Anda di halaman 1dari 8

KHOTECHNOMEDIA.

ID
The center of future technological developments

[Jatinegara, Jakarta, Indonesia]


[123-456-7890] | [123-456-9999]
[manager@khotechnomedia.id]

BAB III
Mengenal Software Komputer
REKAYASA PERANGAKAT LUNAK

Author :
Muhammad R.H S.Kom,. M.Kom,.
Software Engineer Manager

[Rengasdengklok, West java,Indonesia]


[123-456-7890] | [123-456-9999]
[muhamad.r.h@khotechnomedia.id]
Bab III | Mengenal Software Komputer

MENGENAL SOFTWARE KOMPUTER


1. Apa itu Software?
Software atau perangkat lunak adalah data yang disimpan pada media penyimpanan data
permanen seperti harddisk/disket/cd-r. Perangkat lunak ini dibuat untuk menjalankan perangkat
keras komputer sehingga dapat berjalan sesuai fungsi yang diinginkan. Perangakat keras dapat
juga berupa data-data seperti tulisan, gambar, atau video. Pada awalnya perangkat lunak
komputer dibuat hanya untuk satu tugas saja, sampai sekitar tahun 1960an baru mulai muncul era
perangkat lunak modern dengan berbagai fungsi. Alan Turing adalah salah satu yang berperan
dalan rintisan awal perangkat lunak pada komputer Mark I.

2. Macam-Macam Perangkat Lunak Komputer:

1. Sistem Operasi Komputer


Sistem operasi adalah perangkat lunak yang mengatur fungsi dasar dari sebuah komputer.
Sistem operasi bertugas melakukan kontrol pada semua aplikasi program pada komputer
termasuk pengaturan perangkat keras dan sistem input-output. Contoh sistem operasi:
Microsoft DOS, Microsoft Windows, Ubuntu (linux), Macintosh, dll

Sistem Operasi secara umum terdiri dari beberapa bagian:


 Boot, yaitu meletakkan kernel ke dalam memory
 Kernel, yaitu inti dari sebuah Sistem Operasi
 Shell atau Command Interpreter, yang bertugas membaca input dari pengguna
 Library, yaitu yang menyediakan kumpulan fungsi dasar dan standar yang dapat
dipanggil oleh aplikasi lain
 Driver untuk berinteraksi dengan hardware eksternal,
sekaligus untuk mengontrol mereka.

 Microsoft DOS dan Microsoft Windows

Sistem operasi mulai memasuki dunia komputer rumah


tangga setelah adanya Microsoft DOSdari perusahaan
software Microsoft. Sistem operasi ini belum menunjang

Rekayasa Perangkat Lunak | Khotechnomedia.id |2


Bab III | Mengenal Software Komputer

penggunana komputer secara banyak tugas (multitasking) dan Sistem operasi baru memasuki
dunia multitasking setelah Microsoft merilis Sistem operasi baru dengan nama Microsoft
Windows. Microsoft Windows terus berkembang pesat sehingga merajai pasar perangkat
lunak dunia. Diawali dengan larisnya Windows 95, Microsoft terus memperkokoh
dominasinya dengan berturutturut meluncurkan Windows 98, Windows 2000, Windows ME,
Windows XP, Windows Vista, Windows 7 dan Window 10.

 Macintosh dari Apple


Selain Microsoft, perusahaan perangkat lunak
yang lain adalah Apple dengan produknya yang
dilabeli dengan nama Macintosh Operating System
(MacOS). MacOS pertama diluncurkan pada tahun
1984 untuk menjalankan komputer apple yang diberi
namaMacintosh. Sistem operasi ini tidak kompatibel
dengan komputer buatan IBM. MacOS adalah sistem
operasi komputer pertama yang menggunakan
antarmuka pengguna berbasis grafis (bukan teks) atau
yang sering disebut dengan GUI (Graphical User
Interface). Generasi MacOS diawali dengan penyebutan dengan menggunakan kata Sistem,
seperti Sistem 6, Sistem 7 hingga kini menggunakan MacOS 9 dan yang terbaru
adalahMacOS X (X=ten=sepuluh).

