Anda di halaman 1dari 3

1.

Seorang Perempuan G2P0A1 hamil 35 minggu datang ingin memeriksakan


kehamilannya pasien tidak mengeluh nyeri kepala hebat dan nyeri epigastrium serta
pandangan kabur. TD: 180/110 mmHg, N : 80 x/m RR 22 x/m S : 36,2 hasil
lababoratorium proteinuria (+3) Tidak ada riwayat penyakit sebelumnya, apa
diagnosis pada pasien ini ?
a. Eklampsia
b. Superimposed preeklampsia
c. Preeklampsia ringan
d. Preeklampsia berat
e. Hipertensi gestasional

2. Seorang Perempuan 30 tahun, G2P2A0 hamil 40 minggu datang ke kamar persalinan


pukul 08.00 dengan mulas sejak 8 jam yang lalu. Pada pemeriksaan fisik TD: 110/70
mmHg, N : 88 x/m RR 18 x/m, S : 36,7 TFU 34 cm, Kepala 3/5, Hodge 3, DJJ 146
x/m Pemeriksaan dalam pembukaan 5 cm, selaput ketuban intak. Kapan melakukan
pemeriksaan dalam lagi?
a. Pukul 06.00
b. Pukul 08.00
c. Pukul 10.00
d. Pukul 12.00
e. Pukul 13.00

3. Seorang Perempuan 26 tahun, G1P0A0 hamil 37 minggu datang ke Rumah Sakit


dengan keluar lendir darah. Keluhan disertai nyeri perut bawah. Pada pemeriksaan
fisik TD: 120/80 mmHg, N : 88 x/m RR 16 x/m, S : 36,5 pada leopold III teraba
bagian terbawah kepala Kepala 4/5, His 10.3.60, DJJ 134 x/m Pemeriksaan dalam
didapatkan perineum masih kaku. Apa tindakan bidan selanjutnya?
a. Episiotomi medial
b. Episiotomi mediolateral
c. Episiotomi lateral
d. Ruptur perineum
e. Ruptut vagina

4. Seorang Perempuan 25 tahun, G1P0A0 hamil 36 minggu datang ke Rumah Sakit


dengan keluhan nyeri perut bawah keluhan di sertai lendir darah sejak 1 jam yang
lalu. Pada pemeriksaan fisik TD: 120/80 mmHg, N : 80 x/m RR 20 x/m, S : 36,8 pada
leopold III teraba bagian terbawah kepala, Kepala 4/5, His 10.3.60, DJJ 134 x/m
Pemeriksaan dalam didapatkan pembukaan 6-7, teraba frontal dan orbita di jalan lahir
paling bawah. Apakah presentasi bayi tersebut?
a. Presentasi muka
b. Presentasi kepala
c. Presentasi dagu
d. Presentasi bokong
e. Presentasi dahi
5. Seorang Perempuan 26 tahun, G1P0A0 hamil 41 minggu datang ke Puskesmas untuk
melakukan ANC. Pada pemeriksaan fisik TD: 120/80 mmHg, N : 84 x/m RR 216
x/m, S : 36,4 pada leopold IV teraba kepala, Hodge II, serviks tebal, Pemeriksaan
dalam didapatkan tidak ada pembukaan Sebagai bidan apakah yang harus
dianjurkan?
a. Pasien Observasi di Puskesmas
b. Pasien dipulangkan kontrol 1 minggu lagi
c. Pasien di pulangkan dan diminta melakukan induksi alami dengan
melakukan senggama
d. Rujuk ke dokter spesialis
e. Lakukan tindakan amniotomi

6. Seorang Perempuan 19 tahun, G1P0A0 hamil 40 minggu di kamar persalinan


mengeluh perdarahan dari jalan lahir . pasien diketahui riwayat persalinan dengan
menggunakan ekstraksi vakum, melahirkan bayi dengan BB 3500 gr, di episiotomi
arah medioleteral dan mengalami ruptur perineum grade 4. Penyebab ruptur grade 4
dari kasus di atas adalah ?
a. Usia
b. Alat bantu persalinan
c. Jumlah dan posisi episiotomi
d. Teknik episiotomy
e. Berat badan bayi

7. Seorang Perempuan 30 tahun datang ke UGD keluhan keluar darah dari jalan lahir
setelah melahirkan bayinya 30 menit yang lalu. Pada pemeriksaan fisik tampak lemah,
TD: 90/70 mmHg, N : 100 x/m RR : 20 x/m, S : 36,7 dari pemeriksaan dalam tampak
perdarahan jalan lahir, tali pusat (+). Apa diagnosis pada pasien?
a. Solutio plasenta
b. Retensio plasenta
c. Inversio uterus
d. Prolaps uterus
e. Palsenta previa

8. Seorang Perempuan 26 tahun P1A0 dibawa ke UGD RS Oleh Parazi desa dengan
keluhan nyeri dan perdarahan sejak melahirkan 2 jam yang lalu. Palsenta lahir
lengkap dan tidak ada robekan dari jalan lahir. Pada pemeriksaan fisik TD: 110/80
mmHg, N : 98 x/m RR : 24 x/m, S : 36,9 dari pemeriksaan genitalia tampak benjolan
keluar jalan lahir dengan permukaan kasar, dan fundus uteri tidak teraba. Apa
diagnosis pada pasien ?
a. Solutio plasenta
b. Retensio plasenta
c. Inversio uterus
d. Prolaps uterus
e. Palsenta previa
9. Seorang Perempuan 26 tahun, G1P0A0 hamil 28 minggu datang ke Puskesmas
dengan keluhan keluar darah berwarna kehitaman dari jalan lahir. Keluhan disertai
nyeri hebat pada perut. Pasien diketahui riwayat terpeleset di kamar mandi. Pada
pemeriksaan fisik TD: 90/70 mmHg, N : 104 x/m RR 28 x/m, S : 36,7 pada leopold
III bagian terendah kepala, DJJ tidak ditemukan . apa diagnosis pada pasien?
a. Solutio plasenta
b. Retensio plasenta
c. Vasa previa
d. Abortus iminens
e. Palsenta previa

10. Seorang Perempuan 35 tahun, G3P2A0 hamil 32 minggu datang ingin memeriksakan
kehamilannya pasien diketahui tidak memiliki riwayat hipertensi. Pada pemeriksaan
fisik TD: 150/90 mmHg, N : 88 x/m RR 18 x/m S : 36,5 hasil lababoratorium
proteinuria (-). Apa diagnosis pada pasien ini ?
a. Eklampsia
b. Superimposed preeklampsia
c. Preeklampsia ringan
d. Preeklampsia berat
e. Hipertensi gestasional

Anda mungkin juga menyukai