Anda di halaman 1dari 9

PROPOSAL

PENYELENGGARAAN PENDIDIKAN PELATIHAN KADER


DALAM MENGGUNAKAN ALAT UKUR ANTROPOMETRI
DI POSYANDU KEMUNING DESA TUMPAK MERIAH

Disusun oleh :
YUNITA LESTARI PADANG
P01031217098

PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN GIZI DAN DIETETIKA


POLITEKNIK KESEHATAN MEDAN
2020
KATA PENGANTAR

Puji syukur saya panjatkan kehadirat Allah SWT atas ridho dan rahmat-Nya saya
dapat menyelesaikan Proposal PendidikaN dan Pelatihan ini dengan judul “ Pendidikan
dan Pelatihan Kader Posyandu Dalam Ketepatan Menggunakan Alat Ukur
Antropometri”.

Proposal ini disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah Pendidikan dan
Pelatihan Gizi Politeknik Kesehatan Medan Jurusan Gizi Program Study Sarjana
Terapan Gizi dan Dietetika.

saya akui dalam penyusunan proposal ini masih terdapat banyak kesalahan dan
kekuragan, sehingga perlu masukan dari berbagai pihak sebagi upaya perbaikan
selanjutnya.

Atas perhatian dan sarannya saya ucapkan terimakasih.

Sidikalang, 18 Mei 2020

Yunita padang
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Posyandu merupakan salah satu bentuk upaya kesehatan bersumber daya


masyarakat yang menjadi milik masyarakat dan menyatu dalam kehidupan dan budaya
masyarakat. Posyandu berfungsi sebagai wadah pemberdayaan masyarakat dalam alih
informasi dan keterampilan dari petugas kepada masyarakat dan antar sesama
masyarakat serta mendekatkan pelayanan kesehatan dasar, terutama berkaitan
dengan penurunan Angka Kematian Ibu (AKI), Angka Kematian Bayi (AKB), dan Angka
Kematian Balita (AKABA).

Berdasarkan data Riskesdas, hampir 78% penimbangan balita dilaksanakan di


Posyandu.Kondisi tersebut memperlihatkan peran penting dari kader Posyandu sebagai
garda terdepan dalam pelayanan kepada masyarakat melalui Posyandu. Namun
demikian, masih banyak kader yang belum memiliki pemahaman dan keterampilan
yang memadai dalam melaksanakan tugasnya. Kader Posyandu sebaiknya mampu
menjadi pengelola Posyandu dengan baik karena merekalah yang paling memahami
kondisi kebutuhan masyarakat di wilayahnya.
Pelatihan bagi fasilitator, pelatihan petugas kesehatan, pelatihan kader, dan
pelatihan-pelatihan lain bagi tenaga pemberdayaan masyarakat ditujukan untuk
menciptakan fasilitator pemberdayaan masyarakat maupun kader, dan khususnya
kader Posyandu yang berkualitas, baik dalam jumlah (kuantitas) yang tersebar merata
dan mutu (kualitas) yang memadai dan diarahkan dalam pencapaian tujuan
Oleh karena itu perlu dilakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat tentang
“Pelatihan Kader Posyandu Menggunakan alat ukur antropomeetri di Posyandu
Kemuning Kegiatan ini diharapkan dapat menambah pengetahuan Kader terkait
pengukuran berat badan, panjang badan / tinggi badan,LILA dengan baik dan Pelatihan
ini perlu diajarkan sejak dini untuk meningkatkan partisipasi masyarakat untuk
posyandu.
TUJUAN PELATIHAN
 Tujuan Umum
Setelah melakukan pelatihan ini diharaapkan peserta pelatihan dapat menerapkan
metode engukuran antropometri dengan baik dan benar
 Tujuan Khusus
1. Menunngkatkan pengetahuan dan sikap pada kader posyandu terkait
penggunaan alat antropometri balita di Posyandu Kemuning Tumpak Meriah
Sidikalang
2. Meningkatkan keterampilan para kader dalm melakukan pengukuran
antropometri balita dengan benar di Posyandu Kemuning, Tumpak Meriah
Sidikalang

