Anda di halaman 1dari 2

Nama : M.

Toriq Alfarizi Imansyah


NIK : 3509220206990001

1. Tujuan / Goals
Saya ingin menjadi seorang dosen bidang IT dan mempunyai bisnis
besar di bidang peternakan dan memberi dampak / value lebih di
masyarakat sekitar.

2. Reality / Kenyataan
Karena saya ingin menjadi dosen maka minimal saya harus lulusan
magister. Sedangkan saat ini saya masih semester 4. Melihat realita saat ini
Saya bisa kuliah karena beasiswa maka untuk bisa melanjutkan jenjang ke
magister saya harus mendapat beasiswa lag, dimana kondisi perekonomian
orang tua tergolong tidak mampu.
Juga saya ingin menjadi pembisnis di bidang peternakan khususnya di
bidang ayam petelur dan joper. Makan mulai dari 2017 kemarin saya sudah
memulai bisnis tersebut mulai dari ayam petelur afkir 30 ekor sekarang
sudah menjadi 300 ekor.
Bisnis ini juga saya harap bisa mengantar saya untuk mendapat gelar
magister yang sangat saya impikan. Semoga bisa mejadi kenyataan. Aamiin.

3. Options / Pilihan
Maka banyak hal yang harus saya lakukan mulai dari hari ini, dimulai
dari Saya harus lebih giat lagi belajar agar bisa mendapat nilai yang barokah
dan memuaskan sehingga dapat membantu saya untuk memperoleh
perguruan tinggi berikutnya beserta beasiswanya. Selain itu, bisnis
peternakan harus juga tetap berjalan sebagai cadangan jika cara pertama
gagal.
Oleh karenanya saya harus selangkah lebih kedepan dari orang lain,
meniggalkan jauh kesenangan yang bersifat sementara, tidak boleh males
harus giat, harus bisa membagi waktu.

4. Will / Komitmen
Berat sekali rasanya mengingat tugas / tanggung jawab di
perkuliahaan saat ini tidak mudah untuk disiasati dengan berbagai cara, sulit
membagi waktu antara kuliah dan bisnis peternakan ini, karena kadang
jadwal kuliah berbarengan dengan waktu pemberian pakan, dan lain lain.
Namun orang tua sangat mendukung cita cita saya. Sehingga beliau
sangat mensupport dari hal apapun, mulai dari memberi makan ayam ketika
saya sedang kuliah dain lain lain.

Tapi saya punya tekad kuat, ada senyum yang ingin saya lihat. Yaitu
senyum bahagia orang tua saya. Kesulitan hari ini bukan alasan untuk
menyerah, Saya memang tidak diwarisi kekayaan tapi mental yang tangguh.
Saya ingin hidup lebih baik di masa mendatang, dimana keluarga saya tidak
lagi mengalami kesulitan dalam hal apapun dan saya ingin meningkatkan
derajat / kehormatan orang tua saya agar tak dipandang sebelah mata lagi.
Bismillah.

Anda mungkin juga menyukai