Anda di halaman 1dari 11

KATA PENGHANTAR

Segala puji hanya milik Allah SWT. Shalawat dan salam selalu tercurahkan kepada Ralsulullah SAW.
Berkat limpahan dan rahmatNya penyusun mampu menyelesaikan tugas makalah ini guna memenuhi
tugas mata kuliah Sistem operasi

Dalam penyusunan tugas atau materi ini, tidak sedikit hambatan yang penulis hadapi. Namun penulis
menyadari bahwa kelancaran dalam penyusunan materi ini tidak lain berkat bantuan, dorongan, dan
dukungan teman-teman sehingga kendala-kendala yang penulis hadapi teratasi.

Makalah ini disusun agar pembaca dapat memperluas ilmu tentang seluk-beluk Mac OS, yang kami
sajikan berdasarkan pengamatan dari berbagai sumber informasi, referensi, dan berita. Makalah ini di
susun oleh penyusun dengan berbagai rintangan. Baik itu yang datang dari diri penyusun maupun yang
datang dari luar. Namun dengan penuh kesabaran dan terutama pertolongan dari Allah akhirnya
makalah ini dapat terselesaikan.

Semoga makalah ini dapat memberikan wawasan yang lebih luas dan menjadi sumbangan pemikiran
kepada pembaca khususnya para mahasiswa Universitas STMIK indonesia. Saya sadar bahwa makalah ini
masih banyak kekurangan dan jauh dari sempurna. Untuk itu, kepada dosen pembimbing saya
meminta masukannya demi perbaikan pembuatan makalah saya di masa yang akan datang dan
mengharapkan kritik dan saran dari para pembaca.

Padang,31 Desember 2015

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ..............................................................................1

DAFTAR ISI .............................................................................. 2


BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang ............................................................................. 3

B. Masalah .............................................................................. 3

C. Tujuan ............................................................................. 4

BAB II PEMBAHASAN

A. Pengertian Mac OS ............................................................................. 5

B. Sejarah Mac OS ............................................................................ 6

C. Versi-Versi Mac OS ............................................................................. 8

D. Kelebihan, Fitur dan Kekurangan ............................................................................ 10

BAB III PENUTUP

A. Kesimpulan . ............................................................................11

B. Saran .............................................................................11

DAFTAR PUSTAKA .............................................................................12

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Sejauh ini di era globalisasi perkembangan teknologi semakin berkembang pesat terutama dalam bidang
komputerisasi oleh karena itu kita sebagai pemuda terutama sebagai mahasiswa harus giat dan sebisa
mungkin mengikuti perkembangan tersebut.Apalagi kita sebagai mahasiswa jurusan Teknik Informatika
dan Komputer harus lebih mengerti dari pada mahasiswa juruan lain.Untuk itu penulis mencoba
menjelaskan system operasi yang digunakan untuk mengoperasikan komputer dan kami
mengkhususkan membahas sistem operasi macintosh yang sering disebut Mac OS. Meskipun orang
jarang menggunakan Mac OS tapi kita perlu mengetahui sistem operasi ini tidak hanya khusus satu
sistem opeasi yang laku dipasaran dan sering digunakan saja.
Sistem operasi komputer adalah perangkat lunak komputer atau software yang bertugas untuk
melakukan kontrol dan manajemen perangkat keras dan juga operasi-operasi dasar sistem, termasuk
menjalankan software aplikasi seperti program-program pengolah data yang bisa digunakan untuk
mempermudah kegiatan manusia.

Sistem operasi yang banyak dikenal masyarakat luas adalah Microsoft Windows dan Apple Macintosh.
Windows lebih popular karena mendukung hampir semua hardware yang beredar di pasaran,
sedangkan macintosh langsung dibundel dengan PC/Laptop keluaran perusahaan Apple Inc. Akhir-akhir
ini pengguna makin banyak menggunakan macintosh buatan apple karena PC buatan apple lebih modis
daripada PC kebanyakan dan support yang disediakan lebih terjamin, selain itu tampilannya yang modis
dan mudah digunakan membuat pengguna mulai beralih ke macintosh.

Pada bab selanjutnya, saya akan membahas tentang sistem operasi Macintosh, mulai dari pengertian,
program yang dapat di jalankan Mac OS, sejarah, fitur-fitur, kelebihan dan kekurangan sistem operasi
tersebut hingga aplikasi-aplikasi yang dapat digunakan untuk membantu pekerjaan kita di Macintosh.

