Anda di halaman 1dari 2

Shalom teman-teman sekalian, apa kabar?

Perkenalkan nama saya Ayub Singkali.


Saat ini saya akan menjelaskan tentang BAHAYA MEROKOK, MINUMAN KERAS DAN NAPZA.

Apa itu rokok?


Rokok adalah gulungan tembakau yang dibungkus dengan kertas, daun, atau kulit jagung,
sebesar kelingking dengan panjang 8-10 cm, biasanya dihisap seseorang setelah dibakar ujungnya.
Rokok memiliki kumpulan bahan kimia yang berbahaya. Hanya dengan membakar dan menghisap
sebatang rokok saja, dapat menghasilkan lebih dari 4000 jenis bahan kimia. 400 bahan kimia
diantaranya beracun dan 40 diantaranya bisa berakumulasi dalam tubuh dan dapat menyebabkan
kanker.
Alasan pertama kali orang merokok dari berbagai hasil penelitian antara lain karena:

1. Coba-coba
2. Ikut-ikutan
3. Sekedar ingin merasakan
4. Kesepian
5. Agar terlihat gaya (gengsi)
6. Meniru orang tua
7. Iseng
8. Menghilangkan ketegangan
9. Biar tidak dikatakan banci
10. Lambang kedewasaan
11. Mencari inspirasi
12. Sebagai penghilang stres
13. Penghilang jenuh
Bagi kebanyakan pelajar, mulai merokok disebabkan oleh dorongan lingkungan. Contohnya, pelajar
tersebut merasa tidak enak kepada teman-temannya karena dia tidak merokok. Sehingga dia pun
mulai merokok dan akhirnya menikmati rokok tersebut. Kebanyakan pelajar juga beranggapan
bahwa dengan merokok dirinya merasa sangat hebat, gaya, dan ditakuti. Padahal, jika dia tidak
pandai-pandai menjaga dirinya, rokok adalah awal dari terjerumusnya seseorang kepada obat-
obatan terlarang.
Ciri-ciri fisik seorang perokok adalah:

1. Gigi kuning karena nikotin.


2. Kuku kotor karena nikotin.
3. Mata pedih.
4. Sering batuk – batuk.
5. Mulut dan nafas bau rokok.
Selanjutnya, apa itu minuman keras?
Minuman keras (disingkat miras) adalah minuman beralkohol yang mengandung etanol yang
dihasilkan dari penyulingan. Bila dikonsumsi berlebihan, minuman beralkohol dapat
menimbulkan efek samping yaitu gangguan dalam fungsi berpikir, merasakan, dan berperilaku.
Minuman keras memiliki unsur ketagihan bagi yang mengonsumsinya, sehingga orang yang
meminumnya lama-kelamaan tanpa sadar akan menambah takaran/dosis sampai pada dosis
keracunan atau mabuk. Efek samping terlalu banyak minuman beralkohol juga dapat melemahkan
sistem kekebalan tubuh, dan jauh lebih rentan terhadap virus termasuk HIV. Mereka yang sudah
ketagihan minuman alkoho biasanya mengalami suatu gejala yang disebut sindrom putus alkohol,
yaitu rasa takut diberhentikan minum alkohol. Mereka akan sering gemetar dan jantung
berdebar-debar, cemas, gelisah, murung, dan banyak berhalusinasi. Selain itu jika terus-menerus
mengonsumsi minuman beralkohol dapat menyerang organ lever/hati dan mengganggu fungsi otak.
Hal ini membuktikan bahwa minuman keras dapat mengakibatkan penyakit yang bisa membawa
kematian.

Nah, kita telah mengetahui bahwa rokok dan miras dapat menyebabkan ketagihan atau
dapat kita sebut mengandung zat adiktif. Dengan kata lain, rokok dan miras termasuk
golongan NAPZA. NAPZA adalah singkatan dari Narkotika, Alkohol, Psikotropika, dan Zat
Adiktif lainnya. Jenis-jenis efek yang dihasilkan NAPZA adalah:
1. Depresan : Depresan bekerja memperlambat pesan yang dikirim ke dan dari otak. Penggunaan
depresan dapat membuat penggunanya menjadi tenang, tertidur, atau bahkan tidak sadarkan
diri.
2. Stimulan : Stimulan adalah kebalikan dari depresan, jenis obat ini justru mempercepat pesan
yang dikirim ke dan dari otak. Efek yang dihasilkan dari penggunaan stimulan umumnya adalah
lebih bersemangat dan bahagia.
3. Halusinogen : Halusinogen adalah obat yang dapat mengubah persepsi tentang kenyataan. Obat
ini dapat menyebabkan kita melihat dan mendengarkan sesuatu yang sebenarnya tidak ada dan
tidak terjadi.

Efek samping obat terlarang dapat menimbulkan berbagai kerusakan pada tubuh. Berbagai
bahaya NAPZA yang perlu diwaspadai adalah:
1. Penyakit jantung kronis, termasuk gagal jantung
2. Kerusakan paru-paru yang dapat memicu penyakit seperti emfisema, kanker paru-paru, dan
bronkitis kronis
3. Kerusakan ginjal
4. Kerusakan hati
5. Kerusakan dan pembusukan di saluran pencernaan
6. Kerusakan otak

Itu dia berbagai informasi yang perlu diketahui tentang NAPZA. Setelah mengetahui betapa
bahayanya NAPZA, kita dapat mengingatkan orang-orang sekitar kita untuk jangan coba-coba
mendekatkan diri dengan narkoba. Terima kasih, Tuhan Yesus memberkati kita semua.

Anda mungkin juga menyukai