Anda di halaman 1dari 28

PERTEMUAN II

MK. Kesehatan Masyarakat Wilayah


Pesisir dan Kepulauan
Semester IV
FKM UNSRAT
2021
Topik Bahasan

Teori IKM 01
02 Definisi
Dasar Hukum 03
04 Potensi
01
Teori IKM
Teori Dasar Ilmu
Kesehatan Masyarakat
Teori H.L. Blum
Faktor Genetika
Teori Keseimbangan Ekologi
Kesehatan lingkungan
sebagai suatu
keseimbangan ekologi
yang harus ada antara
manusia dan lingkungan
agar dapat menjamin
keadaan sehat dari
manusia.
Teori Marc Lalonde
02
Definisi
Wilayah Pesisir dan
Kepulauan
Definisi Wilayah Pesisir dan Kepulauan
Dahuri (2001) :
“Sampai sekarang belum ada definisi wilayah pesisir yang
baku. Namun demikian, kesepakatan umum di dunia bahwa
wilayah pesisir adalah suatu wilayah peralihan antara daratan
dan lautan. Apabila ditinjau dari garis pantai (coastal), maka
suatu wilayah pesisir memiliki dua macam batas (boundaries),
yaitu batas yang sejajar garis pantai (longshore) dan batas yang
tegak lurus terhadap garis pantai (cross-shore).”
Definisi Wilayah Pesisir dan Kepulauan
Poernomosidhi (2007) :
“Wilayah pesisir merupakan interface antara kawasan laut dan darat
yang saling mempengaruhi dan dipengaruhi satu sama lainnya, baik
secara biogeofisik maupun sosial ekonomi.”

UU No. 27 Tahun 2007 :


“Wilayah Pesisir adalah daerah peralihan antara Ekosistem darat dan
laut yang dipengaruhi oleh perubahan di darat dan laut. “
“Pulau Kecil adalah pulau dengan luas lebih kecil atau sama dengan
2.000 km2 (dua ribu kilometer persegi) beserta kesatuan
Ekosistemnya. “
Did You Know?
Wilayah pesisir dan laut memiliki arti yang
strategis dan penting bagi masa depan
Indonesia mengingat sebagai negara
Kepulauan (archipelagic state) terbesar di
dunia, wilayah ini mendominasi total wilayah
Indonesia.
Panjang pantai Indonesia adalah 81.000 km,
terpanjang kedua setelah Kanada atau yang
pertama di dunia dalam konteks panjang
pantai yang produktif.
3 Pendekatan Batasan
Wilayah Pesisir & Kepulauan
Pendekatan Ekologis
Wilayah pesisir didefinisikan sebagai kawasan daratan yang masih dipengaruhi oleh
proses dan dinamika laut, seperti pasang surut, intrusi air laut, dan kawasan laut
yang masih mendapat pengaruh dari proses dan dinamika daratan, seperti
sedimentasi dan pencemaran.

Pendekatan Administrasi
Membatasi wilayah pesisir sebagai wilayah yang administrasi pemerintahan memiliki
batas terluar sebelah hulu dari kecamatan atau kabupaten/kota yang mempunyai
laut dan ke arah laut sejauh 12 mil dari garis pantai untuk provinsi dan sepertiganya
untuk kabupaten/kota.

Pendekatan Perencanaan
Wilayah pesisir merupakan wilayah perencanaan pengelolaan sumber daya yang
difokuskan pada penanganan isu yang akan dikelola secara bertanggung jawab.
03
Dasar Hukum
Wilayah Pesisir dan
Kepulauan di Indonesia
Dasar Hukum

UU No.27 Tahun 2007


UU No.1 Tahun 2014
04
Potensi
Wilayah Pesisir dan
Kepulauan
Pentingnya Wilayah Pesisir
✓ Sumberdaya Pesisir (SDP) terdiri terdiri dari sumberdaya
hayati (ikan, karang, mangrove), non hayati (mineral) dan
jasa kelautan.
✓ Pusat keanekaragaman tropis dunia (> 70 genus dr karang,
18% terumbu karang dunia ada di Indonesia).
✓ 30% hutan bakau dunia ada di Indonesia.
✓ 90% hasil tangkapan ikan berasal dari perairan pesisir dalam
12 mil dari pantai.
✓ SDP mempunyai keunggulan komparatif karena tersedia
dalam jumlah yang besar, beraneka ragam dan laut tropis
yang terkaya.
Pentingnya Wilayah Pesisir
✓ 140 juta penduduk (60%) Indonesia
tinggal di wilayah pesisir 50 km dari garis
pantai.
✓ 80% tergantung kepada pemanfaatan
SDP
✓ Memberikan kontribusi ekonomi sebesar
24,5%.
✓ 42 kota dan 290 kabupaten berada di
pesisir sebagai tempat pusat
pertumbuhan ekonomi.
Potensi Sumberdaya Pesisir
1. Sumberdaya Perikanan
Secara spasial, potensi SDP tersebut tersebar di dua perairan besar,
yaitu Samudra Hindia (selatan) dan Samudra Pasifik (utara), masing-
masing mencakup 14 dan 9 kawasan perairan domestik.
Distribusi Spesies
Ekonomi Penting di
Perairan Indonesia
Potensi Sumberdaya Pesisir
2. Sumberdaya Energi dan Mineral
Potensi sumber daya mineral kelautan tersebar pada jalur tektonik mulai dari
kawasan pantai sampai Zona Ekonomi Eksklusif Indonesia (ZEEI). Pada
umumnya mineral-mineral tersebut terperangkap di dalam lapisan sedimen,
mulai dari sedimen permukaan berumur Kuarter sampai ribuan meter di
bawah dasar laut pada sedimen tersier.

✓ Timah

✓ Emas & Perak

✓ Pasir Kuarsa

✓ Pasir Besi
Potensi Sumberdaya Pesisir
3. Potensi Perhubungan Laut
Menggeliatnya sektor riil akan berpengaruh terhadap perkembangan
usaha transportasi laut karena meningkatnya kegiatan ekspor impor.
Bertambahnya jumlah pengguna juga memberikan dampak positif bagi
bangkitnya transportasi darat dan laut.
Potensi Sumberdaya Pesisir
4. Potensi Wisata Bahari
Indonesia memiliki potensi pariwisata bahari yang memiliki daya tarik bagi
wisatawan. Selain itu juga potensi tersebut didukung oleh kekayaan alam
yang indah dan keanekaragaman flora dan fauna → Terumbu Karang,
Taman Laut, dll
Tugas Individu
▪ Buat “ESSAY” tentang Potensi Sumberdaya
Pesisir dan Kepulauan di salah satu
Kabupaten/Kota yang ada di Sulawesi Utara
(Sertakan Foto/Gambar).
▪ Tugas diketik dengan format A4 – Times New
Roman – Font Size 12 – Line Spacing 1,5.
▪ Tugas disubmit via Google Form :
http://bit.ly/Tugas1_KesmasPK
▪ Batas pengumpulan tugas : 5 Maret 2021
CREDITS: This presentation template was
created by Slidesgo, including icons from
Flaticon, infographics & images by Freepik.

Anda mungkin juga menyukai