Anda di halaman 1dari 5

Pilihan Ganda

1. Secara etimologis, sejarah berasal dari kata syajaratun yang berasal dari bahasa Arab yang
berarti...
a. Pohon d. Dahan
b. Ranting e. Akar
c. Cabang
2. Dalam penggunaannya yang luas, pengertian sejarah yang tepat adalah...
a. Masa kritis dari kehidupan manusia pada masa lalu
b. Peristiwa yang benar-benar terjadi pada masa lampau
c. Silsilah para raja dan dinasti pada masa lalu
d. Tahap-tahap perkembangan kebudayaan manusia sejak masa lampau
e. Perkiraan tentang kejadian masa lampau
3. Kronologi adalah ilmu bantu sejarah yang bertujuan...
a. Mencari data-data yang pasti tentang kapan peristiwa itu terjadi
b. Membuat urutan waktu dari peristiwa yang telah terjadi
c. Menyusun bukti-bukti yang dari peristiwa masa lalu
d. Menyusun urutan kejadian yang dimulai dengan peristiwa yang kompleks
e. Menentukan dan memilih kejadian-kejadian yang penting
4. Catatan perjalanan yang dibuat oleh para musafir, pendeta, dan pujangga yang dibuat pada
keadaan dan waktu yang tertentu disebut dengan...
a. Kronik d. Epos
b. Serat e. Notula
c. Babad
5. Perhatikanlah data-data yang tercantum berikut ini.
I. Pemerintahan raja Hayam Wuruk 1350-1389M
II. Perang diponegoro 1825-1830M
III. Masa pendudukan Jepang 1942-1945
IV. Belanda menyerah kepada Jepang pada 8 Maret 1942
Tahun-tahun yang tercantum di belakang peristiwa tersebut menunjukkan...
a. Batas waktu d. Tahun peristiwa
b. Batas ingatan e. Periodisasi
c. Kronik
6. Menurut Charles Darwin, aneka organisme yang berkeriap di muka bumi (termasuk manusia)
bukanlah hasil penciptaan dadakan,melainkan terentuk melalui proses panjang selama ribuan
bahkan jutaan tahun melalui sistem seleksi alam (survival of the fittest) yang lazim disebut
proses...

a. Revolusi d. Involusi
b. Perkembangan ciptaan e. Kreasionisme
c. Evolusi

7. Menurut teori “Dentuman Besar”, terbentuknya sistem tata surya adalah hasil dari...
a. Perluasan ruang partikel-partikel
b. Penciptaan seketika
c. Lontaran materi dalam jumlah yang sangat besar
d. Perkembangan partikel-partikel kecil
e. Radiasi partikel
8. Zaman es atau zaman glasial terjadi antara 3.000.000 sampai 10.000 tahun yang lalu, atau pada
zaman/kala...
a. Pleistosen d. Tersier
b. Holosen e. Kuarter
c. Aluvium
9. Fenomena alam yang menjadi faktor utama yang membentuk Kepulauan Indonesia seperti
sekarang ini adalah...

a. Letusan gunung api d. Gerakan lempeng tektonik


b. Tenaga eksogen e. Perubahan iklim
c. Tsunami yang dashyat

10. Sisa-sisa tulang-belulang manusia, hewan, dan tumbuh-tumbuhan yang sudah membatu disebut
juga...
a. Tulang-belulang d. Peninggalan
b. Relikui e. Artefak
c. Fosil
11. Manusia purba juga tidak punya kemampuan untuk menetap serta mengolah lahan untuk
mendapatkan makanan. Cara hidup mereka adalah...
a. Semisedenter d. Penjelajah
b. Nomaden e. Migran
c. Sedenter
12. Kemampuan menangkap ikan dengan cara sederhana sudah mulai dikenal pada masa...
a. Bercocok tanam d. Berburu dan meramu
b. Nomaen e. Tahap awal agraris
c. Perundagian
13. Pernyataan berikut ini yang tidak tepat berkaitan denganmasa bercocok tanam adalah...
a. Mencari wilayah yang subur
b. Sudah mulai mengenal sistem irigasi
c. Bercocok tanam tidak dilakukan sepanjang tahun
d. Sesekali berpindah-pindah
e. Ada aturan bersama komunitas
14. Orang-orang yang dianggap berada di luar kasta dalam agama dan kebudayaan Hindu disebut
dengan golongan...
a. Brahmana c. Sudra e. Kesatria
b. Paria d. Waisya
15. Agama Buddha diperkirakan masuk ke Indonesia pada sekitar abad V. Ajaran Buddha yang paling
banyak dianut oleh sebagian besar masyarakat Indonesia adalah dari aliran...
a. Mahayana d. Tantrayana
b. Syiwa-Buddha e. Wisnu-Buddha
c. Hinayana
16. Sistem kepercayaan yang berkembang di Indonesia sebelum datangnya agama Hindu dan Buddha
adalah...

