Anda di halaman 1dari 8

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Rancangan Penelitian
Rancangan penelitian merupakan hasil akhir dari suatu tahap keputusan yang dibuat oleh
penelit berhubungan dengan bagaimana suatu penelitian bisa diterapkan. Rancangan sangat erat
dengan kerangka konsep sebagai petunjuk perencanaan pelaksaanaan suatu penelitian. Sebagai
“Blueprint”, rancangan adalah suatu pola atau petunjuk secara umum yang didapat diaplikasikan
pada beberapa penelitian. Dengan adanya permasalahan penelitian yang jelas, rangka konsep, dan
definisi variable yang jelas, suatu rancangan dapat digunakan sebagai gambaran tentang
perencanaan penelitian secara rinci dalam hal ini pengumpulan dan analisis data (Nursalam,2013)
Jenis penelitian yang digunakan penelitian ini adalah studi korelasi (Correlation study),
hal ini dilakukan untuk melihat hubungan antara gejala satu dengan gejala yang lain, atau variabel
satu dengan variabel yang lain (Notoatmodjo,2018) dengan menggunakan pendekatan cross
sectional atau potong silang, yaitu suatu penelitian dimana variabel yang termasuk factor resiko
dan variabel yang termasuk efek observasi sekaligus pada waktu yang sama (Notoatmodjo,2018)
rancangan penelitian ini untuk mengetahui adanya hubungan antara variabel bebas yaitu konsep
diri dengan variabel terkait adalah kecemasan yang akan dilakukan pengukuran secara bersamaan
di RW 04 Desa Batujajar Timur.
B. Variabel Penelitian
Variabel dalam penelitian ini terdiri dari variabel dependen dan independen, dimana
variabel independen adalah variabel yang mempengaruhi atau nilai nya menentukan variabel lain
sedangkan variabel dependen yaitu variabel yan dipengaruhi nilainya ditentukan oleh variabel
lain. Pada variabel jenis penelitian ini dimana variabel dependen konsep diri mempengaruhi
variabel independen kecemasan.

C. Definisi operasional
1. Konsep Diri
Untuk dapat secara jelas definisi operasional dari penelitian ini dapat terlihat pada table
berikut.
Tabel 3.1 : Definisi Operasional
Variabel Definisi Cara Hasil Skala
penelitian operasional ukur Ukur
Variabel Konsep diri Kusioner Skor Ordinal
independen adalah semua ide, X < 72 = Diri
Konsep diri pikiran, Rendah
kepercayaan dan
pendirian yang 72 ≤ X ≤ 82 =
diketahui Diri Sedang
individu tentang
dirinya dan X ≥ 82 = Diri
mempengaruhi Tinggi
individu dalam
berhubungan
dengan orang lain
(Stuart dan
Sudeen, 1991).
Menurut Bell
(1996)
menyatakan
bahwa konsep
diri adalah cara
individu
memandang
dirinya secara
utuh, baik fisikal,
emosional
intelektual, sosial
dan spiritual
(Bell, dkk, 1996).

Variabel Kecemasan Kuesioner Skor kurang Ordinal


dependen dapat disebut dari 6 = tidak
kecemasan juga ansietas / ada kecemasan
anxiety adalah Skor 7 – 14 =
merupakan kecemasan

gangguan alam ringan

perasaan
Skor 15-27 =
(Affective) yang
kecemasan
ditandai dengan
sedang
perasaan
ketakutan atau Skor lebih dari
kekawatiran 27 = kecemasan
yang mendalam berat
dan
berkelanjutan,
tidak
mengalami
gangguan dalam
menilai realitas,
kepribadian
masih utuh,
perilaku
terganggu tapi
masih dalam
keadaan normal
(Hawari, 2011

D. Populasi dan Sampel


a. Populasi Penelitian
Populasi dalam penelitian ini adalah subjek yang memenuhi kriteria yang ditetapkan
(Narussalam,2018).
Populasi adalah subjek yang mempunyai kuantitas dan karakteristik tertentu yang di
tetapkan oleh peneliti untuk di pelajari dan kemudian di tarik kesimpulan (Sugiono dalam
Hidayat, 2007). Populasi peneltian ini adalah wanita menopause yang tinggal di RW 04 Desa
Batujajar Timur
b. Sampel Penelitian
Donsu (2016) menyatakan bahwa sampel merupakan bagian dari jumlah populasi.
Sampel dalam ilmu keperawatan ditentukan oleh kriteria inklusi dan kriteria eksklusi.
a. Besaran Sampel

N
n=
1+ N (d) ²

4280
n=
1+ 4280(0.1)²

4280
n=
1+ 42,8

4280
n=
43,8

n=97,7=sampel

b. Teknik Pengambilan sampel


Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah purposive sampling yaitu
didasarkan pada suatu pertimbangan tertentu yang dibuat oleh penelti sendiri,
berdasarkan ciri atau sifat-sifat populasi yang sudah diketahui sebelumnya
(Notoatmodjo,2018)
c. Kriteria Sampel
1. Kriteria Inklusi
(Notoatmodjo,2018) kriteria inklusi adalah kriteria atau ciri-ciri yang perlu dipenuhi
oleh setiap anggota populasi yang dapat diambil sebagai sampel.
a. Wanita menopause di RW 04 Desa Batujajar Timur
b. Wanita menopause yang berumur 60-70 tahun
c. Wanita menopause yang mampu berkomunikasi
d. Wanita menopause yang bersedia menjadi responden

