Anda di halaman 1dari 1

Proposal Penulisan Karya Ilmiah

Semester Genap 2019/2020, Kelas VI A


Athaya Hasna Abiyya, Elpon dan Tri Mailinda Yuspita Sari

Judul : Kesesuaian Antara Peringkat Akreditas A dengan Kondisi Real dari Aspek Sarana
dan Prasarana Khususnya Ruang Kelas di Program Studi Pendidikan Biologi
BAB I: PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Akreditasi program studi adalah kegiatan penilaian untuk menentukan kelayakan
program studi dan sistem penjaminan mutu eksternal sebagai bagian dari sistem
penjaminan mutu pendidikan tinggi (Bahri dkk., 2017). Menurut Standar Nasional
Pendidikan (2011), salah satu penunjang jaminan mutu pendidikan tinggi ialah dalam
memenuhi standar sarana dan prasarana yang memadai, khususnya pada ruang kelas.
Berdasarkan data Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT), program
studi Pendidikan Biologi telah terakreditasi A pada tanggal 24 April 2019. Setelah
melakukan observasi, masih banyak sarana dan prasarana yang belum memadai untuk
memenuhi kelayakan standar Akreditasi A yang telah diberlakukan. Maka dari itu, perlu
dilakukan evaluasi terhadap implementasi dari Akreditas A pada program studi pendidikan
biologi dalam memenuhi standar dan prasarana khususnya ruang kelas.
1.2 Rumusan Masalah
Bagaimana kesesuaian antara peringkat akreditas A dengan kondisi real dari aspek
sarana dan prasarana khususnya ruang kelas di program studi pendidikan biologi.
1.3 Tujuan Penelitian
Untuk mengetahui apakah akreditasi A pada program studi pendidikan biologi telah
sesuai dengan standar sarana dan prasarana permendikbud no 3 tahun 2020.
1.4 Manfaat Penelitian
Agar civitas akademika Program Studi Pendidikan Biologi mengetahui bagaimana
kondisi sarana dan prasarana di Pendidikan Biologi sesuai dengan status akreditasi A.
BAB II : TINJAUAN PUSTAKA
Sarana dan prasarana merupakan jenis masalah sentral dalam pelaksanaan
pembelajaran karena kebijakan ini dimaksudkan untuk menjamin tercapainya tujuan
pendidikan tinggi serta mencapai mutu sesuai dengan kriteria yang ditetapkan dalam Standar
Nasional Pendidikan Tinggi, khususnya sarana dan prasarana pada ruang kelas (SNPT, 2015).
Ruang kuliah adalah ruang tempat berlangsungnya kegiatan pembelajaran secara tatap
muka. Kapasitas maksimum ruang kuliah adalah 25 orang dengan standar luas ruang 2
m2/mahasiswa dan luas minimum 20 m2.
BAB III : METODOLOGI PENELITIAN
3.1 Metode Penelitian
Metode yang digunakan ialah metode deskriptif kualitatif.
3.2 Teknik Pengumpulan Data
Pengumpulan data dengan menggunakan kuisioner tertutup dan lembar observasi dengan
sampel 30 mahasiswa aktif angkatan 2016 dan 2017.
3.3 Teknik Analisa Data
Teknik analisis data dengan menggunakan Analisis Varian (ANAVA).
DAFTAR PUSTAKA
Bahri Kamal, Ghea Dwi Rahmadiane. 2017. Pengaruh Persepsi, Akreditasi Prodi, dan
Promosi Terhadap Keputusan Memilih Program Studi Akuntansi Pada Politeknik
Harapan Bersama. Jurnal Inspirasi Bisnis & Manajemen.1(2):145-158.
Rancangan Standar Sarana Dan Prasarana Pendidikan Tinggi Program Pascasarjana Dan
Profesi. 2011.

Anda mungkin juga menyukai