Anda di halaman 1dari 2

ABSTRAK

Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Kualitas Hidup Lansia Penderita


Osteoarthritis di Wilayah Kerja Puskesmas Kenjeran

Oleh : Zinatul Widad

Osteoarthritis adalah suatu penyakit sendi yang paling banyak dijumpai


dan prevalensinya semakin meningkat seiring dengan bertambahnya usia. Lansia
dengan osteoarthritis sebagian besar berkaitan dengan rasa nyeri yang dirasakan
sehingga membatasi ruang gerak pasien, menurunkan kemampuan kerja pasien,
meningkatkan emosi pasien dan membuat pasien depresi serta penurunan
kesehatan mental yang berdampak pada kualitas hidup. Tujuan penelitian ini
untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi kualitas hidup lansia dengan
osteoarthritis di Wilayah Kerja Puskesmas Kenjeran Surabaya.

Penelitian ini menggunakan desain penelitian analitik dengan pendekatan


cross sectional. Populasinya sebanyak 37 lansia penderita osteoarthritis yang
diambil dengan tehnik sampling yaitu total sampling. Sampel penelitian 37
responden. Variabel independen adalah pendidikan, pekerjaan, stress dan
dukungan keluarga. Variabel dependen adalah kualitas hidup lansia penderita
osteoarthritis. Instrumen yang digunakan adalah instrument demografi, Perceived
Stress Scale (PSS-10), dukungan keluarga dan WHOQOL-BREFF. Data dianalisis
dengan uji statistik Spearman Rank menggunakan IBM SPSS 21.

Berdasarkan hasil penelitian didapatkan 37 responden dengan kualitas


hidup sedang sebanyak 26 (70,3%) dan kualitas hidup rendah sebanyak 11
(29,7%). Variabel yang tidak berhubungan dengan kualitas hidup lansia yaitu
pendidikan (p=0,972) dan pekerjaan (p=0,348). Sedangkan variabel yang
berhubungan dengan kualitas hidup lansia penderita osteoarthritis yaitu stress
(p=0,000) dan dukungan keluarga (p=0,013) di Wilayah Kerja Puskesmas
Kenjeran Surabaya. Pemberian dukungan keluarga yang optimal dan peningkatan
semangat hidup guna menurunkan tingkat stress lansia secara tidak langsung
berpengaruh terhadap kualitas hidupnya.

Kata Kunci : Lansia, Osteoarthritis, Kualitas Hidup


ABSTRACT

Analysis of Factor that Affect to Quality of Life of Elderly with


Osteoarthritis in Kedie, Puskesmas Kenjeran

By : Zinatul Widad 20151660091

Osteoarthritis is a joint disease that is most often found and its prevalence
increases with age. Elderly with osteoarthritis is mostly related to the pain felt so
to limit the patient's space, reduce the ability of the patient's work, improve patient
emotions, and make patients depressed and decreased mental health which has an
impact on quality of life. The purpose of this study was to determine the factors
that affect the quality of life of the elderly with osteoarthritis in the Pukesmas
Kenjeran (Health Center) Surabaya

This research used analytical research design with cross sectional


approach. The population was 37 elderly with osteoarthritis taken with total
sampling technique. Research sampel of 37 respondents. Research sample of 37
respondents. The independent variables were education, work, stress, and family
support. The dependent variable was the quality of life of elderly people with
osteoarthritis. The instruments used were demographic instruments, Perceived
Stress Scale (PSS-10), family support and WHOQOL-BREFF. The data were
analyzed with Spearman Rank statistical tests using IBM SPSS 21.
Based on the results of the study, it found 37 respondents with moderate
quality of life as many as 26 (70.3%) and low quality of life as many as 11
(29.7%). The variables that were not related to the quality of life of the elderly
were education (p = 0.972) and employment (p = 0.348). While the variables
related to the quality of life of elderly people with osteoarthritis were stress (p =
0,000) and family support (p = 0.013) in Pukesmas Kenjeran Surabaya. To
provide optimal family support and enhance the spirit of life were to reduce stress
levels of the elderly indirectly affects the quality of life.

Keywords: Elderly, Osteoarthritis, Quality of Life

Anda mungkin juga menyukai