a. Totemisme dan panteisme d. Panteisme dan ateisme


b. Poiteisme dan monoteisme e. Ateisme dan politeisme
c. Animisme dan dinamisme

17. Masuknya pengaruh agama dan kebudayaan Hindu dan Buddha membawa banyak perubahan
bagi kehidupan masyarakat Indonesia. Pengaruh yang terbesar terhadap peradaban bangsa
adalah dikenalnya...

a. Sistem pemerintahan kerajaan d. Arsitektur bangunan candi


b. Tradisi aksara e. Sistem pelapisan sosial
c. Cara pemuatan relief candi

18. Perubahan lain yang menyangkut sistem pemerintahan adalah mulai dikenalnya sistem kerajaan
yang didasari konsepsi tentang kepemimpinan yang disebut...
a. Dinasti d. Dewa-raja
b. Monarki absolut e. Oligarki
c. Tirani
19. Menurut teori Mekkah, salah satu alasan pendukung bahwa islam di nusantara berasal dari Mesir
atau Mekkah adalah kesamaan...

a. Mazhab d. Upacara keagamaan


b. Ragam hias batu nisan e. Kalender islam
c. Ajaran sufi

20. Cara yang diaggap paling jitu untuk menyebarluaskan islam ke daerah-daerah terpencil adalah...
a. Dakwah d. Perdagangan
b. Kesenian e. Ajaran tasawuf
c. Pendidikan
21. Kesultanan ini terletak di pantai utara Sumatra, diperkirakan berdiri sekitar abad XI. Sultan
terkenalnya adalah Malik al-Saleh. Kesultanan yang dimaksud adalah...
a. Aceh d. Samudra pasai
b. Perlak e. Samudra pasai penang
c. Malaka
22. Pada masa Hindu- Buddha, seorang raja dianggap sebagai titisan dewa di dunia. Sementara itu,
ketika islam masuk ke Nusantara, terjadi perubahan konsep kepemimpinan, yaitu kedudukan raja
dianggap sebagai...

a. Imam d. Dewa
b. Ulama e. Wali
c. Khalifah

23. Pada masa pemerintahannya, Sultan Aceh, Iskandar Muda, menyusun sebuah kitab yang berjudul
Adat Makuta Alam, yang isinya terkait...

a. Undang-undang tata pemerintahan d. Sistem manajemen keraton


b. Aturan sistem perdagangan e. Masalah hukum pidana
c. Masalah hukum perdata

24. Kesultanan Aceh memiliki seorang sastrawan besar bernama Nuruddin ar-Raniri yang menulis
Bustanussalatin yang berarti “taman raja-raja”. Karya sastra tersebut terkait dengan...

a. Adat-istiadat Aceh dan ajaran islam d. Sistem pergantian raja


b. Ajaran islam tentang pemerintahan e. Etiket istana
c. Tata kelola pemerintahan

25. Kesultanan Mataram kemudian berhasil dikuasai oleh Belanda. Wilayah kekuasaannya kemudian
dibagi menjadi dua, yaitu Kesultanan Ngayogyakarta dan Kasunanan surakarta. Hal ini merupakan
hasil dari perjanjian...

a. Ambarawa d. Giyanti
b. Kartasura e. Ungaran
c. Bongaya

26. Masa ketika orang-orang Eropa (Portugis dan kemudian Spanyol) melakukan perjalanan ke
wilayah Timur antara tahun1450 sampai tahun 1650 dikenal dengan sebutan era...

a. Kolonialisme-imperialisme d. Penjelajahan samudera


b. Reconquista e. Revolusi
c. Discovery

27. Arsitek utama ekspansi Portugis ke Asia serta orang Eropa pertama yang memulai kolonisasi
Eropa selama berabad-abad atas Nusantara adalah...

