Anda di halaman 1dari 4

PENILAIAN HARIAN KD 3.

7 (Pengetahuan)

Indikator Esensial:
3.7.1 Peserta didik mampu menentukan gagsan pokok teks laporan hasil observasi dengan
benar.

Nama : .................................................... Kelas : VII ...


No. Absen : .................................................... Hari, tanggal : ………..

Pilihlah jawaban yang dianggap paling benar


1. Bacalah teks berikut.
Penyakit gigi pada anak dapat berdampak pada kesehatan masa depannya. Salah satunya adalah
struktur gigi yang tak benar karena kerusakan gigi terutama pada gigi susu. Sementara itu, sakit gigi
karena gigi berlubang dapat mengganggu aktivitas belajar sehingga prestasi mereka pun akan
menurun.
Gagasan Pokok paragraf tersebut adalah ....
A. Dampak penyakit gigi pada kesehatan
B. Kerusakan gigi berlubang mengganggu aktivitas belajar
C. Sakit gigi berlubang dianggap hal sepele
D. Gigi susu berlubang menjadikan struktur gigi jelek

2. Bacalah teks berikut.


Sebagai makhluk hidup, pasti kita memerlukan kalori, baik berupa makanan atau pun minuman.
Minum merupakan salah satu aktivitas pemenuhan kalori yang sangat diperlukan oleh tubuh karena
sebagian besar bagian tubuh kita terdiri atas air. Sekarang ini, kita akan amat mudah menemukan
berbagai minuman di sekitar kita. Berbagai minuman tersebut dapat dikelompokkan berdasarkan
kemasan, bahan yang dikandung, khasiat, khasiat, penyajian, dan produk lokal/nonlokal.
Perbaikan kata kalori pada teks tersebut adalah ....
A. nutrisi
B. gizi
C. vitamin
D. karbohidrat

3. Bacalah teks berikut.


Bagi anak-anak, bermain merupakan aktivitas yang menyenangkan. Selain itu, bermain dapat
digunakan untuk melatih otak si kecil agar siap belajar. Belajar pun bisa menangani emosi. Hal ini
dapat diibaratkan otot, kalau tidak dilatih tidak akan terbentuk. Permainan memiliki banyak manfaat
bagi anak dalam usia perkembangan.
Simpulan isi teks tersebut adalah ...
A. Bermain tak punya kaitan dengan kecerdasan.
B. Setiap anak usia perkembangan perlu diberikan permainan.
C. Permainan dapat mempengaruhi kondisi emosional anak.
D. Permainan hanya membuat anak menjadi senang.

4. Bacalah teks berikut.


Salah satu museum yang banyak dikunjungi pelajar adalah museum geologi Bandung. Museum ini
didirikan pada zaman kolonialisme Belanda. Didirikan pada masa revolusi industri di benua Eropa. Saat
itu para ahli geologi sedang giat melaksanakan penyelidikan geologi
Perbaikan penulisan huruf kapital kata pada teks tersebut adalah ...
A. Museum geologi Bandung, Benua Eropa
B. Museum Geologi Bandung, Benua Eropa
C. museum Geologi Bandung, Benua Eropa
D. Museum geologi Bandung, benua eropa
5. Bacalah teks berikut.
Penambahan lahan sudah disadari menjadi kendala dalam pengembangan berbagai sektor.
Bertambahnya permintaan lahan dipengaruhi oleh bertambahnya jumlah penduduk. Selain itu,
meningkatnya kesejahteraan penduduk membutuhkan pengembangan permukiman untuk tempat
tinggal dan pengembangan industri untuk mencukupi kebutuhan hidup.
Simpulan isi paragraf tersebut adalah ....
A. Sektor industri tidak berkembang karena ketidaksiapan infrastruktur
B. Pembangunan kawasan industri membantu pembangunan infrastruktur
C. Dibutuhkan lahan untuk mencapai kesejahteraan pangan
D. Penambahan lahan dipengaruhi oleh jumlah penduduk dan tingkat kesejahteraan

6. Bacalah teks berikut.


Tanaman yang dipupuk dengan pupuk kandang ternyata lebih subur dan tahan terhadap penyakit.
Daun dan bunga pada tanaman yang dipupuk dengan pupuk kandang lebih banyak. Tanaman pun
terlihat lebih kuaat dan sehat. Tanaman yang dipupuk dengan pupuk kimia memiliki daun dan bunga
yang lebih sedikit. Selain itu, pupuk kandang mampu menjaga unsur keseimbangan unsur hara dalam
tanah sehingga tanaman tetap mendapatkan gizi secara seimbang. Berbeda dengan pupuk kimia yang
bisa membuat tanah jadi rusak.
Perbaikan istilah gizi yang tepat pada teks tersebut adalah...
A. nutrisi
B. vitamin
C. asupan
D. kalori

Perhatikan kedua teks berikut untuk menjawab soal no.7,8,dan 9


Teks 1
Kucing  adalah jenis hewan mamalia dari keluarga felidae. Kucing termasuk kedalam golongan
karnivora yakni hewan pemakan daging.

Kucing bisa dikelompokan menjadi 2, yakni kucing besar dan kucing rumahan. Kucing besar
diantaranya harimau, singa, cheetah, dan lainnya. Kucing besar tidak merujuk pada spesies kucing
tertentu, namun hanya membedakan ukurannya yang lebih besar dari kucing yang biasa kita lihat.
Sedangkan kucing rumahan adalah jenis yang sangat populer sebagi hewan peliharaan.Kucing
rumahan bisa mencapai berat 16 kg, panjang 60 cm, dan tinggi  45 cm. kucing rumahan sedikit
manja bahkan seringkali misterius, namun binatang berbulu ini menunjukkan kasih sayang dengan
cara berkedip dengan pelan. 
Teks 2
Kelinci berkembangbiak dengan cara beranak Kelinci memang lucu. Tak heran banyak dipelihara
dan dibudidaya. Namun, hanya ada jenis kelinci yang biasa dibudidaya di Indonesia.

