Anda di halaman 1dari 1

Nama : Salsabila Annisa N.

(031711133229)

UNIVERSITAS : UNAIR

Kegiatan magang saya hari ini diawali dengan pengenalan mengenai apa itu KPPU. Mengenai
wewenang tugas, objek pengawasan,pengembangan usaha , kebijakan dll. Pengembangan Usaha
meliputi Produk, Place,Price, Promotion dan People, namun dalam era modern ini Place sudah tidak
terlalu mempengaruhi dengan adanya perkembangan yang semua sudah serba online .

Selanjutnya tentang cara agar pemerintah dapat menurunkan suatu harga pada barang atau jasa
tertentu, yaitu dengan cara menhadirkan kompetitor yang setara misalkan layanan penerbangan. Lalu
pembahasan tentang persaingan usaha yang tidak sehat yaitu contohnya aqua dengan lemineral , yaitu
aqua melakukan scanning dengan leemineral agar pihak distributor aqua tidak menerima lemineral, lalu
kasus mengenai ban mobil dan kasus mengenai biaya sms operator .

Selanjutnya tentang objek pengawasan KPPU, yaitu meliputi perjanjian/kegiatan pelaku usaha ,
kebijakan pemerintahan, merger& akuisisi dan kemitraan pelaku usaha besar &BUMN&UMKM.
Selanjutnya mengenai kebijakan persaingan usaha( mengatur &mengawasi) disini menjadi tugas KPPU
untuk mengawasi dan mengatur persaingan usaha. Lalu dijelaskan mengenai sejarah adanya UU
perlindungan. Selanjutnya mengenai akuisisi, terdapat akuisisi dalam penerbangan sehingga terdapat 2
maskapai besar yaitu Lion Grup dan Garuda Indonesia Grup.

Selanjutnya pembahasan tentang Pertimbangan dan Saran KPPU terdapat di Pasal 35 huruf e Undang-
Undang nomor 5 tahun 1999 yaitu memberikan saran dan pertimbangan terhadap kebijakan Pemerintah
yang berkaitan dengan praktek monopoli dan atau persaingan usaha tidak sehat. Namun apabila KPPU
memberikan saran dan pertimbangan tidak ada kewajiban bagi pemerintah untuk mengikuti dan
memahami saran dan pertimbangan KPPU karena saran dan pertimbangan tersebut tidak bersifat
mengikat.. Selain itu juga terdapat saran dan pertimbangan di daerah, mengenai tarif pada PDAM
Bontang dalam Undang-Undang tahun 2008.

Sebelum terbentuk KPPU Persaingan usaha tidak sehat di ajukan gugatan kepada World Trade
Organization (WTO). Contohnya pada zaman pemerintahan pak Harto PT Timor Putra Nasional yang
didirikan oleh Tommy Suharto digugat oleh pelaku usaha lain yang diajukan ke WTO karena pada saat
itu belum ada KPPU yang melakukan pengawasan dalam persaingan usaha.Selanjutnya dalam
pelaksanaan pengawasan terdapat daftar periksa berisi pertanyaan yang berkaitan dengan kebijakan
persaingan.

Anda mungkin juga menyukai