Anda di halaman 1dari 11

PROPOSAL KEGIATAN

PERINGATAN HARI GURU NASIONAL DAN


ULANG TAHUN PGRI KE–75 TAHUN 2020
SMP ISLAM AL-AZHAR 21 SOLO BARU TAHUN AJARAN 2020/2021

A. LATAR BELAKANG
Peran guru dalam perjalanan sejarah bangsa Indonesia sungguh besar dan
sangat menentukan. Sejak masa penjajahan, guru selalu menanamkan kesadaran
akan harga diri sebagai bangsa dan menanamkan semangat nasionalisme kepada
peserta didik dan masyarakat. Pada tahap awal kebangkitan nasional, para guru
aktif dalam organisasi pemuda pembela tanah air dan Pembina jiwa serta semangat
para pemuda pelajar.
Guru merupakan salah satu faktor yang strategis dalam menentukan
keberhasilan pendidikan yang meletakkan dasar serta turut mempersiapkan
pengembangan potensi peserta didik untuk masa depanbangsa. Undang-undang
Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen mengamanatkan bahwa guru
adalah pendidik professional dengan tugas utama mendidik, mengajar,
membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan meng evaluasi peserta didik
pada pendidikan anak usia dini jalur pendidikan formal, pendidikan dasar, dan
pendidikan menengah.
Sebagai penghormatan kepada guru, pemerintah Republik Indonesia
menetapkan tanggal 25 November sebagai Hari Guru Nasional. Upacara Bendera
merupakan salah satu kegiatan Peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI.
Untuk itulah, sebagai warga Indonesia yang baik, kami warga SMP Islam Al Azhar
21 Solo Baru turut memperingati Hari Guru Nasional dan Ulang Tahun PGRI Ke 75
Tahun 2020 di lingkungan SMP Islam Al Azhar 21.

B. DASAR PEMIKIRAN
1. Undang-undang Nomor 14 Tahun 2005
2. Program Kerja Tahunan (PKT) SMP Islam Al Azhar 21 Solo Baru
3. Kalender Pendidikan SMP Islam Al Azhar 21 Solo Baru Tahun Pelajaran
2020/2021

C. TUJUAN
Maksud dan tujuan kegiatan ini adalah:
1. Meningkatkan kesadaran dan komitmen guru SMP Islam Al Azhar 21 Solo Baru
dan pemangku kepentingan dalam merealisasikan terpenuhinya guru SMP Islam
Al Azhar 21 Solo Baru yang professional.
2. Meneladani semangat dan dedikasi guru sebagai pendidik professional dan
bermartabat dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia.
3. Meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat akan pentingnya
kedudukan dan peran strategis guru dalam membangun bangsa Indonesia yang
cerdas, kompetitif, dan bermartabat.

D. NAMA KEGIATAN
Kegiatan ini bernama “Peringatan Hari Guru Nasional Dan Ulang Tahun PGRIi Ke
75 Tahun 2020 SMP Islam Al Azhar 21 Solo Baru Tahun Pelajaran 2020/2021”

E. TARGET DAN SASARAN


Seluruh warga SMP Islam Al Azhar 21 Solo Baru yakni guru-guru, karyawan
dan murid-murid SMP Islam Al Azhar 21 Solo baru.

F. JENIS KEGIATAN
Jenis dari Kegiatan Peringatan Hari Guru Nasional atau HUT PGRI adalah :
1. Upacara Bendera
2. Lomba :
a. membuat poster branding sekolah Guru SMP Islam Al Azhar 21 Solo Baru
b. Video Pembelajaran terbaik
c. Penghargaan Guru dari Kepala Sekolah
d. Badminton antar guru
G. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN

Kegiatan ini akan dilaksanakan pada:


Hari, Tanggal : Rabu, 25 November 2020
Pukul : 07.00 – selesai
Tempat : Lapangan SMP Islam Al Azhar 21 Solo Baru