 Linux dan Opensource


Dua sistem operasi yang disebutkan diatas
adalah sistem operasi yang berbayar, artinya
kita harus membelinya untuk dapat
menempatkan sistem operasi tersebut kedalam
komputer pribadi kita. Pada beberap kasus
memang ditemukan penggunaan sistem
operasi windows dengan model mengkopi
dari komputer yang satu ke komputer yang
lain tanpa harus membeli namun ini adalah termasuk tindakan pembajakan. Pada tahun 1991

Rekayasa Perangkat Lunak | Khotechnomedia.id |3


Bab III | Mengenal Software Komputer

muncul wacana membuat sistem operasi dari kode Unix. Gagasan ini diawali oleh mahasiswa
inggris yang bernama Linus Thorvalds. Sistem operasi yang dihasilkan oleh proyek ini
kemudian disebut dengan Linux. Karena sifatnya yang gratis dan kode program yang terbuka
(open source) maka Linux menjadi terus berkembang dan menjalar ke seluruh dunia.
Beberapa contoh Sistem operasi Linux yang terkenal adalah Ubuntu, Mandrake, OpenSUSE,
RedHat, Slackware dan Debian. Masing-masing nama tersebut dikenal dengan istilah distro
(dari kata distribusi/penyaluran). Saat ini banyak distro linux baru yang muncul disetiap
belahan dunia.

2. Programming Languages
merupakan perangkat lunak untuk pembuatan atau pengembangan perangkat lunak lain.
Bahasa pemprograman dapat diklasifikasikan menjadi tingkat rendah, tingkat sedang, dan
tingkat tinggi. Pergeseran dari tingkat rendah ke tinggi menunjukkan kedekatan dengan
“bahasa manusia”. Bahasa tingkat rendah (atau biasa disebut bahasa assembly) merupakan
bahasa dengan pemetaan satu per satu terhadap instruksi komputer. Contoh bahasa tingkat
tinggi : Pascal, BASIC, Prolog, Java dll. Contoh bahasa tingkat menengah : bahasa C. Bahasa
pemrograman diterjemahkan kedalam bahasa yang dimengerti komputer(bahasa mesin) oleh
Compiler/ Interpreter.
3. System Utility
merupakan program khusus yang berfungsi sebagai perangkat pemeliharaan komputer,
seperti antivirus, partisi hardisk, manajemen hardisk, dll. Contoh produk program utilitas:
Norton Utilities, PartitionMagic, McAfee, dll.

4. Application Software
Custom-made Software / Custom Software / Tailor-made Software: merupakan program
yang dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan yang spesifik. Contoh: aplikasi
akuntansi, aplikasi perbankan, aplikasi manufaktur, dll.
5. Commercial Software / Package Software:

Rekayasa Perangkat Lunak | Khotechnomedia.id |4


Bab III | Mengenal Software Komputer

 wordprocessor,

 desktop publishing,

 spareadsheet,

 database management system,


 graphics software, dsb
3. Program Aplikasi
Program aplikasi bersifat lebih khusus jika dibandingkan dengan sistem operasi.
Perangkat lunak ini secara khusus menangani kebutuhan pekerjaan dari pengguna seperti
mengetik, membuat tabel, memainkan musik, memutar video, dan browsing internet atau
interkoneksi dengan sesama komputer lokal. Masing-masing program aplikasi komputer
dibuat dan dikembangkan secara khusus pada bidangnya masing-masing. Aplikasi
perkantoran yang terkenal adalah produk Microsoft, yaitu Microsoft OFFICE. Microsoft
OFFICE terdiri dari Microsoft Word untuk mengetik dan pengolah kata, Microsoft Excel
untuk aplikasi tabel dan spreadsheet, dan Microsoft Powerpoint untuk keperluan presentasi.
Selain Microsoft Office kini muncul OpenOffice dan Lotus Symphony sebagai alternatif
pengganti aplikasi perkantoran yang berbayar tersebut.