B.Masalah

Adapun rumusan masalah yang akan dibahas adalah sebagai berikut.

1. Apa Sistem Operasi Macintosh itu ?

2. Bagaimana Sejarah Sistem Operasi Macintosh?

3. Apa saja kekurangan dari Sistem Operasi Macintosh tersebut?

1.5 Tujuan penyusunan makalah

Adapun Tujuan penyusunan makalah ini adalah sebagai berikut.

1. Mengenalkan tentang Sistem Operasi Macintosh.

2. Menambah pengetahuan dan wawasan bagi siswa-siswi mengenai Sistem Operasi Macintosh
BAB II

PEMBAHASAN

A. Pengertian MAC OS

Macintosh adalah PC paling cantik dan canggih di dunia. Dengan menggabungkan estetika yang sangat
tinggi bersama dengan teknologi yang terkini, Apple Macintosh telah membuat PC menjadi semakin
Personal dan semakin mudah. Antarmuka Mac OS adalah OS yang paling ergonomik dan user friendly.
Dahulu, Macintosh adalah personal computer yang menggunakan processor PowerPC buatan
IBM/Motorola (G3 = IBM, G4 = Motorola, G5 = IBM) sebelumnya menggunakan 68K buatan Motorola.
68K merupakan mikroprosesor CISC, dan PowerPC merupakan mikroprosesor RISC (Reduced Instruction
Set Computing). Sekarang, komputer Macintosh sedang beralih menggunakan Intel processor.

Yang membedakan arsitektur prosesor PowerPC dan prosesor lain secara umum adalah dengan adanya
satu lagi fungsi pemrosesan Vector diluar fungsi pemrosesan Integer dan Floating Point seperti
umumnya mikroprosesor Intel maupun AMD. Dengan Vector processing ini (disebut AltiVec) maka
fungsi-fungsi pemrosesan tertentu secara umum jauh lebih cepat dibandingkan PC. Akan tetapi,
keputusan menggunakan prosesor Intel oleh Apple disebabkan karena Apple berpendapat Intel memiliki
roadmap kedepan yang lebih baik.

Ada perbedaan yang mendasar pada Apple dan Macintosh. Apple, atau lebih tepatnya adalah Apple
Computer Incorporated (menjadi Apple Inc. di tahun 2007), adalah sebuah perusahaan komputer yang
berbasis di Cupertino, California. Sedangkan Mac atau Macintosh adalah merujuk kepada produk-produk
komputer yang dibuat oleh Apple Computer Inc (line of personal computers designed, developed,
manufactured, and marketed by Apple Computer – Wikipedia), seperti MacBook Pro, PowerBook, iBook.
Sementara itu kata “Mac OS” merujuk pada Operating Systemyang dikembangkan oleh Apple Computer.

Dengan Windows, Macintosh pun mempunyai perbedaan yang didalamnya ada kelebihan dan
kekurangan. Kelebihan dari windows selama ini terletak pada itemnya yang friendly karena banyak
digunakan oleh para pengguna IT di seluruh dunia, dari kecil sejak mengenalkomputer kita sudah
dibiasakan dengan Windows, jika rusak kita juga bisa dengan mudah memperbaikinya karena banyak
teknisi windows disekitar kita

Kelemahan Windows selama ini adalah karena ia mudah diserang virus, hal ini wajar karena ia banyak
digunakan oleh para IT User jadi banyak orang sudah mengerti tentang bahasa programnya. Ia juga tidak
bisa dikembangkan secara mandiri dan harus menunggu Microsoft, tidak ada source code-nya,
disamping itu pula ia dikenal sebagai OS yang mudah hang walau juga dikenal mudah untuk
memperbaikinya, hardware konflik adakalanya terjadi pada Windows karena ia bisa di injekkan pada
komputer rakitan.

Macintosh selama ini mempunyai kelebihan dalam kinerja pembuatan design, musik, dan film. Tidak bisa
dibayangkan bagaimana ribetnya jika kita melakukan semua itu lewat Windows. Macintosh hingga saat
ini memang lebih banyak menunjuk pada tiga hal tersebut. Tapi selain itu MAC juga dikenal sebagai OS
yang eye catching, tidak terjadi hardware konflik karena sudah satu paket dengan MAC OS, ia juga tidak
rentan virus.