2. Kriteria eksklusi
(Notoatmodjo,2018) kriteria eksklusi adalah ciri-ciri anggota populasi yang tidak
dapat diambil sebagai sampel.
a. Wanita menopause yang tidak bersedia menjadi responden

E. Alat Pengumpulan Data


Penelitian untuk mengetahui konsep diri menggunakan Instrumern kuesioner, yang
diadaptasi dan dikembangkan dari teori William H.Fitts, . Pada skala ini sampel diminta untuk
menjawab pertanyaan yang ada dengan memilih salah satu jawaban dari beberapa alternative
jawaban yang tersedia skala ini menggunakan skala model likert yang terdiri dari empat
alternative dengan kriteria ekstrim positif ke ekstrim negative yaitu :

Tabel 3.2 Skor Untuk Respon Jawaban Pertanyaan Konsep Diri

Respon Favourabel Unfavourabel


Sangat Setuju 4 1
Setuju 3 2
Tidak Setuju 2 3
Sangat Tidak Setuju 1 4

Intrumen tentang konsep diri pada penelitian ini dibuat oleh Imran (2002) yang telah di
modifikasi dan pernah digunakan oleh kurniasari (2007). Yang terdiri dari :
a. 5 butir untuk aspek ideal
b. 5 butir pertanyaan untuk aspek identitas diri
c. 4 butir pertanyaan untuk aspek penampilan peran
d. 7 butir untuk aspek harga diri
Yang seluruh nya berjumlah 25 butir pertanyaan yang terdiri dari butir Favourabel dan
unfavourabel setiap jawaban nya menggunakan metode skala likert. Adapun blue print konsep
diri adalah sebagai berikut :

Tabel 3.3 Blueprint Sebaran Item Skala Konsep Diri

Item Pernyataan Favourabel Unfaurabel


Gambaran Diri 5 1,2,3,4
Ideal Diri 9 6,7,8
Harga Diri 10,15,16 11,12,13,14
Penampilan Peran 19,20 17,18
Identitas Personal 25 21,22,23,24
Adapun penentuan skor tersebut untuk item adalah :
a. Favourabel (pernyataan positif) yaitu pernyataan yang mendukung jawaban
4 = Sangat Setuju
3 = Setuju
2 = Tidak Setuju
1 = Sangat Tidak Setuju
b. Unfavourabel (pernyataan negative) yaitu pernyataan yang tidak mendukung jawaban
4 = Sangat Tidak Setuju
3 = Tidak Setuju
2 = Setuju
1 = Sangat Setuju
Untuk mengetahui kecemasan menggunakan alat ukur kecemasan yang disebut HARS
(Hamilton Anxiety Rating Scale) . cara penilaian kecemasan adalah dengan memberikan nilai
dengan kategori :
0 = tidak ada
1 = dari gejala yang ada
2 = sedang/separuh dari gejala yang ada
3 = berat/lebih dari setengah gejala yang ada
4 = sangat berat semua gejala ada
Penentuan derajat kecemasan dengan cara menjumlah nilai skor dan item 1-14 dengan hasil :
a) Skor <6 = tidak ada kecemasan
b) Skor 7-14 = kecemasan ringan
c) Skor 15-27 = kecemasan sedang
d) Skor >27 = kecemasan berat

a. Uji Validitas
Validitas merupakan suatu indeks yang menunjukan alat ukur itu benar-benar mengukur apa
yang di ukur (Notoatmodjo,2018)
Instrument yang digunakan oleh peneliti adalah :
- Instrument kuesioner yang diadaptasi dan dikembangkan dari teori William H.Fitts
- Untuk mengetahui kecemasan menggunakan alat ukur HARS (Hamilton Anxiety Rating
Scale)
b. Uji reliabilitas
Reliabilitas merupakan indeks yang menunjukan sejauh mana suatu alat pengukur dapat
dipercaya atau dapat diandalkan
- Instrument kuesioner yang diadaptasi dan dikembangkan dari teori William H.Fitts
- Untuk mengetahui kecemasan menggunakan alat ukur kecemasan yang disebut HARS
(Hamilton Anxiety Rating Scale)

F. Prosedur Pengumpulan data


1) Persiapan penelitian
a. Pemilihan lahan penelitian
b. Melakukan study pendahuluan
c. Menyusun proposal penelitian
d. Seminar proposal
e. Proses Etichal Clearance

2) Pelaksanaan Penelitian
a. Ijin penelitian
b. Melakukan pengumpulan data
c. Melakukan pengolahan data dan analisa data
d. Menyusun laporan penelitian

3) Alur penelitian
Alur dalam penelitian ini dijelaskan dalam bagan kolom berikut :

Hubungan Konsep Diri dengan


Tingkat Kecemasan Wanita
Menopause

Latar Belakang

Rumusan
Pengambilan Data

Tujuan

Primer Sekunder
Pengambilan Data
Gambar 3.1 Alur Penelitian

REFERENCE

Anda mungkin juga menyukai