a. Raja John II b. Afonso de Albuquerque


c. Dom Henry e. Christopher Columbus
d. Vasco da Gama

28. Kebijakan VOC menebang kelebihan jumlah tanaman agar produksinya tidak berlebihan sehingga
harga tetap dapat dipertahankan lazim disebut kebijakan...
a. Monopoli d. Retribusi
b. Pelayaran Hongi e. Afirmatif
c. Ekstirpasi
29. Pemerintah Belanda kemudian memberikan hak-hak istimewa kepada VOC yang membuat VOC
berfungsi layaknya sebuah negara. Hak-hak istimea tersebut disebut juga hak...
a. Oktrai d. Sewa tanah
b. Privilese e. konsultasi
c. Ekstirpasi
30. Sempat memberikan keuntungan bagi Belanda, kongsi dagang VOC bangkrut dan dibubarkan oleh
pemerintah Belanda. Sebab-sebab kebangkrutan VOC antara lain...
a. Organisasinya tidak memiliki struktur yang jelas
b. Banyak pegawainya menerapkan kebijakan sendiri-sendiri
c. Banyak pegawainya melakukan korupsi
d. Permintaan rempah-rempah di Eropa menrun akibat perang
e. Banyak uang dikeluarkan untuk membangun benteng-benteng pertahanan
31. Portugis adalah bangsa pertama yang menjajah Nusantara. Faktor utama yang memicu
perlawanan rakyat Indonesia terhadap bangsa Portugis adalah...
a. Intervensi terhadap urusan internal kerajaan-kerajaan pribumi
b. Monopoli perdagangan rempah-rempah
c. Terserapnya kerajaan pribumi ke dalam struktur kekuasaan Portugis
d. Upaya kristenisasi di wilayah timur Nusantara
e. Adanya imperialisme budaya
32. Strategi Belanda yang paling ampuh menghadapi perlawanan dari para penguasa lokal adalah
dengna melakukan politik...
a. Pecah belah d. Etis
b. Aliensi e. Balas budi
c. Aliansi
33. Cita-cita Pdx Netherlandica serta ambisi memonopoli perdagangan di Pulau Sumatra membuat
Belanda harus terlihat perang panjang yang banyak memakan korban jiwa dengan Kaum Padri.
Tujuan utama Belanda terlihat dalam Perang Padri adalah...
a. Membantu kaum adat melawan kaum ulama
b. Memonopoli perdagangan kopi di Minangkabau
c. Mengurangi peran kaum ulama di Minangkabau
d. Membangun sekutu dengan kaum adat
e. Mencegah tanah Minang mempraktikkan syariat Islam
34. Pada tahun 1825, Belanda memprakarsai perjanjian damai dengan kaum Padri dalam bentuk
perjanjian Masang. Perjanjian damai ini pada dasarnya dibuat karena...
a. Belanda ingin berdamai dengan kaum Padri
b. Belanda ingin menghentikan sementara perang dengan kaum Padri
c. Belanda tidak sanggup melawan kaum Padri
d. Kaum adat bersekutu dengan kaum Padri
e. Kaum Padri kalah dan tunduk ada syarat-syarat yang dibuat Belanda
35. Dalam perang melawan raja-raja Bali dikenal istilah Perang Puputan. Maksud dari istilah ini
adalah...
a. Perang satu lawan satu
b. Perang melibatkan semua laki-laki dewasa Bali
c. Perang menggunakan berbagai senjata tradisional
d. Perang sampai titik darah penghabisan
e. Perlawanan sampai tujuan tercapai
36. Segi-segi positif dari paham liberalisme yang sudah diperkenalkan di Indonesia sejak masa
penjajahan Belanda adalah...
a. Perdagangan bebas
b. Kebebasan dan kesetaraan
c. Intervensi negara yang minimal
d. Persaingan yang niscaya menguntungkan semua orang
e. Penguasaan semua aset vital oleh pihak swasta
37. Cita-cita politik Belanda yang justru membantu melahirkan kesadaran nasional serta
mempersatukan rakyat Indonesia ke dalam satu bangsa adalah...

a. Kebijakan pintu terbuka d. Indie weerbaar


b. Pax netherlandica e. Volksraad
c. Politik etis

38. Perpecahan yang terjadi dalam tubuh Sarekat islam disebakan karena sebagian anggotanya
dipengaruhi oleh ajaran Sneevliet yang beraliran...

a. Nasionalisme d. Marhaenisme
b. Komunisme e. Etatisme
c. Liberalisme

39. Pada saat Soekarno diadili sebagai akibat dari gerakan organisasi politiknya yang radikal-
nonkooperatif terhadap Belanda, ia mengucapkan pidato pembelaan bejudul...

a. Enough is enough d. Menuju Indonesia merdeka


b. Kami bukan bangsa Inlander! e. Saatnya Indonesia bicara
c. Indonesia menggugat

40. Dalam kongres pertamanya pada bulan Desember 1928, Gerakan perempuan bersepakat untuk
membentuk sebuah federasi yang diberi nama... sebagai wadah perjuangan yang dapat
memajukan perempuan Indonesia.

a. Perhimpunan perempuan Indonesia d. Partai perempuan Indonesia


b. Ikatan perempuan Indonesia e. Federasi perempuan berjuang
c. Perhimpunan istri Indonesia

Anda mungkin juga menyukai