Anda di halaman 1dari 6

BENTUK KOMUNIKASI ANTARA TENGKULAK DENGAN

PETANI KELAPA SAWIT DI DESA MENDIK KARYA


KECAMATAN LONGKALI KABUPATEN PASER

TUGAS MATA KULIAH KOMUNIKASI DAN PENYULUHAN


PERTANIAN

Disusun oleh :
MUHAMMAD YOGA FAKHRI ADINATA (135190062)

PRODI AGRIBISNIS
FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL “VETERAN”
YOGYAKARTA
2020
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Desa Mendik Karya, Kecamatan Longkali, Kabupaten Paser merupakan
salah satu desa yang mayoritas masyarakatnya bermatapencaharian sebagai
petani. Diantara sekian jenis pertanian, masyarakat Desa Mendik Karya lebih
banyak menumpuhkan mata pencaharian dengan menjadi petani kelapa sawit.
Hal ini juga didukung oleh kondisi alamnya yang memungkinkan untuk
menanam kelapa sawit.
Petani kelapa sawit menjual hasil pertaniannya ke tengkulak. Kegiatan ini
dapat memudahkan petani menjual hasil pertaniannya dan para tengkulak juga
bisa mendapatkan keuntungan dari penjualan hasil sawit ke pembeli. Hubungan
tengkulak dengan petani sangat erat, para petani sangat susah untuk
memutuskan hubungan dengan tengkulak ini karena keberadaan tengkulak
sangat di butuhkan oleh masyarakat, dan juga harus bisa menarik minat petani
sawit untuk selalu berlangganan padanya. Terdapat sedikit anggapan yang
berbeda tentang tengkulak di desa Mendik Karya ini dimana anggapan tersebut
berbeda dengan anggapan tentang tengkulak pada umumnya yang ada di
daerah pertanian Indonesia, hubungan petani dengan tengkulak disini seakan
sudah terpola dan sudah menjadi suatu kebiasaan yang terjadi secara turun
temurun dan menjadi budaya serta menjadi suatu ketergantungan di dalam
masyarakat petani kelapa sawit, hubungan petani dengan tengkulak berawal
dari hubungan dagang antara penjual dengan pembeli. Dengan adanya interaksi
dan ketergantungan antara petani dengan tengkulak maka terciptalah
komunikasi antar individu atau disebut juga dengan komunikasi interpersonal.

B. Rumusan Masalah
1. Apa yang dimaksud komunikasi interpersonal?
2. Bagaimana bentuk komunikasi yang terjadi antara tengkulak dengan petani
kelapa sawit Desa Mendik Karya, Kecamatan Longkali, Kabupaten Paser?
3. Bagaimana konteks komunikasi yang terjadi antara tengkulak dengan
petani kelapa sawit Desa Mendik Karya, Kecamatan Longkali, Kabupaten
Paser?

C. Tujuan
1. Mengetahui definisi dari komunikasi interpersonal.
2. Mengetahui bentuk komunikasi yang terjadi antara tengkulak dengan petani
kelapa sawit Desa Mendik Karya, Kecamatan Longkali, Kabupaten Paser.
3. Mengetahui konteks komunikasi yang terjadi antara tengkulak dengan
petani kelapa sawit Desa Mendik Karya, Kecamatan Longkali, Kabupaten
Paser.
BAB II

