Anda di halaman 1dari 2

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG


Anatomi atau ilmu urai mempelajari susunan tubuh dan hubungan bagian-bagiannya
satu sama lain. Anatomi adalah ilmu mengenai struktur tubuh, anatomi adalah ilmu yang
mempelajari potongan struktur tubuh manusia tertentu secara terpisah. Tubuh manusia di
pelajari dalam keadaan berdiri tegak dengan kedua lengan di sini terbuka dan telapak
tangan menghadap ke depan, kepala tegak dan mata memandang lurus kedepan. Ini
disebut posisi anatomi. Anatomi sistematik atau pembagian tubuh dalam system-sistem
disusun berdasarkan fungsinya dan berdasarkan fungsinya dan berdasarkan ilmu yang
mempelajari bagian-bagian tubuh tertentu.
Fisiologi adalah ilmu yang memepelajari fungsi dari tubuh manusia dlam keadaan
normal. Ilmu ini sangat erat kaitannta dengan pengetahuan tentang semua makhluk hidup
yang mencakup dalam, pelajaran biologi.
Sklet atau kerangka adalah rangkaian tulang yang mendukung dan melindungi
beberapa organ lunak terutama dalam tengkorak dan panggul. Kerangka ini berfungsi
sebagai alat ungkit pada gerakan menyediakan permukaan untuk kaitan otot-otot
kerangka. Kerangka axial (kerangka sumbu) terdiri atas kepala dan badan termasuk tulang
tengkorak. Tulang-tulang kerangka di klasifikasikan sesuai dengan bentuk dan
formasinya seperti tulang panjang atau pipa, tulang pendek, tulang pipih.

Kerangka merupakan salah satu unsur system penegak dan penggerak tulang-tulang
manusia dihubungkan satu dengan yang lainnya melalui persendian sehingga terbentuk
sistem lokomotor paisf. Rangka manusia tersusun dari 206 tulang yang dipersambungkan
oleh persendian yang terdiri dari :

1. Tengkorak otak (neurokranial) 8 buah


2. Tengkorak wajah (splanknokranial) 14 buah
3. Tulang telinga dalam 6 buah
4. Tulang lidah 1 buah
5. Tulang kerangka dada 25 buah
6. Tulang belakang dan gelang panggul 26 buah
7. Tulang anggota gerak atas 64 buah
8. Tulang anggota gerak bawah 62 buah
Tulang terdiri dari matriks (bahan dasar) protein kolagen yang mengandunggaram-
garam mineral terutama fosfat dan kalium, sejumlah protein dan mineral termasuk
mineral tulang antara lain kalsium (Ca10), fosfat (PO4), dan peroksida (OH)2. Dalam
tulang terdapat sel-sel osteoblas pembentuk kolagen. Sel osteoblast menghancurkan
dan menyerap sel-sel tulang . pembentukan tulang tengkorak terjadi secara osifikasi
intramembranosa (pembentukan tulang di dalam membran sel), sedangkan
pembentukan tulang panjang di mulai dengan pembentukan tulang rawan. Osifikasi
tulang ini dimulai dari ujung poros tulang secara enkondral (perubahan tulang rawan
menjadi tulang keras).
Pada masa pertumbuhan, terdapat daerah khusus yang disebut epifise. Pertumbuhan
terus berlangsung selama epifise masih terpisah. Keseimbangan kalsium darah dengan
kalsium tulang dalam keadaan normal diatur oeh hormon paratiroid da vitamin D.
Hormon paratiroid mengatur pemindahan kalsium antara darah dan tulang. Kelebihan
konsentrasi hormon paratiroid menambah konsentrasi kalsium darah. Kelebihan
konsentrasi vitamin D menambah pengambilan kalsium dari tulang.

1.2 RUMUSAN MASALAH


1. Apa pengertian gubah tengkorak?
2. Apa pengertian tengkorak otak?
3. Apa pengertian sutura?

1.3 TUJUAN MAKALAH


Untuk mengetahui apa itu gubah tengkorak, tengkorak otak, sutura dan tentunya untuk
menambah wawasan ilmu penhetahuan tentang anatomi tulang kepala.

1.4 MANFAAT MAKALAH


Untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan kita terhadap Anatomi Tulang Kepala
baik dari segi definisi maupun fungsinya. Dan tentunya memperluas pengetahuan maupun
wawasan kita.

Anda mungkin juga menyukai