Anda di halaman 1dari 11

LAPORAN PRAKTIKUM

BIOLOGI

Disusun Oleh:
Angga Wista Pratama
XII MIPA 1

SMA negeri 2 Padang panjang


Tahun ajaran 2020/2021
Pengaruh Media Tanam dan Cahaya,Suhu,dan Nutrisi terhadap Pertumbuhan Tanaman
Kacang Hijau

Kata pengantar

Segala puji bagi Allah SWT, yang senantiasa melimpahkan rahmat serta karunia-Nya
kepada penulis sehingga dapat menyelesaikan makalah dengan judul “Pengaruh media tanam
dan cahaya,suhu,dan nutrisi terhadap pertumbuhan kacang hijau”. Shalawat serta salam
penulis haturkan kepada Rasulullah SAW yang menjadi teladan terbaik bagi umat manusia.
Rasul yang membawa kita dari jalan gelap menuju cahaya.

        Terima kasih tak lupa penulis sampaikan kepada Ibuk Fauziah zain, S.Pd selaku
pembimbing dalam penulisan tugas ini. Terima kasih penulis haturkan kepada ayahanda dan
ibunda tercinta yang selalu mendoakan kesuksesan penulis dalam menimba ilmu di sekolah .
Serta kawan-kawan seperjuangan yang selalu punya cara untuk menghibur kala penat mendera.

Penyusunan laporan ini dalam rangka tugas praktikum biologi tentang pertumbuhan dan
perkembangan yang ditugaskan oleh Ibuk Fauziah zain, S.Pd laporan ini berjudul “Pengaruh
media tanam dan cahaya,suhu,dan nutrisi terhadap pertumbuhan kacang hijau”.yang berkaitan
tentang pertumbuhan tanaman kacang hijau berdasarkan tiga perlakuan,yaitu gelap,terang,dan
sejuk.

Penulis menyadari dalam penulisan laporan ini banyak kekurangan. Penulis mengharapkan
kritik dan saran dari pembaca. Harapan penulis makalah ini bisa bermanfaat bagi pembaca dan
bagi penelitian berikutnya.

Padang panjang,2 Agustus 2020

Penyusun

(Angga Wista Pratama)


Daftar Isi

KATA PENGANTAR……….…………………………………………………………………………………………………….1

DAFTAR ISI ………………………………………………………………………………………………………………………..2

PENDAHULUAN

A. Latar belakang…………………………………………………………………………………………………........3

B. Rumusan masalah……………………………………………………………………………………………….....4

C. Tujuan……………………………………………………………………………………..………………….………....4

BAHAN/ALAT,URUTAN KERJA,METODE……………………………………………………………………………...5

TABEL PENGAMATAN………………………………………………………………………………………………………...6

PERTANYAAN………………………………………………………………………………………………………………….....7-8

KESIMPULAN DAN DAFTAR PUSTAKA………………………………………………………………………………....8-9

LAMPIRAN………………………………………………………………………………………………………………………....9-10
Pendahuluan

A.Latar Belakang
Tumbuhan adalah makhluk hidup yang mempunyai ciri sebagaimana makhluk hidup
lainnya. Salah satu ciri tumbuhan adalah mengalami pertumbuhan dan perkembangan.
Pertumbuhan pada tanaman dapat dilihat dari makin besarnya suatu tanaman yang disebabkan
oleh jumlah sel yang bertambah banyak dan bertambah besar.dan bersifat tidak dapat balik
(irreversible). Selain tumbuh, tanaman juga mengalami perkembangan. Perkembangan adalah
peristiwa biologis menuju kedewasaan tidak dapat dinyatakan dengan ukuran tetapi dengan
perubahan bentuk tubuh (metamorfosis) dan tingkat kedewasaan.
Pertumbuhan dan perkembangan  merupakan dua proses yang berjalan secara
bersamaan. Perbedaannya terletak pada faktor kuantitatif karena mudah diamati, yaitu
perubahan jumlah dan ukuran. Sebaliknya perkembangan dapat dinyatakan secara kualitatif
karena perubahannya bersifat fungsional.
Tumbuhan yang masih kecil,belum lama muncul dari biji dan masih hidup dari
persediaan makanan yang terdapat di dalam biji, yang dinamakan kecambah (plantula). Awal
perkecambahan dimulai dengan berakhirnya masa dormansi. Masa dormansi adalah
penundaan proses perkecambahan karena biji dalam lingkungan ekstrim. Berakhirnya masa
dormansi ditandai dengan masuknya air ke dalam biji suatu tumbuhan, yang disebut dengan
proses imbibisi air. Imibibisi ini terjadi karena penyerapan air akibat potensial air yang rendah
pada biji yang kering. Air yang berimbibisi menyebabkan biji mengembang dan memecahkan
kulit  pembungkusnya dan juga memicu perubahan metabolik pada embrio yang menyebabkan
biji tersebut melanjutkan pertumbuhan. Enzim-enzim akan mulai mencerna bahan-bahan yang
disimpan pada endosperma atau kotiledon, dan nutrien-nutriennya dipindahkan ke bagian
embrio yang sedang tumbuh.
Biji dapat berkecambah karena di dalamnya terdapat embrio atau lembaga tumbuhan.
Embrio atau lembaga tumbuhan mempunyai tiga bagian, yaitu akar lembaga/calon akar
(radikula), daun lembaga (kotiledon), dan bayang lembaga (kaulikulus).
Terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi pertumbuhan tanaman, salah satunya,
yaitu faktor cahaya. Cahaya kelihatannya merupakan petunjuk utama yang memberi tahu benih
bahwa ia telah menembus tanah. Kita dapat menipu biji kacang hijau, sehingga biji
mengecambahkan biji dalam kegelapan.
Dari keadaan tersebut, kami termotivasi untuk melakukan pengamatan terhadap
pertumbuhan biji kacang hijau ditiga tempat berbeda yaitu di tempat gelap,sejuk,dan panas.
Pemilihan tempat ini sudah melalui pertimbangan pada beberapa faktor.  Untuk itu kami
membuktikannya dengan melakukan pengamatan seperti yang tercantum pada laporan ini.