Kelemahannya karena keeksklusifan satu paketnya membuat kita harus mengeluarkan biaya
banyak,padahal dirumah kita sudah memiliki komputer misalnya tentu kita harus membeli komputer
lagi. Yang kedua Mac OS tidak dapat main game. Selain itu hampir sama dengan Linux, untuk
menggunakan MAC kita juga harus belajar ekstra karena banyak system pengoperasian yang tidak
umum bagi pengguna IT yang masih awam.

B. Sejarah Mac OS

Machintosh Operating System (MAC OS) merupakan system operasi komputer yang dibuat oleh Apple.
Apple yang sebelumnya bernama Apple Computer Inc. adalah sebuah perusahaan Silicon Valley berbasis
di Cupertino, California, yang bergerak dalam bidang teknologi komputer. Mac OS merupakan sistem
pengoperasian pertama yang menggunakan antarmuka pengguna grafis (GUI). Sistem operasi
sebelumnya adalah Mac OS X versi 10.4 (Tiger). Kemudian oktober 2007 diluncurkan versi 10.5
(Leopard).

Apple pertama didirikan pada tanggal 1 april tahun 1976 oleh Steve Jobs, Steve Wozniak, dan salah
seorang Insyiur Atari yang bernama Ronald Wayne. Pada tahun 1975, dia bekerja di Hewlett-Packard
dan membantu temannya Steve Jobs mendisain video game untuk Atari. Pada saat itu, Wozniak telah
membeli computer time pada bermacam jenis minicomputer yang di-host oleh Call Computer, sebuah
perusahaan timesharing. Produk pertama perusahaan Apple ini diberi nama Apple I diciptakan oleh
Steve wozniak.

Kemudian dengan pendapatan dari penjualan Apple I, dia bisa memulai produksi komputer yang
lebih canggih, Apple II diperkenalkan kepada publik pada West Coast Computer Faire pada bulan April
1977.

Perbedaan utama dengan Apple I adalah tampilan TV yang didesign total, di mana tampilan disimpan di
memori. Dengan cara ini, monitornya tidak hanya bisa menampilkan teks, namun Apple II bisa
menampilkan gambar, dan pada akhirnya, warna. Dengan dana dan design casing yang baru, Apple II
dilepas pada tahun 1977 dan menjadi komputer yang biasanya diasosiasikan dengan munculnya pasar
PC. Jutaan unit terjual sampai tahun 1980an.yang termasuk kedalam tipe Apple II adalah Apple II+, IIE,
IIC, IIC+, IIE Enhanced, IIE Platinum, dan terakhir 16-bit IIGS, diperkenalkan di tahun 1986. Apple DOS
Tidak Lama setelah Apple II diluncurkan, pada bulan juli 1978 meluncurkan system operasi Apple
berbasis DOS pertama. ini disadari bahwa sebuah disk drive adalah sangat mendesak untuk komputer.
Wozniak menciptakan suatu disain brilian untuk sebuah floppy disk drive, dan demikianlah yang
dibutuhkan DOS.
Apple Dos tidak diberi nama versi I namun disebut Versi 3.1 karena ini implementasu. Merupakan suatu
pernbaikan perhitungan x.y Paul Laughton. setiap kali ia meng-compile kembali source program dimulai
dengan x = 0, y= 1, dan setiap kali y mencapai 9, nilai x bertambah 1. Apple DOS beta telah diuji seperti
Versi 3. Apple Pascal P-System dari Universitas California pada San Diego (UCSD) adalah yang sangat
populer pada tahun 1970 an dan awal 80. Dua mahasiswa UCSD , MARK Allen dan Richard Gleaves
mengembangkan Suatu microprosesor 6502 interpreter pada musim panas 1978, Kemudiannya ini
menjadi basis untuk Apple II Pascal dilepaskan pada tahun 1979. Apple CP/M di tahun 1980 Microsoft
memperkenalkan suatu co-processor circuit board dengan nama Softcard. Softcard memungkinkan
Apple II untuk menjalankan program Z-80 berbasis pada sistem operasi CP/M yang mempunyai sebuah
software program perpustakaan, seperti dBase dan Wordstar. Selain dari Microsoft Ada kartu
coprocessor lain seperti seperti Motorola 6809, kedua-duanya untuk Z-80. Apple SOS Apple III
diperkenalkan pada tahun 1980 sebagai komputer untuk para pebisnis. System operasi baru ini diberi
nama SOS (sophisticated operating system).

Apple ProDOS direales pertama dengan versi 1.0 pada oktober 1983, sebagai pengganti untuk
Apple DOS 3.3. Apple ProDOS ini merupakan peningkatan dari Apple SOS.

