Anda di halaman 1dari 1

Pemerintah Kabupaten Ngawi

KATA PENGANTAR

Dengan memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas karunia-Nya


sehingga laporan Pelaksanaan Perlombaan Desa Kabupaten Ngawi Tahun 2014 ini
dapat diselesaikan dengan baik dan tepat waktu. Dengan mengacu pada
Permendagri Nomor 13 Tahun 2007 tentang Penyelenggaraan Perlombaan Desa dan
Kelurahan, Pemerintah Kabupaten Ngawi telah menyelenggarakan penilaian
terhadap Desa peserta Perlombaan Desa yang didasarkan pada indikator
Pelaksanaan Program Pemberdayaan Masyarakat Desa serta Pemberdayaan
Pemerintah Desa yang terdiri dari 8 ( delapan ) indikator penilaian.

Sesuai hasil penilaian yang dilakukan, Panitia Perlombaan Desa Kabupaten


Ngawi Tahun 2014 menetapkan Desa Ngrambe Kecamatan Ngrambe sebagai
Pemenang Pertama, sehingga desa tersebut berhak untuk mengikuti Perlombaan
Desa Tingkat Propinsi Jawa Timur Tahun 2014 sebagaimana terurai dalam laporan
ini.

Semoga laporan ini dapat menjadi acuan dan pertimbangan bagi Tim Penilai
Perlombaan Desa Tingkat Provinsi Jawa Timur dalam melaksanakan tugasnya serta
dapat berguna dan memacu semangat Desa Ngrambe Kecamatan Ngrambe
Kabupaten Ngawi dalam mengikuti tahapan penilaian dalam Perlombaan Desa
Tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2014.

Ngawi, 19 Mei 2014


KEPALA BADAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT
DAN PEMERINTAHAN DESA KABUPATEN NGAWI

Drs. MOKH SODIQ TRIWIDIYANTO, M.Si


Pembina Tingkat I
NIP. 19680615 198809 1 001

Laporan Pelaksanaan Perlombaan Desa Kabupaten Ngawi Tahun 2014

Anda mungkin juga menyukai