Anda di halaman 1dari 8

Beranda (/s/) Kategori Search...

BERGABUNG MENJADI MITRA > CARA PENDAFTARAN GOFOOD


(/S/TOPIC/0TO0I000000MYK7WAK... (/S/TOPIC/0TO2S000000K9JBGA...

Daftar mandiri GoFood, GoPay, POS di GoBiz


11/09/2020 • Knowledge

Pendaftaran GoBiz tidak dipungut biaya (Gratis)


Hati-hati dengan tindakan penipuan. Kami tidak bekerja sama dengan pihak manapun dalam
pendaftaran Mitra Usaha Gojek.
 

Alur pendaftaran mandiri untuk menjadi Mitra GoFood

Pendaftaran: Anda harus mempersiapkan dan melengkapi dokumen data usaha serta menyetujui
syarat dan ketentuan yang berlaku. Untuk info selengkapnya, klik di sini
(https://bantuan.gobiz.co.id/s/article/Dokumen-pendaftaran-GoFood)

Verifikasi data usaha: Tim GoBiz akan melakukan pengecekan data usaha Anda secara otomatis.
Untuk proses verifikasi data usaha akan memakan waktu maksimal 2 (dua) hari kerja. Untuk informasi
selengkapnya klik di sini (https://bantuan.gobiz.co.id/s/article/Cara-mengetahui-status-pendaftaran-
GoBiz-Saya)

Aktivasi fitur GoBiz: Aktivasi layanan/produk di GoBiz: Jika data usaha Anda berhasil diverifikasi.
Khusus untuk GoFood, Anda harus siapkan dan lengkapi data-data sesuai dengan layanan yang
dipilih. Proses aktivasi GoFood membutuhkan waktu maksimal 14 hari kerja, sedangkan untuk GoPay
maksimal 7 hari kerja. Informasi lebih lengkap, klik di sini (https://bantuan.gobiz.co.id/s/article/Alur-
aktivasi-layanan-produk-melalui-GoBiz)

Perlu diketahui bahwa saat ini pendaftaran GoBiz hanya untuk Mitra Usaha yang menggunakan
KTP. Jika Anda WNA pemegang passport, kami mohon maaf, Anda belum bisa melakukan pendaftaran
Cara pendaftaran GoBiz secara mandiri:

Pendaftaran

1. Download  aplikasi GoBiz dari Google Play Store (https://play.google.com/store/apps/details?


id=com.gojek.resto) . Setelah mendownload, Anda langsung dapat membuka aplikasi GoBiz dengan klik
`Daftar GoBiz` 

2. Kemudian pilih jenis pendaftaran:

Usaha milik pribadi: untuk Individual yang belum pernah memiliki akun GoBiz, proses pendaftaran
melalui aplikasi GoBiz

Usaha milik perusahan: Untuk perusahaan yang belum pernah memiliki akun GoBiz, untuk informasi
selengkapnya silakan klik artikel berikut (https://bantuan.gobiz.co.id/s/article/Cara-Pendaftaran-
GoFood)

Tambah outlet baru: Untuk pemilik usaha yang sudah memiliki akun GoBiz dan ingin menambah
outlet baru, proses pendafataran via email

Buat akun GoBiz: untuk usaha yang sudah ada di GoFood dan ingin mulai mengelola usahanya pakai
GoBiz

3.Pada halaman Isi data pemilik, lengkapi data nama, email dan nomor ponsel pastikan data (aktif) dan
pendaftaran dilakukan oleh pemilik usaha sendiri (melainkan bukan: kasir, karyawan dan lain-lain).
Isi data dengan benar, jika sudah sesuai klik tombol `Kirim data pemilik`
4. Masukkan kode OTP yang diterima melalui SMS, lalu klik`Konfirmasi`

5. Kemudian Anda akan diminta untuk mengisi dan mengirimkan kelengkapan data usaha berikut:

Identitas pemilik (https://bantuan.gobiz.co.id/s/article/Cara-mengisi-identitas-pemilik)