Machintosh Apple Macintosh diluncurkan pada tahun 1984 dengan iklan televisi berjudul 1984
yang didasarkan dari novel karya George Orwell yang juga diberi nama 1984 . Apple juga membuahkan
konsep pewarta Apple (Apple evangelist) yang dipelopori oleh karyawan Apple bernama Guy Kawasaki.
Apple mencoba memperkenalkan sebuah komputer portabel yang lebih populer, PowerBook, di awal
dekade 1990. Generasi pertama produk ini dirancang bersama Sony dan memberikan layout untuk
komputer portabel yang masih dipakai sampai saat ini engsel belakang untuk mendukung layar,
keyboard yang diletakkan menjorok ke belakang dan trackball (yang kemudian menjadi trackpad)
diposisikan di depan keyboard tersebut Di tahun 1994, Apple memperbarui produk Macintosh mereka
dengan mengenalkan seri Power Macintosh, yang menggunakan prosesor Power PC hasil kerjasama
IBM, Motorola dan Apple. Prosesor ini menggunakan arsitektur RISC.

Sistem operasi Milik Apple disesuaikan agar piranti lunak yang dikembangkan untuk prosesor
yang lebih tua bisa berjalan dengan seri prosesor Power PC. Di tahun 2001, Apple memperkenalkan Mac
OS X, sebuah sistem operasi yang didasarkan dari NeXTstep yang menggabungkan stabilitas, kehandalan
dan keamanan yang dimiliki UNIX. Mac OS X server juga dirilis pada tahun 2001.

Tahapan-tahapan OS X:

a. Mac OS X Server 1.0. code name Rhapsody, dirilis Maret 1999.

b. Mac OS X Public Beta. code name Kodiak, dirilis September 2000.

c. Mac OS X 10. code name Cheetah, dirilis Maret 2001.


d. Mac OS X 10.1. code name Puma, dirilis Oktober 2001.

e. Mac OS X Server 10.1. code name Puma, dirilis November 2001.

f. Mac OS X 10.2. code name Jaguar, dirilis Agustus 2002.

g. Mac OS X Server 10.2. dirilis Agustus 2002.

h. Mac OS X 10.3. code name Panther, dirilis Oktober 2003.

i. Mac OS X Server 10.3. dirilis Oktober 2003.

j. Mac OS X 10.4. code name Tiger, dirilis April 2005.

k. Mac OS X Server 10.4 dirilis April 2005.

l. Mac OS X 10.1 code name Puma, dirilis 2001

m. Mac OS X 10.2 code name Jaguar, dirilis 2002

n. Mac OS X 10.3 code name Panther, dirilis 2004

o. Mac OS X 10.4 code name Tiger, dirilis 2005

p. Mac OS X 10.5 code name Leophard, dirilis 2009

C. Fitur-fitur Mac OS

1. Finder Sidebar: Windows Navigation pane

Sepe rti pada Windows Navigation pane, Fin der Sideba r milik Mac berada pada bagian kiri jendela
folder menyediakan ikon hierarki dar i folder lain untuk navigasi, selain itu kita dapat mengakses semua
folder yang ada pada koputer.Fitur Finder Sidebar ini telah ada pada Mac versi 10.3 Panther, dua tahun
setelah Windows Navigation Pane muncul pada sistem operasi Windows, namun Microsoft tidak
menggunakan ikon segitiga tapi menggunakan tanda [+] dan [-] untuk membuka hierarki folder tersebut.

2.The Mac Path Bar: Windows Address Bar

Mac OS X 10.5 Leopard menambahkan Path opsional bar di bagian bawah jendela untuk menampilkan
folder path dari setiap file atau folder yang dipilih. Dengan melakukan double-klik pada salah satu folder
dalam path akan membuka folder itu. Tarik (atau Option-drag) file untuk memindahkan atau menyalin
ke salah satu folder dalam path. Fitur ini pertama kali muncul dengan nama Windows Address bar pada
sistem oeprasi Windows Vista, telah muncul hampir setahun sebelum Leopard dirilis dan dilepas
kepasaran. Versi Windows sedikit lebih fungsionalitas, karena kita dapat mengklik panah di sebelah ke
salah satu folder dalam path untuk mendapatkan apa yang ada di dalamnya.
3. Tombol navigasi Back dan Forward pada jendela folder

Microsoft pertama kali menempatkan tombol Back dan Forward ini pada browser Internet Explorer,
namun ternyata fitur tombol ini juga muncul pada jendela folder Windows Explorer di sistem operasi
Windows 2000, sementara Apple hanya menambahkan tombol Back pada sistem operasi Mac OS X,
sedangkan tombol Forward pada Mac baru muncul ketikaApple merilis Mac.

