Anda di halaman 1dari 2

POLTEKKES KEMENKES RI PANGKALPINANG

  PEDOMAN PRAKTIK
  MATA KULIAH : Keperawatan Medikal Bedah
  PRASA : Mobilisasi dengan bidai

DEFINISI Pembidaian yang dilakukan untuk mengurangi pergeseran tulang agar


mengurangi dampak yang lebih parah bagian yang patah dengan alat
yang berbentuk pipih datar keras yang beralas lembut.

TUJUAN a. Untuk mengimobilisasi sendi atau ruas tulang yang fraktur


b. Harus menutupi 2 ruas sendi

STANDAR A. PERSIAPAN ALAT


OPERASIONAL
1. Handscone bersih
PROSEDURE
2. Spalk
 panjang & pendek sesuai kebutuhan
3. Mietella
4. Kassa ikat (jika perlu)
5. Gunting perban
B. PERSIAPAN PASIEN
1. Atur posisi pasien senyaman mungkin sesuaikan dengan
kebutuhan tindakan
C. PROSEDUR
1. Peserta memperkenalkan diri ke klien
2. Peserta menjelaskan prosedur yang akan dilakukan
3. Peserta memberikan informed consent/lembar persetujuan
4. Melakukan pengkajian fisik secara menyeluruh (Head to to)
untuk mengetahui ada nya fraktur yang terjadi pada pasien
5. Jika sudah di temukan indentifikasi, apakah bentuk nya fraktur
tertutup atau terbuka
6. Jika tertutup segera persiapkan alat untuk pemasangan bidai
7. Jika terbuka, persiapkan kain mietela untuk di lakukan balutan
dengan tehnik balutan(eks:balutan donat)
8. Ambilkan spalk sesuai dengan kebutuhan yang akan di gunakan
9. Pasang dengan 3 sisi (kiri,kanan dan bagian bawah fraktur)
10. Gunakan mietella untuk mengikat nya
11. Lipat 2 bagian mietella, selipkan ujung mietella di bagian celah
bagian mietella yang telah di lipat
POLTEKKES KEMENKES RI PANGKALPINANG
  PEDOMAN PRAKTIK
  MATA KULIAH : Keperawatan Medikal Bedah
  PRASA : Mobilisasi dengan bidai

12. Tarik ujung mietella hingga kencang ( Sesuaikan dengan


kebutuhan pasien)
13. Ikat ujung mietella atau rapikan ujung mietella pada sela-sela
kain mietella
14. Bereskan alat
15. Lepaskan handscone

D. TAHAP TERMINASI
1. Informasikan pasien hasil kegiatan
2. Evaluasi respon pasien
3. Lakukan kontrak untuk kegiatan selanjutnya
4. Akhiri dengan baik (ucapkan salam)
5. Cuci tangan setelah tindakan (lakukan gerakan 6 langkah
cuci tangan dengan menggunakan hand rub)

E. TAHAP DOKUMENTASI
a. Nama & umur pasien atau nama & alamat pasien
b. Diagnosis keperawatan
c. Tindakan keperawatan yang dilakukan
d. Respon pasien
e. Evaluasi hasil tindakan/temuan saat melakukan tindakan
f. Tanggal dan jam pelaksanaan
g. Nama dan TTD perawat

Anda mungkin juga menyukai