Contoh Aplikasi komputer yang lain:

 Aplikasi grafis, seperti: CorelDraw, Photoshop, ACDsee


 Aplikasi Multimedia, seperti: Windows Media Player, Winamp, PowerDVD, Klite
 Aplikasi Browser, seperti: Mozilla Firefox, Google Chrome, Internet Explorer
 Aplikasi Programming, seperti: Visual Studio, Delphi, C++ Builder
 Aplikasi Web Designer, seperti: Dreamweaver, Frontpage
 Aplikasi Internet, seperti: HTTP, E-Mail, Massenger

4. Driver Perangkat Keras

Driver adalah Perangkat lunak yang mengatur dan mengendalikan kinerja dari senuah
perangkat keras. Biasanya driver diperoleh dari vendor sebuah perangkat keras. Contoh
perangkat yang sering membutuhkan instalasi driver yaitu SoundCard, VGA Card, dan LAN
Card. Tanpa driver kadang suatu perangkat keras masih dapat berfungsi namun tidak dapat

Rekayasa Perangkat Lunak | Khotechnomedia.id |5


Bab III | Mengenal Software Komputer

mencapai performa yang optimal, karena yang digunakan adalah driver universal. Jadi fungsi
fungsi khusus yang merupakan kelebihan sebuah perangkat keras tidak dapat berfungsi
dengan baik.

5. Lisensi Perangkat Lunak

1. Perangkat Lunak Gratis


• Freeware adalah perangkat lunak bebas yang mengacu pada kebebasan para
penggunanya untuk menjalankan, menggandakan, menyebarluaskan, mempelajari,
mengubah dan meningkatkan kinerja perangkat lunak. Suatu program merupakan
perangkat lunak bebas, jika setiap pengguna memiliki semua dari kebebasan tersebut.
Dengan demikian, kita seharusnya bebas untuk menyebarluaskan salinan program itu,
dengan atau tanpa modifikasi (perubahan), secara gratis atau pun dengan memungut
biaya penyebarluasan, kepada siapa pun dimana pun. Kebebasan untuk melakukan semua
hal di atas berarti kita tidak harus meminta atau pun membayar untuk ijin tersebut.
• Copylefted: Copyright pada author, contoh LGPL dan GPL, jadi perubahan dan
distribusinya bisa dilakukan tanpa ada batasannya.
• Non Copylefted: free software yang mengizinkan distribusi ulang atau modifikasi dengan
menambahkan batasan baru, sehingga setiap kopi software ini, dalam bentuk binary
ataupun termodifikasi bisa menjadi proprietary software.Contoh : X Window System
• Non Copyrighted: public domain yang terdiri dari pekerjaan kreatif dan pengetahuan
lainnya; tulisan,hasil seni, musik, sains, penemuan, dan lainnya; yang tidak ada seseorang
atau suatu organisasi memiliki minat proprietari. (minat proprietary biasanya dilakukan
dengan sebuah hak cipta atau paten.) Hasil kerja dan penemuan yang ada dalam domain
umum dianggap sebagai bagian dari warisan budaya publik, dan setiap orang dapat
menggunakan mereka tanpa batasan (tidak termasuk hukum yang menyangkut keamanan,
ekspor, dll.).Contoh : STP MP3 Player
• Copyrighted pada author: MIT license, BSD license, Apache license

Rekayasa Perangkat Lunak | Khotechnomedia.id |6


Bab III | Mengenal Software Komputer

2. Semi-Free Software
Software yang non-free, namun mengizinkan untuk menggunakan, mendistribusikan, dan
memodifikasinya untuk kepentingan nonprofit. Contoh: PGP