B. Rumusan Masalah

 Apakah cahaya dapat mempengaruhi pertumbuhan biji kacang hijau ?

 Adakah perbedaan pertumbuhan biji kacang hijau di tiga tempat?, yaitu di tempat
panas,sejuk,dan gelap

 Faktor apa sajakah yang mempengaruhi pertumbuhan kacang hijau yang diletakkan
ditiga tempat?

C. Tujuan

 Mengetahui pengaruh media tanam terhadap pertumbuhan kacang hijau.

 untuk mengetehui perbandingan pertumbuhan di tempat gelap dengan media yang


berbeda.

 untuk mengetahui perbandingan pertumbuhan di tempat terang dengan media yang


berbeda.

 untuk mengetahui perbandingan pertumbuhan di tempat sejuk dengan media yang


berdeda.
Bahan/alat, urutan kerja dan metode

Alat/bahan :
1. 9 buah pot/ botol gelas aqua.
2. Pasir , serbuk sekam
3. Tanah kebun
4. Air
5. Biji kacang hijau ( ± 15 buah)
Waktu : +7 hari pengamatan
Langkah-langkah kerja :
1. Siapkan pot untuk 2 perlakukan dan 1 untuk kontrol
2. Masing-masing pot diisi dengan media tanam yang berbeda
Pot 1 media tanam berupa tanah kebun
Pot 2 media tanam berupa tanah kebun + sekam.
Pot 3 media tanam berupa tanah kebun + pasir.
3. Siapkan biji kacang hijau yang kualitasnya baik.
4. Masukkan 5 biji kacang hijau ke dalam masing-masing pot.
5. Simpanlah gelas plastik ditempat yang panas, gelap dan sejuk
6. Jaga tanah supaya tetap lembab dengan menyiramnya setiap hari.
7. Ukur tinggi tanaman kacang hijau mulai hari ke 1 perlakuan sampai hari ke 7
Cara mengukur tinggi tanaman:
Ukur jarak antara permukaan tanah sampai ujung daun tertinggi.
8. Masukkan data ke dalam tabel pengamatan
Nomor pot Tinggi tanaman pada pengukuran Rata-rata
ke….
(panas) (cm)
(cm)
1 2 3 4 5 6 7
1 0 1,5 3,6 4, 5,2 6, 6,9 3,9
5 1
2 0 1,8 3,9 5, 6,5 7, 7,6 4,6
3 3
3 0 1,4 2,4 3, 4,5 6 7 3,5
8

Nomor pot Tinggi tanaman pada pengukuran ke…. Rata-rata


(sejuk) (cm) (cm)
1 2 3 4 5 6 7
1 0 3,7 5,4 9,6 12,8 16 17,8 9,3
2 0 4,1 5,7 10,5 13,3 16, 18,6 9,8
6
3 0 2 4,3 8,5 11,5 15 17,5 8,4

Nomor pot Tinggi tanaman pada pengukuran ke…. Rata-rata


(gelap) (cm) (cm)
1 2 3 4 5 6 7
1 0 3 7, 15,7 20,4 23,5 26,5 13,7
1
2 0 4 9 16,4 21,1 24,8 27,4 14,6
3 0 2, 6, 11,8 16,7 20 25,6 11,9
7 6
Ket: pot 1 =tanah kebun
Pot 2=tanah +pasir