4. Meminimalisir aplikasi yang terbuka kedalam ikon aplikasi pada taskbar

Mac OS X Leopard Snow 10,6 memiliki fitur untuk meminimalkan aplikasi yang sedang terbuka dan
menyembunyikannya ke dalam Dock, sementara Windows juga telah memiliki fitur ini jauh hari
sebelumnya dengan menyembunyikan aplikasi pada taskbar.

5. Screen Sharing: Remote Desktop Connection

Dalam sistem operasi Mac OS X 10.5 Leopard, Apple memiliki fitur yang mungkin jarang diketahui
banyak pengguna, namun fitur ini sangat berguna, yakni Screen Sharing (yang bisa ditemukan di /
System / Library / CoreServices /), fitur ini juga dapat digunakan pada aplikasi iChat, dengan fitur ini
pengguna Mac dapat menampilkan dan mengontrol layar komputer lain yang menggunakan sistem
operasi Mac OS 10.4 atau lebih baru. Sementara fitur ini sudah ada pada Windows XP dengan nama
Remote Desktop Connection, bahkan Microsoft membuat aplikasi Remote Desktop Connection ini untuk
Mac sebelum Apple mebuat fitur ini pada Leopard.

6. Time Machine: Backup and Restore

Sebenarnya Apple tidak mencuri fitur Time machine yang ada pada Windows namun konsep yang
dipakai oleh Macintosh ini sama dengan konsep yang dipakai oleh Windows dengan fitur backUp and
Restore-nya. Fitur Time Machine yang ada pada Mac OS X 10.5 merupakan fitur yang sangat mudah
untuk melakukan backup dan mengembalikan sistem kedalam keadaan semula. Windows telah memiliki
fitur ini jauh sebelum Apple merilis Mac OS X 10.5., karena fitur ini sudah ada dalam Windows XP.

7. System Preferences: Control Panel

Sebelum Mac OS X ada, Apple menyimpan fitur ini pada sebuah file terpisah yang disebut panel kontrol.
Microsoft menggunakan nama yang sama namun menjadikan setting control panel ini berada pada
sebuah tempat yang terkumpul sehingga mudah diakses. Pada Mac OS X 10.0 Cheetah, Apple mencuri
ide milik Microsoft ini namun mengganti namanya menjadi System Preference, berbeda dengan Control
Panel milik Microsoft, Apple tidak membuka System Preference dalam jendela yang terpisah namun
menggunakan antar muka yang lebih sederhana.

8. ActiveSync dan Exchange 2007 support

Pada aplikasi Exchange Server Mac menjadi aplikasi yang tidak begitu menjadi prioritas, tapi mac OS X
10.6 Snow Leopard telah menambahkan dukungan terhadap Exchange Server seperti sinkronisasi
penjadwalan, kalender, kontak dan layanan e-mail. Namun sepertinya Microsoft juga tidak mau kalah
dengan hal tersebut dengan menghadirkan aplikasi Outlook untuk Mac dua minggu sebelum Snow
Leopard dirilis kepasaran.

9.Command-Tab: Alt-Tab

Sejak tahun Windows 3 keluar pada dekade 1990-an, fitur Alt-Tab telah muncul pada Windows, fitur ini
digunakan untuk berpindah aplikasi yang sedang terbuka secara cepat. Apple menambahkan fitur ini
dengan menggunakan fungsi tombol Command-Tab yang dijejalkan pada Mac OS X 10.3 Panther 2003.
Pada versi sebelumnya Apple menggunakan fitur inidengan membuat sebuah ikon menu secara
horizontal. Namun belakangan Apple menambahkan fungsionalitas lebih dengan fitur ini yakni dengan
mengguakan tombol Command dan tanda panah, sementara Microsoft juga mengikutinya dengan
menambahkan fitur ini pada Vista. Microsoft juga menambahkan preview dari jendela itu sendiri dengan
fitur flip 3D pada tema Aero di Vista.

