Anda di halaman 1dari 2

NAMA : ERI DWI ANTI

KELAS : X MIPA 2

ABSEN : 17

JAWABAN

Buku pengayaan pengetahuan adalah buku yang memuat materi yang dapat memperkaya
penguasaan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni, dan menambah kekayaan wawasan
akademik pembacanya. Adapun ciri-ciri buku pengayaan pengetahuan adalah:

1. Materi/isi buku bersifat kenyataan;


2. Pengembangan isi tulisan tidak terikat pada kurikulum;
3. Pengembangan materi bertumpu pada perkembangan ilmu terkait; dan
4. Bentuk penyajian berupa deskriptif dan dapat disertai gambar;
5. Penyajian isi buku dilakukan secara popular.

Contoh judul buku pengayaan pengetahuan adalah:


 Tanaman Obat Penyembuh Ajaib karya Herminia de Guzman-Ladion.
 Konsep-konsep Dasar Sistem Informasi Geografis karya Eddy Prahasta.
 Pemugaran Candi Tikus karya Sri Sugiyanti, dkk.
 Tumbuhan Berkhasiat karya Dadi Gundayana

Buku pengayaan keterampilan adalah buku yang memuat materi yang dapat memperkaya
penguasaan keterampilan bidang tertentu. Adapun ciri-ciri buku pengayaan keterampilan
adalah:
1. Materi/isi buku mengembangkan keterampilan yang bersifat faktual;
2. Materi/isi buku berupa prosedur melakukan suatu jenis keterampilan;
3. Penyajian materi dilakukan secara prosedural
4. Bentuk penyajian dapat berupa narasi atau deskripsi yang dilengkapi gambar/ilustrasi.
5. Bahasa yang digunakan bersifat teknis.

Contoh judul buku pengayaan keterampilan adalah:


 Membuat Mesin Tetas Elektronik karya Kelly S.
 Budidaya Ayam Bangkok karya Dudung Abdul Muslim.
 Petunjuk Perawatan Anggrek karya Hadi Iswanto.
 Pedoman Penyelenggaraan Perpustakaan karya Ny. Rusina S. Pamuntjak.
Buku pengayaan kepribadian adalah buku yang memuat materi yang dapat memperkaya
kepribadian atau pengalaman batin seseorang. Adapun ciri-ciri buku pengayaan kepribadian
adalah:

1. Materi/isi buku dapat bersifat faktual atau rekaan;


2. Materi/isi buku meningkatkan dan memperkaya kualitas kepribadian atau pengalaman
batin;
3. Penyajian materi/isi buku dapat berupa narasi, deskripsi, puisi, dialog atau gambar;
4. Bahasa yang digunakan bersifat figuratif.

Anda mungkin juga menyukai