H. SUSUNAN PANITIA
Terlampir
I. ANGGARAN
Terlampir
J. JUKNIS LOMBA
Terlampir
K. SUSUNAN ACARA
Terlampir
L. PENUTUP
Demikian proposal kegiatan ini kami susun, semoga dapat memberikan
manfaat bagi tercapainya tujuan serta visi dan misi SMP Islam Al Azhar 21. Saran
dan masukan dari berbagai pihak sangat kami harapkan.Semoga dapat menjadi
bahan pertimbangan bagi kegiatan selanjutnya.
Sukoharjo, 18 November 2020
Ketua Panitia Sekretaris

Sukrisno Wibowo, S.Pd. Maya Dewi Wulandari, S.Pd

Mengetahui,
Kepala Sekolah SMPI Al Azhar 21

Khilmi Dzulqarnain, Lc
Lampiran I

SUSUNAN PANITIA

PenanggungJawab : Khilmi Dzulqarnain, Lc


SC : M. Saifudin, S.Si
Ketua Kegiatan : Sukrisno Wibowo, S.Pd.
Sekretaris : Maya Dewi Wulandari, S.Pd
Bendahara : Warsini Puji H, S.E
Seksi-Seksi
a. Upacara : Suranto, S.Pd
b. Lomba : N. Mukti Hanggara, S.Pd. I
c. Dokumentasi : Sri Widodo, S.Pd
d. Perlengkapan : Wis Waskito Nugroho, S.Pd
c. Hadiah : Safitri Anayanti, S.Psi

Lampiran II
Rancangan Anggaran
Memperingati Hari Guru Nasional dan Ulang Tahun PGRI ke 75 Tahun 2020
SMP ISLAM AL AZHAR 21 SOLO BARU

1. Pemasukan
- APBS-OSIS Rp -

2. Pengeluaran
a. Juri lomba menulis guru SMP Islam Al Azhar 21 Rp -
Lampiran III

PETUNJUK TEKNIS LOMBA POSTER

PERINGATAN HARI GURU NASIONAL TAHUN 2020

SMP ISLAM AL AZHAR 21 SOLO BARU

1. Nama lomba : Poster


2. Tema lomba : Branding Sekolah SMP Islam Al Azhar 21
3. Peserta : Guru dan Karyawan SMP Islam Azhar 21
4. Mekanisme lomba :
a. Peserta mendownload aplikasi Canva di playstrore atau app store.
b. Dilarang menggunakan aplikasi lain maupun template selain dari aplikasi Canva
c. Peserta membuat poster dengan menambahkan gambar atau foto yang menunju
kkan kekhasan SMPIA 21.
d. Gambar berupa kegiatan sekolah atau ruangan yang berada di lingkungan sekol
ah.
e. Menambahkan tulisan atau quote yang sesuai dengan tema
f. Isi poster merupakan karya sendiri
g. Karya dikirimkan ke bapak Mukti Hanggara melalui WhatsApp dengan format do
kumen (untuk menjaga kualitas gambar)
5. Batas akhir pengumpilan paling lambat tanggal 23 November 2020.
6. Kriteria penilaian:
a. Isi dan kesesuaian dengan tema
b. Komposisi gambar
c. Hasil gambar
7. Apabila ada yang belum jelas terkait lomba bisa ditanyakan kepada:
a. Mukti Hanggara, S.Pd.I (WA: 0821 9090 9300)
8. Pemenang akan diambil 3 besar dan mendapat apresiasi berupa hadiah yang menarik.

