Anda di halaman 1dari 4

Mega Andina

A
17/413609/TK/46049

Review Atlas Of Switzerland

Selama beberapa tahun terakhir ini, atlas nasional wilayah negara ini membuat
beberapa kemajuan yaitu salah satunya atlas nasional dalam bentuk digital yang memfokuskan
pada tampilan visual dan fungsionalitas atlas. Pada awalnya, konsep dari pembuatan atlas ini
dipakai dari perspektif pembuat peta saja. Namun dalam atlas nasional negara Switzerland ini
telah menggunakan perspektif yang melibatkan user dalam pembuatan peta sehingga ada
partisipasi dan kontribusi dari user ( 2 arah) dan bersifat dinamis. Dalam pembuatan sebuah
peta atau atlas, tidak akan lepas dari metode visualisasinya yaitu Visual Thinking dan Visual
Communication. Dimana dalam visual thinking itu, mengarah pada usaha untuk memahami
data yang ada bagi pembuat peta dengan menemukan wawasan baru (insight) atau keterkaitan
antar data lalu setelah itu menemukan pola (pattern) dan kecendrungan (trend). Pola dapat
dilihat dari adanya persebaran distribusi fenomena yang ada di permukaan bumi secara spasial
dan trend terkait dengan waktu dan bisa dimodelkan dengan regresi linear salah satunya.
Sedangkan visual communication yaitu bagaimana seorang pembuat peta
menyampaikan pesan tertentu hasil dari visual thinking ke khalayak umum atau dengan kata
lain bagaimana pembuat peta membangun komunikasi kepada receiver agar memahami arti
pembuatan peta.
Berdasarkan data yang telah disajikan dalam atas online negara Switzerland ini,
terdapat beberapa bahasan yang menarik yang berhubungan dengan usabilitas peta. Usability
mengarah kepada bagaimana pengguna bisa mempelajari dan menggunakan produk untuk
mencapai tujuannya dan seberapa puas mereka terhadap penggunaannya (S.Dumas, J., &
C.Redish, J., 1999). Sedangkan menurut ISO 9241-11 mendefinisikan usability sebagai tingkat
dimana produk bisa digunakan oleh pengguna untuk mencapai tujuannya dengan lebih efektif,
efisien, dan memuaskan dalam lingkup penggunaannya. Komponen usabilitas peta terbagi
menjadi tiga, yaitu efektivitas, efisiensi dan kepuasan.
Dalam aspek efektivitas, atlas ini sangat berguna dalam membantu pengguna dalam
menyelesaikan permasalahannya. Aspek ini juga mengacu pada tingkat ketepatan (seberapa
tepat) kebutuhan pengguna menyelesaikan tugas dapat terfasilitasi melalui informasi yang
tersaji dan interaksi yang ditawarkan pada tampilan antarmuka pengguna (misalnya simbol dan
tombol pada peta interaktif) dan muka peta (misalnya simbol yang ditunjukkan pada lembar
peta manual). Data yang tersedia cukup banyak dan memiliki kualitas baik.
Dalam halaman awal website akan muncul tema dari peta yang akan dicari lalu
pencarian tema berdasarkan hal yang lebih spesifik lagi (subkategori tema) serta peta yang
digunakan yaitu peta yang terupdate, peta yang sering dicari atau lainnya.
Dalam aspek efisiensi yaitu mengacu pada tingkat ketepatan (seberapa cepat) aktivitas
atau tugas pengguna dapat didukung secara penuh oleh peta melalui tampilan antarmuka
pengguna. Dalam web https://www.atlasderschweiz.ch/ terdapat tampilan interface yang baik
yaitu peletakan tombolnya rapi, pewarnaannya kotras, tidak banyak frame, linknya sangat jelas
dan terarah tetapi loading halamannya membutuhkan akses internet yang kencang, sehingga
satu-satunya masalah yang muncul adalah tampilan peta yaitu waktu yang digunakan dalam
membuka web tersebut agak lama apabila internet yang digunakan tidak kencang.
Dalam aspek kepuasan, mengacu pada tingkat kepuasan pengguna terhadap produk
peta yang disediakan. Atlas ini cukup baik karena memiliki banyak tema dan fitur peta. Dan
user interface mudah digunakan, tampilannya juga menarik, dan desain aplikasinya simple.
Hanya saja jika pertama kali menggunakan software ini cukup membingungkan karena tidak
ada legenda umum seperti jalan, rel, batas wilayah, dll

Dalam tampilan atlas ini, terdapat toolbar-toolbar yang jelas dalam pengoperasian
website beserta simbol warna yang berkaitan dengan tema peta yang digunakan. Simbol ini
berguna dalam pemahaman isi peta yang dilakukan oleh pembaca peta.
 Visual variable
Visual variable yang digunakan adalah bentuk dan warna. Bentuk yang digunakan hanya
satu yaitu bentuk persegi panjang. Dan warna yang digunakan dibedakan berdasarkan jenis
populasi dengan bahasa yang digunakan dalam kehidupan bermasyarakat di masing-masing
daerah.

 Interaktivitas peta
Interaktivitas peta cukup baik karena kita bisa menambahkan layer elemen sesuai kebutuhan
kita. Ada beberapa elemen yang bisa ditambahkan contohnya gunung, hutan, kota, jalan,
jaringan rel, dan batas wilayah. Dan kita juga bisa menambahkan layer label yang tersedia
sesuai kebutuhan.

 Simbolisasi
Simbol yang digunakan hanya satu yaitu bentuk persegi panjang dan disertai dengan rentang
nilai jumlah populasi dengan bahasa tertentu disetiap daerah dengan masing-masing warna
yang telah ditetapkan

 Warna
Warna yang digunakan mencolok dan bisa dipahami dengan mudah dan baik serta mudah
untuk dipahami untuk setiap daerah yang memiliki jumlah populasi dengan bahasa daerah
yang berbeda pula.

 Fitur
Fitur yang ada cukup lengkap, karena kita bisa mengatur basemap dengan menampilkan
dan menghilangkan layer elemen dan label sesuai kebutuhan kita juga bisa memilih tipe
citra yang diinginkan. Kita bisa melihat grafik informasi tentang peta yang kita lihat. Dan
peta yang kita tampilkan bisa di export sesuai kebutuhan. Kita juga bisa melihat sumber data
dari masingmasing elemen. Dan pada software ini kita bisa mengubah bahasa dan ukuran
font.

Contohnya pada daerah Bern/Berne terdapat jumlah populasi yaitu 957.197 dengan
bahasa yang dipakai di wilayah tersebut yaitu bahasa Jerman. Begitu juga dengan wilayah
lainnya yang mencakup jumlah populasi dan bahasa yang digunakan di suatu daerah tersebut.

Anda mungkin juga menyukai