Informasi rekening bank (https://bantuan.gobiz.co.id/s/article/Cara-mengisi-informasi-rekening-bank)
Informasi usaha (https://bantuan.gobiz.co.id/s/article/Cara-mengisi-informasi-usaha)
Informasi outlet (https://bantuan.gobiz.co.id/s/article/Cara-mengisi-informasi-outlet)
Pilihan layanan (https://bantuan.gobiz.co.id/s/article/Alur-aktivasi-layanan-produk-melalui-GoBiz)
Catatan:

Centang layanan yang ingin diaktifkan dan pelajari ketentuan biaya masing-masing layanan. GoPay akan
otomatis terpilih sebagai layanan dasar GoBiz. Jika Anda mencoba untuk tidak mencentang layanan
GoPay maka akan muncul penjelasan bahwa layanan GoPay wajib diaktifkan. Informasi lengkapnya
klik  artikel berikut. (https://bantuan.gobiz.co.id/s/article/Alur-aktivasi-layanan-produk-melalui-GoBiz)

6. Setelah semua data usaha dilengkapi, pelajari Syarat & Ketentuan layanan yang dipilih, lalu centang
dan klik tombol `Verifikasi data usaha saya`
7. Kemudian muncul pop-up konfirmasi. Pastikan data sudah sesuai, lalu klik `Kirim`
 
 

Verifikasi data usaha


1.Setelah semua data usaha dikirim, tim GoBiz akan melakukan proses verifikasi dalam waktu sekitar 2
(dua) hari kerja

2. Jika proses verifikasi sudah berhasil disetujui, Anda akan mendapatkan notifikasi di aplikasii dan email
yang Anda daftarkan. Setelah itu, Anda dapat melanjutkan ke proses aktivasi layanan/produk yang
Anda pilihh
 

3. Jika data usaha belum disetujui, silakan klik Perbaiki data usaha kemudian lihat alasannya. Jika sudah
diperbaiki, Anda bisa menekan tombol `Kirim data usaha`

Aktivasi layanan/produk di GoBiz

Aktivasi GoPay & POS

Aktivasi GoPay dan POS adalah tahapan setelah data usaha Anda telah lolos diverifikasi oleh tim Gojek.
Proses aktivasi GoPay akan memakan waktu selama 7 (tujuh) hari kerja sedangkan, untuk POS otomatis
sudah aktif
 
 

Aktivasi GoFood

1.Anda perlu melengkapi beberapa data usaha untuk memulai proses aktivasi. 
Jika semua data sudah dilengkapi, status layanan GoFood akan berubah menjadi Masih diproses

2. Jika layanannya sudah aktif, status aktivasi layanan akan berubah menjadi Sudah aktif. Selanjutnya
Mitra Usaha bisa mulai menggunakan aplikasi GoBiz untuk menjalankan usaha.
Selesai! Semoga informasi ini dapat membantu Anda.
 

 
 

Cara Pendaftaran GoPay Cara Pendaftaran GoFood


(/s/topic/0TO2s000000k9jGGAQ/c... (/s/topic/0TO2s000000k9jBGAQ/c...

Trending Articles

Cara Pendaftaran GoFood


(/s/article/Cara-Pendaftaran-GoFood)

Daftar cabang outlet GoFood


(/s/article/Daftar-cabang-outlet-GoFood)

Alur aktivasi layanan/produk melalui GoBiz


(/s/article/Alur-aktivasi-layanan-produk-melalui-GoBiz)

Cara mengganti nama outlet


(/s/article/Cara-mengganti-nama-outlet)

Daftar mandiri GoFood, GoPay, POS di GoBiz


(/s/article/Daftar-mandiri-GoFood-GoPay-POS-di-GoBiz)

© GoBiz. PT Aplikasi Karya Anak Bangsa.

Anda mungkin juga menyukai