Anda di halaman 1dari 11

QUEUE PADA JAVA

LAPORAN PRAKTIKUM STRUKTUR DATA

Oleh
Dyah Ayu Fitriana
191810101090

LABORATORIUM MATEMATIKA DASAR


JURUSAN MATEMATIKA
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
UNIVERSITAS JEMBER
2020
I. TUJUAN
Setelah melakukan praktikum mahasiswa diharapkan mampu:
1. Mengerti dan memahami queue
2. Mendeklarasikan, menginisialisasi dan mengakses queue
3. Membuat program dengan menggunakan queue

II. DASAR TEORI


Queue adalah suatu kumpulan data yang mana penambahan data atau elemen hanya
dapat dilakukan pada sisi belakang sedangkan penghapusan atau pengeluaran elemen
dilakukan pada sisi depan. Queue pada struktur data sering juga disebut dengan antrian dapat
diartikan suatu data yang tersusun dengan konsep antrian. Prinsip antrian ini sama halnya
mengantri dalam kehidupan sehari-hari yaitu masuk pertama keluar pertama (First in First Out).
Pada Queue atau antrian terdapat satu buah pintu masuk di suatu ujung dan satu pintu keluar
di ujung satunya dimana membutuhkan variabel. Perbedaan antara stack dan queue terdapat
pada aturan penambahan dan penghapusan elemen. Pada stack operasi penambahan dan
penghapusan elemen dilakukan disatu ujung. Elemen yang terakhir kali dimasukkan akan
berada paling dekat dengan ujung atau dianggap paling atas sehingga pada operasi
penghapusan elemen teratas tersebut akan dihapus paling awal, sifat demikian dikenal dengan
LIFO. Operasi - operasi dalam queue antara lain.
1. Operasi Enqueue
Operasi Enqueue berarti memasukkan atau menambah data ke dalam queue atau antrian,
penambahan data selalu ditambahkan di elemen paling belakang. Penambahan elemen
selalu menggerakan variabel Tail dengan cara increment counter Tail terlebih dahulu.
2. Opeasi Dequeue
Operasi Dequeue berarti mengeluarkan atau menghapus data terdepan atau pertama dari
queue. Dengan cara menggeser semua elemen antrian kedepan dan mengurangi Tail
dengan 1. Penggeseran dilakukan dengan menggunakan looping.
3. Operasi IsEmpty
Operasi IsEmpty berarti memeriksa apakah queue kosong.
4. Operasi IsFull
Operasi IsFull berarti memeriksa apakah queue penuh.
5. Operasi Clear
Operasi Clear berarti menghapus seluruh queue. Penghapusan data-data queue
sebenarnya tidak menghapus arraynya, namun hanya mengeset indeks pengaksesan-nya
ke nilai -1 sehingga data-data queue tidak lagi terbaca.
III. ALAT DAN BAHAN
1. Laptop atau computer
2. Software Java
3. Software Eclips

IV. LANGKAH-LANGKAH
4.1. Menjalankan Eclipse
Untuk menjalankan software aplikasi Eclipse, langkah yang harus dilakukan adalah
sebagai berikut:
1. Membuka eclipse
Klik ikon rar eclipse kemudian pilih eclipse application, selanjutnya akan muncul tampilan
untuk pengaturan direktori tempat kita menyimpan skrip program Java yang akan kita buat.
Setelah itu klik launch.

Gambar 1.1 Select a directory


2. Selanjutnya akan muncul tampilan awal dari software aplikasi Eclipse seperti gambar
dibawah ini. Pada tampilan awal ini terdapat beberapa pilihan diantaranya, untuk mengatur
configrasi Eclipse, membuat aplikasi, membuat proyek dan lainnya. Disini pilih Create a
new script.
Gambar 1.2 Tampilan awal

4.2. Menulis Script


Pada software aplikasi java untuk menuliskan skrip dilakukan dengan menggunakan
software aplikasi Eclipse. Langkal awal perlu membuat proyek baru terlebih dahulu. Dalam
proyek itu kita membuat kelas yang ditujukan untuk menuliskan skrip program yang kita
inginkan. Cara membuat proyek baru dengan memberi nama terlebih dahulu, seperti 06
Praktikum SD yaitu :
1. Langkah pertama yang dilakukan adalah klik create a new script pada awal tampilan
membuka eclipse. Ketikkan project name pada tampilan lalu klik finish.

Gambar 1.3 Menulis project nama


2. Hasil proyek baru yang telah dibuat bisa dilihat pada Project Explorer

Gambar 1.4 Tampilan di Package explorer


3. Langkah selanjutnya dengan mengklik proyek yang sudah dibuat sebelum membuat kelas.
Untuk membuat kelas klik menu menu File kemudian pilih New lalu klik Class, maka akan
muncul jendela Java Class seperti dibawah ini. Kemudian ketikkan name seperti
DYAHAF191090P6Queue pada kotak isian Name yang ada pada jendela Java Class dan
pilih cek box public static void main(String[ ] args). Setelah itu klik tombol Finish.

Gambar 1.5 New Java Class


4. Selanjutnya tambahkan perintah pada kelas yang sudah kita buat, dengan mengetik perintah
seperti Gambar 1.6.

Gambar 1.6 Jendela Kelas DYAHAF191090P6Queue


5. Untuk selanjutnya buatlah file baru (new class), untuk membuat kelas Queue, dengan
mengetik perintah seperti Gambar 1.7.

Gambar 1.7. Kelas Queue


6. Untuk menjalankan skrip Java yang sudah dibuat, kita harus kembali ke tab
DYAHAF191090P6Queue kemudian klik tombol Run. Hasil dapat dilihat seperti pada
Gambar 1.8.

Gambar 1.9. Hasil running program DYAHAF191090P6Queue


V. LATIHAN
a. Tambahkan method Clear untuk menghapus semua data pada queue.
Syntak untuk menambahkan operasi clear
public void Clear(){
while(!isEmpty()){
tail--;
}
if(isEmpty()) {
System.out.println("Kosong");

Gambar 2.1. Penambahan syntak clear


b. Buatlah program iteratif seperti pada Modul 6.

Gambar 2.2 Program iterative pada kelas DYAHAF191090P6Lb

Gambar 2.3 Program iteratif pada kelas DYAHAF191090P6Lb


VI. KESALAHAN
1. Kesalahan pertama pada java

Gambar 3.1 Kesalahan pertama yang terjadi pada Java


Kesalahan yang terjadi pada program diatas adalah pada kelas DYAHAF191090P6Queue
yaitu kurangnya perintah (;) pada baris ke7 sehingga terjadi eror. Kesalahan tersebut dapat
diatasi dengan menambahkan perintah (;) diakhir perintah dengan data=new int[size];
seperti pada gambar 4.2.

Gambar 3.2 Penanganan dari Kesalahan


VII. DAFTAR REFERENSI

https://www.calonprogramer.com/2020/01/pengertian-queue-dalam-pemrograman-java.html
[Diakses pada tanggal 29 November 2020]

Modul Praktikum Struktur Data dengan Bahasa Pemrograman Java

Anda mungkin juga menyukai