MANFAAT PELATIHAN
 Untuk Mahasiswa
Memenuhi tugas mata kuliah Pendidikan dan Pelatiha Gizi, serta meningkatkan
kepercayaan diri dan kerjasama kelompok mahasiswa dalam melakukan pelatihan
 Untuk Peserta Pelatihan
Mendapat pengetahuan lebih komplek tentang penggunaan alat antropometri balita
di posyandu
PELAKSANAAN KEGIATAN PELATIHAN
 Nama kegiaatan : Pendidikan dan Pelatihan Gizi
 Tema kegiatan : Pelatihan Kader Posyandu
 Waktu dan tempat pelatihan :
Hari /Tanggal :selasa, 18 Mei 2020 – rabu, 20 Mei 2020
Waktu :pukul 08:00 WIB s/d SELESAI
Tempat :posyandu Kemuning, Desa Tumpak Meriah Sidikalang
Jumlah peserta : 6 orang
BENTUK KEGIATAN
Bentuk kegiatan yang akan dilaksanakan adalah :
a. Sosialisasi
Sosialisasi ini dilakukan sebagai tahap awal perkenalan diri dan kegiatan kepada
para kader Posyandu Kemuning
b. Wawancara
Kegiatan wawancara akan dilakukan kepada kader Posyandu Kemuning dengan
tujuan untuk mengetahui pengetahuan dan keterampilan kader dalam
meenggunakan alat ukur antropometri wawancara ini berisi pertanyaan- pertanyaan
tentang penggunakan alat ukur tersebut.
c. Pelatihan kader posyandu
Kegiatan ini merupakan puncak dari kedua bentuk kegiatan diatas. Dengan
pelatihan ini kader posyandu akan mendapat pengetahuan lebih komplek mengenai
penggunaaan alat ukur antropometri balita di posyandu.
JADWAL KEGIATAN PELATIHAN
HARI WAKTU ACARA PEMBICAR PENANGGUNG
A JAWAB
08:00 – 08:10 Registrasi Panitia Panitia
peserta
08:10 – 08:45 Pre-test Panitia dan Panitia
peserta
08:50 – 09:00 Pembukaan : Ketua panitia Panitia
Salam
Hari I
pembuka
19 Mei 09:00 - 10:00 Penyampaian Pemateri Panitia
2020 materi
pelatihan
10:00 – 10:20 Tanya- jaawab Peserta Panitia

10:25 – 10:40 Penutup + Peserta Panitia


pembagian
snack
09:00 – 09:15 Pembukaan Panitia Panitia
hari ke- 2
09:30 – 11:00 Demonstrasi Panitia Panitia
praktek
Hari II pelatihan
11:05 – 11:25 Post-test Peserta Panitia
20 Mei
2020
11:30 – 12:00 Penutupan Panitia Panitia
pelatihan +
pembagian
snack

ANGGARAN BIAYA

1. Seksi sekretariat
a. Biaya print dan fotocopy proposal Rp. 50.000
2. Seksi humas
a. Biaya undangan Rp. 30.000
3. Seksi demonstrasi
a. Biaya penyediaan alat Rp.450.000
Timbang badan @200.000
Papan ukur @150.000
Mikrotoice/mikrotoa @100.000
4. Seksi perlengkapan
a. Leaflet 12 lembar Rp. 12.000
b. Spanduk Rp. 100.000
5. Seksi konsumsi
a. Snack 15 bungkus Rp. 75.000
b. Nasi kotak 15 kotak Rp. 225.000
c. Akua 2 dus Rp. 24..000

TOTAL Rp. 966.000

SUSUNAN KEPANITIAAN

Pembina : Riris Oppusunggu,SP.d.M.Kes


Penasehat : Riris Oppusunggu,SP.d.M.Kes

Ketua Panitia : Yunita Lestari padang

Bendahara : Mona Bertha Tampubolon

Sekretasi : Sri Kasandra Sihombing

Pembicara : Dewi Ratna Sari

Seksi Dokumentasi : Fitri Rahayu

Seksi Konsumsi : Putri Ayu Sitanggang

Seksi Peralatan :Putri Sakinah

Seksi Humas : Riski Nanda Sari

Seksi Demonstrasi : nurul azima

SPONSORSHIP

a. Spanduk
b. Kaos panitia
c. Alat ukur antropometri sebagai cendera mata untuk posyandu Kemuning

PENUTUP
Demikiaan proposal ini kami perbuat sebagai gambaran kegiatan yang akan
dilaksanakan. Semoga dapat dijadikan sebagai baha pertimbangan. hal hal yang belum
tercantum dalam proposal ini akan diselesaikan sesuai masukan.

Kami sampaikan rasa terimaksih kepada semua pihak yang telah membantu dalam
terlaksananya kegiatan ini baik langsung maupun tidak langsung . semoga Allah SWT
senantiasa melimpahkan rahmaat dan ridho- Nya kepada kita semua .

Atas dukungan dan kerjasama semua pihak kami ucapkan terimakasih.

Anda mungkin juga menyukai