Anda di halaman 1dari 5

TARGET 2 TAHUN KEDEPAN

 Karir dan Pengembangan Diri


Untuk diawal semester ini saya belum terlalu memikirkan karir, di awal ini saya masih harus
belajar mendalami materi kuliah saya. Kalau pengembangan diri diawal semester ini saya ingin
mengembangkan potensi saya di berbagai bidang. Untuk semester selanjutnya saya mulai
memikirkan karir, saya ingin membuka online shop bersama teman kuliah . Saya memilih online
shop karena hanya bermodal laptop atau hp dan uang. Untuk ordernya hanya lewat hp, kalau
untuk pengirimannya bisa ketemuan atau dipaketkan. Tujuan saya disini tidak ingin terlalu
membebani orangtua dengan cara saya berjualan online shop saya bisa membiayai hidup saya di
sini, membayar uang kos sendiri dan jajan pun uang sendiri, saya tidak ingin tergantung dengan
uang orang tua terus menerus. Saya juga harus menabung untuk karir saya kedepan. Dan setelah
lulus saya ingin mencari pekerjaan diperkantoran.

 Keluarga
Target sangat penting bahkan dalam keluarga. Hal tersebut menjadi perekat kita dalam menjalin
silahtuhrami antar sesama keluarga. Target saya untuk 2 tahun kedepan dapat bersama orang tua
dalam kesuksesan bersama membahagiakan seluruh anggota keluarga, tetapi jangan sampai
menjadi beban penderitaan keluarga. Saya sekarang jauh dari keluarga ototmatis saya disini
harus berfikir lebih jauh. Saya harus bisa membahagiakan kedua orang tua saya dengan
mencpitkan prestasi-prestasi akademik maupun non akademik. Tetapi kenyamanan dan
kebahagian bukan bukan soal prestasi dan bukan soal pencapaian tetapi bagaimana kita bisa
mensyukuri potensi potensi yang kita miliki. Saya kuliah jauh dari orang tua bukan berarti saya
besenang senang tetapi di sini saya menjadikan diri lebih mandiri dan harus membentengi diri
dari hal hal buruk disekitar lingkungan saya. Target yang saya impikan ketika saya sukses bisa
memberangkatkan orang tua haji. Bahkan kalo tabungan saya cukup saya ingin
memberangkatkan satu keluarga saya.

 Agama
Target 5 tahun kedepan dalam bidang agama yaitu bisa menjadikan diri sendiri lebih baik dari
sebelumnya dalam bidang agama , mendekatkan diri kepada Allah SWT, sholat 5 waktu dan
diselingi sholat sunnah dan mengaji disetiap selesai sholat. Saya sebagai manusia sosial juga
harus saling membantu sesama yang membutuhkan pertolongan Karena manusia tidak bisa hidup
sendiri dan harus membutuhkan orang lain. Tidak lupa kewajiban seorang manusia harus saling
mengingatkan kesesama orang lain tentang hal baik maupun buruknya suatu perilaku. Dan target
saya diperkuliahan yaitu mengikuti kegiatan keagamaan atau mentoring.

 Kesehatan
Target 5 tahun kedepan dalam bidang kesehatan yaitu dengan menjaga kesehatan. Karena
kesuksesan dalam hal jasmani kita tentunya sangat berhubungan erat dengan kesuksesan yang
lain. Jika jasmani kita tidak sehat maka kegiatan kita pun terganggu juga, sekalipun harta yang
kita miliki tetapi badan kita tidak sehat maka kebahagiaan sulit kita nikamti. Kesehatan lebih
berarti dari segalanya. Jika kita sukses dalam hal kesehatan maka insyaAllah ekonomi bisa kita
dapatkan karena sehat merupakan kunci utama. Cara saya menjaga kesehatan yaitu dengan cara
rutin olahraga tiap minggu pagi, makan makanan yang sehat kurangi makan mie instan maupun
makanan siap saji. Istiharat yang teratur jangan begadang yang tidak perlu, jaga kebersihan
lingkungan kita.