3. Perangkat Lunak dengan hak cipta


• Open Source: adalah sistem pengembangan yang tidak dikoordinasi oleh suatu
orang/lembaga pusat, tetapi oleh para pelaku yang bekerja sama dengan memanfaatkan
kode sumber (sourcecode) yang tersebar dan tersedia bebas (biasanya menggunakan
fasilitas komunikasi internet). Pola pengembangan ini mengambil model ala bazaar,
sehingga pola Open Source ini memiliki ciri bagi komunitasnya yaitu adanya dorongan
yang bersumber dari budaya memberi, yang artinya ketika suatu komunitas menggunakan
sebuah program Open Source dan telah menerima sebuah manfaat kemudian akan
termotivasi untuk menimbulkan sebuah pertanyaan apa yang bisa pengguna berikan balik
kepada orang banyak.
• Evaluation Copy / Trial / Preview/ Demo: adalah software yang dapat Anda gunakan tapi
ada batasan waktu atau jumlah pengguna, atau ada trialware yang menonaktifkan
beberapa fungsi dari software tersebut.

4. Copyrighted software
 Shareware: Shareware adalah perangkat lunak yang membatasi penggunanya dengan
mengurangi fitur-fitur tertentu atau membatasi masa penggunaannya selama jangka
waktu tertentu ataupun juga penggabungkan kedua hal ini. Tujuan dari publikasi
shareware adalah untuk berbagi fungsi dan keunggulan perangkat lunak itu kepada
konsumen sehingga konsumen bisa berkesempatan mencoba secara langsung perangkat
lunak tersebut untuk kemudian memutuskan tidak lagi memakai software tersebut atau
membeli versi penuhnya.Contoh : Winzip, mIRC, MusicMatch Jukebox, Real Jukebox

6. Istilah yang terkait dengan software lainnya


• Adware: Varian dari freeware yang menampilkan iklan pada tampilan software
(umumnya berupa banner). Contoh : GoZilla!, JetAudio (mulai versi 4.7), Eudora Pro
(mulai versi 4.2), Opera (mulai versi 5)

Rekayasa Perangkat Lunak | Khotechnomedia.id |7


Bab III | Mengenal Software Komputer

• Spyware: Suatu istilah untuk menyebut software yang 'membonceng' sebuah adware,
yang bertugas mendownload iklan untuk ditampilkan pada adware tersebut. Namun,
spyware umumnya juga melakukan 'penyadapan' data teknis komputer yang ditempatinya
dan dikirimkan saat komputer itu online.
• Nagware: Varian dari shareware yang selalu menampilkan layar peringatan setiap
digunakan, layar ini akan hilang jika software diregistrasi (dengan membayar), namun
software itu sendiri masih berfungsi secara normal walaupun tidak diregistrasi .Contoh :
ACDSee (sampai versi 2.42), WinZip, mIRC
• Stripware: Varian dari freeware yang menawarkan versi gratis dari software komersial
dengan fasilitas yang terbatas, biasanya ditandai dengan pemberian nama Personal
Edition/Lite Version/Basic. Contoh: Eudora Lite, Real Player Basic, Linux (distribusi
Corel)
• Optionware: Varian dari freeware yang meminta imbalan secara sukarela dalam bentuk
selain uang, misalnya: e-mail (mailware), prangko (stampware), surat/kartupos, dll,
bahkan ada yang meminta anda untuk menyumbangkan sejumlah uang kepada yang
membutuhkan, bahkan ada yang hanya meminta Anda untuk berhenti menggerutu
tentang sulitnya hidup (!). Contoh: Arachnophilia.
• Alpha Version: Software proprietary yang telah selesai pengkodeannya dan dapat
digunakan, namun masih harus menjalani pengujian internal (dalam lingkungan
pembuatnya). Contoh : Mozilla
• Beta Version: Software proprietary yang telah selesai pengkodeannya dan dapat
digunakan, namun masih harus menjalani pengujian eksternal (di luar lingkungan
pembuatnya). Software beta bisa gratis, bisa juga komersial.Contoh : ICQ
• Commercial Sofware: Software yang dijual dan dilindungi hak cipta (copyright), dapat
bersifat open source atau closed source (proprietary). Contoh: Zope, GNU Ada
• Proprietary Software: Software komersial yang bersifat closed source, merupakan
kebalikan dari free software. Contoh: MS Windows, MS Office

Rekayasa Perangkat Lunak | Khotechnomedia.id |8

Anda mungkin juga menyukai