Anda di halaman 1dari 1

1.

Kedudukan UUD 1945

Kemerdekaan Indonesia merupakan buah perjuangan bangsa Indonesia melwan


penjajahan melalui beberapa tahapan. Pertama, perlawanan terhadap penjajahan barat
sebelum tahun 1908. Kedua, perjuangan dengan menggunakan organisasi. Ketiga, perlawanan
dengan melahirkan rasa nasionalisme. Kempat, perjuangan melalui taktik kooprasi dan
nonkooprasi. Kelima, perlawanan bangsa menentang penjajahan sampai kepada puncak, yaitu
proklamasi kemerdekaan 17 Agustus 1945. Proklamasi kemerdekaan 17 Agustus 1945
sebagai sumber lahirnya Republik Indonesia. Sehari setelah kemerdekaan, PPKI menetapkan
UUD 1945 sebagai kontitusi Negara Indonesia.

Proklamasi kemerdekaan merupakan perwujudan formal dari salah satu revolusi


bangsa Indonesia untuk menyatakan, baik kepada diri sendiri maupun kepada duinia luar
(internasional), bahwa bangsa Indonesia mulai pada saat itu mengambil sikap untuk
menentukan nasib sendiri, yaitu mendirikan Negara sendiri termaksud tata hukum dan tata
negaranya.

Undang-undang Dasar merupakan hukum dasar yang menjadi sumber hukum. Setiap
produk hukum seperti Undang-undang, peraturan pemerintah, atau keputusan pemerintah,
bahkan setiap kebijaksanaan pemerintah harus berdasarkan dan bersumber pada peraturan
yang lebih tinggi dan tidak bertentangan dengan ketentuan-ketentuan UUD 1945, inilah yang
disebut fungsi control UUD 1945.

Undang-undang Dasar merupakan sumber hukum tertinggi dan fundamental sifatnya


karena merupakan sumber legitimasi atau landasan otorisasi bentuk-bentuk hukum atau
peraturan perundang-undangan lainya. Sesuai prinsip hukum yang berlaku secara universal,
peraturan-peraturan yang tingkatnya berada di bawah undang-undang dasar tidak dapat
berlaku dan diberlakukan, apabila bertentangan dengan hukum yang lebih tinggi.

UUD 1945 berkedudukan sebagai landasan konstitusional kenegaraan Indonesia


sehinggah segala penyelenggaraan pemerintahan Negara harus berdasar atas sistem konstitusi
dan menjamin tegaknya Negara hukum yang demokratis. Penyelenggaraan pemerintah
Negara berdasar atas sistem konstitusi dan hukum akan mewujudkan supremasi konstitusi dan
supremasi hukum.

Anda mungkin juga menyukai