PETUNJUK TEKNIS LOMBA VIDEO

PERINGATAN HARI GURU NASIONAL TAHUN 2020

SMP ISLAM AL AZHAR 21 SOLO BARU

1. Nama lomba : Video Pembelajaran


2. Tema lomba : Pembelajaran Digital SMPIA 21
3. Peserta : Guru SMP Islam Azhar 21 Solo Baru
4. Mekanisme lomba :
a. Peserta memilih 1 video pembelajaran yang telah dibuat.
b. Isi video merupakan materi pembelajaran yang sesuai dengan bidangnya.
c. Video pembelajaran diambil dari galeri video yang telah diupload di Youtube Sek
olah.
d. Link video dikirim ke bapak Mukti Hanggara melalui WhatsApp pada hari Jum’at,
20 November 2020
e. Batas akhir pengumpulan paling lambat tanggal 21 November 2020 pukul 17.00
WIB.
5. Kriteria penilaian:
a. Isi materi
b. Penyampaian materi / penampilan
c. Kreativitas (animasi,efek video atau lainnya)
6. Apabila ada yang belum jelas terkait lomba bisa ditanyakan kepada:
a. Mukti Hanggara, S.Pd.I (WA: 0821 9090 9300)
7. Pemenang akan diambil 3 besar dan mendapat apresiasi berupa hadiah yang menarik.

PETUNJUK TEKNIS LOMBA BADMINTON

PERINGATAN HARI GURU NASIONAL TAHUN 2020

SMP ISLAM AL AZHAR 21 SOLO BARU

Fun Minton dalam rangka memperingati hari guru.

1. Peserta guru dan karyawan SMPIA 21 Solo Baru.

2. Pertandingan di bagi menjadi 2 kategori, tunggal putra dan tunggal putri.

3. Sistem pertandingan menggunakan sistem yang terbaru. (15 point)

4. Peserta wajib menggunakan seragam olahraga bebas dan syar'i

5. Peralatan membawa sendiri (sekolah menyediakan raket terbatas)


6. Tempat pertandingan di lapangan bulutangkis SMAIA 7

Lampiran IV
SUSUNAN ACARA UPACARA  
Memperingati Hari Guru Nasional dan Ulang Tahun PGRI ke 75 Tahun 2020
Rabu, 25 November 2020
Bismillahirrahmanirrahim,
Upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional dan ulang tahun
Persatuan Guru Republik Indonesia ke 70, SMP Islam Al Azhar 21 Sukoharjo
Selasa, 25 November 2020, segera dimulai.
 Masing-masing pemimpin kompi menyiapkan barisannya
 Pemimpin Upacara memasuki lapangan upacara
 Penghormatan umum kepada pemimpin upacara dipimpin barisan yang paling
kanan, dilanjutkan dengan laporan
 Pembina upacara memasuki lapangan upacara
 Penghormatan umum kepada Pembina upacara dipimpin oleh Pemimpin
upacara
 Laporan Pemimpin upacara kepada Pembina upacara bahwa upacara siap
dimulai
 Pengibaran bendera merah putih diiringi Lagu Kebangsaan Indonesia Raya oleh
petugas
 Mengheningkan cipta dipimpin oleh Pembina upacara
 Pembacaan Ikrar oleh petugas
 Pembacaan Teks Undang-undang Dasar 1945 oleh petugas
 Pembacaan Teks Pancasila oleh Pembina Upacara diikuti oleh seluruh peserta
upacara
 Amanat Pembina Upacara, barisan diistirahatkan
 Menyanyikan Lagu Wajib Nasional ‘Hymne Guru’  dan ‘Syukur’ oleh seluruh
peserta upacara
 Pemberian hadiah lomba dan Penghargaan Guru
 Prosesi sungkeman dan ucapan terimakasih dari perwakilan murid (OSIS)
kepada seluruh guru  disampaikan oleh Ananda Sulthan Sasangka Jati kelas
8D Ketua OSIS SMP Islam Al Azhar 21 Solo Baru dan diiringi dengan pemberian
rangkaian bunga kepada Kepala Sekolah SMPIA 21 Solo Baru oleh perwakilan
murid (OSIS)
 Pembacaan doa
 Penghormatan umum kepada Pembina upacara
 Laporan Pemimpin upacara kepada Pembina upacara bahwa upacara telah
selesai
 Bapak/Ibu Guru dan karyawan berkenan meninggalkan LapanganUpacara
 Pemimpin upacara kemali ke tempat
 Upacara selesai, barisan dibubarkan oleh pemimpin barisan

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Anda mungkin juga menyukai