Pot 3=tanah+sekam

Pertanyaan:
1.Dari data pada tabel pengamatan,hitunglah rata-rata pertumbuhan perkecambahan per hari!
 Keadaan panas
penjumlahan tinggi tanaman
 rata−rata pertumbuhan pot 1=
lama pengamatan
0+1,5+3,6+ 4,5+5,2+6,1+6,9
¿
7
= 3,9 cm
penjumlahan tinggi tanaman
 rata−rata pertumbuhan pot 2=
lama pengamatan
0+1,8+3,9+5,3+6,5+7,3+ 7,6
¿
7
= 4,6 cm
penjumlahan tinggi tanaman
 rata−rata pertumbuhan pot 3=
lama pengamatan
0+1,4+2,4 +3,8+ 4,5+6+7
¿
7
= 3,5 cm
 Keadaan sejuk
penjumlahan tinggi tanaman
 rata−rata pertumbuhan pot 1=
lama pengamatan
0+3,7+5,4 +9,6+12,8+16+ 17,8
¿
7
= 9,3 cm
penjumlahan tinggi tanaman
 rata−rata pertumb uhan pot 2=
lama pengamatan
0+4,1+5,7+ 10,5+ 13,3+16,6+18,6
¿
7
= 9,8 cm
pejumlahan tinggi tanaman
 rata−rata pertumbuhan pot 3=
lama pengamatan
0+2+4,3+ 8,5+11,5+15+17,5
¿
7
= 8,4 cm
 Keadaan gelap
penjumlahan tinggi tanaman
 rata−rata pertumbuhan pot 1=
lama pengamatan
0+3+7,1+15,7+20,4 +23,5+26,5
¿
7
= 13,7 cm
penjumlahan tinggi tanaman
 rata−rata pertumbuhan pot 2=
lama pengamatan
0+4 +9+16,4 +21,1+24,8+27,4
¿
7
= 14,6 cm
penjumlahan tinggi tanaman
 rata−rata pertumbuhan pot 3=
lama pengamatan
0+2,7+6,6+ 11,8+16,7+20+ 25,6
¿
7
= 11,9 cm
2.Bagaimana keadaan grafik pertumbuhan pada setiap perlakuan?
Grafik di tempat terang,pertumbuhannya berjalan stabil, di tempat sejuk grafik
pertumbuhannya belum terlihat setelah beberapa hari naik secara drastis,sedangkan di tempat
gelap terjadi kenaikan yang drastis.
3.Bagaimana pengaruh cahaya,suhu,kelembaban dan nutrisi pada pertumbuhan
perkecambahan?
∎Cahaya: Semakin kecil intensitas cahaya maka pertumbuhan biji akan semakin cepat.
∎Suhu: Semakin rendah suhu maka pertumbuhan biji akan semakin cepat.
∎kelembaban: Semakin lembab daerah disekitar biji maka akan semakin cepat pertumbuhan
biji.
∎Nutrisi: Semakin banyak nutrisi yang terkandung dalam tanah maka semakin cepat
pertumbuhan biji.
4.Berdasarkan data hasil percobaan di atas, buatlah kesimpulan Anda!
Semakin kurang intensitas cahaya yang diterima biji maka pertumbuhan biji akan
semakin cepat,semakin rendah suhu yang ada disekitar biji maka akan semakin cepat
pertumbuhan biji,semakin lembab daerah disekitar biji maka akan semakin cepat pertumbuhan
biji,semakin besar pori-pori tanah yang digunakan untuk tempat pertumbuhan biji maka akan
semakin cepat pula pertumbuhan biji.

Kesimpulan
Kesimpulan yang dapat saya ambil adalah Semakin kurang intensitas cahaya yang
diterima biji maka pertumbuhan biji akan semakin cepat,semakin rendah suhu yang ada
disekitar biji maka akan semakin cepat pertumbuhan biji,semakin lembab daerah disekitar biji
maka akan semakin cepat pertumbuhan biji,semakin besar pori-pori tanah yang digunakan
untuk tempat pertumbuhan biji maka akan semakin cepat pula pertumbuhan biji.

Daftar pustaka
1.Laporan praktikum biologi
2.http://www.academia.edu

lampiran
∎perbandingan tinggi di tanah kebun dengan tempat yang berbeda

∎perbandingan tinggi di tanah kebun+pasir


∎perbandingan tinggi di tanah kebun+sekam

Anda mungkin juga menyukai