Menjelakan target 5 tahun kedepan dengan terperinci dari tahun ke


tahun dilengkapi indicator

2016

Pada tahun ini saya masih mahasiswa baru target pertama yang ingin saya capai kali ini dalam
bidang pendidikan yaitu mendapatkan nilai ipk 3,25. Dan target kedua yang ingin saya capai
yaitu menjadi mahasiswa yang aktif di organisasi. Dan target yang ketiga saya ingin belajar toefl
dan les khusus bahasa inggris. Diawal semester ini target saya bisa mengikuti LKMMPD (latian
ketrampilan manajemen mahasiswa pra dasar) 100% masuk kuliah dan mengikuti praktikum
100%. Dapat menyelesaikan tugas dengan tepat waktu dengan cara mengerjakannya setelah
dosen memberikan tugas pada waktu itu dan setelah pulang kuliah atau malamnya langsung
dicicil. Kemudian dapat mengitukti UTS dan UAS dengan lancar dan tidak mengikuti ujian
susulan . Pada tahun ini target saya dalam karir masih belum terbayang-bayang karena masih
memikirkan belajar, belajar dan belajar belum sampek merintis karir. Kalau dalam
pengembangan diri target saya meningkatkan mental, percaya diri dan communicator. Sedangkan
target saya dalam bidang keluarga yaitu ingin sekali membuat kedua orang tua bangga dan tidak
sia-sia menyekolahkan saya jauh-jauh dengan cara memperoleh prestasi. Kemudian dalam
bidang agama target saya di tahun ini lebih taat kepada Allah SWT, sholat 5 waktu, mengaji dan
rajin mengkuti mentoring atau pun ceramah yang bertema agama dan tentunya untuk mendalam
ilmu agama. Dan yang terakhir target saya dalam bidang kesehatan yaitu menjaga kesehatan
tubuh dengan makan yang sehat dan rajin berolahraga.

2017

Pada tahun ini saya menginjak semester 2 target saya dalam bidang pendidikan yaitu ingin
meningkatkan nilai ipk yang semula 3,25 menjadi 3,4. Kemudian saya berusaha mencari
beasiswa dari PPA dan ingin masuk organisasi KMP dan Mentoring serta aktif dalam UPK di
fakultas maupun derpatemen. Kemudian dalam target karir saya mulai memikirkan ingin
memulai usaha online shop tapi masih mulai mengumpulkan modal juga untuk membangunnya
usaha saya serta dalam pengembangan diri target saya di tahun ini ya lebih mengembangkan lagi
potensi diri, meningkatkan rasa percaya diri dan rasa sosial yang tinggi. Kemudian dalam bidang
keluarga di tahun ini target saya sebenarnya sama seperti tahun kemaren yaitu membuat kedua
orang tua saya bangga dengan diri saya dan menghemat uang bulanan supaya orang tua tidak
terlalu berat menanggung biaya hidup saya selama kuliah. Lalu dalam bidang agama target saya
seperti halnya dengan tahun kemarin yaitu taat kepada Allah SWT, tidak meninggalkan sholat,
rajin mengaji dan mengikuti kegiatan keagamaan. Kemudian yang terakhir dalam bidang
kesehatan target saya ya sama seperti tahun sebelumnya menjaga kesehatan, syukur-syukur
jangan sampai sakit dengan menghindari makan-makanan yang tidak bersih serta olahraga
teratur.

2018

Pada tahun ini kira-kira saya sudah menginjak semester 4 target saya dalam bidang pendidikan
yaitu meningkatkan nilai ipk dari 3,4 menjadi 3,6. Tidak lupa saya sebagai mahasiswa ingin
menjadi mahasiswa yang profesional, aktif diorganisasi kampus maupun non kampus. Kemudian
dalam bidang karir dan pengembangan diri target saya tahun ini lebih mendalami usaha saya dan
lebih mengengembangkan jati diri saya untuk kampus yang lebih berarti. Kemudian dalam
bidang keluarga target saya tahun ini ya sama seperti tahun lalu, bedanya di tahun ini saya sudah
bisa berfikir kongkrit tentang usaha untuk mencapai tujuan dan cita cita saya dan ingin membalas
semua jasa kedua orang tua saya. Sedangkan target saya dalam bidang agama sama halnya
dengan tahun yang lalu yaitu taat kepada Allah SWT, taat beribadah, mematuhi norma agama
yang ada, rajin sholat wajib maupun sholat sunnah. Kemudian target dalam bidang kesehatan
pada tahun ini lebih menjaga lingkungan, menjaga kebersihan diri ,amdi teratur, makan yang
bersih dan sehat kurangi makanan siap saji.

