Anda di halaman 1dari 2

Teknis Praktikum Farmasetika Dasar Online

1. Pre Test
a. Pre test dilaksanakan serentak pada masing-masing kelas H-1 sebelum praktikum
dilaksanakan
b. Pre test dilaksanakan pukul 16.00 – 16.15 WIB (durasi 15 menit)
c. Pre test dikerjakan di form yang telah tersedia pada group Microsoft Teams pada
bagian “assignment” masing-masing kelas
d. Pre test dilaksanakan dengan sejujurnya, tidak saling bekerjasama, close book
dan tidak diperkenanakan melihat internet.
e. Dihimbau mahasiswa telah stand by sebelum waktu pelaksanaan

2. Tata laksana Praktikum


Praktikum akan dilaksanakan pada hari yang telah terjadwal untuk masing-masing
kelas (kelas A hari Rabu dan kelas B hari Selasa) pukul 13.00 – 16.00 WIB, dengan
pembagian waktu praktikum sebagai berikut :
13.00 – 14.30 WIB : Mereview video
14.30 – 15.30 WIB : Diskusi
15.30 - 15.45 WIB : Post test
a. Review Video
Mengerjakan review (resume) dari video yang telah diupload. Review diketik pada
form yang telah disediakan dibagian “assignment” hingga batas waktu yang
ditentukan
b. Diskusi
Dilakukan pada kolom komentar bagian “post” di Microsoft teams. Mahasiswa dapat
memberikan pertanyaan terkait video tersebut dan dapat didiskusikan bersama dengan
asisten praktikum
c. Post test
Mahasiswa kembali pada bagian “assignment” untuk mengerjakan post test dalam
waktu 15 menit pada form yang telah disediakan. Dikerjakan dengan close book ,
tidak melihat internet dan tidak saling berkerjasama.

3. Laporan
a. Laporan diketik pada Microsoft word
b. Durasi pengerjaan adalah 6 hari (maksimal diupload h+6 pukul 15.45 dan merupakan
syarat mengikuti pre test materi selanjutnya)
c. Format laporan sesuai dengan yang telah diberikan diawal pertemuan, dengan
ketentuan font TNR 12, margin 3,2,2,2
d. Laporan diupload (dalam bentuk pdf.) di bagian “assignment” yang telah disediakan
untuk laporan, dengan format :
Nama Asisten_Judul Percobaan_ Nama Praktikan_NIM

Anda mungkin juga menyukai