Anda di halaman 1dari 4

Nama : Filzah Anisa

Nim : 0310193146

Kelas : Tadris Biologi 4 / Sem III

PERANAN ADMINISTRASI PENDIDIKAN

Administrasi pendidikan adalah proses keseluruhan kegiatan bersama dalam bidang


pendidikan yang meliputi perencanaan, pengorganisasian, pengkoordinasian, pembiayaan,
dan penilaian dengan menggunakan atau memanfaatkan fasilitas yang tersedia, baik
personsil,materil untuk mencapai tujuan pendidikan secara efektif dan efisien. Jadi, dengan
lebih memperhatikan aspek administrasi pendidikan, maka diharapkan tujuan pendidikan atau
target program pendidikan dapat tercapai secara efektif dan efisien. Administrasi yang juga
sering disebut dengan management pendidikan yang sangat diperlukan untuk menjamin
supaya seluruh kegiatan pendidikan dapat terlaksana dengan optimal. Administrasi
pendidikan memiliki peran sebagai:

1. Perencanaan(planning)

Perencanaan adalag pemilihan dari sejumlah alternative tentang penetapan prosedur


pencapaian, serta perkiraan sumber yang dapat disediakan untuk mencapai tujuan tersebut.
Yang dimaksud sumber meliputi sumber manusia, material, uang, dan waktu.

2. Pengorganisasian (organizing)

Pengorganisasian disekolah dapat didefinisikan sebagai keseluruhan proses untuk


memilih dan memilah orang-orang yaitu guru dan personel sekolah lainnya serta
mengalokasikan prasarana dan sarana untuk menjunjung tugas orang-orang itu dalam rangka
mencapai tujuan sekolah.

3. Pengkoordinasikan(coordinating)

Pengkoordinasian disekolah diartikan sebagai usaha untuk menyatupadukan kegiatan


dari berbagai individu atau unir di sekolah agar kegiatan mereka berjalan selaras dengan
anggota atau unit lainnya dalam usaha mencapai tujuan sekolah.
4. Pembiayaan (budgeting)

Pembiayaan sekolah adalah kegiatan mendapatkan biaya serta mengelola anggaran


pendapatan dan belanja pendidikan.

5. Penilaian (evaluating)

Dalam waktu-waktu tertentu, sekolah pada umumnya atau anggota organisasi seperti
guru, kepala sekolah dan murid-pada khususnya harus melakukan penilaian tentang seberapa
jauh tujuan yang telah ditetapkan tercapai, serta mengetahui kekuatan dan kelemahan
program yangdilaksanakan.

A. TANGGUNG JAWAB ADMINISTRASIPENDIDIKAN

Administrasi pendidikan memiliki tanggung jawab besar terhadap pelaksaan proses


pendidikan. Diantara tanggung jawab administrasi pendidikan dapat diuraikan sebagai
berikut:

a) Tanggung jawab planning atauperencanaan

Perencanaan merupakan kegiatan awal yang harus dilakukan dan juga merupakan
persiapan dalam kegiatan administrasi dan dianggap syarat mutlak bagi setiap organisasi atau
lembaga baik perorangan maupun kelompok.

b) Tanggung jawab organizing ataupengorganisasian

Perngorganisasian adalah aktivitas penyusunan, pembentukan, hubungan kerja antara


orang-orangan sehingga terwujud suatu kesatuan usaha dalam mencapai tujuan yang telah
ditetapkan atau penyusunan bagian-bagian yang terpisah sehingga terjadi suatu kesatuan dan
tindakan untuk mencapai tujuan tersebut.

c) Tanggung jawab controlling ataupengawasan

Pengawasan merupakan kegiatan-kegiatan dan tindakan-tindakan untuk


mengamankan rencana dan keputusan yang telah dibuat atau yang sedangdilaksanakan.

B. RUANG LINGKUP ADMINISTRASIPENDIDIKAN


Bidang-bidang yang mencakup dalam administrasi pendidikan sangatlah banyak dan
luas. Namun, perlu diketahui oleh para kepala sekolah dan para guru mengenai hal-hal
berikut :

1. Bidang tata usaha meliputi:

a) Organisasi dan struktur pegawai tatausaha

b) Anggaran belanja keuangansekolah

c) Masalah kepegawaian dan personaliasekolah

d) Keuangan danpembukuannya

e) Korespondensi dan suratmenyurat

f) Masalah pengangkatan, pemindahan, penempatan, laporan, pengisian


buku induk, raport dan lainsebagainya

2. Bidang personalia siswa:

a) Organisasisiswa

b) Masalah kesehatansiswa

c) Masalah kesejahteraansiswa

d) Evaluasi kemajuansiswa

e) Bimbingan dan penyuluhan bagisiswa

3. Bidang personalia guru:

a) Pengangkatan dan penempatan tenaga guru

b) Organisasi personalguru

c) Masalahkepegawaian

d) Masalah evaluasi kemajuanguru

e) Refreshing dan up gradingguru-guru


4. Bidang pelaksanaan dan pembinaan kurikulum:

1. Kurikulum dijadikan sebagai pedoman dalam mencapai dasar-dasar dan


tujuan pendidikan dan pengajaran

2. Melaksanakan organisasai kurikulum dan metode-metodenya yang


disesuaikan dengan pembaruan system pendidikan dan lingkungan
sekolah. Dapat disingkat bidang-bidang diatas dapat dikelompokkan
sebagai :
1. Bidang administrasi material, yaitu kegiatan yang menyangkut ketata
usahaan sekolah, administrasi keuangan, alat-alat perlengkapan dan lain-
lain.

2. Bidang administrasi kurikulum, yang mencakup pelaksanaan


kurikulum, pembinaan kurikulum, penyusunan silabus, persiapan
harian dansebagainya.

Anda mungkin juga menyukai