Anda di halaman 1dari 5

KISI-KISI UTS KIMIA

 Ilmu pengetahuan alam yang mempelajari tentang materi yang meliputi


struktur,susunan,sifat,dan perubahan materi serta energy yang menyertainya adalah Ilmu
kimia
 Contoh peranan ilmu kimia dalam bidang pertanian adalah Penemuan pupuk sintesis yang
dapat meningkatkan hasil pertanian
 Materi adalah Segala sesuatu yang menempati ruang dan memiliki massa
 Atom adalah Partikel yang tidak dapat diciptakan dan dimusnahkan
 Proton adalah Penyusun atom yang bermuatan positif (+)
 Elektron adalah Penyusun atom yang bermuatan positif (-)
 Neutron adalah Penyusun atom yang bermuatan netral
 Partikel penyusun inti atom adalah proton dan neutron, dan yang mengelilingi inti atom
adalah electron
 Penemu Teori atom yang menyatakan bahwa atom bagaikan roti kismis adalah JJ Thomson
 PERUBAHAN MATERI TERDIRI ATAS 2, YAITU = PERUBAHAN FISIKA DAN PERUBAHAN KIMIA
 PERUBAHAN FISIKA = TIDAK MENGHASILKAN ZAT BARU
CONTOH : 1. Kayu dibentuk menjadi meja, lemari, jendela
2. Besi di bentuk menjadi pagar, teralis
3. Kapur barus menyumblim
4. Melarutnya gula atau garam dalam air
 PERUBAHAN KIMIA = MENGHASILKAN MATERI BARU, TIDAK DAPAT KEMBALI
KEBENTUK SEBELUMNYA.
Ciri-ciri Reaksi kimia : Perubahan warna, perubahan suhu, pembentukan endapan,
pembentukan gas.
CONTOH :
1. Petasan yang meledak, kertas yang di bakar, menyalakan kendaraan motor
dengan bensin
2. Besi yang berkarat
3. Buah yang mengalami pembusukan
4. Nasi menjadi bubur
5. Susu fermentasi dibuat menjadi yogurt
 Segala sesuatu yang menempati ruang dan memiliki massa disebut Materi

 MATERI TERDIRI ATAS :


BENDA SECARA WUJUD TERBAGI ATAS 3:
1. PADAT = BENTUK TETAP, VOLUME TETAP, MOLEKUL BERATURAN
2. CAIR = BENTUK BERUBAH SESUAI WADAH, VOLUME TETAP, MOLEKUL BERUBAH AGAK
BERJAUHAN
3. GAS = BENTUK TIDAK TETAP MEMENUHI RUANGAN TERSEDIA, VOLUME BERUBAH,
MOLEKUL BERUBAH SANGAT BERJAUHAN

LATIHAN SOAL UTS (TULIS DI BUKU TULIS DAN CATAT SOAL DAN
JAWABAN NYA SAJA YANG DI PILIH)
JAWABAN DI KIRIM KE NO WA IBU FITRI
1.Ilmu pengetahuan alam yang mempelajari tentang materi yang meliputi struktur,susunan,sifat,dan
perubahan materi serta energy yang menyertainya adalah..

A.Ilmu kimia

B.Ilmu forensik

C.Ilmu fisika

D.Ilmu biologi

E.Ilmu Kedokteran

2.Contoh peranan ilmu kimia dalam bidang pertanian adalah ….

A.Penemuan sel surya untuk menghasilkan energi

B.Penemuan vaksin untuk penyakit menular

C.Penemuan jenis obat tertentu untuk melawan penyakit

D.Penemuan mikro prosesor yang digunakan dalam peralatan elektronik

E.Penemuan pupuk sintesis yang dapat meningkatkan hasil pertanian

3.Segala sesuatu yang menempati ruang dan memiliki massa disebut…

A. Materi

B. Energy

C. Berat

D. Massa

E. Volume
4.Partikel yang tidak dapat diciptakan dan dimusnahkan adalah...

A.Senyawa

B.Campuran Heterogen

C.Atom

D.Molekul

E.Campuran Homogen

5.Penyusun atom yang bermuatan negatif (-) adalah...

A.Proton

B.Elektron

C.Neutron

D.Molekul

E.Unsur

6.Penyusun atom yang bermuatan positif (+) adalah...

A.Elektron

B.Neutron

C.Unsur

D.Proton

E.Molekul

7.Penyusun atom bermuatan netral adalah...

A.Elektron

B.Proton

C.Unsur

D.Neutron

E.Molekul
8.Teori atom yang menyatakan bahwa atom bagaikan roti kismis adalah...

A.Teori Atom Dalton

B.Teori Atom Mekanika Kuantum

C.Teori Atom Rutherford

D.Teori Atom JJ.Thomson

E.Teori Atom Niels Bohr

9.Partikel penyusun inti atom adalah...

A.Proton dan Elektron

B.Neutron dan Elektron

C.Proton dan Neutron

D.Elektron dan Elektron

E.Elektron

10.Perubahan materi berikut yang termasuk perubahan kimia adalah....

A. garam dilarutkan dalam air

B. bel listrik berdering

C. Lilin meleleh

D. Timah dipanaskan

E. Besi berkarat

11. Perubahan yang terjadi pada materi ada 2,yaitu ...

A.Perubahan kimia

B.Perubahan Fisik

C.Perubahan Kimia dan Fisik

D.Perubahan Biologi

E.Perubahan Geografi
12. Jenis wujud benda terdiri atas...

A. Padat, Embun

B. Cair, meleleh

C. Padat, cair dan gas

D. Gas, membakar

E. Padat, Cair, berkarat

13. Wujud padatan adalah...

A. Bentuk tetap, dan volume tetap

B. Bentuk tetap, volume berbeda sesuai dengan wadah

C. Bentuk dan Volume berbeda sesuai dengan wadah

D. Bentuk tetap, volume tetap, dan molekul beraturan

E. Bentuk tetap, volume berbeda, dan mudah mengalir

14. Wujud cair adalah...

A. Bentuk tetap, dan volume tetap

B. Bentuk tetap, volume berbeda sesuai dengan wadah

C. Bentuk berubah, volume tetap, dan molekul agak berjauhan

D. Bentuk tetap, volume tetap, dan molekul beraturan

E. Bentuk tetap, volume berbeda, dan mudah mengalir

15. Wujud gas adalah...

A. Bentuk tetap, dan volume tetap

B. Bentuk tetap, volume berbeda sesuai dengan wadah

C. Bentuk berubah, volume tidak tetap, dan molekul berjauhan

D. Bentuk tetap, volume tetap, dan molekul beraturan

E. Bentuk tetap, volume berbeda, dan mudah mengalir

Anda mungkin juga menyukai