Kelinci memiliki dua jenis, yaitu kelinci pedaging dan kelinci hias. Para peternak umumnya
memelihara kelinci pedaging dengan tubuh besar, cepat gemuk, dan mudah berkembang biak,
warna, penampilan bulu tidak terlalu dipentingkan. kelinci harus gembul dan sehat. Ada juga
peternak yang sengaja membudidayakan kelinci dengan penampilan menawan. Kelinci ini untuk
hewan peliharaan atau kelinci hias. Peternak akan memilih kelinci yang berbulu indah, tebal, dan
berpostur tubuh yang ideal. Bahkan, indukan kelinci hias banyak yang didatangkan dari luar negeri.
Tentu saja, harga dan perawatan untuk kelinci hias lebih mahal.
7. Persaaman isi teks laporan hasil observasi di atas adalah ...
A.Kedua teks tersebut menjelaskan hewan peliharaan
B. Kedua teks teks menjelaskan ciri-cirihewan            
C. Kedua teks tersebut menjelaskan pengelompokan jenis hewan.            
D. Kedua teks tersebut menginformasikan cara memelihara hewan peliharaan.

8. Gagasan Pokok paragraf 2 Teks 1 tersebut adalah ....


A. Kucing besar lebih pada ukuran
B. Kucing rumahan manja dan perawatan mahal
C. Kelompok kucing yaitu kucing besar dan kucing rumahan
D. Kucing besar dan kucing rumahan pemakan daging

9. Perbaikan istilah gembul yang tepat pada teks tersebut adalah...


A. sintal
B. gemuk
C. berisi
D. tambun

10. Bacalah teks berikut


Kolintang adalah salah satu alat musik tradisional masyarakat Minahasa di Sulawesi Utara. Alat
musik ini terbuat dari kayu khusus yang disusun dan dimainkan dengan cara dipukul. Sekilas
Kolintang ini hampir sama dengan alat musik Gambang dari Jawa, namun yang membedakan
adalah nada yang dihasilkan lebih lengkap dan cara memainkannya sedikit berbeda. Kolintang
merupakan salah satu alat musik tradisional yang cukup terkenal di masyarakat Minahasa, dan
sering digunakan untuk mengiringi upacara adat, pertunjukan tari, pengiring nyanyian, bahkan
pertunjukan musik.

Kolintang memiliki fungsi sebagai alat musik penghibur diri, pengiring musik, seni tari tradisional
di dalam upacara adat serta digunakan dalam upacara upacara ritual tertentu. Dahulu, keberadaan
kolintang sempat digunakan sebagai pengiring musik dalam upacara ritual pemujaan arwah nenek
moyang, namun seiring waktu hal tersebut mulai ditinggalkan
Simpulan isi teks tersebut adalah ...
A. Kolintang alat musik tradisional sudah mulai ditinggalkan
B. Kolintang sebagai alat penghibur diri di Sulawesi Utara
C. Kolintang digunakan untuk mengiringi upacara adat
D. Kolintang mirip dengan alat musik Gambang

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK


KD 4.7 (Keterampilan)

Indikator Esensial:
4.7.1 Menarik simpulan teks laporan hasil observasi

Cermatilah teks berikut!


Tari Kipas Pakarena

Tari Kipas Pakarena merupakan ekspresi kesenian masyarakat Gowa yang sering dipentaskan
untuk mempromosi pariwisata Sulawesi Selatan. Dalam bahasa setempat, “pakarena” berasal dari
kata “karena” yang memiliki arti “main”. Tarian ini sudah menjadi tradisi di kalangan masyarakat
Gowa yang merupakan bekas Kerajaan Gowa.

Ekspresi kelembutan akan banyak terlihat dalam gerakan tarian ini, mencerminkan karakter
perempuan Gowa yang sopan, setia, patuh dan hormat terhadap laki-laki pada umumnya,
khususnya terhadap suami. Tarian ini sebenarnya terbagi dalam 12 bagian, meski agak susah
dibedakan oleh orang awam karena pola gerakan pada satu bagian cenderung mirip dengan
bagian lainnya. Tapi setiap pola mempunyai maknanya sendiri. Seperti gerakan duduk yang
menjadi tanda awal dan akhir pementasan tarian Pakarena. Gerakan berputar searah jarum jam
melambangkan siklus hidup manusia. Sementara gerakan naik turun mencerminkan roda
kehidupan yang kadang berada di bawah dan kadang di atas.
Tarian Kipas Pakarena memiliki aturan yang cukup unik, di mana penarinya tidak diperkenankan
membuka matanya terlalu lebar, sementara gerakan kakinya tidak boleh diangkat terlalu tinggi.
Tarian ini biasanya berlangsung selama sekitar dua jam, jadi penarinya dituntut untuk memiliki
kondisi fisik yang prima.(https://www.indonesiakaya.com/jelajah-indonesia)

1. Bacalah teks diatas dan pahami maknanya


2. Buatlah gagasan pokok dalam tiap paragraf teks tersebut.
3. Buatlah simpulan berdasarkan teks laporan hasil observasi di atas.

***Selamat mengerjakan, sukses selalu***

Anda mungkin juga menyukai