10.Terminal: Command Prompt

Para pengguna komputer jaman dulu pasti ingat, ketika Windows pertama kali menggunakan antarmuka
grafis (GUI) dimana itu dijala nkan diatas progra MS-DOS, sebuah sistem operasi yang dijalankan denga n
menggunakan perintah test secara ditulismelalui Command Prompt. Saat ini Com mand Prompt
bukanlah DOS, namun berupa baris perintah yang bisa diberikan secara manual untuk Windows. Apple
juga memiliki fungsi ini pada mac versi pertama hingga 9, namun belakangan mac menambahkan fungsi
ini berupa sebuah ikon yang bernama Terminal yang menyediakan akses penuh terhadap system degan
menggunakan perintah teks Unix. Pada tahun 2006 Microsoft merilis Windows PowerShell yang
menyertakan sebuah bahasa pemrograman yang mendukung bahasa perintah bash (pada Unix).

D . Kelebihan dan Kekurangan

Kelebihan:

· “Time Machine”, aplikasi yang berfungsi untuk membackup system dan perubahan data secara
otomatis

· “Sherlock”, aplikasi yang bisa mencari data harddisk, jaringan LAN dan Internet secara keyword

· Sangat sulit terserang virus, malware, maupun spyware

· Tampilan lebih glossy dan elegan, cocok untuk desain/multimedia

· Shutdown yang sangat cepat. waktu untuk shutdown hanya dibutuhkan 3 – 4 detik.

· Bisa mengenal file format windows.

Kekurangan:

· Mahal, pasti menjadi satu dengan produk dari Apple sendiri dan pasti harganya sangat mahal.
· Tidak cocok untuk gaming dan server

· Lebih cocok untuk desain grafis

· Mac OS tidak dapat digunakan bersama-sama sistem-sistem pengoperasian lain yang tidak
menggunakan sistem Mac OS.

· Mac OS tidak bisa dirakit sendiri karena Apple sudah tidak memberi license buat perusahaan lain
untuk membuat hardware yang bisa menggunakan Mac OS.

· Software di Mac OS tidak begitu lengkap.

BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

1. Mac OS merupakan system operasi pertama yang menerapkan konsep GUI ( Graphical User
Interface ) untuk memudahkan pengoperasian computer.

2. Mac OS merupakan computer pertama yang memperkenalkan window ( jendela ) aplikasi.

3. Mac OS memiliki tampilan yang elegan, melebihi tampilan microsoft windows.

4. Dengan menggunakan parallels desktop, windows maupun linux dapat diinstal secara virtual ke
dalam system operasi Mac ( Mirip VMWare maupun Virtual Box pada system operasi Windows dan
Linux ).

5. Mac OS hanya dapat diinstall pada computer yang hardwarenya dikeluarkan oleh Apple Inc,
walaupun ada cloning Mac OS yang dapat diinstall pada computer selain computer buatan Apple Inc
( OS ini dinamakan Hackintosh)

6. Mac OS terbagi menjadi 2 versi besar yaitu :

7. Mac OS Classic yang terdiri dari System 1, System 2, System 3, System 4, System 6, Mac OS 7, Mac
OS 8 dan Mac OS 9.
8. Mac OS X yang terdiri dari Mac OS X 10.0 ( Cheetah ),Mac OS X 10.1 ( Puma ),Mac OS X 10.2
( Jaguar ),Mac OS X 10.3 ( Panther ),Mac OS X 10.4 ( Tiger ),Mac OS X 10.5 ( Leopard ),Mac OS X 10.6
(Snow Leopard ),Mac OS X 10.7 ( Lion ),Mac OS X 10.8 ( Mountain Lion )

3.2 Saran

1. Jika Anda menyukai tampilan system operasi yang elegan dengan bentuk PC yang modis serta
menyediakan support yang baik, makan gunakanlah Mac OS.

2. Jika Anda belum ingin berpisah dengan Linux maupun Windows tetapi ingin menggunakan Mac,
installah Parallels desktop, kemudian installah Windows maupun Linux ke dalam Paralells desktop.

3. Jika Anda pengguna baru Mac OS dan ingin bertanya tentang system operasi ini, bergabunglah
dengan forum Mac Indonesia yang beralamat di http://www.mac.web.id

DAFTAR PUSTAKA

- https://ikadekyuda.wordpress.com/materi-pendidikan/sistem-operasi/sejarah-singkat-mac-os/

- http://teknojurnal.com/mac-os-x-dari-masa-ke-masa-dari-cheetah-hingga-lion/

- https://donkzpunkz.wordpress.com/2010/09/27/pengrtian-dan-fitur-fitur-pada-macintosh/

- http://donkzpunkz.wordpress.com/2010/09/27 - pengrtian-dan-fitur-fitur-pada-macintosh.html

Anda mungkin juga menyukai