Anda di halaman 1dari 2

Nama : Roberto Oktavianus Sigalingging

NPM : E1J019028
m.k. : Dasar-Dasar Managemen
Kelas : C DDM

Leadership(Kepemimpinan)

Pengertian Leadership(Kepemimpinan)
Leadership(Kepemimpinan) adalah sebuah kemampuan yang terdapat di dalam diri
seseorang untuk bisa memengaruhi orang lain atau memandu pihak tertentu untuk mencapai tujuan.
Sementara itu, definisi pemimpin dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah orang yang
memimpin. Jadi, seorang pemimpin wajib memiliki kemampuan untuk memengaruhi atau memandu
sekelompok orang/pihak.
Sejarah Leadership(Kepemimpinan)
Kepemimpinan merupakan hasil dari organisasi sosial yang telah terbentuk atau sebagai hasil
dinamika dari interaksi sosial. Selama bebebarapa dekade, kepemimpinan telah dipelajari secara
ekstensif dalam berbagai konteks dan dasar teoritis. Dalam beberapa kasus, kepemimpinan telah
digambarkan sebagai sebuah proses, namun sebagian besar teori dan penelitian tentang melihat
kepemimpinan pada seseorang untuk mendapatkan pemahaman.
Menurut Bogardus individu mempunyai 2 kepribadian:
 Kepribadian sebagai pengikut, adalah orang yang menokohkan seseorang dan bersedia patuh
dan taat.
 Kepribadian sebagai pemimpin,adalah orang memiliki sifat yang dibutuhkan oleh seorang
pemimpin dengan memengaruhi atau memandu sekelompok orang/pihak.
Penyebab seseorang menjadi pemimpin:
 Kelancaran berbicara
 Kemampuan memecahkan masalah
 Pandangan ke dalam masalah kelompok (organisasi)
 Keluwesan
 Kecerdasan
 Kesediaan menerima tanggung jawab
 Keterampilan sosial
 Kesadaran akan diri sendiri dan lingkungannya
Ciri-ciri umum yang dimiliki oleh seorang pemimpin:
Mampu melihat dan memahami perasaan, kebutuhan, dan sikap-sikap anggota, mampu
memprediksi/memperkirakan kejadian-kejadian yang akan datang dan “mental adaptability”,dan
memiliki emosi yang stabil.

Bentuk-bentuk kepemimpinan (max weber):


• Kepemimpinan Kharismatic, Kepemimpinan karismatik (charismatic leadership) adalah
gaya kepemimpinan dengan menonjolkan karisma untuk menarik dan menginspirasi
pengabdian oleh orang lain. Itu adalah salah satu contoh gaya yang berpusat pada pemimpin,
selain kepemimpinan otoritatif dan transaksional.

• Kepemimpinan Tradisionil, kepemimpinan yang lahir dari sistem turun temurun.

• Kepemimpinan Rasionil, legal Bentuk kepemimpinan yang diangkat atas dasar


pertimbangan pemikiran tertentu dan penunjukan langsung yang didasari oleh rasioanal.

Anda mungkin juga menyukai