2019

Pada tahun ini target saya seperti tahun sebelumnya tapi bedanya disini saya ingin lebih giat
belajar karena pada tahun ini saya akan mulai bersiap siap membuat penelitian atau skripsi, tidak
lupa saya terus meningkatkan ipk saya dari semester ke semester. Di tahun ini saya ingin
meningkatkan ipk dari 3,6 menjadi 3,75. Kemudian target dalam bidang karir dan pengembangan
diri di tahun ini saya ingin memulai karir dengan usaha membuat tambak ikan kecil kecilan
ditempat tinggal saya dengan memanfaatkan telaga di dekat lingkungan rumah saya dengan
modal dari uang tabungan hasil online shop. Kemudian dalam bidang keluarga target saya
ditahun ini mulai menabung untuk masa depan untuk bisa memberangkatkan kedua orang tua
haji. Target saya dalam keagamaan di tahun ini adalah lebih fokus dengan tujuan saya yaitu lebih
taat beribadah, rajin sholat 5 waktu sholat sunnah dan berperilaku baik terhadap sesame

2020

Pada tahun ini dimana saya dan mahasiswa seangkatan saya sibuk dengan mengerjakan skripsi.
Target saya ditahun ini menyelesaikan skripsi dengana cepat dan diwisuda pada bulan pertama
dengan ipk akhir 3,85. Setelah wisuda saya mencari informasi tentang pendaftaran CPNS dan
saya mencoba untuk tes CPNS. Kemudian saya juga mencari lamaran pekerjaan didepartemen
perikanan. Kemudian target saya di bidang karir, saya terus berusaha mencari pekerjaan
didepartemen perikanan tidak lupa saya juga harus berdoa. Apabila saya diterima dengan
pangkat apapun saya terima karena kesuksesan itu tidak harus langsung meloncat keujung tapi
kita harus dari dasar dulu. Tidak lupa saya terus mengembangkan sedikit demi sedikit usaha
tambak ikan. Karena jika mengandalkan gaji pokok saja serasa hidup kita cuma bergantung
disitu. Saya sebenarnya tidak terlalu berharap harus jadi orang kaya raya dengan pangkat tinggi
dan perusahaan dimana-mana, saya bersyukur atas pekerjaan yang saya miliki karena semuanya
sudah di atur tinggal kita sendiri yang memanfaatkan. Kemudian dibidang keluarga target saya
ditahun ini ingin membuat orang tua saya bangga waktu saya diwisuda. Kemudian ditahun
selanjutnya jika uang tabungan sudah mencukupi saya ingin memberangkatkan orang tua atau
bahkan satu keluarga saya untuk berangkat haji. Itu cita cita saya untuk keluarga. Kemudian pada
target keagamaan jika saya sudah sukes, sudah jadi pegawai negri dan usaha tambak saya sukses
saya ingin setiap jumatnya ingin membagikan makanan kepada orang yang kurang mampu
dilingkungan rumah. Tidak lupa saya terus meningkatkan ketaatan beribadah,menolong sesama
dan tidak lupa sering bersedekah terhadap sesama. Kemudian dalam bidang kesehatan target
saya seperti halnya dengan tahun yang lalu yaitu menjaga kesehatan, pola makan, rutin
berolahraga dan mengurangi makanan yang siap saji.
Itulah beberapa target=target saya untuk 5 tahun kedepan. Walaupun saya tahu akan ada banyak
cobaan ataupun masalah yang akan menghampiri untuk menghambat saya menggapai cita cita
saya, tapi itu semua ada tujuannya, mungkin jika cita cita saya tidak seperti yang saya inginkan
mungkin akan diganti yang lebih baik oleh Allah SWT. Dan saya akan berusaha semaksimal
mungkin untuk meraih semuanya tidak lupa dengan mengandalkan doa, terus berusaha dan
pantang menyerah selalu optimis. Sekian target-target yang ingin saya capai untuk 5 tahun
kedepan. Janganlah takut gagal karena tanpa kita mengenal gagal kita tidak akan mengetahui
kesuksesan.

Anda mungkin juga menyukai