Anda di halaman 1dari 3

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur saya ucapkan atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala
rahmat-Nya sehingga saya dapat menyelesaikan makalah yang berjudul “Konsep imunisasi
BCG” dengan tepat waktu.

Ucapan terimakasih saya sampaikan kepada semua pihak yang telah membantu dalam
penyusunan makalah. Saya juga menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari
kesempurnaan. Oleh karena itu kritik dan saran sangat saya harapkan dari para pembaca demi
kesempurnaan makalah ini.

Demikianlah makalah ini saya buat untuk memenuhi kebutuhan akan pengetahuan
kita semua. Semoga bermanfaat.

Padang, 27 November 2020

                                                                                                            
Kelompok B
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Imunisasi merupakan usaha memberikan kekebalan pada balita dengan
memasukkan vaksin kedalam tubuh agar tubuh membuat zat antibodi untuk mencegah
terhadap penyakit tertentu. Proses pembentukan antibodi untuk melawan antigen secara
alamiah disebut imunisasi alamiah, sedangkan program imunisasi melalui pemberian
vaksin adalah upaya stimulasi terhadap sistem kekebalan tubuh untuk menghasilkan
antibodi dalam upaya melawan penyakit dengan melumpuhkan antigen yang telah
dilemahkan yang berasal dari vaksin. Sedangkan yang dimaksud vaksin adalah bahan
yang dipakai untuk merangsang pembentukan zat antibodi yang dimasukkan kedalam
tubuh melalaui suntikan.
Tujuan pemeberian imunisasi adalah anak menjadi kebal terhadap penyakit yang
dapat dicegah dengan imunisasi (PDI) sehingga dapat menurunkan angka morbiditas dan
mortalitas serta mengurangi kecacatan akibat penyakit tertentu
Imunisasi dasar adalah pemberian imunisasi awal dengan sasaran pada bayi baru
lahir sampai usia 11 bulan untuk mencapai kadar kekebalan diatas ambang perlindungan.
Imunisasi BCG dilakukan dengan memberikan vaksin BCG yang bertujuan memberi
kekebalan tubuh terhadap penyakit tuberkulosis. Tuberkulosis (TB)
merupakan penyakit menular mematikan yang berbahaya sehingga vaksinasi BCG
diwajibkan. Namun tidak dapat kita pungkiri bahwa banyak orang yang seringkali
mengabaikan tentang pentingnya imunisasi terutama imunisasi BCG.
Berdasarkan hal di atas,penulis membuat makalah yang berjudul “Imunisasi
BCG”.

1.2 Tujuan Penulisan


1.2.1 Untuk mengetahui pengertian dari imunisasi BCG
1.2.2 Untuk mengetahui tujuan dari imunisasi BCG
1.2.3 Untuk mengetahui manfaat pemberian imunisasi BCG
1.2.4 Untuk mengetahui dosis dan waktu pemberian imunisasi BCG
1.2.5 Untuk mengetahui indikasi dan kontraindikasi imunisasi BCG

1.3 Manfaat
1.3.1 Bagi penulis
Memberikan pengalaman dalam melakukan penulisan dan menerapkan ilmu
pengetahuan yang didapat dibangku kuliah. Makalah ini dapat di jadikan sebagai
bahan masukkan dalam rangka meningkatkan pelaksanaan dan pengelolaan program
imunisasi yang berkaitan dengan dukungan keluarga dengan kelengkapan status
imunisasi pada anak
1.3.2 Bagi pembaca
Sebagai bahan informasi untuk menambah wawasan dalam meningkatkan dukungan
dan kesadaran dalam pentingnya kelengkapan status imunisasi pada anak terutama
imunisasi BCG.

Anda mungkin juga menyukai