 09.15
c. 08.00
d. 08.25
e. 08.15

Pembahasan:
Kecepatan Rangga = Vrangga = 50 km/jam
Jarak Rangga = Srangga = Vrangga x t = 50t
Kecepatan Danu = Vdanu = 60 km/jam
Jarak Danu = Sdanu = Vdanu x t = 60t
Jarak = S rangga + S danu
165 = 50t + 60t
165 = 110t
t = 165/110 = 1,5 jam = 1 jam 30 menit
waktu = 1 jam 30 menit
mereka berangkat pukul 07.45,
maka mereka berpapasan pada pukul 07.45 + 1.30 = 08.75 = 09.15
jawaban: B

5. Terdapat dua buah bus antar propinsi yang berangkat dari terminal dan tujuan kota yang sama
pula serta rute yg sama. Bus pertama berangkat pada pukul 15.00 dengan kecepatan rata-rata 60
km/jam. Bus kedua berangkat pada pukul 17.30 dengan kecepatan rata-rata 75 km/jam. Pada jam
berapakah bus kedua dapat menyusul perjalanan bus pertama ??
A. 02.30
B. 03.15
C. 03.00
D. 03.25
E. 03.30

Cari S0 dulu
17:30 - 15: 00 = 2,5 jam
S0 = V x t
= 60 x 2,5 = 150km
V1 - V2 = S / t
75-60 = s/t
15= 150 /t
t = 150 /15
t = 10jam
17:30 + 10:00 = 27 :30
= 03:30
sampai jam 03:30 (E)

Anda mungkin juga menyukai