PEMBAHASAN

A. Definisi Komunikasi Interpersonal


Komunikasi adalah suatu proses maupun bentuk penyampaian informasi
(pesan, ide, gagasan) dari satu pihak kepada pihak lain. Sedangkan Komunikasi
interpersonal atau disebut juga dengan komunikasi antar personal atau antar
pribadi merupakan komunikasi yang dilakukan oleh individu untuk saling
bertukar gagasan ataupun pemikiran kepada individu lainnya. Atau dengan kata
lain, komunikasi interpersonal adalah salah satu konteks komunikasi dimana
setiap individu mengkomunikasikan perasaan, gagasan, emosi, serta informasi
lainnya secara tatap muka kepada individu lainnya. Komunikasi interpersonal
dapat dilakukan dalam bentuk verbal maupun nonverbal. Komunikasi
interpersonal tidak hanya tentang apa yang dikatakan dan apa yang diterima
namun juga tentang bagaimana hal itu dikatakan, bagaimana bahasa tubuh
yang digunakan, dan apa ekspresi wajah yang diberikan.
Dalam makalah kali ini terdapat komunikasi interpersonal antara petani
kelapa sawit dengan para tengkulak. Keduanya saling bertatap muka dan
bertukar gagasan serta menyampaikan informasi masing-masing dalam segala
hal yang berkaitan dengan penjualan kelapa sawit agar saling menguntungkan
dan memperoleh hasil yang optimal.

B. Bentuk Komunikasi Yang Terjadi


Dalam melakukan proses jual beli hasil pertanian kelapa sawit, tentunya
diperlukan komunikasi antara petani kelapa sawit dengan tengkulak untuk
mencapai kesepakatan bersama. Sehingga dalam kasus kali ini bentuk
komunikasi yang terjadi adalah komunikasi interpersonal atau antar pribadi
antara petani dengan tengkulak. Komunikasi tersebut tentunya
mempertanyakan segala hal tentang hasil kelapa sawit yang akan
diperjualbelikan dan kesepakatan harga antara keduanya. Dengan adanya
komunikasi secara langsung seperti ini tentunya sangat memudahkan kedua
belah pihak untuk mencapai kesepakatan bersama dan saling menguntungkan.

C. Konteks Komunikasi Yang Ada


Melakukan komunikasi sangat membutuhkan beberapa aspek untuk dapat
berkomunikasi dengan benar. Konteks komunikasi terdiri dari aspek fisik
(iklim, cuaca, suhu, jumlah peserta, alat komunikasi), psikologi (sikap, emosi,
prasangka), sosial (nilai sosial, norma, dan karakteristik budaya), maupun
aspek waktu. Jika keemmpat aspek tersebut terpenuhi maka dapat dikatakan
sebagai komunikasi yang benar.
Berdasarkan aspek fisik ada beberapa konteks yang tergolong pada aspek
ini. Mengenai jumlah anggotanya yang hanya terdiri dari dua individu yaitu
petani kelapa sawit dan tengkulak. Menurut aspek psikologi, anggota
komunikasi yang terjadi pada kasus ini memiliki sikap yang saling membantu
dan antusias dalam tawar menawar harga hasil kelapa sawit. Dapat dibuktikan
dengan adanya pertanyaan tentang kualitas barang dan harga yang sesuai,
tentunya juga tawar menawar harga barang sampai mendapatkan harga yang
disepakati bersama.Kondisi ini sudah sewajarnya terjadi antara penjual dan
pembeli. Menurut aspek sosial, sudah sewajarnya ketika berbicara dengan
orang lain menggunakan tata krama yang benar dan sopan sesuai norma yang
ada. Mengucapkan salam atau menyapa terlebih dahulu. Sedangkan menurut
aspek waktu, proses komunikasi bertatap muka langsung biasanya terjadi setiap
hari pada pagi hari hingga malam hari.
BAB III

KESIMPULAN

Terdapat interaksi dan ketergantungan antara petani kelapa sawit Desa


Mendik Karya, Kecamatan Longkali, Kabupaten Paser dengan tengkulak yang
ada. Interaksi tersebut menimbulkan komunikasi antar keduanya dalam urusan
jual beli hasil kelapa sawit dan komunikasi yang terjadi disebut komunikasi
interpersonal.

DAFTAR PUSTAKA

https://pakarkomunikasi.com/komunikasi-interpersonal (Diakses pada 2 Februari


2020)

https://ejournal.sos.fisip-unmul.ac.id/site/wp
content/uploads/2019/04/01_format_artikel_ejournal_mulai_hlm_Genap
%20(04-08-19-11-14-11).pdf (Diakses pada 3 Februari 2020)

Anda mungkin juga menyukai